Anda di halaman 1dari 14

ANGGARAN DASAR

FORUM MULTIMEDIA EDUKASI (FORMULASI MEDIA)


POLITEKNIK ATI PADANG

Bab 1
NAMA DAN DEFINISI

Pasal 1

Organisasi Kemahasiswaan dalam bidang IT,Multimedia Dan Journalistik yang selanjutnya disebut
FORMULASI adalah sebuah wadah kegiatan mahasiswa yang bergerak dibidang pengembangan dan
aplikasi dunia multimedia broadcasting

BAB II
WAKTU DAN TEMPAT KEDUDUKAN

Pasal 2

Organisasi Forum Multimedia Edukasi didirikan di POLITEKNIK ATI PADANG pada tanggal 8 Januari
2017

Pasal 3

Organisasi Forum Multimedia Edukasi FORMULASI berkedudukan dikampus Politeknik ATI Padang

BAB III
LANDASAN,STATUS, DAN SIFAT

Pasal 4

Organisasi Forum Multimedia Edukasi Politeknik ATI Padang berdasarkan TRI DHARMA Perguruan
Tinggi.
Pasal 5

Status Organisasi Forum Multimedia Edukasi adalah salah satu Organisasi kemahasiswaan di tingkat
Politeknik ATI Padang

Pasal 6

Organisasi Forum Multimedia Edukasi bersifat kekeluargaan, kemahasiswaan, keilmuan, dan


keprofesionalitasan.

BAB IV
TUJUAN DAN USAHA

Pasal 7

- Menghasilkan mahasiswa yang mengenal seluk beluk dunia IT, Multimedia dan jurnalistik

- Membangun keahlian mahasiswa di dunia luar kelak

- Memenangkan mahasiswa di beberapa kompetisi IT dan multimedia

Pasal 8

Melakukan usaha-usaha kegiatan yang yang ditetapkan ketua sesuai dengan landasan,demi
mencapai tujuan Organisasi

Forum Multimedia Edukasi Politeknik ATI Padang


BAB V
KEANGGOTAAN

Pasal 9

- Anggota Forum Multimedia Edukasi adalah mahasiswa aktif Politeknik ATI Padang yang telah
terseleksi sesuai kriteria dan prosedur yang diinginkan.
- Anggota Forum Multimedia Edukasi terdiri dari mahasiswa POLITEKNIK ATI PADANG.

BAB VII
PEMBENDAHARAAN

Pasal 10

Pembendaharaan diperoleh dari:

1.      Iuran rutin anggota

2.      Sumbangan yang halal dan tidak mengikat.

3. Uang sanksi atas pelanggaran

4.      Hadiah yang diperoleh dari anggota Forum Multimedia Edukasi yang memenangi kompetisi IT
Dan Multimedia

BAB VIII
PENGAMBILAN KEPUTUSAN

Pasal 11

Pengambilan keputusan di Forum Multimedia Edukasi dilakukan melalui rapat pengurus dan rapat
anggota.
BAB IX
PENGUBAHAN PENGESAHAN AD

Pasal 12

Pengubahan dan pengesahan AD dilakukan oleh sidang umum Forum Multimedia Edukasi kecuali
ketentuan yang berkaitan dengan dengan pembubaran Forum Multimedia Edukasi

BAB X
TINDAKAN DAN KEBIJAKAN

Pengambilan tindakan dan keputusan utama berasal dari ketua yang bersifat mutlak, yang
dimusyawarahkan dan setiap koordinator/staff mengikuti segala ketentuan – ketentuan dan kebijakan
ketua

BAB XI
HAL-HAL LAIN

Pasal 13

Hal-hal yang belum diatur dalam AD Forum Multimedia Edukasi ini diatur dalam:

1.        Aturan Rumah Tangga.

2.        Peraturan dan ketetapan yang dilakukan oleh lembaga dalam Forum Multimedia Edukasi
sepanjang tidak bertentangan dengan AD.

Pasal 14

AD Forum Multimedia Edukasi berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Pasal 15

Semua ketentuan dan peraturan yang bertentangan dengan AD dinyatakan tidak berlaku dan harus
segera menyesuaikan
ANGGARAN RUMAH TANGGA
FORUM MULTIMEDIA EDUKASI
POLITEKNIK ATI PADANG

BAB I.
LAMBANG

Pasal 1

Lambang Forum Multimedia Edukasi berupa logo dan tulisan  (FORMULASI) Forum Multimedia
Edukasi dan kampus POLITEKNIK ATI PADANG

BAB II.
KEANGGOTAAN

Pasal 1

Anggota Forum Multimedia Edukasi adalah mahasiswa POLITEKNIK ATI PADANG.

