Anda di halaman 1dari 24

KD 3.1 dan 4.

1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

SURAT LAMARAN
UNIT KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR (UKBM) -02
PEKERJAAN

KELAS XII SEMESTER I


KD 3.2 dan 4.2

Disusun oleh
Kusen

IND.5/KD40/2/02

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

SURAT LAMARAN PEKERJAAN

IDENTITAS UKBM

Mata Pelajaran: BAHASA INDONESIA


Paket: IND. 5
Kompetensi Dasar:
Mengidentifikasi unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan
Menyusun surat lamaran pekerjaan dengan memerhatikan isi, sistematika dan kebahasaan
Indikator Pencapaian Kompetensi
Mendata isi dan sistematika dalam surat lamaran pekerjaan
Menemukan hal-hal penting dalam surat lamaran pekerjaan
Menyimpulkan isi, sistematika, dan unsur-unsur isi surat lamaran pekerjaan.
Mempresentasikan simpulan sistematika dan unsur-unsur isi surat lamaran pekerjaan.
Materi Pokok: Unsur kebahasaan dan menyusun Surat Lamaran Pekerjaan
Alokasi Waktu: 2 Kegiatan (4 jam pelajaran)
Tujuan Pembelajaran:
Melalui pembelajaran discovery-inquiry learning dan , Anda diminta menjelaskan kembali unsur
kebahasaan surat lamaran pekerjaan dan dapat menyusun surat lamaran pekerjaan dengan
sistematika dan kaidah kebahasaan yang baik dan benar. Selain itu, Anda juga diminta untuk dapat
mempresentaikan hasil pekerjaan Anda di depan kelas. Pada unit pembelajaran ini pula Anda
diminta untuk dapat mengembangkan kemampuan berpikir kritis, komunikasi, kolaborasi, dan
kreativitas.
Materi Pelajaran:
Faka: Unsur-unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan
Konsep: Kaidah kebahasaan dalam surat lamaran pekerjaan
Prosedur: Menyusun dan mempresentasikan surat lamaran pekerjaan

PETA KONSEP

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

PROSES BELAJAR

A. Petunjuk Umum Penggunaan UKBM

(1) Baca dan pahami buku teks pelajaran bab-1 tentang Surat Lamaran Pekerjaan
yang tersedia pada bagian BAHAN AJAR di e-learning atau yang tersedia dalam
alamat tautan yang diberikan guru.
(2) Setelah memahami materi Surat Lamaran Pekerjaan dalam buku teks, Anda
diminta memperluas pengalaman belajatr dengan cara mengerjakan latihan dan
tugas pada kegiatan belajar 1, 2, dan 3.

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

(3) Dalam mengerjakan latuhan dan tugas, Anda dapat melakukannya secara mandiri
atau berkolaborasi dalam kelompok sesuai instruksi yang diberikan guru.
(4) Kerjakan latihan dan tugas tersebut pada BUKU KERJA yang sudah Anda siapkan
sebelumnya.
(5) Apabila Anda yakin sudah memahami materi pelajaran dan mampu
menyelesaikan latihan dan tugas-tugas pada kegiatan belajar 1, 2, dan 3, Anda
boleh melanjutkan untuk mengikuti tes formatif.
(6) Setelah mengikuti tes formatif dan nilainya sudah memenuhi KKM, Anda boleh
melanjutkan mempelajari materi pada UKBM berikutnya. Tapi, jika nilainya
belum memenuhi KKM, Anda harus mempelajari ulang materi tersebut kemudian
meminta kepada guru untuk mengikuti tes formatif kembli hingga nilainya
mencapai KKM.
(7) Melalui kegiatan pembelajaran ini, Anda dituntut untuk dapat menerapkan dan
mengembangan sikap jujur, peduli, dan bertanggung jawab serta menerapkan dan
mengembangkan kemampuan berpikir kritis, komunikatif, kolaboratif, dan
keratif.

B. Pendahuluan
Alhamdulillah, selamat! Sekarang, Anda sudah bisa melanjutkan ke UKBM-2.
Materi pembelajaran pertama di UKBM-2 ini masih tentang surat lamaran pekerjaan.
Khususnya mengenai unsur kebahasaan dan kemampuan menyusun dan
mempresentasikan surat lamaran pekerjaan. Belajar tentang surat lamaran pekerjaan
sangat diperlukan dalam kehidupan. Kelak, ketika Anda sudah lulus sekolah atau
sudah lulus kuliah dan ingin melamar pekerjaan ke suatu instansi atau perusahaan,
keterampilan membuat surat lamaran ini sangat diperlukan. Agar Anda terampil
menyusun surat lamaran pekerjaan dengan menggunakan kaidah kebahasaan yang
baik dan benar, Anda harus mempelajarinya dengan baik dan sungguh-sungguh.
Sudah siapkah Anda? Persiapan Anda yang utama adalah Anda dalam keadaan sehat
sehingga dapat mempelajari UKBM ini dengan baik pula.
Pada kesempatan pembelajaran pertama, Anda akan mempelajari isi surat
lamaran pekerjaan, pada pembelajaran kedua Anda akan mengidentifikasi
sistematika dan unsur-unsur surat lamaran pekerjaan. Selanjutnya, pada
pembelajaran ketiga Anda akan belajar menyimpulkan dan mempresentasikannya
baik secara lisan maupun tulisan. Semangat ya! Ingat selalu pesan ibu, pakai masker,
cuci tangan, dan jaga jarak, dan selalu berdoa agar selalu sehat! Anda pasti bisa!

