Anda di halaman 1dari 19

LAPORAN

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA 3R BERBASIS


MASYARAKAT

OLEH :

Danardono, M.Or. 0005117602

Vina Nurfadzilah 17203241028

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

2020
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dengan judul : “ Pengelolaan


Sampah Rumah Tangga 3R Berbasis Masyarakat”

Telah dilaksanakan pada tanggal 16 Juli s.d 4 Desember di lokasi RW 004 Desa
Bojongnangka Kecamatan Pemalang Kabupaten.Pemalang. dengan sumber dana
dari Universitas Negeri Yogyakarta.sebesar Rp. 400.000,-

Pemalang, 5 Desember 2020

Kepala Dukuh/RW............................... Dosen Pengabdi

....................................................................... Danardono, M.Or.

NIDN. 0005117602
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan
berkat dan anugerah-Nya, sehingga kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat
UNY 2020 di Dukuh Tambakyudha Desa Bojongnangka dapat terlaksana dengan
baik. Semoga kegiatan yang telah dilaksanakan memberikan manfaat bagi semua
pihak yang terkait dan khususnya saya sendiri.

Laporan ini disusun sebagai hasil dari pengalaman saya selama


melaksanakan kegiatan PPM di Dukuh Tambakyudha Desa Bojongnangka pada
bulan Juli – Desember 2020. Laporan ini dapat tersusun atas bantuan berbagai
pihak, maka pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih dan
penghargaan yang setinggi-tingginya kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Sutrisna Wibawa, M.Pd. selaku Rektor Universitas Negeri
Yogyakarta.
2. Bapak Wahmu S.E. selaku Kepala Desa Bojongnangka yang telah
memberi izin untuk melaksanakan PPM di Dukuh Tambakyudha Desa
Bojongnangka.
3. Dosen pembimbing lapangan Bapak Danardono, M.Or. yang telah
memberikan bimbingan selama pelaksanaan PPM.

Saya menyadari bahwa laporan PPM ini masih banyak kekurangan, oleh
karena itu saya mengharapkan kritik dan saran agar laporan ini menjadi lebih baik.
Semoga laporan ini dapat memberikan manfaat bagi pihak yang membutuhkan.

Pemalang, 5 Desember 2020

Pelaksana

Vina Nurfadzilah

DAFTAR ISI
HALAMAN COVER.............................................................................................1

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................2

KATA PENGANTAR............................................................................................3

DAFTAR ISI...........................................................................................................4

A. ANALISIS SITUASI...................................................................................6

B. TUJUAN PPM.............................................................................................7

C. MANFAAT PPM.........................................................................................7

D. METODE PELAKSANAAN PPM............................................................8

E. PERSONALIA PELAKSANA PPM.........................................................8

BAB II PELAKSANAAN PPM............................................................................9

A. PERSIAPAN................................................................................................9

B. PELAKSANAAN PROGRAM KERJA.................................................10

BAB III PENUTUP..............................................................................................14

A. SIMPULAN...............................................................................................14

B. SARAN.......................................................................................................14

LAMPIRAN..........................................................................................................16

ABSTRAK
PPM (Program Pengabdian kepada Masyarakat) adalah salah satu wujud dari Tri
Dharma Perguruan Tinggi. Dengan program ini, mahasiswa diberi kesempatan
untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat dengan bekal ilmu yang telah
didapatkannya dari kampus.

Kegiatan PPM di Dukuh Tambakyudha, Desa Bojongnangkan, Kecamatan


Pemalang, Kabupaten Pemalang dilaksanakan pada bulan Juli – Desember 2020
dengan salah satu program unggulannya adalah “Pengelolaan Sampah Rumah
Tangga 3R Berbasis Masyarakat”.

