Anda di halaman 1dari 2

1.

Bagaimanakah seharusnya agar potensi-potensi di Indonesia yang berdasarkan HKI


mendapatkan nilai lebih terhadap karyanya?
Jawaban :
Yaitu dengan cara mendaftarkan karya tersebut kedalam HKI dengan tujuan
 Hak ata Kekayaan Intelektual penting untuk diketahui dan diterapkan selain untuk
melindungi hak ekonomis milik pencipta karya, terdapat manfaat lain dari
penerapan HaKI.
 Sebagai perlindungan hukum kepada pencipta, juga terhadap hasil cipta karya
serta nilai ekonomis yang terkandung di dalamnya. Juga sebagai sebuah
perlindungan akan aset berharga yang dipunyai perorangan ataupun kelompok
dalam bentuk hasil karya.
 Mengantisipasi adanya pelanggaran Hak atas Kekayaan Intelektual orang lain.
 Meningkatkan kompetisi dan juga memperluas pangsa pasar, khususnya dalam
hal komersialisasi kekayaan intelektual. Hal ini mungkin timbul, karena dengan
adanya HaKI, akan memberikan motivasi kepada para pencipta, industri dan
masyarakat luas untuk dapat berkarya dan berinovasi, serta mendapatkan apresiasi
dari ciptaannya tersebut.
 Sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan strategi penelitian, industri dan
juga usaha di Kawasan Indonesia.
Maka dari hal ini dapat disimpulkan bahwa mendaftarkan hak cipta ke HKI itu sangat
penting.
2. Dimanakah letak perbedaan di antara hak cipta & hak milik perusahaan perindustrian?
Jawaban :
Hak Cipta adalah Hak khusus bagi pencipta untuk mengumumkan ciptaannya atau
memperbanyak ciptaannya. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 19/2002 Pasal 1 ayat 1
mengenai Hak Cipta : Hak Cipta adalah hak eksklusif bagi Pencipta atau penerima hak
untuk mengumumkan atau memperbanyak Ciptaannya atau memberikan izin untuk itu
dengan tidak mengurangi pembatasan-pembatasan menurut peraturan perundang-
undangan yang berlaku.
Sedangkan
Hak kekayaan industri adalah hak yang mengatur segala sesuatu milik perindustrian,
terutama yang mengatur perlindungan hukum. Hak kekayaan industri sangat penting
untuk didaftarkan oleh perusahaan-perusahaan karena hal ini sangat berguna untuk
melindungi kegiatan industri perusahaan dari hal-hal yang sifatnya menghancurkan
seperti plagiatisme. Dengan di legalkan suatu industri dengan produk yang dihasilkan
dengan begitu industri lain tidak bisa semudahnya untuk membuat produk yang sejenis/
benar-benar mirip dengan mudah.
3. Bagaimanakah strategi yang dilakukan untuk memberikan perlindungan terhadap karya-
karya yang bersifat komunal di Indonesia agar mendapatkan perlindungan yang kuat ?
Jawaban :
Salah satu tindakan yang dapat kita lakukan adalah dengan menerapkan prinsip prior
informed concern (informasi terlebih dahulu).[8] Dalam prinsip ini, kita bertugas untuk
melindungi berbagai produk budaya atau karya dengan cara mengumpulkan berbagai
data dan informasi yang menyangkut masalah produk budaya tersebut. Segala macam
informasi tersebut dikumpulkan dan di data sesuai dengan standar internasional, sehingga
saat terjadi permasalahan yang menyangkut produk budaya tersebut, kita dapat
mengajukan bukti informasi tersebut.
Langkah ini sudah ditempuh oleh pemerintah kita melalui sebuah program database yang
berisi tentang berbagai macam data kepemilikan budaya di Indonesia. Database ini
disusun dengan tujuan sebagai program perlindungan sementara dari klaim oleh negara
lain. Kita perlu mengapresiasi peran pemerintah tersebut dan mendukung agar program
tersebut dapat semakin berkembang dan disempurnakan hingga mencakup berbagai
aspek.

Jawaban dari bapaknya.


1. Beberapa cara
 Melakukan perlindungan dengan pendaftaran hak cipta untuk mendapatkan
kepastian hukum.
 Memperluas pangsa pasar dan peningkatan kompetisi.
 Dalam rangka meningkatan resource & development.
2. Perbedaan hak cipta & hak perindustrian
Hak cipta memberikan perlindungan dibidang sastra, ilmu pengetahuan
dan seni.
Sedangakn perindustrian melindungi produk-produk industry.
Hak cipta stelsel perlindungan hukum stelsel deklaratif sedangkan
perlindungan hak milik perindustrian stelsel konstiutif berarti yang
mendaftar pertama kali yang berhak mendapat perlindungan hukum. Hak
cipta perlindungan hukum secara otomatis
Jangka waktu hak cipta seumur hidup hak cipta plus 70 tahun. Sedangkan
hak perindustrian jangka nya pendek biasa 10-20 tahun, tergantung UU
nya.
3. Strateginya :
 Berhak mengatur hukumnya sendiri, bagaimana tiap-tiap pemda membuat
aturan-aturan yang memberikan perlindunga terhadap karya-karya komunal
(berdasar paying hukum yaitu UU)

Anda mungkin juga menyukai