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

C. Motivasi (Nilai Spiritual Isalam)


Allah subhanahu wata’ala dalam Alquran surat Al-Qolam ayat-1 berfirman:

َ‫نٓ َو ۡالقَلَ ِم َو َما يَ ۡسطُر ُۡو ۙن‬


nuun wal qolami wa maa yasthuruun
Yang artinya, “Nun, demi pena dan apa yang mereka tuliskan”.
Ayat di atas mengingatkan kita akan pentingnya menulis atau mencatatkan segala
sesuatu sebagai pengikat ilmu. Menulis pada zaman sekarang tidak saja dimaknai
sebagai menulis di atas kertas dengan menggunakan pena, bolpoin, pensil, atau
sejenisnya. Menulis dimaknai sebagai prsoses menuangkan ide, gagasan, pikiran, dan
perasaan memalui pena atau tulisan. Tulisan dalam hal ini bisa dimaknai juga sebagai
hasil mengetik dengan fasilitas mesin tik, mesin komputer, dan sejenaisnya yang
kemudian disimpan dalam bentuk file (arsip).
Termasuk di dalam aktivitas menulis adalah menulis surat lamaran pekerjaan.
Dalam menulis surat lamaran pekerjaan kita dituntut untuk dapat menggunakan
tulisan dengan baik dan rapi. Selain itu, dituntut juga untuk dapat menggunakan
pilihan kata serta menggunakan kaidah ejaan dan penggunaan kalimat yang tepat.
Dalam menulis surat kita dituntut untuk dapat menggunakan bahasa dengan baik
dan santun. Berbahasa dengan santun merupakan salah satu karakter para nabi yang
harus kita teladani. Pentingnya santun dalam berbahasa, termasuk dalam berbahasa
ketika menulis surat sebagaimana diungkapkan dalam Alquran surat At-taubah ayat
114:

‫اِ َّن اِب ْٰر ِه ْي َم اَل َ َّواهٌ َحلِ ْي ٌم‬


Inna ibroohiima la awwaahun khaliim
Artinya:
Sungguh, Nabi Ibrahim itu seorang yang sangat lembut hatinya lagi penyantun.
Nabi Muhammad saw. Juga digambarkan sebagai sosok yang santun dalam berbahasa.
Hal ini sebagaimana dijelaskan dalam hadits:
Aisyah r.a. berkata bahwa Rosulullah saw bersabda, “Sesungguhnya Allah itu
Mahalembut dan menyukai kelembutan dalam segala hal.” (Muttafaq’alaih).

D. Kegiatan Inti

KEGIATAN
Kegiatan Belajar -1
BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG
BELAJAR -1
KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

a. Unsur kebahasaan dalam surat lamaran pekerjaan

Gambar-1, contoh surat lamaran kerja

Untuk memahami seperti apa unsur kebahasaan dalam surat lamaran pekerjaan,
silakan Anda perhatikan contoh surat lamaran pekerjaan berikut ini dengan cermat!
Medan, 28 April 2021
Yth. General Manager PT Pembanguan Jaya
Jalan H.M Thamrin No. 30
Jakarta

Dengan hormat,
Setelah membaca iklan lowongan pekerjaan di surat kabar Republika, pada tanggal 18
April 2021 yang menyatakan bahwa PT Pembangunan Jaya sedang membutuhkan
karyawan untuk mengisi posisi Akuntan, Manager Marketing, dan Teknisi. Oleh
karena itu, melalui surat ini saya mengajukan lamaran pekerjaan di perusahaan yang
Bapak/Ibu pimpin untuk mengisi posisi Akuntan. Di bawah ini adalah identitas diri
saya:
nama : Gunarto Raharjo
jenis kelamin : Laki-laki
tempat, taanggal lahir : Tangerang, 1 Januari 1999
pendidikan terakhir : S-1 Ekonomi , Universitas Padjajaran Bandung
alamat : Jalan Merpati I No.15 Perumahan Graha Bintaro,
Tangerang, Banten
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu pimpinan, bersama dengan surat lamaran ini
saya melampirkan:
1) pas foto terbaru 3 X 4, 2 lembar;
2) fotokopi KTP;
3) fotokopi Ijazah S1 dan transkip nilai;
4) fotokopi sertifikat kursus/pelatihan;
5) surat berkelakuan baik dari kepolisian;
6) riwayat hidup;
7) surat pengalaman kerja.

