Anda di halaman 1dari 2

GEOGRAFI

Nama : Muhammad Fikri


Kelas/absen : XI IPS 2

1. Menurut anda, mengapa pembakalan dan perambahan liar hutan menyebabkan terancamnya
populasi flora dan fauna endemis di Nusakambangan?
2. Selain pembakalan hutan dan perambahan liar, apa yang menyebabkan populasi flora dan
fauna di Indonesia terancam?
3. Menurut anda, langkah apa yang harus diambil oleh Kemhuk dan HAM untuk mengatasi
permasalahan di Nusakambangan? Perlukah adanya sanksi atau peraturan yang lebih tegas?
4. Sebagai pemuda Indonesia, langkah apa yang bisa anda lakukan untuk membantu melestarikan
flora dan fauna Indonesia?

Jawab
1.Karena pembalakan dan perambahan liar hutan merupakan penyebab rusaknya habitat flora
dan fauna, Rusaknya habitat tersebut dapat menyebabkan hilangnya tempat berkembang biak
dan menyebabkan berkurangnya populasi flora dan fauna, bahkan dapat menyebabkan
kepunahan. Seperti yang kita tahu bahwa pembalakan dan perambahan liar hutan di
Nusakambangan telah berlangsung sejak lama. Pada tahun 2008, kasus pembalakan liar di
Nusakambangan mulai menjadi perbincangan berbagai pihak termasuk oleh Badan Konservasi
Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah.

2. Tumpahan minyak, hujan asam, pestisida, sampah plastik dan polusi udara telah merugikan
banyak spesies hewan dan tumbuhan. Ketika hujan asam meresap ke tanah, tanah menjadi
tempat yang tidak layak untuk ditumbuhi tumbuh-tumbuhan. Hujan asam juga mengubah unsur
kimia air di danau dan sungai, ini dapat membunuh ikan dan kehidupan akuatik lainnya. Selain
hujan asam, penggunaan pestisida juga memengaruhi keberlangsungan hidup suatu spesies. Di
Minnesota, Amerika Serikat banyak amfibi memiliki kaki ekstra atau anggota badan yang hilang
karena cacat lahir akibat paparan bahan kimia yang disemprotkan ke air untuk membunuh
nyamuk. Sampah plastik juga menjadi masalah besar sekarang ini. Apalagi banyak masyarakat
yang membuang sampah ke sungai, sampah tersebut akan terus mengalir hingga tersebar
dilautan.Sampah plastik yang sering kita buang ini, tidak mudah terurai dengan sendirinya, dan
pada akhirnya bisa mengganggu kehidupan laut.

3. Menurut saya langkah yang harus diambil oleh kemhuk dan HAM untuk mengatasi
permasalahan di Nusakambangan perlu adanya sanksi atau peraturan yang lebih tegas karena
flora dan fauna juga mahluk hidup yang diciptakan tuhan sama seperti manusia jadi menurut
saya flora dan fauna wajib dilindungi dan dengan adanya sanksi atau peraturan yang lebih tegas
orang-orang jadi berpikir berulang kali untuk melakukannya karena ada sanksi tersebut.

4. membangun tempat perlindungan, membangun tempat rehabilitasi, melakukan usaha


pelestarian hutan, melakukan usaha pelestarian biota perairan, melakukan budi daya, menjaga
serta turut andil di dalam melestarikan bumi, melestarikan hewan hewan yang ada di sekitar kita
dengan membuatkan tempat yang layak.

Anda mungkin juga menyukai