Anda di halaman 1dari 3

Kamis, 21 Januari 2021

Lembar Kerja Peserta Didik

SBK

Kelas : IX

Materi : Pameran

A. Pengertian, Fungsi dan Tujuan Pameran

1. Pengertian

Kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau kelompok untuk mengomunikasikan,


memperkenalkan, memperlihatkan dan memajang hasil karyanya untuk diamati, dihayati dan
diapresiasi orang lain.

Berbagai karya seni rupa bisa dipamerkan antara lain :

- Pameran lukisan

- Pameran patung

- Pameran kriya

- Pameran tekstil

- dan berbagai kriya seni lainnya.

Secara umum jenis pameran dapat dikelompokkan berdasarkan jenis karyanya yang dipamerkan,
jumlah pesertanya, waktu dan tempat pelaksanaan pameran, yaitu :

a. Berdasarkan jenis karyanya, pameran dikelompokkan menjadi dua, yaitu :

- Pameran homogen

- Pameran heterogen

b. Berdasarkan jumlah pesertanya, pemeran dibagi menjadi dua, yaitu :

- Pameran tunggal

- Pameran kelompok

c. Pameran berdasarkan ruang tempat pelaksanaan.

2. Fungsi pameran disekolah :

Fungsi dari kegiatan pameran antara lain :

a. Sebagai media penampilan jati diri seorang siswa.

b. Sebagai sarana peningkatan daya ekspresi bagi seorang siswa.

c. Sebagai media memperluas cakrawala pengetahuan seni.

d. Sebagai media komunikasi antar siswa dengan apresiator.

e. Sebagai sarana perangsang kreativitas siswa dalam bekarya seni.


f. Sebagai wahana munculnya ide, aliran dan jenis seni rupa baru bagi siswa.

3. Tujuan pameran seni rupa disekolah

a. Membangkitkan semangat siswa dalam berapresiasi karya seni rupa.

b. Meningkatkan apresiasi siswa untuk berkarya seni.

c. Melatih berorganisasi.

d. Melatih siswa mandiri dan bertanggung jawab terhadap tugas yang

e. Melatih bekerja sama dalam suatu kelompok.

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat !

1. Sebutkan pengertian dari pameran !

2. Sebutkan beberapa karya seni rupa yang bisa dipamerkan !

3. Berdasarkan jenis karyanya, pameran dapat dikelompokkan menjadi 2. Sebutkan !

4. Sebutkan pengertian dari homogen !

5. Sebutkan pengertian dari heterogen !


Kunci Jawaban
1. Pameran adalah kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau kelompok untuk
mengomunikasikan, memperkenalkan, memperlihatkan dan memajang hasil karyanya untuk
diamati, dihayati dan diapresiasi orang lain.

2. Karya seni rupa bisa yang dipamerkan :

- Pameran lukisan

- Pameran patung

- Pameran kriya

- Pameran tekstil

- dan berbagai kriya seni lainnya.

3. Pameran dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu :

- Pameran homogen

- Pameran heterogen

4. Homogen adalah jenis pameran yang hanya memamerkan satu jenis karya saja.

5. Heterogen adalah jenis pameran yang memamerkan berbagai macam jenis karya seni.

Anda mungkin juga menyukai