Anda di halaman 1dari 4

PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA

PONDOK GOCENG (POGO)


DENGAN
IBU YUL EFANTRINA
_________________________________________________________________

Pada hari ini Senin tanggal 17 bulan Juni tahun dua ribu sembilan belas yang bertanda tangan
dibawah ini:

1. Nama : Ibu Yul Efantrina


Jabatan : Pemilik
Alamat : Jl. Desa Harapan, Duri

Dalam hal ini bertindak dan atas nama pemilik Ropisbak yang berkedudukan di jalan Desa
Harapan - Duri, selanjutnya dalam perjanjian ini Disebut ” PIHAK PERTAMA”

2. Nama : Belman Junaidi, SE


Jabatan : Penanggung Jawab POGO
Alamat : Jl. Kenanga, Duri

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama POGO yang beralamat di Jalan Kenanga Duri,
selanjutnya dalam perjanjian ini disebut ” PIHAK KEDUA”

Pihak Pertama dan Pihak Kedua telah sepakat untuk mengadakan kerjasama dalam pengelolaan Cafe
milik pihak pertama dengan ketentuan dan syarat – syarat yang dituangkan dalam pasal-pasal sebagai
berikut :

BAB I
Pasal 1
KETENTUAN UMUM
Berdasarkan surat perjanjian ini PIHAK PERTAMA menunjuk PIHAK KEDUA untuk mengelola
cafe milik PIHAK PERTAMA yang beralamat di Jl. Desa Harapan - Duri.

BAB II
Pasal 2
HAK DAN KEWAJIBAN
1. PIHAK PERTAMA:
- Berhak mendapatkan informasi dan laporan keuangan atas pengelolaan Cafe setiap
Bulannya paling lambat tanggal 10.
- Berhak menerima Jasa bagi hasil atas pengelolaan Cafe tersebut dengan perhitungan 40%
dari penghasilan bersih (dikeluarkan biaya tenaga kerja dan biaya operasional lainnya).
- Memberikan kepercayaan penuh kepada PIHAK KEDUA untuk mengelola Cafe beserta
aset yang ada didalamnya.

2. PIHAK KEDUA:
- Berhak atas pengelolaan Cafe tersebut sepenuhnya tanpa adanya campur tangan
PIHAK PERTAMA
- Berhak menerima jasa bagi hasil atas pengelolaan Cafe tersebut dengan perhitungan
60% dari penghasilan bersih.
- Berkewajiban memberikan laporan awal inventaris aset milik PIHAK PERTAMA.
- Berkewajiban menjaga/ memelihara aset milik PIHAK PERTAMA.
- Berkewajiban memperbaiki kerusakan-kerusakan ringan terhadap aset PIHAK
PERTAMA.
- Berkewajiban mengembangkan usaha milik PIHAK PERTAMA.

BAB III
Pasal 3
CARA PEMBAYARAN BAGI HASIL
1. PIHAK KEDUA akan mengirimkan jasa bagi hasil selambat-lambatnya tanggal 10 setiap
bulannya kepada PIHAK PERTAMA melalui Rekening ....................................

BAB IV
Pasal 4
MASA BERLAKU PERJANJIAN

1. Perjanjian ini berlaku untuk masa 2 (Dua) Tahun sejak tanggal ditanda tangani perjanjian ini
oleh kedua belah pihak dan dapat diperpanjang sesuai dengan kesepakatan bersama.
2. Pemutusan hubungan kerjasama salah satu pihak harus dengan pemberitahuan tertulis kepada
pihak lainnya sekurang – kurangnya 1 (satu) bulan atau 30 (tiga puluh) hari sebelum kontrak
berakhir.
3. Apabila salah satu pihak tidak melakukan pemberitahuan seperti pada pasal 4 ayat 2, maka
perjanjian kerjasama ini dianggap otomatis berlanjut dan sah secara hukum.
4. Pengakhiran perjanjian ini tidak membebaskan para pihak dalam hal menyelesaikan
kewajiban masing – masing kepada pihak lainnya.

Pasal 5
PERSELISIHAN

1. Perselisihan yang timbul akibat pelaksanaan perjanjian kerjasama ini akan diselesaikan secara
musyawarah oleh kedua belah pihak.
2. Apabila penyelesaian tersebut tidak tercapai, maka masing-masing pihak sepakat
menyelesaikannya secara hukum yang berlaku.
Pasal 6
KORESPONDENSI

PIHAK PERTAMA
Nama : Ibu Yulia ........
Jabatan : Pemilik Ropisbak
Telp / HP : .........................

PIHAK KEDUA
PONDOK GOCENG (POGO)
Nama : Belman Junaidi, SE
Jabatan : Penanggung Jawab
Telp / HP : 0813-7816-3361

Nama : Silvi Gustiani


Jabatan : Marketing
Telp/ HP : 0822-5412-3002

Nama : Dwi Utari Rahayu


Jabatan : Bendahara
Telp/ HP : 0853-5602-2288

Nama : Yanita
Jabatan : Sekretaris
Telp/ HP : 0813-6313-8679

BAB V

Pasal 7
PENUTUP
1. Setiap perubahan menyangkut ketentuan yang ditetapkan dalam hal perjanjian, harus
didasarkan kesepakatan bersama.

2. Hal – hal lain yang belum diatur dalam perjanjian ini akan diatur dikemudian hari dalam
perjanjian tersendiri sesuai dengan kesepakatan bersama.

Demikianlah perjanjian ini dibuat dengan itikad baik dan bertanggung jawab dalam rangkap 2 (dua)
masing – masing bermaterai cukup dan memiliki kekuatan hokum yang sama.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

Ibu Yul Efantrina Belman Junaidi, SE


Pemilik Penanggung Jawab POGO

Anda mungkin juga menyukai