Anda di halaman 1dari 11

Tes Potensi Akademik

 
Apakah yang dimaksud dengan Tes Potensi Akademik (TPA) ?
Tes Potensi Akademik adalah sebuah tes yang bertujuan untuk mengetahui bakat dan
kemampuan seseorang dibidang akademis atau keilmuan.
 
Apakah tes GRE itu ?
Tes GRE (Graduate Record Examination) adalah sebuah tes yang juga mengukur kemampuan
dan bakat seseorang di bidang akademis. Tes ini menjadi standar internasional syarat
penerimaan mahasiswa Perguruan Tinggi.
 
Apa hubungan TPA dan GRE ?
Kemunculan tes TPA ini memang merujuk pada tes GRE. Bahkan ada yang mengatakan bahwa
TPA adalah GRE-nya Indonesia. Karena poin-poin pertanyaan dan bidang yang diuji hampir
sama.
 
Untuk tujuan apakah diadakan TPA ?
Di Indonesia, Tes Potensi Akademik ini umumnya dipergunakan sebagai syarat penerimaan
mahasiswa S2 dan S3, juga dalam penyaringan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), rekrutmen
karyawan swasta dan BUMN, bahkan juga dipakai sebagai syarat kenaikan jabatan setingkat
manajer di bidang pekerjaan.
 
Apa sajakah yang diujikan dalam tes TPA ?
Tes Potensi Akademik ini mengujikan empat bidang kemampuan. Yaitu, kemampuan seseorang
dibidang verbal atau bahasa, kemampuan seseorang dibidang numerik atau angka, kemampuan
seseorang dibidang logika, dan kemampuan dibidang spasial atau gambar.
 
Apa saja yang diujikan dalam tes bahasa ?
Tes bahasa menguji kemampuan seseorang dalam hal sinonim (persamaan kata), antonim
(lawan kata),  padanan hubungan kata, dan kemampuan seseorang dalam hal pengelompokan
atau identifikasi kata.
 
Apa saja yang diujikan dalam tes angka ?
Tes angka menguji kemampuan seseorang dalam hal aritmetik (berhitung), kemampuan berpikir
terstruktur untuk melihat seri angka, seri huruf, kemampuan berlogika dalam angka dan
kemampuan memformulasikan logika angka dalam cerita.
 
Apa saja yang diujikan dalam tes  logika ?
Tes logika menguji kemampuan seseorang dalam penalaran dan pemecahan persoalan secara
logis atau masuk akal. Tes logika ini meliputi tes logika umum, tes analisa pernyataan dan
kesimpulan (silogisme), tes logika cerita dan tes logika diagram.
 
Apa saja yang diujikan dalam tes gambar ?
Tes gambar ini bertujuan menguji daya logika ruang yang dimiliki seseorang. Tes ini meliputi
antara lain tes padanan hubungan gambar, tes seri gambar, tes pengelompokan gambar, tes
bayangan gambar dan tes identifikasi gambar.
 
Bagaimana sistem skoring dalam TPA ?
Sistem skoring TPA sama dengan GRE, karena TPA memang merujuk pada tes tersebut.
Rentang skor adalah 200-800. Jawaban salah tidak mengurangi nilai. Untuk lebih jelasnya,
sistem skoring dan perhitungan nilai ini dapat anda lihat pada buku TPA.
 
Berapa  skor TPA minimum yang diperlukan untuk dapat masuk S2,S3 dan berapa pula
untuk rekrutmen kerja ?
Skor minimum ini tergantung kepada institusi Perguruan Tinggi atau institusi perusahan masing-
masing. Ada yang mensyaratkan minimal 450, ada yang 500 dan ada pula yang 550.
 
Bagaimana cara mempersiapkan diri untuk menghadapi Tes Potensi Akademik ini ?
Seperti halnya tes-tes lainnya, untuk menghadapi tes TPA ini anda harus banyak berlatih,
berlatih dan berlatih soal. Dengan berlatih, anda menjadi akrab dengan berbagai jenis dan tipe
soal, sehingga kemampuan analisa anda semakin terasah dan semakin tajam. Kemampuan
analisa yang tajam ini sangat membantu anda nantinya dalam menempuh tes TPA dan meraih
skor hasil yang optimal.  
 