Demikianlah surat lamaran pekerjaan ini saya buat. Saya berharap untuk dapat
diberikan kesempatan wawancara pada waktu dan tempat yang Bapak/Ibu tentukan.
Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya mengucapkan terimakasih.

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Hormat saya,

Gunarto Raharjo

Berdasarkan contoh surat lamaran pekerjaan di atas, dapatkah Anda kemukakan


unsur-unsur kebahasaan yang terdapat dalam surat lamaran pekerjaan (Misal,
keterangan waktu, kata kerja, kata depan, frase verbal, kata hubung, dll.)? Anda diminta
menuliskannya pada ruang kosong di bawah ini!
Unsur-unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan:

Silakan meminta tanggapan guru. Jika jawaban Anda sudah dianggap benar. Nah,
selanjutnya silakan Anda mencari tahu dari sumber-sumber terpercaya mengenai
unsur-unsur dan kaidah kebahasaan dalam surat lamaran pekerjaan. Setelah
mendapatkannya, Anda diminta menuliskannya pada runga di bawah ini.
Unsur-unsur surat lamaran pekerjaan berdasarkan sumber-sumber terpercaya:

Setelah Anda memahami unsur-unsur surat lamaran pekerjaan, berikut ini


dijelaskan mengenai kaidah kebahasaan dalam surat lamaran pekerjaan.
b. Kaidah Kebahasaan Surat Lamaran Pekerjaan

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Setelah mengetahui unsur-unsur kebahasaan pada surat lamaran pekerjaan, Anda


diminta untuk lebih mendalami lagi tentang kaiadah kebahasaan dalam penulisan
unsur-unsur surat lamaran pekerjaan.
Unsur- unsur penting di dalam surat lamaran pekerjaan adalah:
1) Tesis
2) Argumentasi
3) Penegasan

Anda tentunya masih ingat apa yang dikemukakan dalam tesis, argumentasi, dan
penegasan. Kalau Anda masih ingat, silakan tuliskan kebali isi dan fungsi masing-masing
unsur di atas pada kolom di bawah ini.
Isi dan fungsi unsur-unsur surat lamaran pekerjaan:

1. Penguatan Konsep Kegiatan Belajar-1

Setelah Anda memahami jenis-jenis dan unsur-unsur surat lamaran pekerjaan, Anda
diminta Anda mengerjakan latihan penugasan mandiri di bawah ini.
1. Cermatilah penggunaan kaidah kebahasaan pada surat lamaran pekerjaan berikut!
Jakarta, 12 Juli 2021
Yth. Pimpinan Personalia
PT. Sepuluh November
di Jakarta

Saya yang bertanda tangan di bawah ini,


nama : Dian Zahara
tempat, tanggal Lahir : Bandung, 1 September 2001
jenis Kelamin : Perempuan
status : Belum Kawin
agama : Islam
pendidikan/Jurusan : S-1 Sistem Informatika, Univ.Telkom Bandung
alamat : Bandung, Jln. Adipati Kencana no. 4
nomor
Telepon/Hp : 081204101105 (WA)

Dengan ini menyampaikan suatu permohonan kepada Bapak/Ibu, agar kiranya dapat

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

diangkat menjadi pegawai di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, dengan jabatan sebagai
staf keuangan.
Sebagai bahan suatu pertimbangan Bapak/Ibu, bersama ini Saya lampirkan :

1) foto copy Ijazah terakhir beserta transkrip nilai yang telah dilegalisasi masing-
masing 1 (satu)
2) lembar
3) pas photo yang berukuran 3×4 cm sebanyak 4 (empat) lembar.
4) foto copy Kartu Pencari Kerjayang telah dilegalisasi sebanyak 1 (satu) lembar.
5) surat keterangan kesehatan.
6) surat keterangan kelakuan baik.

Demikian permohonan ini saya sampaikan, besar harapan saya kiranya Bapak/Ibu dapat
mempertimbangkannya, sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,
Ttd.

Dian Zahara

Setelah Anda mencermati penggunaan kaidah kebahasaan dalam surat lamaran di


atas, Anda diminta untuk mencatat beberapa kesalahan penggunaan kaidah kebahasaan
pada surat lamaran di atas. Setelah itu, silakan Anda perbaiki kesalahan tersebut.
Kesalahan penggunaan kaidah Perbaikan atas kesalahan penggunaan
No. kebahasaan kaidah kebahasaan

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

2. Rangkuman Materi Kegiatan Belajar-1

Surat lamaran kerja adalah surat yang dikirim oleh seseorang kepada instansi untuk
mencari pekerjaan. Funsi surat lamaran pekerjaan sebagai alat komunikasi antara pihak
pencari kerja dan pihak yang memiliki lowongan pekerjaan. Sebagai sara komunikasi, surat
lamaran pekerjaan harus menggunakan bahasa dan kaidah kebahasaan dengan baik dan
benar. Unsur-unsur kebahasaan seperti penggunaan kata (diksi), dan kaidah atau pedoman
umum ejaan bahasa Indonesia dalam hal penggunaan ejaannya.