Pasal 3

Kewajiban anggota:

1. Setiap anggota berkewajiban untuk melaksanakan dan mentaati AD/ART Forum


Multimedia Edukasi. Setiap anggota berkewajiban untuk menjaga nama baik almamater
Pasal 4

Hak anggota Forum Multimedia Edukasi

1.           Mendapatkan pelayanan dan fasilitas yang disediakan Forum Multimedia Edukasi menurut
prosedur yang berlaku

2.           Mengeluarkan pendapat secara lisan maupun tulisan

3.           Memilih dan dipilih.

4.           Berserikat dan berkumpul

5.           Membela diri dan dibela apabila akan atau telah dikenakan sanksi didalam atau di luar
lingkungan kampus

6.           Berpatisipasi dalam semua kegiatan Forum Multimedia Edukasi menurut prosedur yang
berlaku.

Pasal 5

Pencabutan tetap, pencabutan sementara.

1.           Keanggotaan dapat dicabut tetap atau dicabut sementara setelah diberi peringatan Karena:

a.      Bertindak bertentangan dengan AD/ART Forum Multimedia Edukasi dan atau peraturan
peraturan atau ketentuan-ketentuan lainnya yang telah ditetapkan dalam Forum Multimedia Edukasi.
Bertindak merugikan atau memburukkan nama baik almamater.

2            Anggota yang dikenakan pencabutan sementara oleh Forum Multimedia Edukasi kehilangan
hak-haknya.
Pasal 6

Kehilangan Keanggotaan

Keanggotaan hilang karena :

1.         Keluar atau pindah dari Politeknik ATI Padang

2.         Dicabut tetap keanggotaannya.

3.         Mengundurkan diri.

4.         Meninggal dunia.

Pasal 7

Tuntutan peringatan, pencabutan sementara, dan pencabutan tetap

1.           Ketua FORMULASI mempunyai hak untuk memberi peringatan atau pencabutan sementara
dan pencabutan tetap anggota Forum Multimedia Edukasi.

2.           Anggota yang dikenakan ayat 1, berhak mengajukan pembelaan kepada Ketua

3.           Putusan peringatan atau pencabutan sementara atau pencabutan tetap anggota Forum
Multimedia Edukasi oleh ketua Formulasi harus melalui pemeriksaan dalam sidang pleno
FORMULASI POLITEKNIK ATI PADANG
BAB III
KEKUASAAN DAN PIMPINAN

Pasal 8

1.           Anggota Forum Multimedia Edukasi

2.           Mempunyai kemampuan untuk menjalankan tugasnya dan berwatak serta bermoral baik.

3.           Tidak dicabut hak pilihnya.

4.           Tidak rangkap jabatan

5.           Bersedia dicalonkan dan mencalonkan diri.

Pasal 9

Recalling

Anggota Forum Multimedia Edukasi dapat direcall apabila tidak dapat menjalankan kewajibannya
setelah melalui mekanisme recalling.

Pasal 10

Struktur Forum Multimedia Edukasi sekurang-kurangnya terdiri dari:

1. Pimpinan

2.  Ketua-ketua divisi

3.  Anggota-anggota divisi


Pasal 11

1.           Sebelum Forum Multimedia Edukasi yang baru bersidang harus dilakukan serah terima
jabatan dari Forum Multimedia Edukasi yang lama kepada Forum Multimedia Edukasi yang baru.

2.           Pimpinan yang dipilih dari anggota Forum Multimedia Edukasi yang hadir dalam sidang
pleno yang diadakan khusus untuk pemilihan tersebut.

3.           Sebelumnya Forum Multimedia Edukasi yang baru memilih pimpinannya,maka pimpinan
sidang pleno untuk melakukan pemilihan dilaksanakan oleh Forum Multimedia Edukasi yang tertua
dan termuda usianya.

Pasal 12

Sidang-sidang Forum Multimedia Edukasi

1.     Musyawarah Besar Forum Multimedia Edukasi

a.   Kewenangan :

i.          Mengamandemen AD/ART Forum Multimedia Edukasi

ii.         Meminta pertanggungjawaban setiap divisi pada akhir masa jabatannya.

b.   Peserta :

i.          Anggota Forum Multimedia Edukasi

c.   Ketentuan :

i.          Dihadiri oleh 2/3 dari jumlah anggota Forum Multimedia Edukasi

ii.         Bila ayat c.i tidak terpenuhi, maka sidang dipending maksimal 1x24 jam.

iii.        Bila  ayat c.ii tidak terpenuhi maka sidang dinyatakan sah.
iv.        semua keputusan diambil secara musyawarah atau mufakat atau

disetujui oleh 2/3 peserta yang hadir.

v.         Diadakan sekurang-kurangnya 1 kali setahun.

