Anda di halaman 1dari 5

5 artikel @300 words

2 subjudul
Keywords :
43. atap metal pasir
LSI : harga atap metal pasir, atap metal pasir antikarat

Ingin Bangun Rumah? Simak 5 Kelebihan Atap Metal Pasir

Atap rumah merupakan bagian penting sebagai tempat berteduh dari panas dan hujan serta
berfungsi melindungi rumah dan seluruh isinya. Jika salah memilih atap rumah anda bisa rugi waktu,
uang dan juga material. Atap metal pasir merupakan salah satu jenis atap yang sedang digemari
saat ini, yuk simak beberapa kelebihannya.

Atap Metal Pasir Antikarat


Genteng jenis ini terbuat dari beberapa material dasar berupa aluminium dan seng. Saat terkena
sinar matahari dan hujan secara langsung bahan logam tersebut dapat mengalami oksidasi. Untuk
mengantisipasi hal tersebut maka jenis atap ini dilapisi dengan lapisan antikarat. Dengan kelebihan
atap antikarat penghuni tidak perlu khawatir akan kebocoran serta dapat menghembat biaya
reparasi.

Meminimalisir Kebisingan
Saat terjadi badai maupun hujan deras, atap tidak hanya berfungsi menahan air namun juga
meredam suara bising karena dapat mengganggu aktifitas pemilik rumah. Atap metal pasir
mampu meminimalisir kebisingan akibat hujan, angina maupun suara kendaraan disekitar
rumah, hal ini dikarenakan menggunakan galvalume az 100 yang terdiri dari 43,5 % campuran
seng, 55% campuran aluminium dan 1,5% silicon.
Atap Tidak Mudah Terbakar
Jenis genteng ini bersifat tahan panas dan tidak menghantarkan api, sehingga termasuk aman
pada saat terjadi kebakaran disekitar rumah. Material dari atap ini juga mampu menangkal dan
meredam petir sehingga penghuni akan merasa lebih aman dan nyaman. Harga atap metal
pasir juga sangat bervarian tergantung ukuran, ketebalan dan kualitasnya
Kuat dan Tidak Mudah Lepas
Kelebihan lainnya dilihat dari segi kekuatan dan ketahanan genteng. Jenis atap ini memiliki
ketahanan yang cukup baik terhadap cuaca ekstrim dan berangin. Hal ini dikarenakan proses
pemasangan atap ini menggunakan kunci khusus sehingga kuat dan tidak mudah lepas. Selain
itu, saat diinjak atap ini tidak akan mudah lepas.
Sesuai Iklim Indonesia
Salah satu material yang digunakan atap ini adalah zincalume yang dilapisi pasir sehingga lebih
tahan akan cuaca di Indonesia yang panas. Lapisan pasir tersebut bertujuan untuk menyejukan
suhu dalam rumah.
Itu dia 5 kelebihan atap metal pasir yang dapat dijadikan sebagai referensi saat membangun
maupun merenovasi rumah.
LSI : berat atap metal pasir, warna atap metal pasir
Mengetahui Perbedaan Atap Metal Spandek dan Atap Metal Pasir
Saat ini banyak masyarakat yang beralih dari atap tanah liat ke atap baja. Hal ini dikarenakan
genteng baja atau atap metal lebih ringan serta perawatan yang lebih mudah. Jenis atap metal
juga terbagi beberapa jenis, antara lain atap metal spandek dan atap metal pasir. Yuk, ketahui
perbedaannya.
Perbedaan Bobot
Metal pasir berbeda dari genteng metal pada umumnya karena memiliki lapisan pasir yang
bertujuan untuk menurunkan suhu panas pada rumah. Sedangkan metal spandek tidak memiliki
lapisan pasir. Karenanya jika dibandingkan dari segi bobot, berat atap metal pasir lebih dari
pada metal spandek. Namun, perbedaan tersebut tidak terlalu signifikan.
Ketahanan Terhadap Karat
Kedua jenis atap ini terbuat dari bahan logam ringan yang dilapisi oleh lapisan antikarat.
Perubahan cuaca dapat menyebabkan terjadinya oksidasi, sehingga lapisan antikarat tersebut
baik pada atap metal spandek maupun metal pasir dapat meminimalisir dan melindungi atap
dari oksidasi logam. Untuk lebih pasti, sebelum membeli genteng perhatikan kode branding
apakah atap tersebut antikarat atau tidak.
Kemampuan Meredam Suara
Dari kemampuan mengurangi kebisingan, atap metal pasir lebih baik dibandingkan dengan
metal spandek. Hal ini dikarenakan lapisan pasir berfungsi untuk menahan bunyi bising baik
dari angin maupun hujan, sedangkan metal spandek tidak memiliki lapisan tersebut. Jika ingin
meminimalisir suara pada metal spandek, anda bisa menambahkan insulasi atap ataupun
plafon.
Ketahanan Warna Genteng
Jika dilihat dari ketahanan warna, atap metal spandek lebih tahan lama hal ini dikarenakan cat
warna atap metal pasir hanya pada lapisan luar saja, sehingga dapat terkikis cuaca. Sedangkan
metal spandek memiliki garansi ketahanan warna selama 5 tahun. Kedua jenis atap ini memiliki
varian warna yang beragam sehingga mudah untuk disesuaikan dengan nuansa dan konsep
bangunan.
Ketahanan Panas dan Api
Metal spandek mampu menahan panas namun tidak sebaik metal pasir. Lapisan pasir tersebut
selain dapat meredam bunyi, berfungsi untuk menahan panas dan api. Jenis genteng ini
didesain agar sesuai dengan tipe iklim di Indonesia. Sebenarnya baik metal spandek maupun
atap metal pasir memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, untuk penggunaannya
tinggal dicocokan dengan kondisi lokasi pembangunan dan kebutuhan masing-masing.
LSI : pengertian atap metal pasir, pewarnaan atap metal pasir

