Anda di halaman 1dari 3

BUGS 7 ROLY POLY

iKids! YEAY! Adik-adik selamat datang di dalam seri iKids yang


terbaru, yaitu BUGS! Dalam tema ini kita akan belajar dari hewan-
hewan kecil yang ada di sekitar kita.
Meskipun mereka kecil, kita tidak boleh anggap remeh adik-
adik! Melalui hewan-hewan kecil itu kita akan belajar bahwa sesuatu
yang kecil dapat berarti besar di dalam kehidupan kita.
Setiap langkah-langkah kecil yang kita buat dapat membangun
iman kita sehingga kita memiliki iman yang besar kepada Tuhan.
Little thing can make a big difference in our life!
Ayat hafalan untuk tema kali ini adalah Mazmur 19:1, yuk kita
baca sama-sama..1..2..3.. Mazmur 19:1 Langit menceritakan kemuliaan
Allah, dan cakrawala memberitakan pekerjaan tangan-Nya. (ulangi
tempo lambat) Yes! Good job adik-adik!
Cerita alkitab untuk hari ini diambil dari 2 Tawarikh 20 ayat
1 sampai 30, yaitu saat Yosafat memimpin Yudea untuk menang di dalam
peperangan. Begini ceritanya!
Saat itu bangsa Yehuda yang dipimpin oleh Yosafat sedang
berperang melawan bani Moab dan bani Amon bersama-sama sepasukan
orang Meunim.
Lalu datanglah orang memberitahukan kepada Yosafat: "Suatu
laskar yang besar datang dari seberang Laut Asin, dari Edom,
menyerang tuanku. Sekarang mereka di Hazezon-Tamar," yakni En-Gedi.
Mendengar itu, Yosafat pun menjadi takut, lalu mengambil
keputusan untuk mencari TUHAN. Ia menyerukan kepada seluruh Yehuda
supaya berpuasa.
Maka seluruh bangsa Yehuda berkumpul untuk meminta pertolongan
dari TUHAN. Mereka datang dari semua kota di Yehuda untuk mencari
TUHAN. Lalu Yosafat berdiri di tengah-tengah jemaah Yehuda dan
berdoa meminta pertolongan kepada Tuhan.
Lalu ada seorang Lewi yang bernama Yahaziel bin Zakharia bin
Benaya bin Matanya, dihinggapi Roh TUHAN di tengah-tengah jemaah,
dan ia berseru:
"Camkanlah, hai seluruh Yehuda dan penduduk Yerusalem dan
tuanku raja Yosafat, beginilah firman TUHAN kepadamu: Janganlah kamu
takut dan terkejut karena laskar yang besar ini, sebab bukan kamu
yang akan berperang melainkan Allah.
Besok haruslah kamu turun menyerang mereka. Mereka akan
mendaki pendakian Zis, dan kamu akan mendapati mereka di ujung
lembah, di muka padang gurun Yeruel.
Dalam peperangan ini tidak usah kamu bertempur. Hai Yehuda dan
Yerusalem, tinggallah berdiri di tempatmu, dan lihatlah bagaimana
TUHAN memberikan kemenangan kepadamu.
Janganlah kamu takut dan terkejut. Majulah besok menghadapi
mereka, TUHAN akan menyertai kamu." Lalu berlututlah Yosafat dengan
mukanya ke tanah. Seluruh Yehuda dan penduduk Yerusalem pun sujud di
hadapan TUHAN dan menyembah kepada-Nya.
Kemudian Yosafat dan seluruh orang Yehuda melakuk seperti apa
yang Tuhan perintahkan. Yosafat mengangkat orang-orang yang akan
menyanyi nyanyian untuk TUHAN dan memuji TUHAN.
Lalu mereka keluar di muka orang-orang bersenjata, dengan
bersorak: "Nyanyikanlah nyanyian syukur bagi TUHAN, bahwasanya untuk
selama-lamanya kasih setia-Nya!"
Dan pada waktu mereka mulai bersorak-sorai dan menyanyikan
nyanyian pujian, maka Tuhan membuat penghadangan terhadap bani Amon
dan Moab, dan orang-orang dari pegunungan Seir, yang hendak
menyerang Yehuda, sehingga mereka pun terpukul kalah. Haleluya!
Adik-adik, Yosafat dan bangsa Yehuda tentu saja takut, karena
mereka harus melawan tiga bangsa yang bersatu untuk berperang
melawan mereka.
Tetapi di tengah ketakutan mereka, Yosafat mengajak semua
bangsa Yehuda untuk berdoa kepada Tuhan dan Tuhan mendengar doa
mereka sehingga Tuhan menolong bangsa Yehuda dan mereka mengalami
kemenangan.
Nah di dalam kehidupan kita, kita juga dapat mengalami hal-hal
yang dapat membuat kita takut. Misalnya saat kita menghadapi ulangan
dan ujian di sekolah, kita takut mendapat nilai yang jelek. Rasa
takut itu adalah hal yang wajar ya adik-adik.
Tentu saja kita boleh merasa takut, tapi hari ini Yosafat
mengajarkan tiga cara supaya kita dapat mengatasi ketakutan di dalam
kehidupan kita, yaitu :
1. GIVE OUR FEAR TO GOD
Adik-adik, ketika kita takut, kita jangan berdiam diri dan
sembunyi seperti serangga roly-poly ya. Ketika kita takut, kita
harus berdoa dan menyerahkan segala ketakutan kita kepada Tuhan.
Tuhan sudah tau apa yang membuat kita takut, dan Tuhan sudah tau
jawabannya. Tuhan sudah siap untuk menolong kita. Tapi Tuhan mau
kita untuk datang dan berserah kepada Tuhan saat kita takut. Tuhan
mau kita sungguh-sungguh percaya kepadaNya saat kita takut.
Kita berdoa kepada Tuhan meminta keberanian dan jalan keluar dari
ketakutan kita. Kita mengandalkan kekuatan Tuhan dan bukan kekuatan
kita sendiri.

