Anda di halaman 1dari 20

PROPOSAL

BANTUAN SARANA DAN PRASARANA


MENDUKUNG PROSES PEMBELAJARAN PETANI

OLEH

P4S WANGKAL SARI

DESA PULOSARI KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG

PROVINSI JAWA TENGAH

TAHUN 2022
KATA PENGANTAR
Produktifitas, kualitas dan kreatifitas merupakan factor utama yang harus mendapatkan perhatian
khusus dalam budidaya dan pasca panen kopi, Inovasi dan pemasaran yang cerdas mendukung
terciptanya kualitas produk yang mempunyai daya saing tinggi, hal tersebut akan tercapai dengan
adanya pembenahan dari berbagai sektor, baik on farm maupun off farm.

Peningkatan sumber daya manusia (SDM) merupakan factor penentu untuk mewujudkan
program KOSTRA TANI yang dicanangkan oleh Menteri Pertanian Republik Indonesian pada
tahun 2020. Untuk itu keberadaan Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S) sangat
ditunggu perannya demi terwujudnya program tersebut

P4S Wangkal Sari yang berada di Desa Pulosari, Kec. Pulosari, Kab. Pemalang , Prop.
Jateng merupakan salah satu lembaga pembelajaran pertanian swadaya khususnya tanaman kopi
yang keberadaanya sangat membantu petani kopi di desa Pulosari dan sekitarnya. Untuk
meningkatkan hasil kopi yang bermutu tinggi bersaing di pasar nasional maupun internasional.

Demi berlangsungnya keberadaan P4S Wangkal Sari dan mengingat peran penting lembaga
tersebut maka diperlukan dukungan dari berbagai pihgak, baik pemerintah maupun masyarakat
sekitar sebagai penerima manfaat langsung. Salah satu peran pemerintah terutama melalui
kementrian pertanian dan dinas pertanian di tingkat p-ropinsi maupun kabupaten/kota adalah
pengadaan/memberikan bantuan sarana dan prasarana pembelajaran yang mendukung kinerja dan
keberadaan P4S.

Diantara bantuan tersebut dapat kami ajukan melalui sarana dan prasarana pendukung proses
pembelajaran petani oleh PPMKP Ciawi Bogor

Pemalang, 2 Januari 2022

Ketua P4S Wangkal Sari

Hj. Siti Ma’rifah


PUSAT PELATIHAN PERTANIAN DAN PERDESAAN SWADAYA
WANGKAL SARI
DESA PULOSARI, KEC. PULOSARI, KAB. PEMALANG
Alamat : RT 41 RW 05, Desa Pulosari, Kec. Pulosari, Kab. Pemalang 52355

Pemalang, 2 Januari 2022

No : 02 / 01/ P4S WS/2022


Lampiran :-
Perihal : Permohonan Bantuan Sarpras
Mendukung Proses Pembelajaran Petani

Kepada :
Yth . Kepala PPMKP
Cq. Kepala Bidang Program dan Evaluasi
Jl. Raya Puncak Km. 11, Ciawi
BOGOR
Dengan Hormat
Bersama ini kami Pengelola P4S Wangkal Sari Desa Pulosari, Kec. Pulosari, Kab.
Pemalang, Propinsi Jawa Tengah Bermaksud mengajukan Permohonan Bantuan Sarana dan
Prasarana Mendukung Proses Pembelajaran Petani Tahun anggaran 2022 yang diselenggarakan oleh
PPKPM Ciawi Bogor. Bantuan ini sangat kami butuhkan untuk Mendukung Proses Pembelajaran
Petani dan keberadaan P4S Wangkal Sari demi tercapainya kesejahteraan petani kopi di Desa
Pulosari dan sekitarnya
Demikian permohonan ini kami buat dan besar harapan kami untuk dikabulkan. Atas
perhatiannya kami mengucapkan terima kasih