KEGIATAN
Kegiatan Belajar -2
BELAJAR
Nah, sekarang -1
Anda memasuki unit kegiatan belajar yang kedua. Unit kegiatan belajar
kedua ini akan mem bicarakan mengenai Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan. Berikut ini
diuraaikan mengenai sistematika surat lamaran pekerjaan.

Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan


Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan
1) Tempat dan tanggal pembuatan surat
2) Lampiran dan Hal
3) Alamat Surat
4) Salam Pembuka
5) Alinea Pembuka
6) Isi
7) Penutup
8) Salam Penutup
9) Tanda tangan dan nama terang

Apakah Anda mendapatkan informasi lain dari sumber-sumber yang dipercaya mengenai
sistematika surat lamaran pekerjaan? Jika mendapatkannya, silakan bisa Anda tuliskan di dalam
ruang kosong di bawah ini.
Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan:

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Sistematika surat lamaran pekerjaan dapat diuraikan sebagai berikut:


1) Tempat dan tanggal pembuatan surat
Fungsi penulisan tempat dan tanggal pada surat adalah untuk memberitahukan pihak
penerima surat tentang waktu dan tempat surat ditulis. Nah, selanjutnya Anda diminta
mencari tahu bagaimana cara menuliskan tempat dan tanggal surat yang benar. Setelah
Anda dapatkan informasinya silakan tuliskan di dalam ruang kosong di bawah ini!
Kaidah penulisan tempat dan tanggal surat :

Selnjutnya Anda diminta untuk memberikan tanda ceklis (v) pada kolom jawaban benar
jika benar dan pada kolom salah jika penulisan salah
No. Penulisan Benar Salah
1. 28 Agustus 2015
2. Tangerang Selatan, 28 Agustus 2015
3. Tangerang Selatan, 27-09-15
4. Tangerang Selatan, 27-September-2015

2) Lampiran dan Hal


Lampiran merupakan bagian dalam surat resmi yang menjelaskan mengenai jumlah
lampiran yang bersifat pelengkap dan ditulis dengan huruf serta disertakan dengan
satuannya. Sehubungan dengan ini, Anda diminta mencari tahu bagaimana kaidah
menuliskan lampiran dan hal surat yang benar. Setelah Anda mendapatkan informasinya
silakan tuliskan di dalam ruang kosong di bawah ini!
Kaidah penulisan lampiran dan perihal surat

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Anda diminta untuk memberikan tanda ceklis (v) pada penulisan yang susuai kaidah
No. Penulisan Benar Salah
1. Lampiran : 5 lembar
2. Lampiran : lima lembar
3. Lampiran : lima belas lembar
4. Lampiran: 53 lembar
5. Lampiran : 5 (lima) lembar
6. Hal: Lamaran pekerjaan
7. Perihal: Lamaran pekerjaan
8. Hal: Lamaran pekerjaan
9. Perihal: LAMARAN PEKERJAAN
10. Perihal: Lamaran pekerjaan

3) Alamat Surat
Fungsi penulisan alamat surat sebagai petunjuk langsung tentang pihak yang harus
menerima surat. Nah, silakan Anda mencari dari berbagai sumber terpercaya mengenai
kaidah penulisan alamat surat. Setelah Anda mendapatkannya, silakan tuliskan ke dalama
kolom di ruang kosong di bawah ini!

Selnjutnya Anda diminta untuk memberikan tanda ceklis (v) pada kolom jawaban benar
jika benar dan pada kolom salah jika penulisan salah.

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

No. Penulisan Benar Salah


1. Yth. Bapak Sulaiman Rasyid
Jalan Kutilang Raya, No.3, Perumnas
Kota Cirebon
2. Kepada Yth. Bapak Sulaiman Rasyid
Jalan Kutilang Raya, No.3, Perumnas
Kota Cirebon
3. Yth. Dr. Kuncoro, M.Pd.
Jalan Jalak Harupat I, No.01
Perumahan Indah Bestari
Kota Bandung
4. Yth. Bapak Dr. Kuncoro, M.Pd.
Jalan Jalak Harupat I, No.01
Perumahan Indah Bestari
KOTA BANDUNG
5. Yth. Kepala Bagian Sirkulasi
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Jalan Palmerah Barat No. 22—24
Jakarta Pusat
6. Yth. Sdr. Kepala Bagian Sirkulasi
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Jalan Palmerah Barat No. 22--24
Jakarta Pusat