Saya ingin skor TPA meningkat. Bagaimana cara untuk meningkatkan skor TPA saya
tersebut ?
Untuk meningkatkan skor Tes Potensi Akademik,  anda harus menguasai trik-trik tertentu.
Dengan trik-trik tersebut, anda memiliki peluang besar untuk meningkatkan skor TPA sangat
anda. Trik ini dapat anda temukan dalam buku TPA
Ebook Panduan Menaklukkan TPA
 
Apakah salah satu faktor yang mempengaruhi besar kecilnya skor TPA yang anda peroleh ?.
Adalah kecerdasan. Namun, seperti yang anda ketahui, kecerdasan seseorang sifatnya
anugerah. Cenderung konstan dan tidak bisa ditambah. Sudah dari sananya.
 
Namun demikian anda tak perlu khawatir. Sebab masih ada dua faktor penting lain yang
mempengaruhi besar kecilnya skor TPA anda. Yaitu berlatih soal sebanyak-banyaknya dan
berlatih menguasai trik-trik TPA tertentu. Itulah dua kunci sukses meraih skor TPA yang optimal.
Jadi, ikhtiar (upaya) untuk meningkatkan skor TPA anda adalah dengan dua hal tersebut.
Pertama berlatih soal sebanyak mungkin. Kedua, menguasai trik-trik TPA. Dua hal inilah yang
jika dikombinasikan akan menjadi sangat efektif meningkatkan skor Tes Potensi Akademik
anda.
 
Kabar gembira untuk anda. Telah terbit ebook Panduan TPA pertama dan satu-satunya di
Indonesia yang memberikan panduan latihan soal-soal TPA dengan metode dan variansi soal
yang lengkap, sekaligus berlatih menguasai trik TPA.
 
Kini telah terbit untuk anda....
 

ebook Panduan TPA ini disusun oleh Taufiqurrohman,ST,SIP,MSi dan mengandung nutrisi
sebagai berikut :

  Nutrisi utama
Drill latihan soal Tes Verbal yang terdiri dari tes sinonim, antonim, padanan
hubungan kata, dan pengelompokan atau identifikasi kata. Soal tes verbal ini
berjumlah 114 butir soal
Drill latihan soal Tes Angka yang terdiri dari tes aritmetik, seri angka, seri huruf,
logika angka dan tes angka dalam cerita. Soal tes angka ini berjumlah 76 butir
soal
Drill latihan soal Tes Logika yang terdiri dari tes logika umum, analisa silogisme
(pernyataan dan kesimpulan), logika cerita dan tes logika berdasarkan diagram.
Tes logika ini berjumlah 38 butir soal
Drill latihan soal Tes Gambar yang terdiri dari tes seri gambar, hubungan antar
gambar, pengelompokan gambar, bayangan gambar dan tes identifikasi
gambar. tes gambar ini berjumlah 38 butir soal
Seluruh soal diatas dilengkapi dengan jawaban dan pembahasannya secara
lengkap dan efisien.
  Nutrisi tambahan
Panduan cara menghitung skor TPA anda berdasarkan standar perhitungan
internasional yang terbaru. Dilengkapi dengan tabel sistem skoringnya.

Panduan 11 tips sukses menghadapi Tes Potensi Akademik


Panduan 21 trik rahasia menaklukkan Tes Verbal subtes padanan hubungan
kata.
Daftar 160 kata-kata yang menjadi langganan (sering muncul) dalam Tes
Verbal TPA
 
Panduan TPA  tersebut diatas adalah berbentuk Ebook,  bukan buku konvensional. Ebook
(elektronik book) adalah buku yang tidak dicetak diatas kertas seperti umumnya buku
konvensional, namun  berbentuk file pdf yang dapat anda download lalu anda baca di komputer,
laptop, PDA phone, MP4 Player, dan bisa juga dibaca dengan memakai ebook reader. Selain
itu, anda juga bisa mem-print sendiri ebook tersebut.

