Anda di halaman 1dari 10

Modul Praktikum Mekatronika 2

Sistem Mikroprosesor

Tim Asisten PM 2
Genap 2021/2022

Program Studi Teknik Elektro konsentrasi Mekatronika


Fakultas Teknologi Industri
Universitas Katolik Parahyangan, Bandung
2022
Daftar Isi
3 Flag Pada Z80 5
3.1 Tujuan Praktikum . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 5
3.2 Dasar teori . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 5
3.2.1 Flag pada Mikroprosesor Z80 . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 5
3.2.2 Operasi Matematika dengan Carry . . . . . . . . . . . . . . . . . . 6
3.2.3 Rotate & Shift . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7
3.3 Tugas Pendahuluan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7

4 Informasi umum 7

1
Peraturan Umum Praktikum
Peraturan umum Praktikum daring Mekatronika Program Studi Teknik Elektro kon-
sentrasi Mekatronika UNPAR tahun 2021
1. Tata Tertib Pelaksanaan Praktikum Mekatronika 2

(a) Waktu pelaksanaan Praktikum Mekatronika 2 adalah setiap hari Kamis pukul
08.00 - 12.00.
(b) Absensi wajib dilakukan oleh praktikan melalui Student Portal masing-
masing.
(c) Praktikan wajib mengikuti seluruh pertemuan pada Praktikum Mekatronika
2 tanpa terkecuali. Prosedur izin praktikum disajikan pada bagian 3.
(d) Forum yang digunakan untuk praktikum daring adalah Google Classroom
dan diskusi dilakukan via Zoom.
(e) Praktikan sudah dapat hadir di zoom 30 menit sebelum praktikum dimulai.
(f) Keterlambatan yang masih ditoleransi adalah 10 menit terhitung dari dimu-
lainya praktikum, yaitu pukul 08.10.
(g) Selama praktikum daring, praktikan diwajibkan untuk menggunakan kemeja
formal dan wajib menyalakan kamera selama praktikum berlangsung.
(h) Praktikan hanya diperbolehkan untuk minum selama praktikum berlangsung.

2. Pengumpulan Berkas Jawaban

(a) Terdapat 4 berkas yang wajib dikumpulkan oleh praktikan yaitu:


• Tugas pendahuluan
• Tes awal
• Tugas praktikum
• Tugas pasca praktikum
(b) Jawaban tugas pendahuluan dan tes awal ditulis tangan di HVS A4 den-
gan margin kiri 4 cm, kanan, atas, bawah 3 cm. Kemudian di-scan dan
dikumpulkan dalam format .pdf.
(c) Seluruh berkas diatas dikumpulkan melalui Google Classroom dengan nama
file: PM2 Matkul Modulx NPM Nama TP/TA.
Contoh: PM2 SisMik Modul1 2017630002 JustinSunarto TP.pdf
(d) Tugas Pasca atau laporan praktikum dikumpulkan paling lambat 7 hari
setelah praktikum dilakukan yaitu hari Kamis tiap minggunya pukul 11.00.
Panduan pengumpulan dan format laporan akan disampaikan kemudian.

3. Prosedur Izin Praktikum

(a) Praktikan dapat izin untuk tidak mengikuti praktikum karena adanya halangan
yang mendesak dan/atau terjadi secara tiba-tiba, dengan mengirimkan bukti
halangan tersebut ke koordinator asisten.
(b) Jenis halangan yang diterima, mengikuti peraturan tata tertib UNPAR.
2
(c) Jika terdapat halangan yang terjadi secara tiba-tiba, maka praktikan dapat
terlebih dahulu memberitahu asisten praktikum yang bertugas melalui media
sosial seperti Whatsapp dan discord.
(d) Praktikan yang izin praktikum akan disidang oleh dosen koordinator dan koor-
dinator asisten Praktikum Mekatronika 2. Jadwal sidang akan diberitahukan
kemudian.
(e) Praktikan yang sebelumnya sudah izin untuk tidak melakukan praktikum, da-
pat menghubungi koordinator asisten untuk mengikuti praktikum susulan.