Tujuan dari program ini adalah menghasilkan sarjana yang dapat menghayati dan
memberikan solusi terhadap permasalahan masyarakat secara pragmatis dan
membentuk kepribadian mahasiswa sebagai kader pembangunan dengan wawasan
berfikir yang komprehensif serta bagi mayarakat adalah mememberikan edukasi
tentang pengelolaan sampah rumah tangga dengan prinsip 3R (Reduce, Reuse,
Recycle). Manfaat yang bisa didapatkan dari kegiatan ini adalah mahasiswa
memiliki pengalaman nyata untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat dan
terciptanya lingkungan yang sehat bagi masyarakat umum

Perencanaan program kerja didasarkan pada hasil analisis yang dilakukan


mahasiswa pada tahap persiapan. Dalam pelaksanaan PPM mahasiswa diberi
bimbingan oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan mendapat dukungan
banyak pihak.
BAB I PENDAHULUAN

Salah satu poin dari Tri Dharma Perguruan Tinggi adalah pengabdian kepada
masyarakat maka dari itu Universitas Negeri Yogyakarta mewujudkannya dengan
kegiatan PPM. Kegiatan PPM (Program Pengabdian Masyarakat) merupakan
sarana bagi mahasiswa untuk mengabdi kepada masyarakat dengan bekal
keterampilan yang telah dipelajari selama kuliah. PPM pada tahun 2020
dilaksanakan secara daring dikarenakan adanya musibah pandemi. Setiap
mahasiswa disarankan untuk malaksanakan PPM sesuai dengan domisili masing-
masing. Dengan ini saya melaksanakan Kegiatan PPM Dukuh Tambakyudha Desa
Bojongnangka, Pemalang yang berlangsung selama kurang lebih 4 bulan.

A. Analisis Situasi

1. Letak Geografis
Desa Bojongnangka merupakan sebuah desa di Kabupaten Pemalang,
Kecamatan Pemalang, Jawa Tengah. Desa Bojongnangka terletak
diantara :
Sebelah Utara : Desa Tambakrejo
Sebelah Selatan : Desa Mengori
Sebelah Barat : Desa Wanamulya
Sebelah Timur : Kelurahan Kebondalem

2. Luas Wilayah Desa


Pemukiman : 30,81 ha
Pertanian Sawah : 322,125 ha
Perkantoran : 0,25 ha
Sekolah : 0,25 ha
Jalan : 80 ha
Lapangan Sepak Bola : 1 ha

3. Penduduk
a. Jumlah Penduduk
Kepala Keluarga : 3.120 KK
Laki-laki : 5.678 Penduduk
Perempuan : 5.890 Penduduk
b. Pendidikan
SD/MI : 3.776 Orang
SLTP/MTS : 2.175 Orang
SLTA/MA : 1.440 Orang
S1/Diploma : 65 Orang
Putus Sekolah : 489 Orang
Buta Huruf : 21 Orang

B. Tujuan PPM

1. Tujuan Akademik
Menghasilkan sarjana yang dapat menghayati dan memberikan solusi
terhadap permasalahan masyarakat secara pragmatis. Selain itu juga
membentuk kepribadian mahasiswa sebagai kader pembangunan
dengan wawasan berfikir yang komprehensif.

2. Tujuan Bagi Masyarakat


Memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pengelolaan sampah
rumah tangga dengan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dan
memberi rekomendasi untuk menyempurnakan sistem pengelolaan
sampah rumah tangga berbasis masyarakat.

C. Manfaat PPM

Manfaat yang dapat diambil dari pelaksanaan PPM ini adalah :

1. Mahasiswa memiliki pengalaman nyata untuk mengabdikan dirinya


kepada masyarakat dan memberikan pemikiran-pemikirannya melalui
program kerja.
2. Terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat dengan memberdayakan
masyarakat dalam mengelola kebersihan lingkungan melalui langkah
kecil.
D. Metode Pelaksanaan PPM

Metode pelaksanaan KKN yang berlokasi di Desa Bojongnangka


terbagi menjadi program online dan offline. Beberapa program
dipertimbangkan untuk dilaksanakansecara online dikarenakan adanya
musibah pandemi. Selain itu keterbatasan personel juga menjadi alasan
pelaksanaan program secara online. Sedangkan beberapa program dengan
metode offline dilaksanakan

E. Personalia Pelaksana PPM

PPM di Dukuh Tambakyuda, Desa Bojongnangkan, Kecamatan Pemalang,


Kabupaten Pemalang dilaksanakan secara mandiri yang terdiri dari satu
mahasiswa.
BAB II PELAKSANAAN PPM

Bab ini berisi uraian dari setiap tahap pelaksanaan PPM dari awal persiapan
hingga akhir kegiatan yang memerlukan waktu kurang lebih 4 bulan.

