Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

APRESIASI DUTA GENRE TINGKAT PROVINSI


TAHUN 2021

Unit Kegiatan Mahasiswa


Pusat Informasi dan Konseling Remaja
Universitas Widya Gama Mahakam
Samarinda
2021
UNIT KEGIATAN MAHASISWA
PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA
UNIVERSITAS WIDYA GAMA MAHAKAM SAMARINDA
Sekretariat : Jl. K.H. Wahid Hasyim, Kampus Biru (UWGM), Gedung C, Sempaja Samarinda
Handphone : 0812 5007 9016 , e-mail : pikruwgmsamarinda@gmail.com , Ig : PIKR_UWGMSAMARINDA

Samarinda, 31 Maret 2021

No : 025/UKM-PIKR/UWGM/III/2021
Lampiran :-
Hal : Sponsor Peminjaman Outfit

Kepada Yth,
Rizal Fashion Style

di-
Tempat

Dengan Hormat,
Sehubungan dengan akan dilaksanakannya kegiatan “Apresiasi Duta GemRe Tingkat
Provinsi Tahun 2021 yang akan diwakili oleh Muhammad Abdan Dzul Arsyil Majid”. Unit
Kegiatan Mahasiswa Pusat Informasi dan Konseling Remaja (UKM PIKR) Universitas
Widya Gama Mahakam Samarinda Periode 2021/2022 maka dengan ini kami bermaksud
memberikan proposal sebagaimana perihal kegiatan diatas. Adapun pelaksanaan kegiatan
dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : 14-17 Mei 2021
Tempat : Kota Balikpapan

Demikian permohonan sponsor peminjaman outfit ini kami sampaikan, besar harapan
kami dapat direalisasikan sebagaimana yang kami harapkan, atas perhatian dan kerjasamanya
kami ucapkan terima kasih.

Ketua Sekretaris
UKM PIKR UWGM Samarinda

Suparman Yulianto Sinamo Fitria Asma Surya Ramadhani


NAP.18.20110117.990224.0091 NAP.20.20110117.001213.0114
UNIT KEGIATAN MAHASISWA
PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA
UNIVERSITAS WIDYA GAMA MAHAKAM SAMARINDA
Sekretariat : Jl. K.H. Wahid Hasyim, Kampus Biru (UWGM), Gedung C, Sempaja Samarinda
Handphone : 0812 5007 9016 , e-mail : pikruwgmsamarinda@gmail.com , Ig : PIKR_UWGMSAMARINDA

A. Pendahuluan
Mengantisipasi terjadi dekadensi moral remaja atau pelajar yang terjadi akibat
globalisasi informasi maupun kenakalan remaja khususnya di Indonesia. Maka saat ini
perlu ditanamkan rasa semangat kebangsaan, kebersamaan, solidaritas, dan juga
disiplin. Hal tersebut agar kita dapat menghargai perjuangan para pahlawan yang
pernah berjuang dan dalam mempersiapkan generasi emas yang diharapkan. Remaja
sebagai manusia penggerak yang hakikatnya mempunyai peran yang cukup signifikan
terhadap lingkungan sekitar, melihat peran remaja itulah maka mereka dianggap
sebagai pengontrol jalannya roda pemerintahan yang sesuai dengan apa yang
diharapkan masyarakat.
Sebagai implementasi dari Undang-Undang Nomor 52 tahun 2009 tentang
Perkembangan Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, pasal 48 ayat 1 (b)
mengatakan : “Peningkatan kualitas remaja dengan pemberian akses informasi,
pendidikan, konseling dan pelayanan tentang kehidupan berkeluarga. Badan
Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) sebagai institusi pemerintahan yang
bertanggung jawab dalam mewujudkan tercapainya peningkatan kualitas remaja
melalui Pogram Generasi Berencana (GenRe) sesuai dengan Peraturan Presiden nomor
62 tahun 2010 tentang Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional dan
Peraturan Pemerintah nomor 87 tahun 2014 tentang Perkembangan Kependudukan dan
Pembangunan Keluarga, Keluarga Berencana dan Sistem Informasi Keluarga. Untuk
itulah Pusat Informasi Konseling (PIK) hadir sebagai wadah yang menopang dan
menjadi tempat remaja untuk mengaplikasikan kreatifitas berfikir, menjadi innovator
dalam segala tindakkan, sehingga potensi yang ada pada remaja dapat tersalurkan
dengan positif, serta melatih remaja untuk tanggap terhadap kondisi disekitar mereka.
Dapat diketahui Narkoba di Kal–Tim menduduki peringkat 23 nasional. Peringkat 23
narkoba nasional bukanlah prestasi yang membanggakan. Hal tersebut menandakan
Kal-Tim menjadi bidikan para bandar narkoba dari dalam maupun luar negeri.
Berdasarkan hasil riset LIPI bekerjasama dengan BNN, menyebutkan bahwa jumlah
pengguna setahun pakai di Kaltim sebanyak 4.241 orang dengan angka Prevalensi
UNIT KEGIATAN MAHASISWA
PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA
UNIVERSITAS WIDYA GAMA MAHAKAM SAMARINDA
Sekretariat : Jl. K.H. Wahid Hasyim, Kampus Biru (UWGM), Gedung C, Sempaja Samarinda
Handphone : 0812 5007 9016 , e-mail : pikruwgmsamarinda@gmail.com , Ig : PIKR_UWGMSAMARINDA

