Anda di halaman 1dari 2

Karakteristik Produk

Produk yang baik di mata konsumen memiliki karakteristik antara lain seperti:

1. Awet / Tahan Lama


Para konsumen tentunya sangat menyukai produk yang tahan lama dan awet sehingga
tidak mudah rusak, misalnya seperti ponsel yang harganya murah tapi memiliki daya
tahan yang baik. Dengan daya tahan yang bagus, memungkinkan produk telepon
genggam sangat disukai hingga laku di masyarakat Indonesia.
2. Perawatan Yang Mudah
Selain menyukai produk yang awet dan tahan, konsumen juga menyukai produk yang
mudah untuk dirawat, contohnya seperti pakaian atau sepatu, banyak sekali masyarakat
yang menyukai pakaian dan sepatu yang nyaman digunakan karena selain mudah
digunakan sepatu tersebut biasanya mudah untuk dibersihkan.
3. Murah
Tentu saja produk dengan harga yang relatif murah akan sangat disukai oleh para
konsumen, namun meskipun harganya terjangkau tentunya produk tersebut harus
memiliki kualitas yang cukup baik agar bisa diterima oleh para konesumen. Seperti
produk ponsel pintar, dimana konsumen lebih memilih produk yang relatif murah tapi
memiliki kualitas yang cukup baik.

Macam – Macam Produk

Adapun jenis-jenis dan klasifikasi sebuah produk antaralain :

a. Produk Konsumsi
Produk konsumsi merupakan produk yang dibeli oleh para konsumen lalu digunakan
langsung sehingga tidak dijual kembali. 
b. Produk Industri
Produk industri merupakan produk yang dibeli oleh produsen atau perusahaan dan
produk tersebut nantinya akan dijual kembali.
c. Produk Berdasarkan Wujud

Produk berdasarkan wujudnya dapat diklasifikasikan kedalam dua kelompok, antaralain:

- Barang, yaitu sebuah produk yang memiliki fisik, sehingga dapat dilihat dan diraba.
- Jasa, yaitu produk yang berupa aktivitas dan memberikan suatu manfaat dan kepuasan
yang ditawarkan untuk dijual. Contohnya seperti bengkel, salon kecantikan, hotel dan
sebagainya.
d. Produk Berdasarkan Daya Tahan

Produk berdasarkan daya tahan dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu

- Barang tidak tahan lama, yaitu barang berwujud yang biasanya habis dikonsumsi dalam
satu atau beberapa kali pemakaian. Contohnya: sabun, pasta gigi, minuman kaleng, dan
sebagainya.
- Barang tahan lama, merupakan kebalikan dari barang tak tahan lama, dimana barang ini
memiliki ketahanan seperti umur untuk pemakaian normal adalah satu tahun lebih.
Contohnya: lemari es, mesin cuci, pakaian dan lain-lain.

Anda mungkin juga menyukai