A. Persiapan

1. Perizinan
Sebelum kegiatan PPM dilaksanakan, mahasiswa terlebih dahulu
mengurus perizinan ke kantor kelurahan Desa Bojongnangka. Surat
izin dikeluarkan oleh LPPMP yang dapat diakses mahasiswa secara
daring. Penyerahan surat izin kepada kepala Desa Bojongnangka
dilakukan pada tanggal 9 Juli 2020 yang kemudian disetujui pada
tanggal 11 Juli 2020.

2. Analisis lingkungan
Dalam penyusunan rencana program kerja diperlukan analisis terhadap
lingkungan terlebih dahulu. Tujuan dilakukannya analisis lingkungan
adalah untuk memberi gambaran kepada mahasiswa keadaan dan
kebutuhan masyarakat.

3. Penyusunan Rencana Program Kerja


Penyusunan program kerja dilakukan dengan latar belakang kebutuhan
masyarakat. Dalam hal ini mahasiswa mengambil permasalahan
pengelolaan sampah rumah tangga sebagai program unggulan dalam
kegiatan PPM di Dukuh Tambakyuda, Desa Bojongnangka,
Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang. Rencana program kerja
yang sudah tersusun kemudian dibuatkan matriks kerja agar
pelaksanaan program kerja dapat berjalan sesuai target. Dalam
penyusunan rencana program kerja, mahasiswa dibimbing oleh Dosen
Pembimbing Lapangan (DPL).
B. Pelaksanaan Program Kerja

Pelaksanaan Program Kerja PPM dilakukan secara online dan offline.


Program kerja berbasis online antara lain pembuatan poster edukasi
tentang pengelolaan sampah rumah tangga dengan prinsip 3R berbasis
masyarakat yang diposting melalui media sosial Instagram dan Faceboook.
Sedangkan Program kerja berbasis offline berupa pembagian Leaflet dan
Totebag.

1. Edukasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga 3R Berbasis Masyarakat

1 Nama Program Kerja Edukasi Pengelolaan Sampah Rumah


Tangga 3R Berbasis Masyarakat

2 Tujuan Memberi edukasi kepada masyarakat


tentang pengelolaan sampah rumah
tangga dengan prinsip 3R (Reduce,
Reuse, Recycle).
Memberdayakan masyarakat untuk
berpartisipasi aktif dalam menciptakan
lingkungan yang bersih dan sehat.

3 Langkah Kerjankj Poster Edukasi

1. Pengumpulan materi edukasi


yang didapatkan dari dari
beberapa sumber antara lain
modul dan artikel pengelolaan
sampah 3R.
2. Pembuatan desain poster edukasi
menggunakan aplikasi Corel
Draw.
3. Publikasi.

Video Tutorial

1. Mempersiapkan alat dan bahan


pembuatan video tutorial.
2. Melakukan pengambilan video
tutorial.
3. Mengedit video.
4. Publikasi.

Leaflet

1. Pembuatan desain Leaflet dengan


materi edukasi pengelolaan
sampah 3R.
2. Survei percetakan untuk mencari
harga yang terjangkau dan
kualitas percetakan yang baik.
3. Mencetak Leaflet di percetakan
yang telah dipilih.

4 Waktu Pelaksanaan September – Desember

5 Durasi Pelaksanaan 60 Jam

6 Kendala Pada awalnya edukasi dilakukan secara


online melalui media sosial sehingga
ditemukan kendala sulitnya menjangkau
masyarakat setempat melalui media
sosial.

7 Solusi Membuat program kerja tambahan yaitu


pembuatan dan pembagian Leaftet
edukasi pengelolaan sampah rumah
tangga.

8 Hasil Terlaksana.
Produk yang dihasilkan dari program
kerja ini antara lain :
a. Poster edukasi “Jenis-Jenis Sampah
dan Umur Sampah”
b. Poster edukasi “Manfaat dan Cara
Pemilahan Sampah”
c. Poster edukasi “Pengenalann Prinsip
Pengelolan Sampah 3R”
d. Video tutorial “Pembuatan Kompos
dari Sampah Rumah Tangga”
e. Video tutorial “Pembuatan
Kerajinan Dari Sampah Rumah
Tangga”
f. Leaflet Edukasi Pengelolaan
Sampah 3R.

2. Pembagian Totebag

1 Nama Program Kerja Pembagian Totebag

2 Tujuan Mendukung masyarakat untuk


mengimplementasikan salah satu dari
prinsip 3R yaitu Reduce. Dengan
membagikan totebag, diharapkan
masyarakat dapat mengurangi
penggunaan sampah plastik.

