Anda di halaman 1dari 3

KEGIATAN PRAKTIKUM 7.

JENIS DAN BENTUK GELOMBANG

KEGIATAN PRAKTIKUM 7.1.


A. Judul Percobaan
Jenis dan Bentuk Gelombang.

B. Tujuan
Mengamati bentuk dan jenis gelombang Transversal dan Longitudinal.

C. Alat dan Bahan


1. Slinki
2. Kabel listrik, panjang 5 m, ø = 0,5cm.
3. Benang kasur panjang 3 m.
4. Karet gelang

D. Cara Kerja.
1. Ambil slinki, letakkan di atas lantai yg licin. Ik at salah satu ujung pada tiang yg cukup
kokoh untuk menahannya atau dipegang teman anda. Ujung yg lain dipegang sendiri.
2. Usiklah ujung slinki yg anda pegang dengan cara menggerakkan ujung slinki kekanan
dan kekiri. Amati gelombang yg terjadi pada slinki. Apa yg terjadi pada ujung slinki?
Apa yang merambat pada slinki? Apa gelombang itu?
3. Usik lagi ujung slinki yang anda pegang berulang ulang seperti langkah 2. Amati arah
getar dan (arah usikan) dan arah rambat gelombang. Gelombang yang terjadi ini adalah
gelombang transversal. Bagaimana arah getaran dan arah rambat gelombang transversal
itu?.
4. Ikatkan karet gelang di tengah tengah slinki. Lalu usik lagi ujung slinki yang anda pegang
berulang ulang. Amati karet gelang tersebut ketika gelombang berjalan. Ikut
berpindahkah karet gelang tersebut? Adakah energi yg merambat melalui pegas/slinki?
Jika ada, darimanakah asalnya?
5. Lakukan percobaan dari langkah 1 s/d 4 sekali lagi. Kali ini slinki diganti kabel listrik.
Samakah hasilnya dengan saat menggunakan slinki?. Jika ada perbedaan sebutkan.
6. Ambil slinki seperti langkah 1, usiklah ujung slinki yang anda pegang berulang ulang
dengan cara menggerakkan ujung slinki dengan cepat ke belakang dan ke depan.
Amati arah getar (arah usikan) dan arah rambat gelombang. Gelombang yang terjadi
adalah gelombang longitudinal.
7. Apa perbedaan antara gelombang transversal dan gelombang longitudinal?

E. Hasil Pengamatan.

KEGIATAN PARAKTIKUM 7.2.

A. Judul Percobaan
Sifat Pemantulan Gelombang.

B. Tujuan percobaan
Mengamati sifat Pemantulan Gelombang.

C. Alat dan Bahan.


1. Slinki
2. Benang kasur.
3. Kerikil
4. Kolam/ tempat air

D. Cara kerja.
1. Lakukan percobaan ini di kolam, di bak air atau di bejana berisi air, jatuhkan kerikil ke
atas permukaan air. Kemudian amati gelombang yang terjadi di permukaan air.
Bagaimanakah bentuk gelombangnya? Perhatikan sisi sisi kolam, bak atau bejana yang
dikenai gelombang. Adakah gelombang yang dipantulkan?
2. Rentangkan slinki sejauh 1,5 m. Ikatkan salah satu ujungnya pada tiang yang kokoh atau
dipegang teman anda.
3. Ujung slinki yang anda pegang, usiklah satu kali sehingga membentuk setengah panjang
gelombang. Lihat gambar 6.9. pada modul halaman 6.9. Amati perambatan setengah
gelombang (denyut) sampai gelombang tersebut hilang. Jika pola perambatan gelombang
tadi belum teramati dengan jelas, getarkan lagi ujung slinki tersebut. Dapatkah
gelombang dipantulkan? Bagaimana fase gelombang pantul dibandingkan dengan fase
gelombang asalnya?
4. Ujung slinki yang terikat atau dipegang teman anda, sekarang ikat dengan benang yang
panjangnya 1,5 m. Ikatkan ujung benang ke tiang yang kokoh atau pegeng teman anda.
Ujung slinki ini sekarang dapat bergerak bebas, disebut dengan slinki ujung bebas.
5. Getarkan ujung slinki yang anda pegang satu kali sehingga membentuk setengah panjang
gelombang. Amati perambatan setengah panjang gelombang ini. Dengan ujung bebas
ini, bagaimanakah fase gelombang pantul dibandingkan dengan gelombang asal?

E. Hasil Pengamatan.
Gelombang Transversal

Anda mungkin juga menyukai