Mengetahui Pengelola P4S Wangkal Sari


Kepala Desa Pulosari Ketua

SUTARNO Hj. SITI MA’RIFAH

Mengetahui
Koordinator BPP Kec. Pulosari

MAKMUR, SP
NIP. 19831215 20170610
BAB I
LATAR BELAKANG

Adanya P4S Wangkal Sari berawal dari keberadaan kelompok tani Tunas Harapan yang
berdiri sejak 4 April 2010. Kelompok tersebut menjadi wadah kegiatan petani di desa pulosari
khusunya Dusun Karangpoh yang secara umum mengusahakan tanaman kopi, cengkeh dan nanas
madu Pemalang.
Produk unggulan kopi di kelompok kami adalah kopi robusta karena ketinggian tempat di
daerah kami berada pada kisaran 700 m di atas permukaan laut. Seiring berjalannya waktu
kelompok tani kami memiliki produk kopi dengan nama Wangkal. Untuk pemasaran produk kopi
kami masih disekitaran Kabupaten pemalang.
Untuk memperluas jaringan pemasaran kopi kami sering mengikuti pelatihan dan
pameran produk baik yang diselengggarakan oleh instansi kabuapten pemalang maupun Provinsi
Jawa Tengah. Dengan mengikuti kegiatan tersebut akan meningkatakan penjualan produk kami dan
mengenalkan produk kami ke kalangan yang lebih luas.
Selain potensi tanaman kopi didaerah kami juga ada potensi tanamaan nanas madu yang
dalam perkembangan luasan tanamnya sangat luar biasa. Hal tersebut juga menjadi pemikiran kami
untuk mengembangkan usaha nanas selain usaha pokok kami yaitu kopi. Dari potensi tersebut
kelompok kami juga sering dikunjungi berbagai pihak baik dari kalangan instansi pemerintah
maupun swasta.
Berdasarkan hal tersebut maka berdirilah Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan
Swadaya (P4S) Wangkal Sari pada tanggal 1 januari 2020.
BAB II
BANTUAN SARANA DAN PRASARANA YANG DIBUTUHKAN

Demi keberlanjutan P4S WANGKAL SARI kami mengharap bantuan Sarana dan
Prasarana Pembelajaran sesuai dengan kebutuhan yang kami butuhkan. Adapun rinciannya adalah
sebagai berikut :

No. Jenis Sarana Prasarana Spesifikasi Jumlah


1. Kursi Lipat 30 buah
2. Meja Meja tulis 5 buah
3. Meja Meja Kerja 1 5et
4. Laptop i5 1 buah
5. Printer Cetak 1 buah
6. Almari Almari buku Perpustakaan 1 buah
7. Tempat tidur Kasur busa 10 buah
8. LCD Proyektor merk 1 buah

Demikian rincian kebutuhan sarana pembelajaran yang kami butuhkan untuk menunjang
kelancaran proses pembelajaran di P4S kami, semoga kedepan fasilitas pemeblajaran di P4S kami
semakin memadai
BAB III
RENCANA PROGRAM KERJA

Rencana atau program kerja P4S Wangkal Sari adalah sebagai berikut :

A. Rencana Jangka Pendek ( tahun 2020 )

1. Melengkapi sarana pembelajaran P4S Wangkal Sari.


2. Mempererat hubungan dengan petani sekitar terutama petani kopi.
3. Mencari atau merekrut fasilitator yang kompeten dibidang kopi.
4. Menampung tenaga kerja.
5. Merekrut petani milenial dibidang kopi.

B. Rencana Jangka Menengah ( tahun 2021-2026)

1. Melengkapi sarana pengolahan kopi.


2. Menambah jaringan kemitraan kopi.
3. Diversifikasi usaha P4S yaitu nanas madu Pemalang.
4. Membuat olahan dari produk nanas madu Pemalang.
5. Meningkatkan kesejahteraan anggota kelompok tani dengan terciptanya lapangan kerja yang
baru.
BAB IV
KOMITMEN PEMANFAATAN BATUAN PERALATAN

Dengan adanya bantuan Sarana dan Prasarana dari PPMKP untuk Pembelajaran di P4S
Wangkal sari kami akan berkomitmen sebagai berikut :

1. Memanfaatkan dan mengoptimalkan bantuan sarana dan prasarana tersebut sebagai fasilitas
media pembelajaran dengan baik dan benar.
2. Memelihara bantuan sarana dan prasarana agar tetap berfungsi dengan baik.
3. Meningkatkan kapasitas P4S sebagai wadah pembelajaran petani.
4. Menjalin kerjasama dengan pemerintah dalam bidang pertanian.

