Anda di halaman 1dari 18

8 Fraksi DPRD Lamsel Setujui Ranperda APBD - P TA 2021

Lamsel, fajar-news.com - DPRD Kabupaten Lampung Selatan menggelar sidang paripurna dalam rangka
pengambilan keputusan terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perubahan APBD
Tahun Anggaran (TA) 2021, Kamis (30/9/2021).

Dalam rapat paripurna itu, delapan fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Lampung Selatan menyatakan
menerima dan menyetujui Raperda Perubahan APBD Kabupaten Lampung Selatan TA 2021 untuk
disahkan menjadi Peraturan Daerah (Perda).

Persetujuan itu terungkap dalam pandangan akhir yang disampaikan masing-masing juru bicara fraksi
yakni, Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi PAN, Fraksi Golkar, Fraksi Gerindra, Fraksi PKS, Fraksi Demokrat,
Fraksi PKB, dan Fraksi Gabungan Nasdem Hanura Perindo.

Ketua DPRD Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi yang memipin jalannya rapat paripurna itu
mengatakan, rapat paripurna dinyatakan kuorum setelah dihadiri 36 anggota dewan.

“Maka kesimpulan rapat paripurna kita pada hari ini adalah menyetujui Raperda tentang Perubahan
APBD Tahun Anggran 2021 untuk disahkan menjadi Peraturan Daerah,” ucap Hendry Rosyadi seraya
mengetuk palu sidang satu kali.

Setelah disetuji, kesepakatan itu ditandai dengan penandatanganan Memorandum Of Understanding


(MoU) yang dilakukan antara pihak eksekutif dan legislatif secara virtual.(ray)
Rumusan Hasil Rapat Legislatif dan Eksekutif RAPB-P TA 2021 Tamban 5 M

Lamsel, fajar-news.com - Setelah pembahasan APBD Perubahan Tahun Anggaran 2021 yang berlangsung
sejak 2 (dua) hari lalu di ruang rapat rumah dinas Ketua DPRD Lampung Selatan, akhirnya siang tadi
(29/09/21), Ketua DPRD Lampung Selatan, Hi. Hendry Rosyadi SH, MH., menyampaikankan kesimpulan
hasil rapat pembahasan anggaran APBD perubahan.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD didampingi oleh para wakil ketua DPRD, anggota Badan
Anggaran DPRD Lampung Selatan, Plt. Sekretaris Dewan, serta pejabat di lingkup Sekretariat DPRD
Lampung Selatan.

Sedangkan dari pihak eksekutif tampak hadir Sekretaris Daerah, staf ahli, asisten, serta beberapa kepala
OPD Pemkab Lamsel.

Ketua DPRD menyampaikan, ada penambahan kurang lebih 5 (lima) Miliar dari APBD Perubahan yang
telah dibahas sejak dua hari lalu.

Penambahan tersebut mencakup antara lain, penambahan anggaran untuk program bedah rumah,
penambahan anggaran untuk bantuan rumah ibadah, penambahan anggaran untuk bantuan kematian
para masyarakat lamsel yang terdampak covid 19, penambahan infrastruktur, penambahan anggaran
untuk program pemberdayaan masyarakat serta beberapa item lainnya yang berdampak langsung pada
masyarakat Lampung Selatan.

Selanjutnya akan disampaikan pada rapat paripurna esok hari (30/09/2021), dalam rangka Pengambilan
Keputusan DPRD Terhadap Ranperda Tentang Perubahan APBD Lampung Selatan Tahun Anggaran 2021.
(Hms/red)
Secara Virtual Ketua DPRD Lamsel dan Wabup Dengarkan Arahan Presiden RI

Lamsel, fajar-news com - Ketua DPRD Lampung Selatan, Hi. Hendry Rosyadi, SH.,MH mendengarkan
pidato dan arahan dari Bapak Presiden Ir. Joko Widodo secara virtual bersama Wakil Bupati Lampung
Selatan, Pandu Kesuma Dewangsa, S.IIP. di aula Rajabasa, komplek perkantoran Bupati Lampung
Selatan.

Acara yang berlangsung pada pukul 10.30 WIB tersebut turut dihadiri oleh Sekda, Asisten serta
Forkopimda Lampung Selatan.

Menurut sumber rilis dari tim humas kepresidenan, Kedatangan orang nomor 1 di Indonesia itu dalam
rangka kunjungan kerja yang melakukan beberapa rangkaian kegiatan, antara lain meninjau proses
vaksinasi secara langsung bagi para pelajar dan tenaga pendidik di SMA 2 Bandarlampung dan SMP 1
Pesawaran Provinsi Lampung.

Turut mendampingi Presiden Ir. Joko Widodo antara lain, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri
BUMN Erick Thohir, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo,
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny
Harjono, Komandan Paspampres Brigjen TNI Tri Budi Utomo, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan
Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin

Dalam sambutannya Presiden Jokowi mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi di Provinsi Lampung,


meskipun mengalami kendala terhadap ketersediaan stok vaksin, untuk itu beliau berjanji akan memberi
tambahan stok vaksin di Provinsi Lampung. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Tim
Satgas Covid di Provinsi Lampung dalam hal penanganan pandemi covid 19, sehingga Provinsi Lampung
secara berangsur mengalami penurunan kasus covid 19.