Ini Dia Pengertian dan Proses Pembuatan Atap Metal Pasir

Atap merupakan unsur penting dalam suatu konstruksi bangunan karenanya banyak produsen yang
berlomba-lomba menghasilkan genteng dengan kualitas terbaik. Atap metal pasir yang saat ini sedang
ramai digunakan untuk pembangunan rumah maupun bangunan komersial karena memiliki kelebihan
yang menarik. Namun, apasih pengertian dan bagaimana cara membuatnya.

Pengertian Atap Metal Pasir

Atap ini merupakan salah satu jenis atap metal yang terbuat dari unsur logam yakni galvalume az 100
yang merupakan gabungan aluminium dan seng. Terdapat juga kandungan zincalume, dan campuran
coraltex. Atap ini memiliki bobot yang ringan dibandingkan dengan atap dari tanah liat. Selain itu, bahan
dasar genteng dilapisi oleh cairan antikarat untuk meminimalisir proses oksidasi secara alami. Berbeda
dengna atap metal pada umumnya, jenis atap ini dilapisi pasir yang berfungsi untuk menurunkan suhu
pada ruangan serta meredam kebisingan.

Proses Pembuatan

Membuat atap metal pasir memerlukan suatu proses yang terstruktur dan dipantau dengan baik untuk
menjadi kualitas produk. Berikut ini beberapa langkah yang harus dilalui :

1. Langkah pertama yang harus dilalui adalah mengolah bahan material kemudian dilanjutkan pada
tahapan pembentukan. Proses ini dilakukan menggunakan mesin canggih yang berfungsi untuk
memotong material sesuai dengan pola yang diinginkan dan juga lapisan antikarat.
2. Kemudian, atap tersebut memasuki tahap pewarnaan. Pada tahapan ini atap akan dilapisi
lapisan pasir maupun coral untuk memberikan tekstur pasir pada permukaan genteng. Setelah
selesai dilapisi, genteng harus langsung dibakar. Proses ini dilakukan sebanyak dua kali
3. Setelah proses pewarnaan atap metal pasir selesai, atap akan melalui Quality Control
4. Produk yang layak dan lolo uji kelayakan dan kualitas akan disimpan untuk dilanjutkan pada
proses pengemasan.
5. Produk yang tidak layak akan langsung dibuang atau diolah kembali.
6. Setelah melalui seluruh tahapan diatas, akan dihasilkan berbagai macam genteng metal pasir
dengan ukuran dan ketebalan yang berbeda-beda. Tahapan akhir adalah proses pendistribusian
ke pasar.

Meskipun harus melalui proses yang panjang, namun kualitas dari atap metal pasir sangatlah bagus
selain tahan karat, tipe atap ini juga mampu menahan api dan dapat membuat ruangan rumah menjadi
lebih sejuk.
LSI : jarak reng atap metal pasir, pemasangan atap metal pasir

Mudah! Begina Cara Pemasangan Atap Metal Pasir

Memasang atap bangunan memang bukanlah hal yang mudah, terdapat beberapa indikator yang harus
diperhatikan. Salah satunya mengetahui jarang reng atap. Begitupula dengan memasang atap metal
pasir, dibutuhkan perhitungan dan ketelitian yang baik agar genteng tidak mudah lepas saat tertiup
angina. Berikut ini hal yang perlu diketahui.

Menentukan Jarak Reng

Reng adalah kayu melintang yang berfungsi menahan dan mengaitkan atap. Dengan adanya kayu reng
tersebut maka proses pemasangan genteng akan lebih mudah dan rapi. Saat memasang atap, anda
harus mempertimbangkan jarang reng. Jarak ini ditentukan berdasarkan jenis atap yang digunakan serta
memperhitungkan tingkat kemiringannya serta sebarapa tinggi atap bangunan.