Demikian komitmen dari P4S Wangkal Sari, semoga kami dapat melaksanakan komitmen
tersebut dengan baik.
DOKUMENTASI FOTO KTP PENGURUS P4S WANGKAL SARI
PROFIL PUSAT PELATIHAN PERTANIAN DAN PERDESAAN SWADAYA (P4S)
WANGKAL SARI

IDENTITAS P4S

Alamat P4S : RT 41 / RW 05 Desa Pulosari Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang


No HP : 0818296070
Tahun berdiri : Januari 2020
Komoditas : Kopi ( budidaya, pasca panen dan pemasaran

STRUKTUR ORGANISASI

Ketua : Siti Ma’rifah


Sekretaris : Mustofa
Bendahara : Siti Khodijah
Seksi Humas : Abdul Rojik
Seksi Diklat : Tugiyanto

URAIAN TUGAS

Ketua :
Sebagai coordinator dan bertanggungjawab terhadap semua kegiatan P4S
Bendahara :
Bertanggung jawab terhadap administrasi keuangan P4S
Sekretaris :
Mengagendakan dan melakukan pembukuan administrasi yang bersifat non keuangan
Seksi Pelatihan :
Penanggung jawab jalannya pelatihan P4S
Humas :
Mengumumkan terhadap publik adanya P4S dan seluruh kegiatannya
RUANG BELAJAR

Saung ukuran 6 x 10 untuk kapasitas 30 orang

SARANA BELAJAR
Meja : 2 buah
Kursi : 4 buah
Papan Tulis : 1 buah
Karpet : 1 buah

PERALATAN PERTANIAN
Hand Sprayer : 2 buah
Cangkul : 3 buah
Sabit : 3 buah
Gunting : 3 buah

SARANA PRASARANA
Kebun kopi : 12 Ha milik anggota

PENERANGAN
PLN : 900 Watt

AKSES JALAN
Jalan raya bisa dilalui kendaraan roda empat (beraspal)

PERPUSTAKAAN
Ruangan berukuran 4 x 5 m

ASRAMA
Ruangan berukuran 12 x 5 m

SARANA MCK
Kamar mandi / WC : 2 buah

RUANG SEKRETARIAT
Ruangan berukuran 5 x 3 m permanen

JEJARING USAHA
Melakukan pemasaran secara local dan mengikuti pameran kopi baik tingkat Kabupaten maupun
Provinsi

PENGEMBANGAN USAHA
1. Pembuatan pupuk organic dari limbah kulit kopi
2. Pembuatan pakan ternak dari limbah kulit kopi
3. Budidaya tanaman nanas madu Pemalang

PENGEMBANGAN KOMPETENSI FASILITATOR INTERNAL

1. Siti ma’rifah : Marketing kopi dan olahan kopi


2. Mustofa : Budidaya kopi

FASILITATOR / NARASUMBER
1. Ir. Spriyadi ( Dipertan Kabupaten Pemalang ) : Pengendalian OPT
2. Makmur, SP ( BPP Pulosari ) : Budidaya tanaman kopi
3. Herry Rustanto AMd ( P4S Bheger ) : Pupuk organic

PEMBINAAN KELOMPOK TANI


1. Kelompok tani sumber makmur Desa Pulosari
2. Kelompok tani sumber harapan Desa Pulosari
3. Kelompok tani maju jaya I Desa Pulosari
4. Kelompok tani maju jaya II Desa Pulosari
DOKUMENTASI KEGIATAN

Anda mungkin juga menyukai