Sebelum bertolak ke Jakarta, rencanaya Presiden Ir. Jokowi akan meresmikan bendungan Way
Sekampung di Kabupaten Pringsewu. (rilis/red).
Ramah Tamah Legislatif dan Eksekutif Untuk Bersinergi Deni Lamsel

Lamsel, fajar-news com - Usai perumusan dan penyampaian kesimpulan hasil pembahasan APBD
Perubahan Kab. Lampung Selatan TA 2021, Unsur pimpinan DPRD yang didampingi oleh Anggota Badan
Anggaran DPRD Lampung Selatan, Plt. Seretaris Dewan, Bapak Erdiansyah SH., MM. serta para pejabat di
lingkungan Sekretariat DPRD, memenuhi undangan Bupati Lampung Selatan dalam rangka silaturahmi
antara pihak eksekutif dan legislatif di Aula Sebuku rumah dinas Bupati Lampung Selatan (29/09/21).
Sedangkan anggota DPRD yang lain sudah hadir terlebih dahulu di aula tersebut.

Kegiatan yang berlangsung dengan penerapan prokes yang ketat tersebut dibuka oleh sambutan Bapak
Jenggis Khan Haikal, SH., MH. yang mewakili Fraksi DPRD Lampung Selatan. Dengan penyampaian dan
“gaya khas” nya, Anggota DPRD senior dari Partai Demokrat tersebut, mampu membuat tertawa semua
yang hadir di aula tersebut.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian sambutan dari Bapak Ir. Halim Nasai yang mewakili
dari unsur Komisi. Serupa dengan sambutan sebelumnya, Halim Nasai lebih mempertegas dari tujuan
silaturahmi tersebut yakni berharap agar pihak eksekutif dapat merealisasikan hasil reses mereka yang
sudah tertuang dan disampaikan dalam e-Pokir.

Adapun Ketua DPRD Lampung Selatan, Bapak Hi. Hendry Rosyadi, SH., MH. dalam sambutannya
mengucapkan terima kasih atas undangan dari Bapak Bupati Lampung Selatan. Beliau juga
menyampaikan betapa pentingnya bersilaturahmi untuk menjalin dan menjaga keharmonisan antara
pihak eksekutif dan legislative.

”Harapan Saya kedepan, kegiatan seperti ini bisa dijadikan sebagai agenda rutin, kita paham dengan
kesibukan dan aktifitas kita masing-masing, mungkin setiap tiga bulan sekalilah kita saling bersilaturahmi
dan ngobrol-ngobrol seperti ini secara kekeluargaan. Ini Penting bagi kita, kawan-kawan mungkin ada
aspirasi atau pokir-pokir yang agak ‘tersumbat”, kalau bertemu langsung dengan Bapak Bupati kan
langsung selesai biasanya, karena penanggungjawab semuanya adalah Bupati” ujar Hendry Rosyadi
berkelakar yang disambut tepuk tangan dan gelak tawa hadirin yang berada di Aula Sebuku.

“Dengan Bapak Bupati dan pejabat Eselon II ini Kita harus satu irama, satu tarikan nafas, sehingga
aspirasi dan usulan dari Bapak/Ibu anggota DPRD yang berasal dari masyarakat di Dapil masing-masing
dapat tercapai dan terealisasi dengan maksimal’. Legislatif punya E-Pokir, Eksekutif punya Musrenbang,
apabila kedua-duanya dapat berpadu/bersinergi dan selaras, maka kita bisa menciptakan Kabupaten
Lampung Selatan yang lebih baik lagi kedepannya’, tambah Hendry Rosyadi sebelum mengakhiri
sambutannya.
Rangkaian acara selanjutnya adalah sambutan Bupati Lampung Selatan, Hi. Nanang Ermanto. Orang
nomor 1 di Kabupaten Lampung Selatan ini turut mengamini apa yang disampaikan ketua DPRD
Lampung selatan.

“Saya sepakat dengan apa yang disampaikan oleh ketua tadi, kegiatan kita ini bukan hanya sekedar
seremoni, nanti kita rancang bersama dan kita agendakan untuk lebih sering bersilaturahmi dan
berdiskusi, sama-sama kita membahas segala permasalahan yang berada di Kabupaten yang kita cintai
ini, dengan demikian akan tercapai apa-apa yang kita harapkan bersama’. Tegasnya.

Kemudian, Nanang Ermanto menambahkan, bahwa sehebat dan sebaik-baiknya eksekutif, tidak akan
dapat berjalan tanpa adanya dukungan dari pihak legislatif.

“Saya sangat membutuhkan masukan dan kerjasamanya dari pihak legislatif untuk kepentingan
kemajuan Kabupaten kita, maka dari itu saya tekankan kepada seluruh jajaran saya, potensi atau inovasi
apa yang bisa gali untuk meningkatkan pendapatan daerah, ketika kita mendapatkan masukan dan
keritikan dari teman-teman parlemen saat menyampaikan pandangan fraksi. Sekali lagi, saya
menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pimpinan dan seluruh anggota
DPRD Lampung Selatan yang telah berusaha secara maksimal, bekerja bersama-sama dengan
Pemerintah Kabupaten, menyatukan visi dan misi demi tercapainya kemajuan dan kesejahteraan
Kabupaten Lampung Selatan ini’, tambah Hi. Nanang Ermanto diakhir sambutannya. (Rilis/red).
Ketua DPRD Lamsel Sambut Hangat Silaturahmi Bersama Bupati Lamsel

Lamsel, fajar-news.com - Ketua DPRD Lampung Selatan, Hi. Hendry Rosyadi, SH., MH. mengucapkan
terima kasih atas undangan dari Bupati Lampung Selatan.

Hal ini betapa pentingnya bersilaturahmi untuk menjalin dan menjaga keharmonisan antara pihak
eksekutif dan legislative.