2.     Sidang Pleno Forum Multimedia Edukasi

a.   Kewenangan

Menetapkan peraturan yang tidak termasuk kewenangan SU

b.   Peserta

Anggota Forum Multimedia Edukasi dan atau undangan.

c.   Ketentuan

i.          Dihadiri oleh 1/2n +1 dari jumlah anggota Forum Multimedia Edukasi

ii.         Bila ayat i tidak terpenuhi, maka sidang dipending maksimal 2x24

jam.

iv.        semua keputusan diambil secara musyawarah atau mufakat atau

disetujui oleh 2/3 peserta yang hadir.

v.         Diadakan sekurang-kurangnya 3 bulan sekali

3.     Sidang Divisi Forum Multimedia Edukasi

a.  Kewenangan :

Menetapkan selain peraturan-peraturan SU dan sidang pleno sesuai dengan bidang kerjanya.

b.  Peserta
Anggota komisi

c.  Ketentuan

Dilakukan sekurang-kurangnya 2 bulan sekali

Pasal 13

Masa jabatan Forum Multimedia Edukasi adalah satu tahun terhitung sejak serah terima jabatan dan
setelah itu dapat dipilih kembali.

Pasal 14

Kewajiban-kewajiban Forum Multimedia Edukasi

1.             Menampung dan mempertimbangkan segala aspirasi anggota Forum Multimedia Edukasi
yang disampaikan kepada setiap Divisi Forum Multimedia Edukasi

2.             Menaati hasil sidang Forum Multimedia Edukasi

3.             Memberikan mandat untuk pelaksanaan Pemilihan Ketua Forum Multimedia Edukasi
4.             Membantu menyelesaikan masalah yang timbul di dalam Forum Multimedia Edukasi oleh
ketua FORMULASI

5.             Membela setiap anggota Forum Multimedia Edukasi apabila atau telah dikenakan sanksi
diluar lingkungan Forum Multimedia Edukasi selama tidak bertentangan AD/ART Forum Multimedia
Edukasi

Pasal 15

Hak-hak Forum Multimedia Edukasi

1.             Membuat peraturan-peraturan atau ketentuan-ketentuan yang tidak menyimpang AD/ART


Forum Multimedia Edukasi
2.             Memberikan sanksi kepada anggota anggotaForum Multimedia Edukasi

3.             Mendapatkan tempat, fasilitas, dan dana untuk pengembangan dalam kemajuan

Forum Multimedia Edukasi

BAB IV
PERBENDAHARAAN DAN KEUANGAN

Pasal 16

Rencana anggaran belanja Forum Multimedia Edukasi disahkan oleh DLM POLITEKNIK ATI
PADANG selambat-lambatnya 2 minggu setelah rencana anggaran tersebut diajukan Forum
Multimedia Edukasi yang pembagiannya secara proporsional.

Pasal 17

Keuangan dan kekayaan serta perbendaharaan Forum Multimedia Edukasi meliputi segala uang
tunai, ,fasilitas.surat-surat berharga, sisa dana, dan peralatan panitia, serta barang barang yang
dimiliki secara sah dan halal.

Pasal 18

Segala sesuatu yang menyangkut persoalan keuangan, baik yang masuk, maupun yang keluar harus
dibukukan dan disertai bukti yang sah dan dapat dipertanggungjawabkan.
BAB V
PERUBAHAN DAN PENGESAHAN ART

Pasal 19

Perubahan dan pengesahan ART dilakukan oleh sidang umum Forum Multimedia Edukasi

BAB VI
PERATURAN PERALIHAN MASA JABATAN

Pasal 20

Masa peralihan adalah masa antara pencabutan mandat Pengurus Forum Multimedia Edukasi yang
lama sampai dengan pemberian mandat Pengurus Forum Multimedia Edukasi yang baru.

Pasal 21

Selama masa peralihan, mandat dikembalikan kepada Pengurus Forum Multimedia Edukasi yang
lama.
BAB VII
ATURAN PERALIHAN

Pasal 22

1.             Pengurus Forum Multimedia Edukasi tetap melaksanakan tugasnya sampai terbentuk
Pengurus Forum Multimedia Edukasi yang berikutnya seperti yang diatur dalam AD/ART Forum
Multimedia Edukasi

2.             AD/ART disahkan untuk pertama kalinya oleh musyawarah mahasiswa anggota Forum
Multimedia Edukasi

BAB VIII
ATURAN TAMBAHAN DAN PENGESAHAN

Pasal 23

Setiap anggota Formulasi dianggap mengetahui isi AD/ART Forum Multimedia Edukasi setelah
diumumkan dan harus ditaati.

Anda mungkin juga menyukai