4) Salam pembuka
Fungsi salam pembuka sebagai tanda hormat dan sikap sopan si pengirim kepada
penerima surat. Cara penulisannya diletakkan di sebelah kiri, sejajar dengan margin tepi
kiri. Huruf awal dengan huruf kapital dan diakhiri tanda koma.
Contoh:
Dengan hormat,
Asalamualaikum,
5) Paragraf pembuka
Fungsi paragraf pembuka yaitu untuk menghubungkan pikiran pembaca dengan pokok
masalah yang disampaikan dan juga untuk menarik perhatian pembaca.
Kalimat paragaf pembuka disesuaikan dengan jenis suratnya.
Contoh:
Setelah membaca iklan lowongan pekerjaan di surat kabar Republika, ….
Sehubungan dengan pengumuman lowongan kerja yang Bapak sampaikan, .…
Saya sangat tertarik pada bidang usaha yang Bapak/Ibu jalankan, untuk itu….
Saya yang bertanda tangan di bawah ini, …
6) Paragraf isi

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Fungsi paragraf isi sebagai pengungkapan penulis terhadap pokok permasalahan yang
dihadapi. Paragraf isi sebaiknya mengungkapkan satu masalah saja. Jika lebih, maka
hendaknya dibuat dengan paragraf tersendiri. Paragraf isi harus menarik, jelas, dan tidak
membosankan.
Contoh:
Dengan ini menyampaikan permohonan kepada Bapak/Ibu, agar kiranya saya dapat
diangkat menjadi pegawai di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, dengan jabatan sebagai
staf keuangan.
…melalui surat ini saya mengajukan lamaran pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu
pimpin untuk mengisi posisi akuntan. Di bawah ini adalah identitas diri saya:
7) Paragraf penutup
Fungsi paragraph penutup yaitu untuk menyatakan bahwa pembicaraan telah selesai.
Kalimat paragraf penutup disesuaikan dengan jenis suratnya.
Contoh:
Demikianlah surat lamaran pekerjaan ini saya buat. Saya berharap untuk dapat diberikan
kesempatan wawancara pada waktu dan tempat yang Bapak/Ibu tentukan. Atas perhatian
dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya mengucapkan terimakasih.
8) Salam penutup
Fungsi salam penutup yaitu sebagai tanda hormat penulis kepada penerima surat setelah
selesai berkomunikasi. Cara penulisannya diletakkan pada bagian bawah di sebelah kiri,
sejajar dengan margin tepi kiri. Huruf awal dengan huruf kapital dan diakhiri tanda koma.
Contoh:
Hormat saya,
Wasalam,

9) Tanda tangan, nama jelas, jabatan, dan NIP


Sebagai pelengkap surat resmi yang bersifat wajib dan menunjukkan penanggung jawab
isi surat. Posisi tanda tangan yaitu di antara salam penutup dan nama jelas atau pojok
kanan bawah. Ditulis dengan jelas di bawah tanda tangan, sejajar di bawah salam penutup.
Huruf awal harus kapital dan tidak diapit tanda kurung. Jika surat dibuat oleh
lembaga/instansi tertentu, di bawah nama jelas juga dicantumkan jabatan sebagai
identitas. Jika NIP dicantumkan, maka nama jabatan ditulis di bawah salam penutup dan
NIP-nya di bawah nama jelas.

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Contoh:
Ketua,

Kusen Kusen Kusen


Ketua NIP 196906282000121001

1. Penguatan Konsep Kegiatan Pembelajaran-2


Silakan Anda kerjakan latihan penugasan ini secara berkelompok!
Cermatilah contoh surat lamaran pekerjaan berikut!
Makassar, 11 September 2020
Perihal : Permohonan Pekerjaan
Lampiran : 6 lembar

Yth. HRD PT. Parlindo Sukses


Jalan Daeng Tata 1
MAKASSAR

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang dimuat dalam harian Fajar tertanggal 2 September 2020 tentang adanya
lowongan pekerjaan sebagai tenaga Administrasi di PT. Luxindo, maka saya yang bertanda tangan di
bawah ini:
Nama : Andi Muh. Kamaruddin
Tempat, Tanggal Lahir : Makassar, 30 Maret 1995
Alamat : Jln. Veteran no 212 Makassar
Pendidikan Terakhir : D3 Administrasi Perkantoran
Bermaksud mengajukan permohonan kerja pada posisi tersebut. Sebagai bahan pertimbangan
Bapak/Ibu, saya lampirkan beberapa dokumen pendukung berikut ini:
1. Daftar Riwayat Hidup;
2. Fotokopi Ijazah D3 Administrasi Perkantoran;
3. Fotokopi Transkrip Nilai;
4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk;
5. Fotokopi Sertifikat Komputer;
6. Pas Foto 4×6 3 lembar.