”Harapan Saya kedepan, kegiatan seperti ini bisa dijadikan sebagai agenda rutin, kita paham dengan
kesibukan dan aktifitas kita masing-masing, mungkin setiap tiga bulan sekalilah kita saling bersilaturahmi
dan ngobrol-ngobrol seperti ini secara kekeluargaan. Ini Penting bagi kita, kawan-kawan mungkin ada
aspirasi atau pokir-pokir yang agak ‘tersumbat”, kalau bertemu langsung Bupati langsung selesai
biasanya, karena penanggungjawab semuanya adalah Bupati” ujar Hendry Rosyadi disambut tepuk
tangan dan gelak tawa hadirin yang berada di Aula Sebuku.

“Bersama Bupati dan pejabat Eselon II ini Kita harus satu irama, satu tarikan nafas, sehingga aspirasi dan
usulan dari Bapak/Ibu anggota DPRD yang berasal dari masyarakat di Dapil masing-masing dapat
tercapai dan terealisasi dengan maksimal’. Legislatif punya E-Pokir, Eksekutif punya Musrenbang,
apabila kedua-duanya dapat berpadu/bersinergi dan selaras, maka kita bisa menciptakan Kabupaten
Lampung Selatan yang lebih baik lagi kedepannya’, tambah Hendry Rosyadi sebelum mengakhiri
sambutannya.

Sementara itu Bupati Lampung Selatan, Hi. Nanang Ermanto. Orang nomor 1 di Kabupaten Lampung
Selatan ini turut mengamini apa yang disampaikan ketua DPRD Lampung selatan.

“Saya sepakat dengan apa yang disampaikan oleh ketua tadi, kegiatan kita ini bukan hanya sekedar
seremoni, nanti kita rancang bersama dan kita agendakan untuk lebih sering bersilaturahmi dan
berdiskusi, sama-sama kita membahas segala permasalahan yang berada di Kabupaten yang kita cintai
ini, dengan demikian akan tercapai apa-apa yang kita harapkan bersama’. Tegasnya.

Kemudian, Nanang Ermanto menambahkan, bahwa sehebat dan sebaik-baiknya eksekutif, tidak akan
dapat berjalan tanpa adanya dukungan dari pihak legislatif.

“Saya sangat membutuhkan masukan dan kerjasamanya dari pihak legislatif untuk kepentingan
kemajuan Kabupaten kita, maka dari itu saya tekankan kepada seluruh jajaran saya, potensi atau inovasi
apa yang bisa gali untuk meningkatkan pendapatan daerah, ketika kita mendapatkan masukan dan
keritikan dari teman-teman parlemen saat menyampaikan pandangan fraksi. Sekali lagi, saya
menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pimpinan dan seluruh anggota
DPRD Lampung Selatan yang telah berusaha secara maksimal, bekerja bersama-sama dengan
Pemerintah Kabupaten, menyatukan visi dan misi demi tercapainya kemajuan dan kesejahteraan
Kabupaten Lampung Selatan ini’, tambah Hi. Nanang Ermanto diakhir sambutannya. (Rilis/red).

Hendry Rosyadi Pimpin Langsung Rapat Paripurna Ranperda APBD- P TA 2021

Lamsel, fajar-news.com - DPRD Kab. Lamsel kembali melaksanakan kegiatan rapat paripurna di ruang
sidang DPRD Kabuoaten Lampung Selatan (20/09/21), agenda rapat paripurna Penyampaian Ranperda
Perubahan APBD Kab. Lamsel tahun anggaran 2021.

Rapat Paripurna yang digelar secara virtual tersebut dihadiri oleh unsur pimpinan dan anggota badan
anggaran DPRD Kabupaten Lampung Selatan serta Bupati, Sekda, Staf Ahli, Asisten, kepala OPD serta
unsur Forkopimda berada di Aula Rajabasa Bupati Lampung Selatan, serta hadir pula beberapa anggota
Dewan dan OPD yang turut mengikuti jalannya rapat sidang melalui aplikasi zoom.

Hi. Hendry Rosyadi, S.H., M.H.memimpin langsung jalannya rapat sidang paripurna tersebut, dalam
bacaan jalannya sidang, Ketua DPRD Lamsel tersebut mengatakan, pelaksanaan sidang paripurna kali ini
merupakan tindak lanjut dari penandatanganan nota kesepakatan antara pimpinan DPRD dengan Bupati
Lampung Selatan pada tanggal 08 September 2021 yang lalu tentang KUPA-PPAS perubahan APBD TA
2021.

Adapun beberapa point yang disampaikan oleh Hi. Nanang Ermanto selaku Bupati Lamsel saat
memberikan penyampaian Nota Pengantar Ranperda Perubahan APBD Kab. Lamsel TA 2021 adalah
dapat kita dengarkan pada video berikut :

(Rilis/red)
Ciptakan Harmonisasi Antara Puhak Eksekutuf dan Legislatif

Lamsel, fajar-news.com - Bupatia Lampung Selatan Nanang Ermanto melakukan silaturahmi dengan
pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan di Aula Sebuku, Rumah Dinas Bupati, Rabu
sore (29/9/2021).

Nampak hadir Ketua DPRD Lampung Selatan H. Hendry Rosyadi didampingi Wakil Ketua I Agus Sartono,
Wakil Ketua II Agus Sutanto, dan Wakil Ketua III Waris Basuki serta para anggota DPRD Kabupaten
Lampung Selatan dari berbagai fraksi.

Hadir juga Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Thamrin beserta para pejabat utama dan
Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.

Melalui silaturahmi itu, Bupati berharap dapat tercipta harmonisasi dan sinergitas yang baik antara
eksekutif dan legislatif dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten
Lampung Selatan yang lebih baik maju kedepan.