Untuk jarak reng atap metal pasir dengan kemiringan 15 hingga 30 derajat, standar jarak yang digunakan
kurang lebih sebesar 600mm. Namun, anda tetap harus melakukan perhitungan yang lebih tepat.
Sebaiknya gunakan jasa yang berpengalaman agar tidak terjadi kesalahan fatal.

Cara Pemasangan

Untuk memasang atap metal pasir terdapat beberapa langkah penting yang harus dilakukan agar atap
terinstal dengan kokoh :

1. Siapkan alat berupa pemotong rangka, baut dan juga bor. Sebelum mulai tentukan ukuran atap
yang diinginkan serta ketahui maksiman beban yang dapat ditahan atap.
2. Hitunglah jarak reng atap dengan memperhatikan luasan, ketinggian atap, tingkat kemiringan
hingga jarak setiap sisi bangunan.
3. Setelah mengetahui jarak reng, langkah yang harus dilakukan adalah membuat gambar kerangka
atap sesuai dengan kebutuhan bangunan. Tentukan panjang rangka atap sebelum proses
pemasangan dilakukan.
4. Apabila gambar atau disain kerangka sudah selesai, anda bisa mulai memotong rangka sesuai
dengan ukuran yang ditentukan serta pola yang telah dibuat. Perlu diperhatikan bahwa setiap
rangka yang menopang atap harus sesuai dengan beban yang akan ditopang sehingga tidak
roboh dikemudian hari.
5. Setelah proses pemotongan rangka selesai, proses selanjutnya adalah pemasangan atap metal
pasir. Satukan setiap potongan reng menggunakan baut.
6. Susunlah dengan rapi dari susunan terbawah sebagai penopang kemudian dilanjutkan dengan
menghubungkan setiap potongan menggunakan baut hingga selesai.

Mengingat pemasangan atap metal pasir merupakan proses yang memerlukan keterampilan, sebaiknya
gunakanlah jasa yang profesional dengan tenaga ahli berpengalaman.
LSI : perbedaan atap metal pasir. Jenis atap metal

Atap Metal Pasir hingga Tembaga, Ini Dia 6 Jenis Atap Metal Yang Beredar di Pasaran

Penggunaan atap metal kian digemari, selain karena bobotnya yang ringan jenis atap ini juga memiliki
berbagai macam varian yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan bangunan salah satunya adalah atap
metal pasir yang mampu meredam kebisingan dan menyejukan suhu dalam ruangan. Ini dia 7 jenis
atap/genteng metal yang beredar dipasaran.

Atap Metal Galvalum Steel

Genteng ini mengandung seng dan aluminium, sehingga bobot dari genteng ini sangat ringan dan lentur.
Selain itu, jenis atap ini sangat tahan akan korosi yang dapat terjadi secara alami akibat hujan maupun
terik matahari. Kelebihannya adalah harga yang cenderung murah.

Genteng Metal Pasir

Perbedaan atap metal pasir dan galvalume steel maupun atap metal lainnya terdapat pada tekstur dan
lapisan pasir. Bahan dasar yang digunakan umumnya sama yakni aluminium, namun pada proses
pewarnaan atap ini diberikan coating pasir yang berfungsi untuk menahan petir, meredam suara dan
menahan panas.

Genteng Metal Tembaga

Jenis genteng yang satu ini memang yang paling terkenal dan merupakan genteng metal dengan harga
yang paling mahal jika dibandingkan dengan varian yang lain. Genteng ini memiliki bobot yang sangat
ringan sehingga lebih mudah untuk dipasang serta mengurangi tekanan pada bangunan. Hampir sama
dengan atap metal pasir, jenis atap ini mampu menahan panas serta mengontrol suhu dalam ruangan.

Atap Metal Stainless Steel

Jenis atap ini umumnya digunakan sebagai bahan ultra permanen yang digunakan sebagai pelindung
bagian terluar rumah dan bangunan. Dibandingkan dengan atap metal yang lain, jenis yang satu ini
memiliki bobot yang jauh lebih berat namun kekuatannya juga sudah terbukti. Oleh karena itu, jenis
atap stainless steel lebih cocok untuk digunakan pada daerah dengan cuaca ekstrim.

Atap Metal Spandek

Metal spandek merupakan salah satu jenis atap metal yang diminati saat ini, atap ini dilapisi cairan
antikarat serta memiliki garansi ketahanan warna selama 5 tahun. Harganya juga terjangkau, dan
beberapa produsen telah melapisi bahan atap ini dengan silikon untuk menambah kelenturan.

Genteng Standing Seam

Atap standing seam lebih sering digunakan untuk bangunan komersial karena tampilannya yang estetik.
Beberapa tahun terakhir, popularitas genteng ini semakin meningkat karena tampilannya yang rapi
dimana terdapat satu garis lurus sehingga memberikan kesan kontemporer.

Itu dia 6 atap metal dari atap metal pasir, spandek, hingga standing seam. Semua jenis tersebut
tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri, pastikan bahwa jenis yang dipilih sesuai dengan
kondisi bangunan.

Anda mungkin juga menyukai