Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

TAHUN 2021

Sekolah : SMA Negeri 1 Luragung

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Kelas/Semester : XI

Materi Pokok : Teks Ceramah

Alokasi Waktu : 2 x 25 menit (2x Pertemuan)

A. Kompetensi Inti
KI Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
K2 Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong,
kerja sama, toleran, damai), santun, responsif, dan pro-aktif sebagai bagian dari
solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia.
K3 Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
ceramahal, dan metakognitif berdasarkan rasaingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan,  kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan ceramahal pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan
masalah
K4 Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri,
bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai
kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

KOMPETENSI DASAR DAN IPK DARI KI 3


3.3 Menganalisis isi, struktur, dan Indikator Pencapaian Kompetensi
kebahasaan dalam ceramah. 5.5.1 Memahami informasi dan
permasalahan yang didengar atau
yang dibaca.
5.5.2 Menemukan informasi dan
permasalahan aktual dalam teks
ceramah.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran dengan pendekatann pedagogik genre, saintifik, dan
CLIL dengan model saintifik peserta didik memahami informasi dan permasalahan
yang didengar atau yang dibaca, menemukan informasi dan permasaahan actual
dalam teks ceramah menelaah bagian-bagian penting dalam teks ceramah, dan
menemukan kalimat majemuk bertingkat dalam teks ceramah. dengan rasa ingin
tahu, kerja keras, tanggung jawab, bersikap bersahabat/ komunikatif selama proses
pembelajaran.

D. Materi
a. Pengertian ceramah
b. Perbedaan ceramah dengan pidato dan khotbah

E. Pendekatan, Metode dan Model Pembelajaran


Pendekatan                : Saintifik
Model Pembelajaran : Active Learning
Metode                      : diskusi kelompok, tanya jawab, penugasan

F. Media/Alat, dan Bahan Sumber Belajar


Media/Alat    : Lembar Kerja, Papan Tulis/White Board, dan Spidol
Sumber Belajar :
a. Buku Paket Bahasa Indonnesia Kelas XI
b. Internet
G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan Ke-1
Nilai Karakter Alokasi
Tahap Langkah-langkah Pembelajaran (PPK), Literasi, Waktu
4C, HOTS
Kegiatan 1. Guru mengucapkan salam, siswa Religius 5 Menit
merespon salam tanda mensyukuri
Awal
anugerah Tuhan dan saling
mendoakan.
2. Menanyakan kabar, dan mengabsen
kehadiran siswa.
3. Menyampaikan Kompetensi Dasar
tentang pembelajaran yang akan
Rasa Ingin Tahu
dilaksanakan.
4. Menyampaikan tujuan dari
pembelajaran yang akan dilakukan.
Kegiatan Mengamati 15 Menit
1. Siswa menyimak guru
Inti Literasi
menyampaikan materi ceramah
Mengenai:
 Pengertian ceramah
 Perbedaan ceramah, pidato
dan khotbah
 Struktur Teks Ceramah Rasa Ingin Tahu
 Unsur-unsur pembangun teks
ceramah
 Contoh teks ceramah
2. Siswa diberi waktu mengamati dan
memahami materi di papan tulis

Menanya
1. Siswa bertanya jawab tentang Kerja sama
informasi dan permasalahan dalam (Collaborative)
teks ceramah

Menalar
1. Siswa duduk secara berkelompok
(heterogen, 3-4 orang).
2. Siswa secara berdiskusi
mengidentifikasi tentang informasi
dan permasalahan dalam teks
ceramah Berpikir kritis
3. Siswa secara berkelompok mencari (Critical
contoh ceramah lain dari berbagai thinking)
sumber dan Kreativitas
4. Siswa berdiskusi tentang perbedaan (Creativity)
ceramah, khutbah dan pidato

Mencoba
1. Siswa mencoba menentukan dan Komunikatif
menganalisis informasi dan (Communicative
permasalahan dalam teks ceramah
2. Siswa mencoba membedakan )
ceramah, khutbah dan pidato

Mengomunikasikan/menyajikan
1. Siswa secara berkelompok
mempresentasikan hasil kerjanya.
2. Siswa yang lain memberikan
komentar dan masukan atas
penampilan temannya.
Kegiatan Kegiatan guru bersama peserta didik 5 Menit
Penutup 1. Membuat rangkuman/ simpulan
Kreativitas
pelajaran.
(Creativity)
2. Melakukan refleksi terhadap
kegiatan yang sudah dilaksanakan.

Kegiatan guru
1. Melakukan penilaian
2. Memberikan tugas kepada peserta
didik untuk banyak membaca atau HOTS
menonton ceramah lainnya
3. Menyampaikan rencana
pembelajaran yang akan dilakukan
selanjutnya
4. Menutup kegiatan belajar mengajar.

LAMPIRAN: MATERI CERAMAH


 Pengertian Ceramah
Ceramah adalah berbicara di depan umum yang berisi penyampaian suatu
informasi, pengetahuan, dan sebagainya. Yang menyampaikan ceramah adalah orang-
orang yang menguasai di bidangnya dan yang mendengarkan biasanya melibatkan banyak
orang. Medianya bisa langsung ataupun melalui sarana komunikasi, seperti lewat
televisi, radio, dan media lainnya..

Selain itu, ada pula yang disebut dengan pidato dan khotbah. Untuk memahami
kedua hal tersebut, cermatilah perbedaan di antara keduanya.
1. Pidato, adalah pembicaraan di depan umum yang cenderung bersifat persuasive,
yakni berisi ajakan ataupun dorongan pada khalayak untuk berbuat sesuatu.
2. Khotbah adalah pembicaraan di depan umum yang berisi penyampaian
pengetahuan keagamaan atau praktik beribadah dan ajakan-ajakan untuk
memperkuat keislaman.