“Dalam menjalankan roda pemerintahan memang dibutuhkan kebersamaan. Untuk itu silaturahmi ini
bukan hanya sekedar seremoni, tetapi bisa menjadi agenda rutin sebagai wadah berdiskusi
memecahkan permasalahan untuk kepentingan kemajuan Kabupaten Lampung Selatan yang kita cintai,”
ujarnya.

Nanang menambahkan, ajang silaturahmi seperti itu adalah momentum yang baik untuk menjalin
komunikasi dan sinergi antara eksekutif dan legislatif. Sebab menurutnya, sebagai Bupati, dirinya sangat
membutuhkan dukungan kinerja yang besar dari DPRD.

“Saya sangat membutuhkan masukan untuk kemajuan Kabupaten Lampung Selatan. Ngak ada hebatnya
eksekutif tanpa dukungan dari teman-teman legislatif di DPRD. Saya mengucapkan terima kasih atas
kehadiran rekan-rekan DPRD sore ini,” katanya.

Sementara itu, mewakili Fraksi-fraksi di DPRD Lampung Selatan, Jenggis Khan Haikal sangat
mengapresiasi pertemuan yang diinisiasi Bupati Lampung Selatan itu.
Menurut anggota DPRD Lampung Selatan dari Fraksi Partai Demokrat itu, silaturahmi sangatlah penting.
Bahkan kata dia, dalam ajaran agama Islam, selain dapat memperpanjang umur, silaturahmi memiliki
keutamaan untuk melapangkan rezeki.

“Dengan silaturahami ini bagaimana kita menjalin koordinasi dan komunikasi dalam menjalankan
pemerintahan agar berjalan dengan baik. Sebab keberhasilan dalam menjalankan pemerintahan ini
kuncinya adalah koordinasi dan silaturahmi,” tuturnya.

Sedangkan, mewakili Komisi-komisi di DPRD Lampung Selatan, Halim Nasai menyampaikan ucapan
terima kasih atas undangan silaturahmi Bupati Lampung Selatan.

“Acara silaturahmi seperti ini perlu ditingkatkan lagi. Supaya jika ada hal-hal penting yang perlu kita
diskusikan bisa melalui forum silaturahmi ini,” kata Ketua Komisi II DPRD Lampung Selatan dari Fraksi
Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Dikesempatan itu juga, Ketua DPRD Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi saat memberikan sambutan,
menyambut baik dan mengapresiasi diadakannya pertemuan itu.

“Kita coba menyatukan visi bersama, bersilaturahmi, berkoordinasi dan saling menyapa. Karena ini
sangat baik sekali untuk Kabupaten Lampung Selatan kedepan,” tambah Hendry.

Lebih lanjut Hendry menyampaikan, sejalan dengan Undang Undang Nomor 23 Tahun 2014 yang
dirubah lagi dengan Undang Undang Nomor 9 Tahun 2015, penyelenggara pemerintahan daerah terdiri
dari eksekutif dan legislatif.

“Eksekutif ada pak bupati beserta jajaran, dan legislatif ada anggota DPRD. Ini harus satu simpul, harus
satu mimpi, maka perlu silaturahmi dan koordinasi. Supaya kita bersama-sama membangun Lampung
Selatan untuk kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Ketua DPRD Lampung Selatan dari Fraksi PDI Perjuaangan ini juga berharap, pertemuan seperti itu dapat
terus digalakkan dan menjadi agenda rutin untuk bersilaturahmi.

“Kemudian mungkin ada hal-hal yang tersumbat, miskomunikasi, kurang pemahaman, bisa disatukan
dalam wadah silaturahmi ini. Harapan saya kedepan ini menjadi agenda kita. Paling tidak tiga bulan
sekali kita adakan silaturahami seperti ini,” pungkasnya. (red)
Ketua DPRD Lamsel Ucapkan HUT Bupati Lamsel Hi. Nanang Ermanto yang ke 54

Lamsel, fajar-news.com - 10 Oktober merupakan tanggal kelahiran Bupati Lampung Selatan H. Nanang
Ermanto. Tahun ini usianya genap 54 tahun.

Momen istimewa ini dirayakan secara sederhana bersama istri Hj. Winarni, putra putri serta cucunya.
Bupati yang dikenal merakyat ini tak menduga akan menerima banyak kejutan di hari kelahirannya,
bahkan Bupati Nanang berkali-berkali meniup lilin karena menerima banyak kue ulang tahun dari
kerabat dan jajaran pejabat.

“Pagi ini agenda saya ke Candipuro. Semalam saya berbincang dengan bung Antoni Imam untuk
meninjau gudang beras di sana yang terbengkalai, sayang kata beliau jika tidak dimanfaatkan.  Namun,
baru saja saya buka pintu, kalian sudah berada di depan saya. Terima kasih atas kejutan ini,” ucap
Nanang, di Rumah Dinas Bupati, Minggu (10/10/2021).

Selain mendapat kue ulang tahun dari berbagai pihak, Hj. Winarni Nanang Ermanto bersama Sekretaris
Daerah Kabupaten Thamrin beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan juga menggelar
acara syukuran sederhana

Di hari berbahagia itu, Nanang menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Lampung Selatan yang
terus mendukungnya. Dia juga mengaku merasa bangga atas kekompakan jajarannya dan meminta
kepada jajaran OPD agar tetap menjaga semangat kebersamaan untuk memajukan Kabupaten Lampung
Selatan menjadi lebih baik.

BUPATI Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menerima kejutan dari jajaran dan OPD yang disampaikan
Sekda Lampung Selatan Thamrin, Minggu (10/10/2021).

“Syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT karena di usia ke-54 tahun ini saya masih diberi kesehatan
untuk terus bersama kalian,” kata Nanang.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, mewakili seluruh jajaran OPD mengucapkan
Selamat Ulang Tahun Ke-54 kepada Bupati Nanang Ermanto. Dia berharap Bupati tetap diberi
kesehatan, kekuatan serta perlindungan dari Allah SWT dalam memimpin Kabupaten di ujung Pulau
Sumatera ini.

“Semoga beliau selalu diberi kesehatan, tetap menjadi idola, tetap merakyat dan tetap berpihak kepada
rakyat. Terus berinovasi untuk kesejahteraan masyarakat Lampung Selatan,” ujar Thamrin.

Ucapan senada disampaikan Manager Bandar Bakau Jaya (BBJ) Bakauheni, Tatang Rohadi. Dia berharap
Bupati Nanang tetap sehat, diberi kelancaraan dan kemudahan dalam memimpin Kabupaten Lampung
Selatan.
“Barakallah fii umrik. Semoga beliau selalu diberi kesehatan, kelancaran, kemudahan serta perlindungan
Allah SWT dalam memimpin Lampung Selatan,” ujar Tatang.

Ucapan dan doa terbaik juga disampaikan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Selatan
Rosdiana.“Selamat ulang tahun ke-54 Bupati Lampung Selatan sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan
Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto. Semoga selalu diberi kesehatan, kekuatan dan perlindungan
Allah SWT. Selalu menjadi inspirasi bagi kita semua serta sukses dunia akhirat,” ujar Rosdiana. (Kmf/Red)

Bupati Lamsel Sampaikan Ranperda TA 2021 di Paripurna DPRD Lamsel Secara


Virtual

Lamsel, fajar-news.com - Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto menyampaikan Rancangan


Peraturan Daerah (Raperda) Perubahan APBD Kabupaten Lampung Selatan Tahun Anggaran (TA) 2021
kepada DPRD setempat secara virtual.

Nanang menyampaikan Raperda tersebut dalam rapat paripurna DPRD Lampung Selatan melalui
konferensi video dari Aula Rajabasa, kantor bupati setempat, Senin 20-September-2021.

Sementara, Ketua DPRD Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi memimpin jalannya rapat paripurna
tersebut dari ruang rapat gedung DPRD setempat. Ia didampingi dua orang wakilnya yakni, Wakil Ketua
II Agus Sutanto dan Wakil Ketua III Waris Basuki.

Sementara dari data yang disampaikan Plt Sekretaris DPRD, Yansen Mulia menyebut, rapat paripurna itu
dihadiri 35 anggota dewan dari 50 orang anggota DPRD keseluruhan.

“Hadir secara fisik sebanyak 17 orang, hadir melalui aplikasi virtual meeting 28 orang, dan 1 orang sakit
sisanya izin 14 orang,” tutur Sekretaris Dewan, Yansen Mulia.

Setelah rapat paripurna memenuhi persyaratan kehadiran jumlah minimal anggota dewan (kuorum),
rapat kemudian dibuka secara resmi oleh Ketua DPRD Lampung Selatan.

“Maka dengan mengucap bismillahirahmanirrahim, rapat paripurna DPRD Kabupaten Lampung Selatan
masa persidangan ketiga, rapat ke-19, tahun sidang 2021, dalam rangka penyampaian Raperda
Perubahan APBD Tahun Anggaran 2021 secara resmi dibuka dan dinyatakan terbuka untuk umum,” ucap
Hendry Rosyadi seraya mengetuk palu 3 kali.

Setelah dibuka, rapat paripurna dilanjutkan dengan penyampaian Nota Pengantar Raperda Perubahan
APBD Tahun Anggaran 2021 oleh Bupati Lampung Selatan.

Nanang menyampaikan, seiring perubahan dampak Covid-19 yang semakin meluas, diperlukan upaya
penanganan bersama antara pemerintah dan pemerintah daerah melalui realokasi dan refocusing
anggaran belanja APBN dan APBD Tahun Anggaran 2021.
Oleh karena itu kata Nanang, untuk penanganan pandemi dan dampak Covid-19, Pemerintah Daerah
Kabupaten Lampung Selatan telah melakukan penyesuaian APBD Tahun Anggaran 2021 sesuai
Peraturan Menteri Keuangan Nomor 17/PMK.07/2021.

Hal itu terkait aturan Pengelolaan Transfer ke Daerah dan Dana Desa Tahun Anggaran 2021 dalam
rangka mendukung penanganan Pandemi Covid-19 dan dampaknya.

Selain itu lanjut Nanang, juga berdasarkan Surat Edaran Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan
Nomor SE-2/PK/2021 tentang Penyesuaian Penggunaan Anggaran Transfer ke Daerah dan Dana Desa
Tahun Anggaran 2021 untuk Penanganan Pandemi Covid-19.

“Kemudian dengan memperhatikan hasil capaian kinerja pelaksanaan kegiatan APBD Kabupaten
Lampung Selatan Tahun Anggaran 2021 sampai dengan bulan Juni 2021, dan perkembangan yang tidak
sesuai dengan asumsi-asumsi dalam Kebijakan Umum Anggaran (KUA) Kabupaten Lampung Selatan
Tahun 2021, maka perlu dilakukan penyesuaian terhadap APBD Kabupaten Lampung Selatan,” kata
Nanang.

Selanjutnya, Nanang Ermanto menyampaikan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran
Sementara Perubahan APBD Kabupaten Lampung Selatan Tahun Anggaran 2021 yang terdiri dari
Perubahan Kebijakan Pendapatan Daerah, Perubahan Kebijakan Belanja Daerah, dan Perubahan
Kebijakan Pembiayaan Daerah.