3 Langkah Kerja 1. Menentukan jenis kain yang akan


digunakan untuk pembuatan
totebag.
2. Membuat desain totebag
menggunakan aplikasi
CorelDraw.
3. Mencetak totebag.
4. Mendistribusikan totebag ke
masyarakat.

4 Waktu Pelaksanaan November – Desember.

5 Durasi Pelaksanaan 12 Jam

6 Kendala Terbatasnya pengetahuan mahasiswa


tentang proses pembuatan totebag.

7 Solusi Melakukan konsultasi kepada beberapa


pihak dari percetakan.

8 Hasil Terlaksana.
Produk yang dihasilkan dari program
kerja ini adalah totebag berjumlah 100.

BAB III PENUTUP


A. Simpulan

Berdasarkan serangkaian pelaksanaan kegiatan PPM di Desa Bojongnangka maka


dapat dihasilkan beberapa kesimpulan :

1. Kegiatan PPM merupakan salah satu wujud nyata dari Tri Dharma
Perguruan Tinggi dalam rangka melaksanakan pengabdian kepada
masyarakat yang wajib dilakukan oleh mahasiswa jenjang Strata Satu (S1).
2. PPM di Dusun Tambakyuda, Desa Bojongnangka, kecamatan Pemalang,
Kabupaten Pemalang dilaksanakan dari bulan Juli hingga Desember 2020.
3. Selama praktik mengajar mahasiswa diberi bimbingan dan arahan dari
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan guru pembimbing.
4. Tujuan dari PPM di Dusun Tambakyuda, Desa Bojongnagka adalah
Memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pengelolaan sampah
rumah tangga dengan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle).
5. Kegiatan ini diharapkan mampu memberdayakan masyarakat dalam
mengelola kebersihan lingkungan melalui langkah kecil.
6. Program unggulan dari PPM di Dusun Tambakyuda, Desa Bojongnangka
adalah “Pengelolaan Sampah Rumah Tangga 3R Berbasis Masyarakat”.
Yang terdiri dari program edukasi pengelolaan sampah rumah tangga
dengan prinsip 3R dan Pengadaan Totebag.

B. Saran

Berdasarkan pengalaman yang diperoleh dari kegiatan PPM di Desa


Bojongnangka, saya memberikan beberapa saran sebagai berikut :

1. Bagi Pihak UNY


a. Dalam pelaksanaanya telah terjadi banyak kesalahpahaman antar
mahasiswa dan pihak kampus dikarenakan sulitnya mengakses
informasi yang akurat. Maka diharapkan membuat konsep alur
penyampaian informasi yang lebih baik. Selain itu juga sebisa
mungkin penyaluran informasi melalui satu pintu saja. Karena
seringkali tersebar informasi berkaitan dengan PPM namun tidak
diketahui secara pasti sumbernya.
b. Mengingat mahasiswa pelaksana PPM adalah rata-rata mahasiswa
semester tujuh maka diharapkan durasi pelaksanaan PPM diperpendek
lagi. Karena mahasiswa semester tujuh seharusnya sudah mulai
mempersiapkan diri untuk tugas akhir. Jadi, semakin lama pelaksanaan
PPM dirasa semakin kurang efektif.
c. Persiapan surat-surat untuk mengurus administrasi PPM sebaiknya
disiapkan lebih awal, sehingga tidak menimbulkan kesalahpaham
dengan pihak yang bersangkutan.

2. Bagi Pihak Masyarakat


a. Masyarakat diharapkan berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan program
kerja PPM.
b. Masyarakat hendaknya mengimplementasikan secara nyata hal-hal
yang telah dipelajari dari program PPM.

3. Bagi Mahasiswa PPM


a. Mahasiswa PPM harus mempersiapkan diri dalam segala hal.
b. Mahasiswa diharapkan dapat menyusun program kerja sesuai dengan
kebutuhan masyarakat.
c. Mahasiswa diharapkan lebih aktif namun tetap memperhatikan sopan
santun untuk menjaga nama almamater UNY dan diri sendiri.

LAMPIRAN

Peta Desa Bojongnagka


Tampilan Media Sosial

Instagram
Facebook

Poster Edukasi
Tampilan Video Tutorial
Leaflet

Anda mungkin juga menyukai