sebesar 0,10%. Sedangkan Kategori pernah pakai Narkoba adalah sebanyak 16.963
orang, dengan Prevalensi 0,50%. Jika permasalahan tersebut tidak ditangani secara
terpadu penyebaran dan penggunaannya akan semakin berkembang dan pastinya akan
merusak generasi bangsa terkhusus di Samarinda. Hakikatnya pusat informasi dan
konseling menggerakkan semua unit yang ada dibawahnya sehingga dapat memberikan
konstribusi yang besar terhadap gerak mahasiswa dan institusi yang ada diatasnya.
Serta memberikan kontribusi yang nyata terhadap masyarakat dengan menerapkan
aplikasi ilmu yang kami miliki.
Setelah dibentuknya Pusat Informasi dan Konseling di lingkungan remaja
maupun lingkungan mahasiswa akan dilakukan dan pembinaan terus menerus untuk
dapat berjalan dengan baik dan tepat pada sasaran. . Dengan berjalannya waktu, maka
UKM PIKR UWGM yang diwakili oleh Muhammad Abdan Dzul Arsyil Majid akan
berpartisipasi dalam kegiatan “Apresiasi Duta GenRe Tingkat Provinsi Tahun 2021”
untuk menambah pengetahuan, menambah kreatifitas dan menambah pengalaman
dengan bertukar pikir secara intelektual.

B. Tujuan Kegiatan
1. Tujuan Umum
Melaksanakan kegiatan Apresiasi Duta GenRe Tingkat Provinsi Tahun 2021
untuk menumbuhkan minat dan kemauan anak didik, remaja, dan generasi muda
untuk peduli terhadap kondisi permasalahan di Indonesia pada khususnya tentang
keterkaitan kemajuan informasi dan penyerbarluasan informasi generasi
berencana.

2. Tujuan Khusus
a. Untuk melaksanakan program kerja PUSAT INFORMASI dan KONSELING
REMAJA dalam Program DUTA GenRe Tingkat Provinsi
b. Untuk meningkatkan kepekaan, kreatifitas, wawasan dan penalaran dalam
menyingkapi keadaan yang terjadi di lingkungan sekitar.
UNIT KEGIATAN MAHASISWA
PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA
UNIVERSITAS WIDYA GAMA MAHAKAM SAMARINDA
Sekretariat : Jl. K.H. Wahid Hasyim, Kampus Biru (UWGM), Gedung C, Sempaja Samarinda
Handphone : 0812 5007 9016 , e-mail : pikruwgmsamarinda@gmail.com , Ig : PIKR_UWGMSAMARINDA

C. Jenis Kegiatan

Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan dalam “Apresiasi Duta GenRe Tingkat
Provinsi Tahun 2021” yaitu rangka promosi, sosialisasi dan meningkatkan
keterampilan serta kapasitas remaja khususnya para Duta GenRe hasil pemilihan
tingkat Provinsi Kalimantan Timur.

D. Waktu dan Tempat


Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : 14-17 Mei 2021
Tempat : Kota Samarinda

E. Biaya Anggaran

No. Kegiatan Outfit

1. Pembukaan Blazer dan Celana Formal

Pengambilan Foto, Video


2. lipsing, dan Video Profil Blazer dan Celana Formal
Peserta

3. Gala Dinner Jas dan Celana Formal

4. Pembekalan Jas Etnik

5. Presentasi dan interview Jas Etnik

6. Ujuk Bakat Jas Etnik

Demikian permohonan sponsor peminjaman outfit untuk “Apresiasi Duta GenRe


Tingkat Provinsi Tahun 2021” ini kami sampaikan
UNIT KEGIATAN MAHASISWA
PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA
UNIVERSITAS WIDYA GAMA MAHAKAM SAMARINDA
Sekretariat : Jl. K.H. Wahid Hasyim, Kampus Biru (UWGM), Gedung C, Sempaja Samarinda
Handphone : 0812 5007 9016 , e-mail : pikruwgmsamarinda@gmail.com , Ig : PIKR_UWGMSAMARINDA

F. Penutup
Kami menyadari kegiatan ini tidak akan terlaksana tanpa ada dukungan dari
berbagai pihak. Proposal ini diharapkan mampu menjadi gambaran bagi kegiatan
kedepannya. Kegiatan ini hanya merupakan langkah kecil, namun dapat menjadi
langkah awal untuk kemajuan dan perbaikan kondisi di Kalimantan Timur khususnya
bagi generasi muda untuk perduli dengan masalah kependudukan dan permasalahan
remaja yang dihadapi dewasa saat ini dan di masa yang akan datang. Demikian
proposal ini kami harapakan mendapat dukungan dan partisipasi dari semua pihak
yang terkait demi sukses pelaksanaan kegiatan ini sebagaimana yang kita harapkan.
Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai