Anda di halaman 1dari 8

Laporan Praktikum 2

Modifikasi Batang

Tanggal Praktikum : Jum’at, 05 November 2021


Judul Praktikum : Modifikasi Batang
Tujuan Praktikum : Mengidetifikasi berbagai jenis modifikasi batang
A. Teori Dasar

Batang dapat memodifikasi dengan fungsi kusus dapat berupa rimpang, tuber,
stolon, geragih, bulbus, kormus, sulur batang, kladodia, duri cabang, onak, dan kokot.
Batang merupakan organ tumbuhan yang tak kalah penting dengan akar dan daun.
Batang bagi tumbuhan dapat disamakan dengan rangka pada manusia (Rosanti, 2013).
Batang berfungsi untuk membentuk dan menyangga daun. Batang mempunyai
petumbuhan yang tidak terbatas, berbeda dari daun yang mempunyai pertumbuhan
terbatas dan akhirnya ditinggalkan. Di ujung batang terdapat titik vegetatif yang
meristematik dan mempunyai kemampuan untuk terus-menerus membentuk sel baru.
Seperti daun, batang kerap kali juga mengalami metamorfosis sesuai dengan fungsinya
yang berubah. Batang misalnya dapat berbentuk duri, sulur, menyerupai daun, umbi, dan
lain-lain (Tjitrosomo, 1983).
Batang tumbuh dari batang lembaga yang tumbuh dari dalam biji. Selanjutnya
pertumbuhan berasal dari titik tumbuh berupa meristem apikal yang terdapat dalam
batang. Mengingat tempat dan kedudukannya bagi tubuh tumbuhan, batang dapat
disamakan dengan sumbu tubuh tumbuhan. Oleh karena itu, untuk mempertahankan
fungsinya, batang melakukan berbagai adaptasi terhadap lingkungan dimana tumbuhan
tersebut tumbuh. Adaptasi setiap tumbuhan berbeda-beda tergantung kebutuhan dari
tumbuhan tersebut. Modifikasi batang merupakan salah satu jalan tubuh tumbuhan dalam
melakukan adaptasi, artinya adaptasi dapat dilakukan tumbuhan dengan melakukan
modifikasi bagian tubuh tumbuhan, termasuk batang (Rosanti, 2013).
Batang yang bentuknya berubah disebut batang yang telah mengalami modifikasi.
Batang dapat terspesialisasi serta termodifikasi bentuknya untuk keperluan tugas khusus
seperti menimbun cadangan makanan dan untuk fotosintesis. Pada batang, buku adalah
tempat melekatnya daun pada batang dan batang diantara 2 daun berurutan disebut ruas.
Kuncup yang terletak pada ujung batang disebut kuncup terminal. Bersama kuncup
aksilar, kuncup terminal akan menentukan bentuk dari percabangan (Tjitrosomo, 1983).
Setelah mengetahui bahwa modifikasi batang pun penting untuk dipelajari dalam
Morfologi Tumbuhan, maka dirasa sangat perlu untuk diadakannya praktikum mengenai
“Modifikasi pada Batang” agar mahasiswa dapat mengetahui  beberapa macam
modifikasi pada batang serta fungsi modifikasi tersebut.
B. Alat dan Bahan
No Alat Jumlah Bahan Jumlah

1 Pensil 1 Lengkuas (Alpinia galanga) Secukupnya

2 Penghapus 1 Stroberi (Pragaria L) Secukupnya

3 Pensil Warna 1 Set Bawang putih Secukupnya

4 Spidol Warna 1 Set Bunga kertas Secukupnya

5 Pisau 1

6 Balpoin 1

7 Tipe-X 1

8 Gelas Plastik 2

9 Bak kecil 2

10 Handphone 1

C. Langkah Kerja

Gambarkan Hasil
Siapkan Alat dan Mangamati
pengamatan pada
Bahan Modifikasi batang
modigikasi batang

Tunjukan bagian-
bagian nya

D. Hasil Pengamatan
Tabel 1. Klasifikasi

Gambar Literatur Gambar Tangan Keterangan


Nama Indonesia : Lengkuas
Nama Daerah : Laja
Nama Ilmiah : Alphina galanga

Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Liliopsida
https://www.sehatq.com/artikel/t Ordo : Zingirbirales
ak-hanya-untuk-bumbu-masakan- Famili : Zingirbiraceae
ini-manfaat-lengkuas-untuk- Genus : Alphina
kesehatan Spesies : Alphina galanga
Nama Indonesia : Stroberi
Nama Ilmiah : Fragaria L

Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliop
Ordo : Rosales
http://macamsoftware.blogspot.co Famili : Rosaceae
m Genus : Fragaria L

Nama Indonesia : Bawang putih


Nama Daerah : Bawang Bodas
Nama Ilmiah : Allium sativum L

Klasifikasi :
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Liliopsida
https://www.dream.co.id/
Ordo : Asparagales
Famili : Aliaceae
Genus : Allium
Spesies : Allium sativum L
h Nama Indonesia : Bunga Kertas
t Nama Ilmiah : Bougainvillea
t spectabilis
p
s
: Klasifikasi
/ Kingdom : Plantae
/ Divisi : Magnoliophyta
w Kelas : Liliopsida
w Ordo : Zingirbirales
w.asanursery.com/asal-usul-
Famili : Zingirbiraceae
bougenville/
Genus : Alphina
Spesies : Bougainvillea
spectabilis

Tabel 2. Klasifikasi Modifikasi Batang

No Nama Tumbuhan Modifikasi Batang

1 Lengkuas (Alpinia galanga)


Rimpang (Rhizome)

2 Stroberi (Pragaria L) Geragih (Stolon)

3 Bawang Putih (Allium sativum L) Umbi Lapis (Bulbus)

4 Bunga Kertas Ungu (Bougainvillea spectabilis) Duri Cabang (Spina


caulogenum)

E. Pembahasan

Dari data hasil praktikum tentang modifikasi pada batang yang telah dilakukan,
dapat diketahui bahwa pada batang memiliki modifikasi pada batangnya yang berfungsi
untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitarnya, dari data hasil praktikum di atas,
terdapat beberapa perbedaan dari ke empat sampel batang yang dipakai. Modifikasi batang
tersebut diamati dan dikelompokkan menjadi jenis modifikasi batang.
Pada batang lengkuas (Alpinia galanga) habitat biasanya di tanah yang lembab,
namun tidak basah. Pada praktikum ini didapati bahwa lengkuas modifikasi pada
batangnya yaitu rimpang (rhizoma), dengan batang yang berjenis basah/semu (herbaceus)
yang berbentuk bulat (teres) dengan pola percabangan monopodial dan berwarna hijau,
organ tambahannya yaitu akar dengan adaptasi morfologinya upih dan akar. Hal ini sesuai
menurut Rosanti (2013), bahwa arah tumbuh batang selalu menjauhi pusat bumi juga
dimiliki oleh rimpang. Rimpang tidak pernah tumbuh ke bawah, melainkan mendatar di
dalam tanah. Contoh tumbuhan yang memiliki rimpang adalah Zingiberaeae seperti kunyit
(Curcuma domestica), jenis-jenis sanseviria (Sanseviera sp.) dan sebagainya.
Pada batang Strawberry (tanaman dari genus Fragaria) memiliki modifikasi batang
berupa adanya geragih atau stolon. Stolon adalah batang yang menjalar di atas tanah.
Stolon berfungsi untuk reproduksi secara vegetatif (tak kawin). Ketika merambat stolon
akan menumbuhkan daun baru. Ketika bagian stolon berdaun ini menyentuh tanah, akan
tumbuh akar dan akibatnya stolon membentuk tanaman baru.

Pada Umbi lapis (bulbus) merupakan batang yang tereduksi dan memiliki lempeng
dan dikelilingi oleh sisik-sisik daun. Baberapa akar terkadang muncul dari batang-batang
seperti ini. Cadangan makanan disimpan dalam daun yang berdagingseperti terdapat pada
bawang merah (Allium cepa) dan bawang putih (Allium sativum). Bawang putih
merupakan tumbuhan yang berkembang biak dengan umbi lapis. Umbi lapis adalah tunas
(calon batang dan daun) yang mengalami modifikasi dan merupakan salah satu cara
tumbuhan berkembang biak secara vegetatif alami.