Download sekarang
(Klik kanan save target / link as..)
 
ebook tersebut saya lindungi dengan pasword. Dan untuk mendapatkan paswordnya
silakan ikuti petunjuk berikut :

Cara mendapatkan password ebook Panduan TPA :


 
1. Pertama, silakan transfer ke rekening atas nama Taufiqurrohman :

BNI (Cab. Syariah Yogya) a/c. 0139194930 atau

BCA (Cab.Utama Yogya) a/c. 0372519744 atau

Bank Mandiri (Cab.Syariah Solo) a/c. 0127043621

Nilai transfer Rp. 29.000 (ditambah 3 digit no HP terakhir anda). Misalkan 3 digit terakhir no HP
anda 378, maka anda transfer sejumlah Rp.29.378,- Sistem ini untuk memudahkan pengecekan
saja.

 
2. Setelah transfer, silakan SMS ke no. 087.877.186.100 ketik:
Konfirmasi TPA Bank Jml Tranf Misal: Konfirmasi TPA BNI 29.378
 
3. Setelah kami cek transfer anda, dalam waktu maksimal 1 x 24 jam, pasword akan kami SMS
ke no. HP anda. Sehingga anda langsung bisa membuka ebook TPA tersebut. Praktis dan
mudah.....  

 
Testimoni para pengguna ebook Panduan TPA ini : 

"Berlatih soal adalah salah satu metode efektif dalam menghadapi ujian apapun. Semoga
latihan soal pada ebook Panduan TPA ini dapat bermanfaat bagi mereka yang akan bersiap
menghadapi ujian tes potensi akademik"
(Dr.Nur Taufiq, MAg; Dosen UIN Makassar)
"Sekilas seperti materi TPA pada umumnya, tapi setelah dibaca dan dipelajari ternyata isinya
sangat berbeda. Baik dari segi isi (materi), penyajian, serta pembahasan soal. Dengan buku ini
akan memudahkan para pembacanya untuk mempelajari TPA dengan cepat dan tepat. Dan
kelebihan lain yang tidak dimiliki buku lain adalah cara penghitungan skor TPA. Maka dengan
tahu penghitungan skor maka, pembaca bisa memprediksi skor TPA nya" (Halifa Haqqi,
SIP,MSi ; Dosen FISIP Unisri Solo)

"e-book panduan TPA ini berbeda dari kebanyakan buku konvensional tentang Tes Potensi
Akademik yang sudah ada. Di dalamnya tidak hanya kumpulan soal-soal, tapi juga tips
bagaimana menyelesaikan tes itu, lalu disertai pula skoring terbaru yang digunakan saat ini.
Saya berlatih dengan soal-soal dalam buku ini, dan sekarang saya mempunyai kepercayaan diri
yang tinggi untuk menghadapi Tes Potensi Akademik, setelah sebelumnya saya hanya
mendapat skor/hasil yang jauh dari memuaskan"
(Agus Himmawan Utomo ;  Dosen Fakultas Filsafat UGM Yogyakarta)

"Tes Potensi Akademik memiliki nilai guna yang sangat banyak bisa digunakan untuk
melanjutkan studi atau mendapatkan beasiswa. Ebook TPA ini memiliki keunggulan daripada
yang lain, salah satunya adalah penjelasan yang rinci dan mudah dipahami."
Fatkurrohman, S.IP,M.Si ; Dosen Jurusan Ilmu Hubungan Internasional Universitas
Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

" Inti dari latihan soal TPA adalah memahami polanya. Untuk itulah dengan menerapkan latihan
soal plus panduan dalam ebook ini, pembaca dibantu untuk bisa memahami bagaimana pola
dan kecenderungan soal TPA yang muncul sehingga akan sangat membantu pencapaian skor
yang maksimal"
(Haniek Farida, MPsi  ;  Psikolog- Yogya)
 
"Metode dan ragam soal pada ebook Panduan TPA ini cukup membantu mempersiapan diri
menghadapi tes potensi akademik secara efisien..."
(Siti Rofiah, SAg, SPd ;  Guru dan Konsultan Pendidikan - Solo)
 
"Dalam dunia kerja, tes potensi akademik sudah menjadi  salah satu  tes standar rekrutmen
karyawan. Pada sistem kenaikan jabatan juga terkadang menggunakan tes ini. Untuk itulah,
mempersiapkan diri mengenal dan memahami trik-trik tes TPA seperti yang diajarkan dalam
ebook ini sangatlah penting"
(Burhanuddin, ST -  Wiraswastawan; Ex.Supervisor PT.Tyfountex Solo)
 
"Latihan soal-soal yang diberikan dan juga tips-tips dari ebook Panduan TPA banyak membantu
saya dalam menghadapi ujian TPA yang sebenarnya..."
(Muhammad Ridho, SE, MSi ;  Dosen Fakultas Ekonomi UNIBA - Solo)
 

CONTOH-CONTOH SOAL TPA


Tes Potensi Akademik (TPA) adalah sebuah tes yang bertujuan  untuk mengetahui bakat dan
kemampuan seseorang di bidang keilmuan (akademis). Tes ini juga sering dihubungkan dengan
kecerdasan seseorang. Tes Potensi Akademik ini juga identik dengan tes GRE (Graduate
Record Examination) yang sudah menjadi standar internasional.
 
Saat ini, TPA  telah menjadi tes standar penyaringan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS),
rekrutmen karyawan swasta, serta karyawan BUMN. Bahkan kenaikan jabatan setingkat
manajer di berbagai perusahaan juga mempersyaratkan karyawannya mencapai TPA dengan
skor minimum tertentu. Tes Potensi Akademik juga umum dipakai sebagai tes penerimaan
mahasiswa untuk jenjang S2 dan S3.
 
Adapun, Tes Potensi Akademik ini umumnya memiliki empat jenis soal. Yaitu, tes verbal atau
bahasa, tes numerik atau angka, tes logika, dan tes spasial atau gambar.
 
Tes verbal berfungsi untuk mengukur kemampuan seseorang di bidang kata dan bahasa. Tes ini
meliputi tes sinonim (persamaan kata), tes antonim (lawan kata), tes padanan hubungan kata,
dan tes pengelompokan kata.
 
Tes angka berfungsi mengukur kemampuan seseorang di bidang angka, dalam rangka berpikir
terstruktur dan logis matematis. Tes ini meliputi tes aritmetik (hitungan), tes seri angka, tes seri
huruf, tes logika angka dan tes angka dalam cerita.
 
Tes logika berfungsi mengukur kemampuan seseorang dalam penalaran dan pemecahan
persoalan secara logis atau masuk akal. Tes logika ini meliputi tes logika umum, tes analisa
pernyataan dan kesimpulan (silogisme), tes logika cerita dan tes logika diagram.
 
Sedangkan tes spasial atau tes gambar, berfungsi mengukur daya logika ruang yang dimiliki
seseorang. Tes ini meliputi antara lain tes padanan hubungan gambar, tes seri gambar, tes
pengelompokan gambar, tes bayangan gambar dan tes identifikasi gambar

Tes Potensi Akademik Persamaan Kata (Sinonim)


 
Soal dari tes persamaan kata ini meminta anda untuk mencari satu kata yang setara atau sama
atau serupa maknanya dengan makna kata tertentu yang diminta.
 
Anonim
A. Nama singkat
B. Singakatan
C. Kepanjangan dari
D. Tanpa nama
E. Nama kecil
 
Pandir
A. Agak pintar
B. Bodoh
C. Pandai hadir
D. Tidak Jenius
E. Pemandangan
 
Tes Potensi Akademik Verbal Antonim
 
Tes antonim ini cukup sederhana. Anda diminta untuk mencari lawan kata atau kata yang
bertentangan dengan kata tertentu.
 
Contoh soal
 
Landai  ><
A. Datar
B. Curam
C. Sedang
D. Luas
E. Lapang

Enmity  ><
A. Kekasih
B. Hubungan
C. Pertengkaran
D. Persahabatan
E. Perseteruan
 
Tes Potensi Akademik Padanan Hubungan Kata
 
Jenis soal dalam tes ini meminta anda untuk mengidentifikasi atau mencari kesetaraan atau
padanan hubungan antar kata yang diberikan. Kesetaraan hubungan ini harus anda analisa
secara cermat untuk mendapatkan jawaban yang tepat.
 