4. Pelanggaran dan Sanksi

(a) Praktikan yang melanggar peraturan bagian 1f, maka akan diberikan teguran
dan sanksi berupa pengurangan nilai akhir modul sebesar 5 % untuk pelang-
garan yang pertama. Untuk keterlambatan berikutnya, maka praktikan
tersebut akan mengalami gagal modul.
(b) Keterlambatan pengumpulan berkas jawaban praktikum seperti yang diatur
pada bagian 2a, akan diberikan sanksi berupa pengurangan nilai 10 poin
setiap menitnya.
(c) Jika dalam mengerjakan soal, praktikan ketahuan menyontek dan/atau mem-
berikan sontekan, maka akan diberikan sanksi berupa penyamaan nilai, yaitu
dengan mengambil nilai terkecil dan nilai tersebut dibagi dengan jumlah orang
yang saling menyontek. Sanksi ini berlaku untuk setiap berkas jawaban prak-
tikum seperti yang diatur pada bagian 2a.

Tabel Praktikum
Berikut merupakan format tabel praktikum yang akan digunakan selama praktikum sis-
tem mikroprosesor

Tabel 1: Contoh Tabel Praktikum


No Address Mnemonics Opcode Operand Subroutine Keterangan

Tabel praktikum berisikan informasi mengenai kode program yang telah dibuat. Pengisian
kode mengikuti keterangan berikut :

• Address merupakan alamat yang ditunjukkan pada logging setelah program di-
jalankan

• Mnemonics merupakan kode (kombinasi antar angka dan huruf) yang terdapat
pada appendix untuk setiap Opcode yang digunakan

• Opcode merupakan kode yang terdiri atas huruf yang dipelajari dikelas, contohnya
LD

3
• Operand merupakan komponen asal dan tujuan pada opcode.

• Subroutine merupakan keterangan untuk melakukan jump

• keterangan berisi tentang penjelasan dari perintah yang digunakan

4
3 Flag Pada Z80
Pada modul ini akan dijelaskan mengenai cara mengidentifikasi flag pada mikroprosesor
Z80. Modul ini dibagi menjadi dua bagian yang terdiri dari penjelasan mengenai sis-
tem flag dan contoh dari sistem flag yang digunakan. Pada akhir praktikum, praktikan
diharapkan mampu memahami dan menjelaskan sistem flag pada Z80.

3.1 Tujuan Praktikum


Adapun tujuan yang ingin dicapai pada akhir praktikum modul flag pada Z80 ini
adalah:

1. Mampu memahami dan menjelaskan sistem flag pada Z80.

3.2 Dasar teori


3.2.1 Flag pada Mikroprosesor Z80
flag berfungsi untuk memberikan keterangan atau informasi tentang operasi aritmatika
yang terakhir kali dilakukan. Pada nyatanya terdapat 6 buah flag yang tersimpan di
register F.

S Z x H x P N C

Berikut penjelasan setiap flag:

• Flag S (Flag Sign) bernilai 1 apabila bit ke-7 pada akumulator bernilai 1. Menan-
dakan bilangan negatif apabila menggunakan sistem bilangan 2’s komplemen, berni-
lai 0 pada kondisi lainnya. Misalnya sebagai berikut:
LDA A, 1 -> Flag akan bernilai 0
LDA B, -1 -> Flag akan bernilai 1

• Flag Z (Flag Zero) bernilai 1 apabila hasil pada akumulator bernilai 0, bernilai 0
pada kondisi lainnya. Misalnya dengan menggunakan contoh sebelumnya, jika nilai
masing-masing register dikurangi 1, maka:
Register A bernilai 0 -> Flag akan bernilai 1
Register B bernilai -2 -> Flag akan bernilai 0

• Flag H (Flag Half Carry) bernilai 1 apabila ada carry dari bit ke-3 ke bit ke-4.
Seperti ditunjukkan pada tabel 2 berikut:

Tabel 2: Flag H
Flag H Penjumlahan Pengurangan
terdapat carry dari bit
1 terjadi peminjaman dari bit ke-4
ke-3 ke bit ke-4
tidak terdapat carry dari
0 tidak terjadi peminjaman dari bit ke-4
bit ke-3 ke bit ke-4

5
• Flag P (Flag Parity/overflow) bernilai 1 apabila hasil pada akumulator melebihi
rentang penjumlahan 2’s komplemen.
Misalnya, jika hasil yang didapatkan pada akumulator melebihi batas maksimum
angka (+127), maka flag bernilai 1. Namun jika hasil yang didapatkan pada aku-
mulator kurang dari batas minimum angka (-128), maka flag bernilai 0.