Nanang memaparkan, perubahan proyeksi pendapatan daerah meliputi kebijakan pendapatan daerah
antara lain, Pendapatan Asli Daerah bertambah sebesar 1,46%.

“Pendapatan Asli Daerah bertambah sebesar Rp.4.234.100.823. Dari sebelumnya sebesar


Rp.289.838.306.000 menjadi sebesar Rp.294.072.406.823,” tutur Nanang.

Nanang merinci, Pendapatan Asli Daerah tersebut meliputi, peningkatan pada Pendapatan Pajak Daerah
sebesar Rp.441.800.000 atau sebesar 0,31%.

Kemudian, penurunan pada Pendapatan Retribusi Daerah sebesar Rp.313.900.000 atau sebesar 1,27 %.
Peningkatan pada Pendapatan Hasil Pengelolaan Daerah yang Dipisahkan sebesar Rp.1.887.200.823 atau
sebesar 21,94% dan peningkatan pada lain-lain PAD yang Sah sebesar Rp.2.219.000.000 atau sebesar
1,91%.

Selanjutnya, Dana Perimbangan mengalami penurunan sebesar Rp.11.732.441.000 atau sebesar 0,69 %
yang meliputi, Penurunan Pendapatan transfer pemerintah pusat sebesar Rp.32.950.366.000 atau
sebesar 2,07% dan Peningkatan Pendapatan transfer antar daerah sebesar Rp.21.217.925.000 atau
sebesar 18,98%

“Lain-Lain Pendapatan Daerah yang Sah tidak mengalami perubahan dari anggaran sebelumnya,” kata
Nanang.

Dalam kesempatan itu, Nanang juga memaparkan perubahan proyeksi belanja daerah yang meliputi
kebijakan belanja daerah meliputi, belanja operasi dan belanja modal.

Selanjutnya, Nanang Ermanto juga menyampaikan Perubahan Kebijakan Pembiayaan Daerah, yakni
perubahan pembiayaan daerah dari Silpa tahun sebelumnya sebesar Rp.72,5 miliar dari sebelumnya
Rp.87,9 miliar menjadi Rp.160 miliar.

“Berdasarkan Nota Kesepakatan tersebut, maka akan ditetapkan Peraturan Daerah tentang Perubahan
APBD dan Rancangan Peraturan Bupati Tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2021,” kata Nanang
Ermanto.

Diakhir penyampaiannya, Nanang berharap, dari data-data keuangan yang telah disampaikan tersebut
dapat dibahas bersama-sama pihak eksekutif dan legislatif.

“Dan pada akhirnya Raperda Perubahan APBD Tahun Anggaran 2021 ini dapat disepakati bersama
antara Bupati dan DPRD dalam suatu nota kesepakatan Raperda Perubahan APBD Kabupaten Lampung
Selatan Tahun Anggaran 2021,” pungkasnya. (Az/red)
KUPA - PPAS Lamsel TA 2021 Di Tanda Tangani

Lamsel, fajar-news.com - Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto menyampaikan nota pengantar


Kebijakan Umum Perubahan Anggaran serta Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUPA PPAS) APBD
Tahun Anggaran (TA) 2021.

Nanang Ermanto menyampaikan nota pengantar KUPA PPAS APBD TA 2021 tersebut dalam rapat
paripurna DPRD Kabupaten Lampung Selatan melalui media daring dari Aula Rajabasa kantor bupati
setempat, Senin siang (23/8/2021).

Sementara, rapat paripurna itu dipimpin Ketua DPRD Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi didampingi
tiga orang wakilnya dari ruang sidang gedung DPRD setempat. Dari pantauan tim ini, rapat paripurna itu
dihadiri 34 anggota dewan dari 50 anggota dewan yang ada.

Hadir juga Wakil Bupati Lampung Selatan Pandu Kesuma Dewangsa, Anggota Forkopimda Kabupaten
Lampung Selatan, Sekretaris Daerah beserta pejabat utama dan Kepala OPD dilingkungan Pemerintah
Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan.

Dalam penyampaiannya, Nanang mengatakan penyusunan perubahan KUA dan PPAS merupakan bagian
dari siklus pengelolaan keuangan daerah, sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 12
Tahun 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah.

“Dokumen Perubahan Kebijakan Umum Anggaran dan Perubahan Prioritas Plafon Anggaran Sementara
ini mengacu pada Perubahan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lampung Selatan
Tahun 2021,” ujar Nanang dalam pengantarnya.

Nanang mengatakan, dalam pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2021 terjadi hal yang luar biasa bagi
seluruh pemerintah daerah, provinsi dan pemerintah pusat yaitu adanya pandemi Covid-19 yang
berdampak bagi kondisi keuangan daerah.
Melihat kondisi tersebut kata Nanang, maka penyusunan perubahan Kebijakan Umum Anggaran dan
Perubahan Prioritas Plafon Anggaran Sementara selain disebabkan beberapa perubahan asumsi, juga
dipengaruhi oleh penyesuaian anggaran dalam rangka penanganan Covid-19 dan dampaknya sesuai
dengan ketentuan dari pemerintah pusat.

