Anda di halaman 1dari 4

Nama: Ade Tri Yasmin

Nim: 1911102411075

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR


DISCHARGE PLANNING PADA PASIEN PALIATIF

PENGERTIAN Merupakan persiapan pasien sebelum pulang ke


rumah dengan memberikan penyuluhan tentang
perawatan di rumah, pencegahan, dan sebagainya.
TUJUAN 1. Meningkatkan kemandirian pasien dalam
melakukan keperawatan di rumah.
2. Meningkatkan keperawatan yang
berkelanjutan pada pasien.
3. Membantu pasien memiliki pengetahuan,
keterampilan dan sikap dalam memperbaiki serta
mempertahankan status kesehatan pasien.
INDIKASI Pasien yang akan pulang ke Rumah.
KONTRAINDIKASI -
PERSIAPAN 1. Perawat harus tahu penyakit apa yang diderita
PERAWAT pasien, dan bagaimana melakukan perawatan di
rumah, dan pencegahannya.
2. Perawat harus percaya diri dalam menyampaikan
discharge planning.
PERSIAPAN ALAT 1. Lembar telah dilakukan discharge planning.
2. Lingkungan yang nyaman.
PERSIAPAN PASIEN 1. Beri penjelasan pada keluarga dan pasien tentang
cara perawatan di rumah dan pencegahannya.
CARA KERJA 1. Memberikan salam.
2. Mengenalkan nama perawat.
3. Memberi penyuluhan kepada pasien dengan cara
diskusi, tanya jawab, demonstrasi.
4. Menggunakan alat peraga bila diperlukan.
5. Mengadakan evaluasi.
6. Memberikan umpan balik.
7. Mengakhiri kegiatan dengan memberikan salam.
8. Mencatat hasil penyuluhan.
HASIL Dokumentasi :
1. Catat tindakan yang telah dilakukan.
2. Waktu dan Tanggal Tindakan.
3. Nama Pasien, Usia, Nomor Rekam Medik.
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR
HOME CARE PADA PASIE PALIATIF

Pengertian Homecare adalah pelayanan kesehatan yang berkesinambungan dan


komprehensif yang
diberikan kepada individu dan keluarga di tempat tinggal mereka
Tujuan
1. Untuk mempertahankan, meningkatkan atau memaksimalkan tingkat
kemandirian dan memininalkan akibat dari penyakit untuk mencapai
kemampuan individu secara optimal selama mungkin yang dilakukan secara
komprehensif dan berkesinambungan
2. Terpenuhinya kebutuhan dasar bagi pasien secara bio-psiko-spiritual
3. Meningkatkan kemandirian pasien dan keluarga dalam pemeliharaan dan
perawatan anggota keluarga yang memiliki masalah kesehatan.
4. Terpenuhi kebutuhan pelayanan keperawatan kesehatan di rumah sesuai
dengan kebutuhan pasien
Instrument Alat
1. Tas/kit
2. Pemeriksaan Fisik
3. Set perawatan luka
4. Set Emergrncy
5. Set memandikan
6. Set hasil pemeriksaan lab sederhana
7. Set infuse/injeksi
8. Perlengkapan oksigen
9. Sarung tangan
10. Masker
Bahan
1. Lembar persetujuan Tindakan
2. Lembar penolakan tindakan
3. Lembar pengkajian asuhan keperawatan
1. Petugas menerima laporan adanya pasien kanker yang memerlukan
Prosedur kunjungan
2. Petugas melakukan pendataan dan menggali informasi dengan jelas alasan
dikunjungi
3. Memberikan salam.
4. Mengenalkan nama perawat.
5. Petugas membuat janji untuk menentukan waktu kunjungan kepada keluarga
6. Petugas mempersiapkan form kunjungan rumah dan asuhan perawatan
7. Petugas melakukan anamnese
8. Petugas melakukan pemeriksaan fisik
9. Petugas mengerjakan dan mengajarkan cara perawatan diri pasien kanker di
rumah dan tenknik untuk mengurangi rasa nyeri kepada pasien dan keluarga
10. Petugas memberikan terapi terhadap keluhan fisik,keluhan psikologis.
11. Petugas melakukan pencatatan dan pelaporan terhadap hasil kegiatan
kunjungan home care palliatif
12. Petugas melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kondisi pasien.
13.Mengadakan evaluasi.
14.Memberikan umpan balik.
15.Mengakhiri kegiatan dengan memberikan salam.
16. Mencatat hasil penyuluhan.

HASIL Dokumentasi :

1. Catat tindakan yang telah dilakukan.


2. Waktu dan Tanggal Tindakan.
3. Nama Pasien, Usia, Nomor Rekam Medik.

Anda mungkin juga menyukai