Tes padanan hubungan jenis 1

Pikiran : Otak
A. Buku : Printer
B. Kata-kata : Lisan
C. Komputer : Ketikan
D. Awan : Langit
E. Hujan : Uap

Penyelam laut dalam : Tabung Oksigen


A. Petani : Kerbau
B. Perampok : Topeng muka
C. Penerjun payung : Parasut
D. Polisi : Mobil patroli
E. Burung : Sayap

Tes padanan hubungan jenis 2

Bulan : Bumi           Bumi :


A. Tata surya
B. Planet
C. Bintang
D. Matahari
E. Bulan

Platina : Logam         Permata :


A. Intan
B. Batu
C. Emas
D. Safir
E. Akik
 
Tes Potensi Akademik Pengelompokan Kata
 
Tes pengelompokan kata ini meminta anda untuk menganalisa satu kata yang tidak identik atau
tidak serupa atau tidak masuk dalam kelompok kata yang lainnya.
 
Contoh soal
 
Mana yang tidak masuk dalam kelompoknya ?
A. Minister of Defence
B. Minister of Economy
C. Prime Minister
D. Minister of Trade
E. Foreign Affair Minister

Mana yang tidak masuk dalam kelompoknya ?


A. Borobudur
B. Pencak Silat
C. Monas
D. Batik
E. Karate

Tes Potensi Akademik Numerik Aritmetik (Hitungan)


 
Soal jenis ini sebenarnya cukup sederhana. Karena hanya merupakan hitungan dasar. Namun,
soal-soal aritmetik dalam tes TPA seringkali menyajikan angka-angka yang alot alias kurang
enak dihitung. Oleh karena itu, bagi mereka yang tidak teliti, umumnya akan mudah terpeleset
hasil hitungannya.
 
Contoh soal 1
 
Berapakah nilai dari
8,0049 : 0,0015 =
A. 5336,6
B. 533,66
C. 53,366
D. 53366
E. 533,55

Contoh soal 2
 
Berapakah 27,5% dari 200 ?
A. 45
B. 550
C. 55
D. 54
E. 54,5
 
Tes Potensi Akademik Numerik Seri Angka
 
Untuk mengerjakan tes numerik seri angka ini, peserta harus mampu menganalisa deret urutan
paling logis dan konsisten dari angka-angka yang diberikan. Terkadang seolah ada dua jawaban
yang memungkinkan. Namun demikian, sesungguhnya hanya ada satu pilihan jawaban yang
benar.
 
Contoh soal 1
 
Seri angka : 75 97 60 92 45 selanjutnya...
A. 87
B. 78
C. 102
D. 75
E. 54

Contoh soal 2
 
Seri angka: 1 5 9 2 6 10 3 selanjutnya...
A. 6  11  4
B. 7  11  4
C. 7  12  5
D. 6  12  3
E. 8  11  5
 
Tes Potensi Akademik Numerik Seri Huruf
 
Tes seri huruf ini prinsipnya adalah sama dengan tes seri angka. Peserta diminta untuk mencari
deret urutan huruf selanjutnya dari deretan huruf yang ada. Untuk mendapatkan jawaban,
seorang peserta memang haruslah jeli dan banyak berlatih untuk mempertajam daya analisa
dan kejeliannya.
 
Contoh soal 1

Seri huruf: e h a j m b selanjutnya adalah...


A. p s
B. p t
C. o q
D. o r
E. o s

Contoh soal 2
 
Suatu seri huruf : z v r selanjutnya adalah...
A. m
B. o
C. t
D. l
E. n
 
Tes Potensi Akademik Numerik Logika Angka
 
Dalam tes logika angka ini, seorang peserta tes TPA harus mampu membuat penalaran logis
terhadap satu atau serangkaian persamaan angka-angka yang ada.
 