Demikian surat permohonan kerja ini saya buat, atas perhatian dan pertimbangannya, saya sampaikan
terima kasih.

Hormat saya,
ttd
Andi Muh. Kamaruddin

Analisilah sistematika surat lamaran pekerjaan di atas! Catatlah beberapa kesalahan


penulisan unsur-unsur surat lamaran pekerjaan tersebut dari urutan yang paling awal
(bagian titimangsa surat) hingga bagian akhir (nama dan tanda tangan):

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Kesalahan penulisan unsur-unsur pada sistematika surat lamaran pekerjaan


No Unsur sistematika surat Kesalahan yang tertulis pada Perbaikan
. bagian surat
tempat dan tanggal surat
1. dibuat (titimangsa)
lampiran dan hal
2.
alamat surat
3.
salam pembuka
4.
alinea pembuka
5.
Isi surat
6.
penutup
7.
salam penutup
8.
9. tanda tangan dan nama
terang penulis surat

2. Rangkuman Kegiatan Pembelajaran-2

Sistematika surat lamaran pekerjaan terdiri atas tempat dan tanggal surat dibuat
(titimangsa), lampiran dan hal, alamat surat, salam pembuka, alinea pembuka, isi,
penutup, salam penutup, tanda tangan dan nama terang penulis surat. Setiap unsur dalam
sistematika surat lamaran tersebut harus ditulis dengan mengikuti kaidah ejaan bahasa
Indonesia yang baik dan benar.

KEGIATAN
Kegiatan Belajar -3
BELAJAR
Menyimpulkan dan-1mepresentasikan isi, unsur-unsur, dan sistematika surat lamaran
pekerjaan:
1. Uraian Materi

Menyimpulkan berarti menarik kesimpulan berdasarkan apa yang sudah dibahas atau
disampaikan sebelumnya. Hal penting yang harus diperhatikan dalam menyimpulkan
adalah kemampuan menangkap atau menentukan bagian-bagian yang dianggap penting

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

dalam suatu pembahasan atau pembicaraan. Hal-hal penting tersebut dicatat dan
dihimpun secara cermat dan tepat. Pokok-pokok pembicaraan yang sudah dihimpun itu
disebut sebagai kesimpulan, yakni hasil dari menyimpulkan.

Selanjutnya, kesimpulan tersbut harus dikemukakan atau disampaikan kepada pihak lain.
Menyampaikan kesimpulan dapat dilakukan dengan cara tertulis maupun dengan cara
lisan.

Beberap hal penting yang diperhatikan dalam hal menyampaikan atau mempresentasikan
kesimpulan secara lisan adalah:
1) Mengemukakan nama dan maksud Anda
2) Mengemukakan judul materi simpulan yang akan Anda sampaikan
3) Mengemukakan hasil simpulan tersebut secara sistematis dan jelas
4) Menyampaikan kalimat penutup setelah Anda mempresentasikan simpulan tersebut.
5) Menyampakan ucapan terima kasih dan salam penutup.
2. Penguatan Konsep Pembelajaran-3

Setelah Anda memahami langkah-langkah membuat simpulan atas pembahasan materi


serta langkah-langkah mempresentasikan hasil menyimpulkan, lakukanlah diskusi dalam
kelompok kecil. Pada kelompok kecil ini Anda diminta berkolaborasi untuk menyusun
simpulan. Selanjutnya Anda diminta untuk mencatat hasil kerja menyimpulkan tersebut
dalam kolom di bawah ini.
Kesimpulan:
(1) Isi surat lamaran pekerjaan:

……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

(2) Unsur-unsur dalam surat lamaran pekerjaan:

……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
(3) Sistematika surat lamaran pekerjaan:

……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………
……………………………………………………………………………………………
………………………………………

Selanjutnya, setiap kelompok diminta salah seorang perwkilannya untuk


mempresentasikannya di depan kelas.
E. Penutup
Setelah Anda belajar secara bertahap dan berlanjut melalui kegiatan belajar 1, 2 dan 3,
Anda diminta untuk menyelesaikan instrumen penilaian berikut sebagai pengecekan atas
kemampuan Anda dalam mencapai kompetensi atas materi pelajaran ini Untuk itu Anda
diminta:
1) Mengerjakan soal tes formatif.
2) Jika sudah lengkap mengerjakan soal tes formatif, cobalah buka kunci jawaban yang ada
pada bagian akhir dari UKBM ini. Hitunglah skor yang Anda peroleh dan lakukan
penghitungan nilainya.

