Anda di halaman 1dari 3

SOAL MID SEMESTER GANJIL GEOGRAFI X IPS

1. Menurut pendapat kamu, mengapa Geografi berhubungan dengan ilmu pengetahuan lain?
Dan apa saja ilmu penunjang Geografi yang kamu ketahui?
2. Tuliskan contoh 10 konsep esensial yang sering anda temui di kehidupan sehari-hari?
3. Hasil penelitian tentang perkembangan wilayah kota solo di tampilkan dalam bentuk peta
grafik, dan tabel. Menurut pendapat kamu prinsip apa yang sesuai dengan pernyataan
tersebut? dan apa saja prinsip geografi yang harus kamu ketahui?
4. Jelaskan tentang objek material geografi beserta contoh fenomenanya!
5. Banjir selalu terjadi di Jabodetabek setiap akhir tahun. Uraikanlah bagaimana
menurut anda penggunaan pendekatan kompleks wilayah dalam memahami fenomena
tersebut!
6. Peta penggunaan lahan Provinsi Jawa Barat dengan skala 1:600.000. berdasarkan
infromasi tersebut, apa jenis peta tersebut? Dan apa manfaat dari peta tersebut?
7. Apakah defenisi penginderaan jauh dan SIG menurut pemahaman anda?
8. Menurut kamu, apa akibatnya jika salah satu komponen SIG tidak ada?
9. Apa perbedaan antara membuat peta secara manual dan menggunakan SIG?
10. Apakah SIG dapat membantu kelancaran proses pembangunan? Jelaskan pendapat
anda
SOAL MID SEMESTER GANJIL EKONOMI X IPS
1. Menurut pendapat kamu apa yang dimaksud dengan ilmu ekonomi? Dan apakah kamu
sudah menerapakan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari hari? Jelaskan
2. Cobalah kamu jelaskan apa penyebab terjadinya kelangkaan terhadap suatu kebutuhan,
dan apa solusi yang harus kamu lakukan jika kamu merasakan kelangkaan tersebut?
3. Apa yang dimaksud dengan ekonomi syariah dan apa perbedaannya dengan ekonomi
konvensional?
4. Menurutmu, bagaimana pengaruh korupsi bagi perekonomian negara? Dan apakah
korupsi yang sangat banyak bisa meruntuhkan perekonomian?
5. Menurutmu apa usaha yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah ekonomi?
6. Menurutmu pengetahuanmu, negara mana saja yang menerapkan sistem ekonomi
kapitalis?
7. Mengapa sistem ekonomi Indonesia berbeda di bandingkan sistem ekonomi liberal?
8. Jika kamu kelak dipilih sebagai bagian dari pemerintahan negara,bagaimana peran kamu
sebagai pemerintah dalam mengatasi masalah penggangguran yang ada di Indonesia?
9. Jelaskan apa yang diperoleh pemerintah dari rumah tangga dan perusahaan ?
10. Apa yang anda ketahui tentang UKM? Dan apakah UKM merupakan salah satu pelaku
ekonomi? Berikan alasan.
SOAL MID SEMESTER GANJIL SOSIOLOGI X IPS
1. Jelaskan pendapat kamu mengapa manusia sebagai makhluk individu harus tetap
bersosialisasi?
2. Menurut kamu, bagaimana peran August Comte dan Max Weber dalam perkembangan
ilmu sosiologi?
3. Apa saja yang kamu ketahui mengenai realitas sosial? Dan apa saja realitas sosial yang
terjadi disekitarmu? Jelaskan
4. Apa manfaat sosiologi bagi kamu sebagai individu dan masyarakat?
5. Peristiwa-peristiwa apa saja yang mendorong lahirnya ilmu sosiologi di daratan eropa?
6. Akhir akhir ini masalah masalah sosial terjadi begitu pesat. Coba jelaskan mengapa bisa
terjadi demikian!
7. Saat ini banyak terjadi konflik dengan berbagai macam alasan, Pemerintah banyak
melibatkan sosiolog dan antropolog dalam meneliti kasus tersebut. Mengapa ?
8. Apa yang kamu ketahui tentang tindakan sosial? Dan tindakan sosial apa saja yang sudah
kamu lakukan?
9. Jelaskan pemahaman anda mengenai dua metode yang digunakan dalam kajian sosiologi!
10. Komunikasi hampir sama dengan kontak. Namun, adanya kontak belum tentu berarti
komunikasi terjadi. Jelaskan mengenai hal ini!

Anda mungkin juga menyukai