2. THE BATTLE BELONGS TO GOD


Ketika bani moab dan bani amon maju berperang melawan bangsa
Yehuda, bangsa pilihan Tuhan, itu berarti mereka sedang berperang
melawan Tuhan sendiri.
Karena Tuhan sudah memilih bangsa Yehuda menjadi bangsa
pilihanNya, maka Tuhan melindungi dan menjagai Yehuda. Sehingga
siapapun yang maju berperang melawan bangsa Yehuda berarti berperang
melawan Tuhan.
Begitu juga dengan kita adik-adik, kita semua adalah anak-anak
Tuhan. Tuhan sangat mengasihi kita semua. Maka ketika kita mengalami
ketakutan dan kita serahkan ketakutan kita pada Tuhan, Tuhan yang
akan maju berperang menggantikan kita.
3. PRAISE GOD IN OUR FEAR
Ketika kita mengalami ketakutan, kita justru harus memuji-muji
nama Tuhan ya adik-adik. Tapi kenapa ya kita malah harus memuji
Tuhan padahal kita sedang ketakutan?
Karena kita tau, Tuhan ada bersama dengan kita dan Tuhan yang
berperang menggantikan kita sehingga kita pasti memperoleh
kemenangan.
Tidak ada musuh yang tidak dapat Tuhan kalahkan. Tidak ada
masalah yang tidak dapat Tuhan selesaikan. Maka dari itu, ketika
kita takut, kita harus semakin memuji-muji kebesaran Tuhan dan
kehebatan Tuhan.
Jadi ketika kita mengalami ketakutan, kita harus serahkan
ketakutan kita pada Tuhan, karena Tuhan yang berperang menggantikan
kita.
Dan kita dapat memuji kebesaran dan kehebatan Tuhan di dalam
ketakutan kita. Karena Tuhan yang berperang menggantikan kita, Tuhan
yang hebat tidak ada bandingannya. Sehingga kita akan mengalami
kemenangan demi kemenangan di dalam kehidupan kita. AMIN!
Nah sekarang kakak mau tanya, siapa yang mau mengatasi
ketakutan dan mengalami kemenangan? (pose melihat) Semua mau ya! Yuk
katakan bersama dengan kakak..I WANT TO TRUST GOD WITH MY FEARS!
(ulangi tempo lambat) AMEN! YES! Good job adik-adik!
Yuk kita berdoa (PRAY). Oke adik-adik, sampai disini dulu
pelajaran BUGS kita minggu ini. Kakak pamit dulu! Sampai jumpa lagi
minggu depan dengan tema baru yang tidak kalah serunya! iKids! YEAY!

Anda mungkin juga menyukai