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

3) Jika nilai masih di bawah 80, Anda diminta untuk membaca kembali materinya,
usahakan jangan mengerjakan ulang soal yang salah sebelum Anda membaca ulang
materinya.
4) Jika skor Anda sudah minimal tujuh puluh, Anda bisa melanjutkan ke pembelajaran
berikutnya.
5) Anda dapat mencocokkan jawaban Anda dengan kunci jawaban tes formatif/ evaluasi
yang terdapat di bagian akhir kegiatan pembelajaran ini. Hitunglah jawaban yang benar.
Kemudian, gunakan rumus berikut untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda
terhadap materi.
Jumlah skor yang diperoleh

Nilai = X 100%
Jumlah skor Maksimum

Konversi tingkat penguasaan:


90 – 100% = baik sekali
80 – 89 = baik
70 – 79 = cukup
< 70 % = kurang

1. Instrumen Tes Formatif


1) Cermatilah penggalan surat berikut!
Dengan Hormat.
Sehubungan dengan adanya informasi lowongan kerja di BANK BNI Cabang Kota
Bandung untuk bagian teller, maka dengan ini saya :
nama : Agung Murjoko
jenis kelamin : Laki - Laki
tempat, tanggal lahir : Bantul, 9 Oktober 2000
pendidikan terakhir : Sarjana Komputer Universitas Gajah Mada
alamat asal : Jalan Merapi II, No. 41, Yogyakarta
nomor telepon/HP : 08765432121

Paragraf pembuka tersebut menandakan kalau sumber lamaran pekerjaan berasal


dari….
A. Permohonan instansi
B. Informasi seseorang
C. Inisiatif sendiri
D. Pengumuman
E. Iklan koran

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

2) Penggalan surat lamaran pekerjaan di atas merupakan bagian….


A. Argumantasi
B. Penegasan
C. Pengantar
D. Tesis
E. Isi

3) Perhatikan penggalan surat lamaran pekerjaan berikut:


Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu pimpinan, bersama dengan surat lamaran ini saya
melampirkan:
 pas foto terbaru 3 X 4, 2 lembar;
 fotokopi KTP;
 fotokopi Ijazah S1 dan transkip nilai;
 fotokopi sertifikat kursus/pelatihan;
 surat berkelakuan baik dari kepolisian;
 riwayat hidup;
 surat pengalaman kerja.

Penggalan surat lamaran pekerjaan tersebut merupakan bagian ….


A. Isi
B. Tesis
C. Pengantar
D. Penegasan
E. Argumantasi

4) Perhatikan kalimat berikut!


Demikianlah surat lamaran pekerjaan ini saya buat. Saya berharap untuk dapat diberikan
kesempatan wawancara di waktu dan tempat yang Bapak/Ibu tentukan. Atas perhatian dan
kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya mengucapkan terimakasih.
Kalimat tersebut merupakan….
A. Isi
B. Tesis
C. Pengantar
D. Penegasan
E. Argumantasi

5) Cermatilah penggalan surat berikut!


Berhubung Anda belum memenuhi syarat, permintaan Anda terpaksa kami tolak. Kalimat
perbaikan isi surat di tersebut adalah….
A. Mohon maaf permintaan Anda tidak dapat kami penuhi karena Anda tidak memenuhi
syarat.
B. Maaf permintaan Anda kami tolak karena Anda tidak lolos uji administrasi.
C. Sayang permintaan Anda kami tolak karena tidak memenuhi syarat.
D. Permintaan Anda kami tolak keburu diisi orang lain.
E. Maaf permintaan Anda kami tolak

6) Penulisan alamat surat yang benar adalah…


A. Yth. Bapak Sulaiman Rasyid

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

Jalan Kutilang Raya, No.3, Perumnas


Kota Cirebon
B. Kepada Yth. Bapak Sulaiman Rasyid
Jalan Kutilang Raya, No.3, Perumnas
Kota Cirebon.
C. Yth. Bapak Dr. Kuncoro, M.Pd.
Jalan Jalak Harupat I, No.01
Perumahan Indah Bestari
KOTA BANDUNG
D. Yth. Sdr. Kepala Bagian Sirkulasi
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Jalan Palmerah Barat No.22—24
Jakarta Pusat
E. Kepada Yth. Kepala Bagian Sirkulasi
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Jalan Palmerah Barat No.22—24
Jakarta Pusat.

7) Urutan sistematika surat lamaran pekerjaan yang benar adalah….


A. Tempat dan tanggal surat dibuat, alamat yang dituju, perihal dan lampiran, salam
pembuka.
B. Perihal dan lampiran, alamat yang dituju, salam pembuka, serta tempat dan tanggal
surat dibuat
C. Perihal dan lampiran, alamat yang dituju, salam pembuka, serta tempat dan tanggal
surat dibuat
D. tempat dan tanggal surat dibuat, perihal dan lampiran, alamat yang dituju, dan salam
pembuka
E. alamat yang dituju, salam pembuka, tempat dan tanggal surat dibuat, perihal dan
lampiran,

8) Alinea pembuka surat lamaran pekerjaan yang tidak tepat adalah….