• Flag N (Flag Add/Subtract) bernilai 1 apabila operasi terakhir yang dilakukan


merupakan pengurangan.
Misalnya, perintah terakhir yang didapatkan adalah SUB B, maka flag bernilai 1.
Namun jika perintah teakhir adalah ADD A, B, maka flag bernilai 0.

• Flag C (Flag Carry) bernilai 1 apabila hasil pada akumulator menghasilkan carry
(bit ke-9).Seperti ditunjukkan pada tabel 3 berikut:

Tabel 3: Flag C
Flag C Penjumlahan Pengurangan
terdapat carry dari bit
1 terjadi peminjaman dari bit ke-9
ke-8 ke bit ke-9
tidak terdapat carry dari
0 tidak terjadi peminjaman dari bit ke-9
bit ke-8 ke bit ke-9

3.2.2 Operasi Matematika dengan Carry

Mnemonics Symbolic Operation Keterangan


ADC A,s A←− A + s + CY Jumlahkan isi akumulator dengan s dan Carry
SBC A,s A←− A - s - CY Kurangi isi akumulator dengan s dan Carry

6
3.2.3 Rotate & Shift

Tabel 4: Rotate & Shift


Mnemonics Operasi Keterangan

Rotasi register A ke kiri dengan


RLA
memasukan nilai carry kedalam register

Rotasi register A ke kanan dengan


RRA
memasukan nilai carry kedalam register

Rotasi ke kiri tanpa memasukan nilai carry


RL m
, m =r,(HL),(IX+d),(IY+d)

Rotasi ke kanan tanpa memasukan nilai carry


RR m
, m =r,(HL),(IX+d),(IY+d)

shift ke kanan dengan copy


SRA m bit ke-7 untuk diisi menuju bit ke-6
, m =r,(HL),(IX+d),(IY+d)

3.3 Tugas Pendahuluan


1. Sebutkan dan jelaskan 6 buah flag pada register F! [20]

2. Sebutkan isi register F dari hasil perintah berikut! [30]


LD A, 19D
LD B, A
ADC A, 22D
SUB B
INC A
RR A

3. Isi dari alamat 1880 dipindahkan ke akumulator dan dilakukan 2 kali penambahan.
Hasilnya dikurangi dengan 19H . Jika register B berisi 17H dan alamat 1880 berisi
25H , berapa isi register A dan B? Sebutkan isi register F! [50]

4 Informasi umum
Berikut adalah informasi mengenai format umum yang harus diikuti:

1. Perintah untuk menempel gambar, contoh:

7
Gambar 1: Contoh logo UNPAR.

berikan caption yang sesuai dengan gambar yang ditempel, yang ditempatkan sete-
lah gambar. Kemudian beri label dengan format fig:namalabel. Kemudian untuk
menunjuk gambar, gunakan perintah \ref{label}.

2. Perintah untuk menempel tabel. Sederhananya, untuk membuat tabel dapat meng-
gunakan latex table generator (silahkan cari di browser masing-masing). Kode
akan secara otomatis di-generate dan tinggal di copy paste saja. Contoh:

Tabel 5: Symbol pada Sketch Tools dan Kegunaanya..


Sketch Tools Penjelasan Fungsi

Caption pada tabel selalu diletakkan sebelum tabel dan jangan lupa untuk menam-
bahkan \label{tab:namalabel} sebelum \end{table}.

3. Penulisan kode python.


Kode python ditulis dengan perintah \lstlisting, contoh:
1 a = i n p u t ( ’ Masukkan nama anda : ’ )
2 print (a)
3

Program 1: Contoh

4. Membuat Flowchart
Flowchart dibuat bukan dari gambar yang ditempel ke dalam file, namun menggu-
nakan \tikz. Contoh:

8
Start

Y
Decision 1 Process 1

N
Process 2

Stop

Gambar 2: Flowchart Contoh

5. Membuat gerbang logika


Membuat gerbang logika, tidak dengan menempelkan gambar, namun menggunakan
\begin{circuitikz}

A
Out
B

Gambar 3: Caption

6. Untuk mengutip referensi dapat dilakukan dengan menggunakan perintah \cite{}.


Contoh: Menurut [1], ...

References
[1] James Smith. Article title. journal title, 14(6):1–8, March 2013.

Anda mungkin juga menyukai