Anda di halaman 1dari 1

1.

Berdasarkan UUD 1945 Pasal 1 ayat 1, Indonesia adalah sebuah negara kesatuan yang
berbentuk republik. Pengertian negara kesatuan adalah negara dengan sistem pemerintahan
tertinggi berada di tangan pemerintah pusat.Dengan kata lain, pemerintah pusat memegang
kedaulatan sepenuhnya, baik ke dalam maupun ke luar. Dalam negara kesatuan, hanya
terdapat satu konstitusi, satu kepala negara, satu dewan menteri (kabinet), serta satu
parlemen.

Ciri-ciri Negara Kesatuan

Adapun ciri-ciri khusus negara kesatuan di antaranya:

1.Wewenang tertinggi berada di tangan pemerintah pusat.

2.Rakyat dapat berhubungan dengan pemerintah pusat secara langsung untuk menjalankan
daerahnya.

3.Kekuasaan politik di negara kesatuan dapat didelegasikan kepada pemerintah daerah, namun
pemerinth pusat tetaplah yang paling berkuasa.

4.Negara memiliki kebijakan yang berkaitan dengan permasalaan ekonomi, politik, sosial
budaya, hingga pertahanan dan keamanan.

(https://sumber.belajar.kemdikbud.go.id/repos/FileUpload/Makna%20NKRI%20-
%20DWI/Bentuk-Negara-dan-Pemerintahan-NKRI.html)

2.Pelaksana kedaulatan rakyat adalah rakyat itu sendiri yang dilakukan sesuai dengan
ketentuan UUD. Dengan demikian, antara kedaulatan rakyat dan hukum ditempatkan sejajar
dan berdampingan sehingga menegaskan dianutnya prinsip “constitutional democracy” yang
pada pokoknya tidak lain adalah “Negara demokrasi yang berdasar atas hukum atau negara
hukum yang demokratis.

(Sumber : Ibid., hlm. 4.)

3.Indonesia adalah negara hukum, yang dimaksud negara hukum adalah negara yang
menegakkan supremasi hukum untuk menegakkan kebenaran dan keadilan, dan tidak ada
kekuasaan yang tidak dapat dipertanggungjawabkan (akuntabel).Negara yang dalam mengatur
pemerintahan berdasarkan konstitusi atau peraturan dasar dalam menyelenggarakan roda
pemerintahannya. Konstitusi yang dimaksud adalah Undang-Undang Dasar Negara Republik
Indonesia Tahun 1945 bagi Negara Indonesia.Negara Indonesia memiliki lembaga-lembaga
penegak hukum yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, guna untuk memudahkan dalam
mewujudkan negara yang aman, adil, dan sejahtera.Didalam penegakan hukum setiap negara
yang menganut paham negara hukum, terdapat tiga prinsip dasar, yaitu supremasi hukum
(supremacy of law), kesetaraan di hadapan hukum (equality before the law), dan penegakan
hukum dengan cara yang tidak bertentangan dengan hukum (due process of law).

(sumber : http://dinamikahukum.fh.unsoed.ac.id/index.php/JDH/article)

Anda mungkin juga menyukai