Anda di halaman 1dari 2

BAB III

A. Kajian Teori

1. Pengertian Mengenal

Mengenal menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah Mengenal/me-nge-nal/ 1.


Mengetahui; kenal (akan); tahu (akan); tidak mengenal kawan dan lawan; 2. Mempunyai rasa : pada
umumnya penyakit itu tidak mengenal perikemanusiaan.

Perawatan komputer adalah menjaga komponen-komponen computer baik itu berupa


hardware maupun berupa software dari hal-hal yang dapat membahayakan komputer. Dengan
perawatan yang maksimal, baik itu perawatan secara hardware ataupun perawatan secara software
computer akan terlindungi dari hal-hal yang dapat membahayakan atau merusak computer itu sendiri.

Perawatan computer perlu di lakukan secara berkala, minimal di lakukan setiap satu minggu
satu kali, tapi akan lebih baik bila di lakukan setiap selesai di gunakan. Karena setiap selesai
mengoprasikan software aplikasi pasti ada file file sampah tersimpan di hardisk dan akan
mengakibatkan computer menjadi lambat yang akan mengganggu pekerjaan user.

2. Pengertian komponen

Komponen adalah bagian dari keseluruhan atau unsur yang membentuk suatu sistem atau
kesatuan.

Keseluruhan makna yang terdiri dari sejumlah elemen, dimana antara elemen yang satu
dengan elemen yang lainnya memiliki ciri khusus yang berbeda-beda (Aminuddin:2008).

Bagian dari suatu sistem yang mempunyai peran penting di dalam keseluruhan aspek
berlangsungnya suatu proses dalam pencapaian tujuan di dalam system (Tataart study:2012).

3. Komputer Menurut Para Ahli

Agar lebih memahami apa arti komputer,maka kita dapat merujuk pada pendapat para ahli berikut
ini:

a. Robert H.Blissmer

Menurut Robert H.Blissmer, komputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan
beberapa tugas, yaitu menerima input, memproses input sesuai dengan intrusksi yang diberikan,
menyimpan perintah-perintah dan hasil pengolahannya, serta menyediakan output dalam bentuk
informasi.
b. V.C. Hamacher

Menurut V.C Hamacher, komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat
menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di
memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi.

c. Donald H. Sanders

Menurut Donald H. Sanders, komputer adalah sistem elektronik yang digunakan untuk
memanipulasi data yang cepat serta tepat, diracang dan diorganisasikan agar dapat secara otomatis
menerima dan menyimpan data, memproses data hingga menghasilkan output berdasarkan perintah
yang sudah tersimpan di dalam memori.

d. Wiliam M. Fouri

Menurut M. Fouri, komputer adalah suatu alat pemroses data yang bisa melakukan perhitungan
secara besar dan cepat, termasuk perhitungan aritmatika secara operasi logika, dan tidak ada campur
tangan manusia.

e. Wiliams & Sawyer

Menurut Wiliams & sawyer, komputer adalah mesin serbaguna yang dapat di program, bisa
menerima data (fakta-fakta serta gambar-gambar kasar) dan memproses atau memanipulasi data
tersebut ke dalam informasi yang dapat digunakan.

Anda mungkin juga menyukai