Anda di halaman 1dari 1

Apakah Cuma Pak Muharam yang ngerasa rotasi dan revolusi bumi menjadi semakin

cepat? Entahlah… rasanya baru kemarin sang fajar datang menyingsing dan kemudian matahari
pun bersinar dengan teriknya, tapi kini lembayung senja tlah datang mengantarkan matahari yang
akan segera tenggelam.
Rasi bintang terus berganti, dan akhirnya musim semi pun kembali hadir bersama bunga
sakura yang bermekaran. Menemani mimpi kalian yang telah mekar dengan sempurna. Kini tlah
tiba saatnya dimana kalian harus berani melompat melawan gravitasi, atau bahkan bila harus
melawan arus dan menjadi apapun yang saat ini masih menjadi hal yang tampak tak mungkin
bagi kalian.
Yakinlah bahwa usaha keras tak akan pernah mengkhianati, tetaplah optimis bahwa
perjuangan kalian hanya akan berakhir dengan kesuksesan dan kebahagiaan. Karena do’a-ku
takkan pernah terputus seperti angka 8.
Selamat berjuang anakku! Selamat berterbangan di langit Tuhan yang luas! Bila suatu
saat kalian menemukan jalan berliku, terjal dan berbatu sehingga kalian mulai lelah bahkan
sampai menemukan alasan untuk menyerah, ingatlah bahwa kalian pernah berjanji untuk
mengejar mimpi itu. Teruslah mengalir seperti air yang meskipun harus berubah bentuk dan
tempat, membentur batu dan karang pun dia tetap sabar, dia tetap optimis bahwa arah yang dia
lalui akan sampai pada lautan.
Terima kasih telah membuat tahun ini menjadi sangat berarti. Terima kasih karena kalian
selalu membuat Pak Muharam ga pernah menyesal ditakdirkan menjadi wali kelas kalian.
Maafkanlah bila Pak Muharam belum bisa menjadi wali kelas terbaik seperti yang kalian
harapkan. Dan terima kasih banyak, udah mau baca sambutannya. Bapak sayang kalian semua
XII – TKJ1.
Sayounara watashi no gokusei…

Saranghae…

Anda mungkin juga menyukai