“Oleh karena itu, pemerintah daerah bersama DPRD perlu melakukan evaluasi dan penyesuaian APBD
untuk periode tahun anggaran yang tersisa agar pelaksanaan anggaran dapat berjalan dengan efektif
dan efisien,” terang Nanang.

mengikuti  rapat paripurna dalam rangka penyampaian KUPA PPAS APBD TA 2021 secara virtual dari
Aula Rajabasa kantor bupati setempat. | Foto : Diskominfo

Dalam nota pengantarnya, Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto juga menyampaikan ringkasan
proyeksi pendapatan, belanja dan pembiayaan daerah pada Rancangan Perubahan KUA dan Perubahan
PPAS Tahun Anggaran 2021.

“Pendapatan Daerah diproyeksikan sebesar Rp.2.096.289.986.823,00 berkurang sebesar


Rp.7.498.340.177,00 dari target pendapatan pada APBD Tahun Anggaran 2021 sebesar
Rp.2.103.788.327.000,00,” ungkap Nanang.

Nanang menyebut, Pendapatan Daerah itu terdiri dari, Pendapatan Asli Daerah yang ditargetkan sebesar
Rp.294.072.406.823,00 bertambah sebesar Rp.4.234.100.823,00 dari target pada APBD Tahun Anggaran
2021 sebesar Rp.289.838.306.000,00.

Lalu, Pendapatan Transfer ditargetkan sebesar Rp.1.692.974.280.000,00 berkurang sebesar


Rp.11.732.441.000,00 dari APBD Tahun Anggaran 2021 sebesar Rp. 1.704.706.721.000,00 dan Lain-lain
Pendapatan Daerah yang Sah ditargetkan sebesar Rp.109.243.300.000,00 sama dengan target pada
APBD Tahun Anggaran 2021.

Kemudian, Belanja Daerah diproyeksikan sebesar Rp.2.341.688.005.024,00 bertambah sebesar


Rp.149.976.395.024,00 dari target pada APBD Tahun Anggaran 2021 sebesar Rp. 2.191.711.610.000,00.

“Belanja daerah ini masih diprioritaskan untuk mendanai penanganan pandemi Covid-19, serta untuk
memenuhi urusan pemerintahan wajib terkait  pelayanan dasar yang ditetapkan dengan Standar
Pelayanan Minimal (SPM),” kata Nanang.

Sedangkan, untuk Pembiayaan Daerah terdiri dari penerimaan pembiayaan yang bersumber dari SiLPA
(Sisa Lebih Perhitungan Anggaran) Tahun Anggaran 2020.

Diakhir, Nanang berharap, ringkasan perubahan pendapatan daerah, perubahan belanja daerah, dan
perubahan pembiayaan daerah tersebut dapat dibahas bersama-sama.

Dan pada akhirnya dapat disepakati bersama antara kepala daerah dan legislatif dalam suatu nota
kesepakatan tentang Perubahan KUA dan Perubahan PPAS APBD Kabupaten Lampung Selatan Tahun
Anggaran 2021.

“Dan Nota Kesepakatan tersebut nantinya akan menjadi acuan dalam menyusun Rancangan Perubahan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Kabupaten Lampung Selatan Tahun Anggaran 2021,”
pungkasnya.

Sementara itu, disisi lain, delapan Fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Lampung Selatan menyatakan
menerima dan siap untuk membahas rancangan KUPA-PPAS APBD Kabupaten Lampung Selatan Tahun
Anggaran 2021 ditingkat komisi dan badan anggaran.

Hal itu terungkap, dalam pemandangan umum yang disampaikan masing-masing juru bicara Fraksi.
Meski demikian, sejumlah Fraksi juga memberikan kritikan dan saran kepada Pemkab setempat agar
dalam pengelolaan keuangan daerah lebih optimal kedepan.

Delapan Fraksi itu yakni Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi PAN, Fraksi Golkar, Fraksi Gerindra, Fraksi PKS,
Fraksi Demokrat, Fraksi PKB, dan Fraksi Nasdem Hanura Perindo. (Kmf/Red)
Waris Basuki Resmi di Lantiki PAW Wakil Ketua DPRD Lamsel 2019 - 2024

Lampung Selatan, fajar-news.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung


Selatan resmi mengangkat Waris Basuki, SH sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua DPRD
Kabupaten Lampung Selatan sisa masa jabatan 2019-2024.

Prosesi pengangkatan dan pengambilan sumpah janji Waris Basuki sebagai PAW Wakil Ketua DPRD
dilakukan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kalianda Dr. Handry Argatama Ellion, SH, S.Fil, MH dalam rapat
paripurna istimewa DPRD setempat, Senin siang (7/6/2021).

Rapat paripurna yang tidak memerlukan kuorum atau jumlah minimum kehadiran anggota dewan itu
dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi, SH, MH didampingi
Wakil Ketua I Agus Sartono.

Hadir dalam rapat paripurna itu, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto beserta Wakil Bupati
Pandu Kesuma Dewangsa, S.IIP, anggota Forkopimda, Sekda Kabupaten Thamrin beserta sejumlah
pejabat utama dilingkungan Pemkab setempat.

Nampak hadir juga Ketua DPC Partai Gerindra Lampung Selatan sekaligus anggota DPRD Provinsi
Lampung Fahrurrozi, beserta keluarga dari Waris Basuki.

Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi mengatakan, peresmian pengangkatan
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Gubernur
Lampung Nomor G/287/B.01/HK/2021 tanggal 24 Mei 2021.

“Keputusan itu tentang Peresmian Pengangkatan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten
Lampung Selatan Sisa Masa Jabatan 2019-2024 atas nama Saudara Waris Basuki, SH menggantikan
Saudara H. Darol Kutni Almarhum,” ucap Hendry.

Lebih lanjut Hendry menyampaikan, berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Lampung tersebut, telah
dilaksanakan rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kabupaten Lampung Selatan pada tanggal 04
Juni 2021.