Contoh soal 1
 
Jika x-y = 1. Dan Xy = 64. Mana pernyataan yang benar berikut ini ?
A. x = y -1
B. x = y64
C. x > y
D. x = 64y
E. y = 1/64x

Contoh soal 2
 
Nilai m = 4 dan n = -4. Jika p = (-m-n)9 dan q = (-n+n)2 Maka yang benar adalah...
A. p = q
B. p > q
C. p – q = -8
D. q – p = 64
E. q < (p-64)
 
Tes Potensi Akademik Numerik Angka Dalam Cerita
 
Dalam tes ini, peserta diminta untuk menjawab pertanyaan mengenai angka-angka yang
dimasukkan dalam sebuah cerita. Peserta harus mampu menganalisa nilai angka secara tepat.
 
Contoh soal 1
 
Jika Eko bisa membaca 2 halaman koran tiap x menit. Maka dalam 7 menit eko mampu
membaca berapa halaman ?
A. 14/2x
B. 14/x
C. x/14
D. 7/2x
E. 7/x

Contoh soal 2
 
Kakak beradik bernama Nia, Nanik dan Noeng. Nanik 9 tahun lebih tua dari Nia. Nur 2 tahun
lebih tua dari Nanik. Dan bila usia mereka dijumlah akan mendapatkan angka 95. Berapakah
usia Nia sekarang ?
A. 26
B. 35
C. 15
D. 24
E. 25
 
 
Tes Potensi Akademik Logika Umum
 
Dalam soal jenis ini, seorang peserta tes diminta untuk melakukan penalaran yang masuk akal
(logis) dari pernyatan singkat yang diberikan.
 
Contoh soal tes logika umum 1
 
Semua mahasiswa Perguruan Tinggi memiliki Nomor Induk Mahasiswa. Andi seorang
mahasiswa. Jadi,
A. Andi mungkin memiliki nomor induk mahasiswa
B. Belum tentu Andi memiliki nomor induk mahasiswa
C. Andi memiliki nomor induk mahasiswa
D. Andi tidak memiliki nomor induk mahasiswa
E. Tidak dapat ditarik kesimpulan

Contoh soal tes logika umum 2


 
Permen yang dibungkus dalam kemasan menarik sangat laris terjual. Permen X dibungkus
dalam kemasan berwarna merah menyala. Menurut anak-anak, warna merah menyala
sangatlah menarik.
A. Permen X kurang laris terjual di kalangan anak-anak
B. Permen X tidak laku terjual di kalangan orang dewasa
C. Permen X laris terjual
D. Permen X laris terjual di kalangan anak-anak
E. Tidak dapat ditarik kesimpulan
 
 
Tes Potensi Akademik Analisa Pernyataan dan Kesimpulan (Silogisme)
 
Dalam soal jenis ini, kita diminta untuk menganalisa apakah suatu pernyataan dan kesimpulan
yang diambil dalam sebuah soal itu salah ataukah sudah benar. Contoha dari tes verbal analisa
silogisme adalah seperti berikut :

Untuk tes logika silogisme ini, jawablah :


A. Bila benar
B. Bila salah pada pernyataan pertama
C. Bila salah pada pernyataan kedua
D. Bila pernyataan pertama dan kedua salah
E. Bila salah pada kesimpulan

Soal 1
Semua mammalia bernafas dengan paru-paru
Ikan salmon adalah mammalia
Jadi, ikan salmon bernafas dengan paru-paru
 
Soal 2
Semua pejabat Pemda mendapatkan mobil dinas
Pak Rahmat adalah mantan pejabat Pemda
Jadi, Pak Rahmat tidak lagi mendapatkan mobil dinas
 
 
Tes Potensi Akademik Logika Cerita
 
Dalam soal jenis ini, kita diminta untuk mempelajari suatu cerita singkat dan kemudian
melakukan penalaran terhadap setiap pertanyaan yang diberikan berdasarkan informasi dari
cerita. Umumnya jawaban dari soal jenis ini tidaklah eksplisit (terlihat langsung dalam cerita).
Namun kita harus melakukan penalaran terlebih dulu, untuk kemudian bisa menemukan
jawaban yang benar. 
 