Pada Batang Bougainvillea spectabilis termodifikasi (batang terspesialisasi) yang


terakhir adalah duri yang terdapat pada tumbuhan bougenville. Duri berasal dari
modifikasi cabang dan duri ini terletak pada nodus (ketiak daun) yang berfungsi untuk
menyangga daun-daun yang akan tumbuh. Spina caulogenum) , jika duri merupakan
metamorfosis dari cabang atau dahan. Bagian tengah duri terdiri atas kayu yang
bersambung dengan bagian kayu dalam batang. Misalnya pada Bogenvil (Bougainvillea
spectabilis Willd.).

D. Pertanyaan Diskusi
1. Apakah terdapat perbedaan antara stolon dan geragih ?
Jawaban : Terdapat perbedaan yaitu geragih merupakan batang yang mejalar di atas
tanah, sedangkan stolon merupakan batang yang menjalar di bawah
permukaan tanah.
2. Apakah terdapat perbedaan antara duri cabang dan onak ?
Jawaban : Terdapat perbedaan yaitu duri cabang merupakan metamorfosis cabang
pada batang yang menonjol runcing menjadi duri tajam, seedangkan onak
merupakan penonjolan jaringan luar batangnya saja.
3. Darimanakah keluarnya duri cabang ?
Jawaban : Duri cabang berasal dari jaringan dalam stele batang, yang merupakan
jaringan yang terletak di bawah korteks, yang berada di bagian terdalam
batang.
4. Apakah yang membedakan bulbus terkategori modifikasi daun dan batang ?
Jawaban : Bulbus berasal dari penjelmaan batang beserta daunnya, yang
memperlihatkan susunan berlpais-lapis terdiri dari daun-daun yang menjadi
tebal, lunak dan berdaging, yang merupakan umbi untuk menyimpan
cadangan makanan, sedangkan batangnya merupakan bagian kecil pada
bagian bawah umbi lapis tersebut.
5. Berikan dua contoh lain tumbuhan yang memiliki rhizome?
Jawaban : Tasbih (Canna edulis Ker.) dan Kerut (Maranta arundinacea L.).
6. Berikan satu contoh tumbuhan lain yang memiliki geragih?
Jawaban : Tanaman eceng gondok (Eichhornia crassipes).
Keimpulan
Batang merupakan salah satu organ dasar tumbuhan berpembuluh, dan juga sebagai
sumbu tumbuhan yaitu tempat semua organn lain bertumpu dan tumbuh. Daun dan akar
dianggap sebagai perkembangan lanjutan dari batang untuk menjalankan fungsi yang lebih
khusus.
Batang dapat memiliki fungsi tambahan, yaitu berakibat pada berubahnya bentuk
(morfologi) dari bentuk dasar menjadi bentuk lainnya. Modifikasi batang merupakan
badan yang membengkak dan umumnya menjadi tempat penyimpan cadangan makanan,
dan dapat pula dijadikan sebagai alat perkembangbiakan. Terdapat beberapa modifikasi
batang yaitu geragih (stolon) contohnya stroberi, teki dan eceng gondok; rimpang
(rhizoma) contohnya tasbih, kerut dan lengkuas; umbi lapis (bulbus) contohnya bawang
merah, bawang putih, dan lilia; duri cabang contohnya duri pada tanaman bunga kertas
dan tanaman euphorbia.
Saran
Saran pada praktikum modifikasi batang ini diperlukan adanya pengetahuan yang
mempunyai rasa lebih keingintauan kita sebagai yang menelitinya. Dan mencari sumber
informasi yang benar terkait dengan materi yang di praktikumkan.
Daftar Pustaka

Rosanti, Dewi. 2013. Morfologi Tumbuhan. Jakarta: Erlangga.

Tjitrosoepomo, G. 1985. Morfologi Tumbuhan. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.

Anda mungkin juga menyukai