Anda di halaman 1dari 2

Kerangka Acuan

Penemuan Kasus TB
UPTD Puskesmas Kecamatan Sukorejo

1. LATARBELAKANG
Tuberkulosis adalah penyakit menular langsung yang disebabkan oleh
kuman tuberkulosis (TB) yang dikenal dengan nama M. tuberculosis.
Sebagian kuman Tuberkulosis menyerang paru dan dapat juga menyerang
organ tubuh lainnya. Oleh karena itu perlu diupayakan Program
Penanggulangan dan Pemberantasan Penyakit Paru.
Tuberkulosis (TB) sampai dengan saat ini masih merupakan salah satu
masalah kesehatan masyarakat di dunia walaupun upaya penanggulangan
TB telah dilaksanakan di banyak negara sejak tahun 1995.
Di tahun 2019 Data Kasus TB terbanyak di Kota Blitar terdapat di UPTD
Puskesmas Kecamatan Sukorejo Kota Blitar. Target penemuan kasus
tahun 2019 adalah 67 kasus. Capaian kasus TB UPTD Puskesmas
Kecamatan Sukorejo sebanyak 38 kasus atau hanya mencapai 56% dari
target.
Dengan adanya kekurangan capaian yang sangat jauh dari target PKP
yaitu 100%, maka harus dilakukan suatu kegiatan yang mendukung untuk
menambah jumlah penemuan kasus dan suspek TB di UPTD Puskesmas
Kecamatan Sukorejo.
Penemuan kasus TB di UPTD Puskesmas Kecamatan Sukorejo semala
ini hanya mendapatkan suspek dari pasien yang berkunjung kepuskesmas
saja. Hal ini membuat penemuan kasus TB menjadi sangat sedikit. Guna
mendukung tercapainya target penemuan Kasus TB yang ditetapkan Dinas
Kesehatan Kota Blitar, Program TB Puskesmas telah bekerjasama dengan
Kader TB untuk menambah penemuan suspek TB. Kader TB langsung
terjun untuk mencari orang dengan gejala TB kemudian suspek tersebut
diantarkan ke puskesmas untuk pemeriksaan sampel dahak. Harapannya
dengan upaya menjemput suspek TB ini dapat meningkatkan angka
penemuan suspek TB di UPTD Puskesmas Kecamatan Sukorejo Kota
Blitar. Dengan meingkatnya suspek yang telah ditemukan kader maka
harapannya penemuan kasus bertambah.
2. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Penemuan Kasus TB Puskesmas meningkat
2. Tujuan Khusus
a. Meningkatkan capaian PKP puskesmas
b. Meningkatkan upaya pencegahan TB di masyarakat

3. SASARAN
Seluruh warga di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Sukorejo
Kota Blitar

4. WAKTU PELAKSANAAN
Bulan Januari s/d Desember tahun 2020

5. METODE
Melakukan Penjaringan suspek dan penemuan kasus di masyarakat

6. MANFAAT
Capaian Penemuan Kasus TB di puskesmas meningkat

7. EVALUASI PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan penemuan kasus TB telah dibagi pada 9 Kader TB di
masing-masing kelurahan. Pelaksanaan di masing-masing wilayah akan
terus dievaluasi demi tercapainya target.

8. ANGGARAN
Bantuan Operasional Kesehatan (BOK)

Pelaksana,

Drg. Fransisca Terry K


NIP 19800114 200501 2 014

Anda mungkin juga menyukai