Contoh soal logika cerita
Ada 8 kotak peti, masing-masing diberi nomor 1 sampai 7. Buah jambu, melon, semangka,
jeruk, mangga dan durian akan dimasukkan kedalam peti-peti tersebut dengan aturan sebagai
berikut :
• Durian harus dimasukkan ke peti nomor 4
• Semangka tidak boleh diletakkan tepat disamping melon
• Jeruk harus diletakkan disamping mangga

Jika melon diletakkan di peti nomor 2, maka mana yang tidak boleh dilakukan ?:
A. Semangka diletakkan di nomor 3
B. Jeruk diletakkan di peti nomor 5
C. Mangga diletakkan di peti nomor 7
D. Semangka diletakkan di peti nomor 5
E. Jambu diletakkan di peti nomor 1

Tes Potensi Akademik Logika Diagram


 
Dalam soal tes jenis ini, kita diminta untuk melakukan penalaran terhadap berdasarkan diagram
yang telah disediakan dalam soal. Soal jenis ini terkadang terlihat mudah, namun bila tidak
berhati-hati seorang peserta Tes Potensi Akademik sering terjebak memilih jawaban yang keliru.
 
Contoh soal tes logika diagram
 

 
Berdasarkan diagram diatas, manakah pernyataan yang tidak benar dibawah ini ?
A. Sebagian A adalah juga B
B. Sebagian B juga A
C. Sebagian E adalah B
D. Semua D adalah B
E. Semua E adalah A
 
 
Tes Potensi Akademik Spasial Seri Gambar
 
Tes seri gambar ini mirip dengan seri angka maupun seri huruf. Anda diminta untuk
menganalisa gambar apa yang akan menjadi gambar lanjutan dari sederet gambar yang ada.
 
Contoh soal
 
Carilah gambar lanjutan dari sederet gambar berikut

 
 
Tes Potensi Akademik Hubungan Gambar
 
Jenis tes ini mengharuskan seorang peserta untuk mencari hubungan atau padanan hubungan
gambar yang tepat dari model yang diberikan.
 
Contoh soal
 
Carilah padanan (kesetaraan) hubungan gambar berikut ini...

 
 
 
Tes Potensi Akademik Pengelompokan Gambar
 
Soal-soal yang diberikan dalam jenis tes pengelompokan gambar ini harus dicermati oleh setiap
peserta Tes Potensi Akademik. Karena jenis soal dalam tes ini seringkali mengandung banyak
jebakan.Ada beberapa jawaban yang sekilas terlihat benar. Dalam jenis soal ini, peserta harus
mampu membedakan satu gambar yang tidak identik atau tidak serupa atau tidak masuk dalam
kelompok gambar-gambar yang lainnya.
 
Contoh soal
 
Carilah gambar yang tidak masuk dalam kelompoknya...

 
 
 
Tes Potensi Akademik Spasial Bayangan Gambar
 
Jika tidak dibatasi waktunya, soal bayangan gambar ini mungkin tidak terlalu sulit bagi para
peserta tes TPA. Namun, yang menjadi kendala adalah waktu pengerjaan setiap butir soal
sangatlah terbatas. Dengan demikian, peserta tes harus mampu menemukan jawaban yang
benar dalam waktu sesingkat mungkin. Tes bayangan gambar ini merupakan salah satu jenis
tes yang menguji kejelian spasial (daya logika ruang) seorang peserta.
 
Contoh soal tes bayangan gambar
 
Gambar sebelah kiri adalah gambar asli yang harus anda cari bayangannya di sebelah kanan.
Garis vertikal adalah cermin.
 
Tes Potensi Akademik Identifikasi Gambar
Dalam soal jenis identifikasi gambar ini anda para peserta tes diminta untuk  menganalisa dan
mengidentifikasi gambar mana yang sesuai identik, atau sebangun atau serupa dengan bagian-
bagian dari gambar induk.
Contoh soal
Kertas berbentuk apa sajakah yang diperlukan untuk menutup rangka kawat berikut ini ?

Anda mungkin juga menyukai