“Rapat Banmus tersebut untuk menjadwalkan rapat paripurna DPRD Kabupaten Lampung Selatan dalam
rangka Peresmian Pengangkatan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lampung sisa masa jabatan 2019-2024,”
kata Politikus PDI Perjuangan ini.
Sementara itu, dalam sambutannya, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto menyampaikan
ucapan selamat kepada Waris Basuki yang telah dilantik sebagai Wakil Ketua III DPRD Kabupaten
Lampung Selatan dari Fraksi Gerindra.

Menurut Nanang, peresmian pengangkatan Wakil Ketua DPRD tersebut merupakan proses politik yang
harus dilakukan sebagai upaya memenuhi kelengkapan keanggotaan DPRD Kabupaten Lampung Selatan.

Dirinya berharap, setelah diangkat sebagai Wakil Ketua DPRD, Waris Basuki dapat bekerja sama dan
menjadi mitra penting pemerintah daerah dalam membuat Peraturan Daerah (Perda) bersama
pemerintah daerah. Termasuk melaksanakan penyusunan APBD.

“Harapan kami, setelah unsur pimpinan dewan lengkap, hubungan antara anggota dewan semakin
harmonis. Begitupun juga hubungan DPRD dengan pihak eksekutif,” ujarnya.

Nanang juga menyampaikan, DPRD juga mempunyai tugas pengawasan terhadap Perda dan APBD, serta
wewenang lainnya yang diatur dalam perundang-undangan.

Sebab menurutnya, keberhasilan penyelenggaraan pembangunan daerah, merupakan tanggung jawab


bersama antara DPRD dan pemerintah daerah dalam mewujudkan masyarakat Kabupaten Lampung
Selatan yang sejahtera.

“Semoga momentum rapat paripurna dewan pada hari ini akan semakin mempererat kemiteraan yang
baik antara legislatif dan eksekutif,” pungkasnya.

Diketahui Waris Basuki dilantik sebagai PAW Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Lampung Selatan dari
Fraksi Gerindra menggantikan H. Darol Kutni yang meninggal dunia.

Waris Basuki lolos sebagai anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan masa jabatan 2019-2021 dari
daerah pemilihan 4 Kecamatan Natar dengan raihan 4.760 suara. (Az/Red)
Ketua DPRD Lamsel Hadiri Hari Bhayangkara ke 75 Secara Vicon

Lamsel, fajar-news.com - Ketua DPRD Lampung Selatan pagi tadi menghadiri kegiatan Pelaksanaan hari
Bhayangkara ke 75 yang diselenggarakan oleh Polres Lampung Selatan bertempat diruang Vicon dan
Data Mapolres Lamsel dan dilaksanakan secara terbatas yang hanya dihadiri oleh Bupati dan
Forkopimda Lampung Selatan. (01/07/2021).

Acara yang digelar secara serentak melalui video conference ini berlangsung secara sederhana namun
penuh khidmat dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo di istana Negara
kepresidenan dan dilaksanakan secara virtual oleh kesatuan kepolisian di seluruh Indonesia.

Upacara pelaksanaan hari Bhayangkara Ke 75 kali ini bertema “Transformasi Polri Yang Presisi
Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat Dan Pemulihan Ekonomi
Nasional Menuju Indonesia Maju”.

Dalam kesempatan tersebut, Inspektur upacara, Ir. Joko Widodo menyampaikan bahwa Polisi Republik
Indonesia harus semakin terpacu dalam melaksanakan tugas agar tidak kalah dalam melawan pelaku
kejahatan, dimasa masa Pandemi Covid-19 ini Polri harus tampil didepan untuk betul-betul menerapkan
Protokol Kesehatan ditengah-tengah Masyarakat. Polri juga harus paham persis dalam menggunakan
kebijakan dan tanggung jawab dalam bertugas.

“Negara kita adalah Negara Pancasila yang menjunjung tinggi norma hukum, maka dari itu Polri harus
bersifat ramah dan akurat dalam membuat keputusan. Polri Harus merujuk dalam peraturan Perundang-
undangan dan harus patuh dalam melaksanakan tugas dilapangan, Ujar Presiden Ir. Joko Widodo dalam
penyampaian amanatnya.

“Selain itu, dalam rangka menghadapi tuntutan Masyarakat yang semakin kompleks, Polri harus
membenahi kebijakan perencanaan, kebijakan perorganisasian, dan juga membenahi kebijakan
pengangaran, untuk itu mari kita bersama-sama mendukung Polri dalam melaksanakan tugas sebagai
Pelindung, Pengayom, dan Pelayan Masyarakat supaya Polri semakin maju dan menjadi Presisi”, lanjut
Presiden RI dengan penuh semangat.

Kegiatan peringatan HUT Bhayangkara Ke – 75 secara virtual berjalan dengan tertib dan lancar sesuai
harapan pada pukul kurang lebih 09.45 WIB.

Setelah upacara selesai, Kapolres Lamsel, Edwin, S.H.,S.I.K.,M.Si, mendapat kejutan dari Dandim
0421/LS. Secara mendadak, beberapa “pasukan” berloreng hijau datang membawa tumpeng seraya
menyanyikan ucapan ulang tahun yang dipimpin langsung oleh Dandim 0421/LS.

Setelah pemotongan tumpeng dan pemberian ucapan selamat, forkopimda lamsel beramah tamah
diruang tamu Kapolres.Selama proses kegiatan berlangsung, sudah pasti diberlakukan penerapan
protokol kesehatan yang sangat ketat di lingkup Mapolres Lampung Selatan. (Rilis/red)

Anda mungkin juga menyukai