 Struktur Teks Ceramah


Seperti teks lain, teks ceramah memiliki struktur yang membangun teks ini melalui
beberapa bagian pembangunnya. Berikut adalah struktur teks ceramah:

1. Pembuka (Tesis)
Pembuka berisi pengenalan isu, masalah, pengetahuan hingga pandangan
penceramah mengenai topik yang akan dibahas. Bagian ini sama dengan tesis
dalam teks eksposisi.

2. Isi (Rangkaian argumen)

Berupa rangkaian argumen-argumen penceramah yang berkaitan dengan topik yang


dibicarakan pada pembuka atau tesis. Bagian ini biasanya mengemukakan pula
berbagai fakta dan data yang memperkuat argumen-argumen penceramah.

3. Penutup (Penegasan kembali)

Merupakan penegasan kembali mengenai apa yang disampaikan dalam ceramah.


Hal ini bertujuan untuk memastikan penceramah tidak memberikan pemahaman
yang keliru dari yang dimaksudkan, hingga agar diingat oleh pendengarnya.

Selain itu, agar ceramah terkenang dan pendengarnya terpengaruh untuk melakukan
sesuatu, bagian ini juga biasa diisi oleh rekomendasi atau saran mengenai topik
yang disampaikan.

 Unsur-Unsur Ceramah

1. Penceramah

Penceramah adalah orang yang melakukan kegiatan ceramah. Untuk menjadi


penceramah, seseorang harus memiliki ilmu dan pengetahuan yang lebih serta
berwawasan luas.

2. Pendengar

Pendengar merupakan penerima nasihat-nasihat dari penceramah. Dalam hal ini,


pendengar bisa siapa saja tidak terbatas status social, umur, jenis kelamin,
latarbelakang, dan lain-lain.

3. Materi

Materi dalam ceramah berasal dari ajaran-ajaran agama akan tetapi, ceramahyang
bagus adalah ceramah yang mampu membuat pendengar tergugah dan terdorong
untuk melakukan nasihat-nasihat yang disampaikan oleh penceramah.

 CONTOH TEKS CERAMAH


PENTINGNYA MENUNTUT ILMU
Asalamualaikum w.w.

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah Swt., karena atas rahmat dan karunia-Nya
kita bisa sama-sama berkumpul di sini dalam keadaan sehat. Pada kesempatan yang berbahagia
ini. Di tengah pandemi ini, kita harus kreatif dalam mempersiapkan pembelajaran daring untuk
siswa. Karena pendidikan harus terus berjalan. Hal ini selaras dengan perintah menuntut ilmu itu
wajib dalam ajaran agama Islam. Rasulullah menjanjikan keutamaan bagi mereka yang mau
menuntut ilmu, beliau bersabda :

‫ك طَ ِريقًا يَ ْلتَ ِمسُ فِي ِه ِع ْل ًما َسهَّ َل هَّللا ُ لَهُ بِ ِه طَ ِريقًا إِلَى ْال َجنَّ ِة‬
َ َ‫َم ْن َسل‬
“Siapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan mudahkan baginya jalan

menuju surga.” (HR. Muslim, no. 2699)

Ilmu yang dipelajari secara tekun akan membuahkan sesuatu yang indah bagi pelakunya. Allah

Taala menyiapkan derajat yang tinggi bagi mereka, sebab keilmuan dan pengamalan atas ilmu

yang dimilikinya. Silakan baca Quran Surah al Mujadilah ayat 11 beserta tafsirnya.

Manusia membutuhkan ilmu dalam meniti perjalanan hidup ini. Ia membutuhkan bimbingan.

Islam membimbing setiap pengikutinya dengan al Qur’an dan Sunnah. Maka, mempelajari

keduanya ada suatu keharusan bagi setiap insan yang beriman.

Meski belajar agama terhalang oleh covid 19, kita tetap bisa mempelajarinya via online. Seperti

mendengarkan pengajian Ustadz Abdul Somad, dan lainnya. Selain itu, kita bisa memperdalam

keilmuan dengan banyak membaca buku dan diskusi ilmiah.

Jika kita merasa buntu saat belajar, maka segera datangi alim ulama yang ada di kampung kita.

Allah Taala berfirman yang artinya : “bertanyalah kepada para ahli zikir jika kamu tidak

mengetahui.” (Q.S. An Nahl: 43).

Jika kita merasa bosan untuk belajar ilmu agama, ingatlah hadist ini :

َ ‫طَلَبُ ْال ِع ْل ِم فَ ِري‬


‫ْضةٌ َعلَى ُك ِّل ُم ْسلِ ٍم‬

“Menuntut ilmu itu wajib atas setiap Muslim” (HR. Ibnu Majah no. 224)

Janganlah malas untuk belajar, sebab ia dapat membimbing kita dan menyelamatkan kehidupan

kita. Imam Syafi’i mengatakan bahwa “ilmu itu adalah cahaya, dan cahaya tidak akan diberikan

kepada ahli maksiat.”


Semoga kita dijauhkan dari maksiat.  Dan semoga, setiap ilmu agama yang dipelajari,

bermanfaat bagi kita dan memudahkan kita masuk ke dalam surga Allah Taala. Aamiin ya

Rabbal ‘Alamiin.

INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP

Nama Satuan pendidikan        : SMA NEGERI 1 LURAGUNG


Tahun pelajaran                       : 2021
Kelas/Semester                        : XI IPS
Mata Pelajaran                        : Bahasa Indonesia

NAM TINDA
N TANGGA PERTEMUA A PERILAKU/KEJADIA K
O L N KE- SISW N LANJU
A T
1
2
3
4
5
2
7
8
9

Anda mungkin juga menyukai