A. Saya yang bertanda tangan di bawah ini, …
B. Setelah membaca iklan lowongan pekerjaan di surat kabar Republika, ….
C. Sehubungan dengan pengumuman lowongan kerja yang Bapak sampaikan, .…
D. Saya sangat tertarik pada bidang usaha yang Bapak/Ibu jalankan, untuk itu….
E. Sehubungan dengan iklan lowongan pekerjaan, saya bersama dengan surat ini
menyampaikan…

9) Penulisan bagian lampiran yang benar adalah….


A. Lampiran: 5 lembar
B. Lampiran : lima lembar
C. Lampiran : 5 (lima) lembar
D. Lampiran : LIMA LEMBAR
E. Lampiran : Lima lembar

10) Penulisan tempat dan tanggal surat dibuat yang benar adalah….
A. Tangerang, 12-10-2021
A. Tangerang, 12/10/2021
B. Tangerang, 12 Oktober 2021

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

C. Tangerang, 12 Oktober, 2021


D. Tangerang, dua belas Oktober 2021

2. Refleksi diri
Setelah menyelesaikan tes formatif sebagai bagian dari pengecekan pola pikir Anda, silakan
Anda melakukan refleksi diri untuk mengukur komptensi diri sendiri terhadap materi yang
sudah Anda pelajari. Jawaban yang jujur sangat berarti untuk diri memahami kompetensi
Anda terhadap materi ini.
???

No. Pertanyaan: Apakah Anda sudah…. Jawaban


Ya Tidak
1. Memahami isi surat lamaran pekerjaan
2. Memahami jenis surat lamaran pekerjaan
3. Memahami fungsi surat lamaran pekerjaan
4. Bisa menjelaskan unsur-unsur dalam surat lamaran
pekerjaan
5. Dapat menyebutkan sistematika surat lamaran pekerjaan
6. Dapat menjelaskan sistematika surat lamaran pekerjaan
7. Dapat membuat kesimpulan atas isi, unsur, dan sistematika
surat lamaran pekerjaan
8. Dapat mempresentasikan kesimpulan secara lisan atau secara
tulisan mengenai isi, unsur, dan sistematika surat lamaran
pekerjaan

3. Penghargaan
(1) Bagi Anda yang mendapat nilai di atas 95 dan menjawab semua pertanyaan refleksi
pada kata “Ya”, Anda layak mendapat bintang empat (Jenderal)
(2) Bagi Anda yang mendapat nilai di atas 85 sampai dengan 95 dan menjawab semua
pertanyaan refleksi dengan kata “Ya” layak mendapat bintang tiga (Letnan Jenderal)
:

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

(3) Bagi Anda yang mendapat nilai di atas 81 sampai dengan 85 dan menjawab
pertanyaan refleksi pada kata “Ya” paling sedikit 6, Anda layak mendapat bintang
dua (Mayor Jenderal) :
(4) Bagi Anda yang mendapat nilai 80 sampai dengan 84 dan menjawab pertanyaan
refleksi pada kata “Ya” paling sedkit 5, Anda layak mendapat bintang satu (Brigadir
Jenderal) :
(5) Nah, bagi Anda yang mendapat nilai kurang dari 80 dan menjawab pertanyaan
refleksi pada kata “Ya” kurang dari 5, Anda belum layak mendapat bintang.

4. Petunjuk tindak lanjut


(1) Anda sudah selesai mempelajari UKBM-1 dengan kegiatan pembelajaran-1, 2, dan 3.
(2) Bagi Anda yang sudah menuntaskan UKBM-1 silakan untuk melanjutkan
mempelajari UKBM-2
(3) Bagi Anda yang belum dapat menuntaskan UKBM-1 dapat mempelajari kembali
UKBM-1 ini, kemudaian lakukan tes formatif secara mandiri.

5. Referensi
Departemen Pendidikan Nasional. 2014. Kamus Besar Bahasa Indonesia Cetakan ke
delapan Belas Edisi IV. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama

Direktorat Pembinaan SMA. 2017. Panduan Pengembangan Unit Kegiatan Belajar


Mandiri
(UKBM). Jakarta: Direktorat Pembinaan SMA.

Kosasih, Engkos. 2017. Cerdas Berbahasa dan Bersastra Indonesia untuk SMA/MA Kelas
XII. Jakarta: Erlangga.

Suherli, dkk. 2017. Buku Guru Bahasa Indonesia Kelas XII Revisi Tahun 2017. Jakarta:
Pusat
Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.

https://seputarilmu.com/2020/08/surat-lamaran-pekerjaan.html diakses tanggal 24


Oktober 2021

6. Lampiran

KUNCI JAWABAN DAN PEMBAHASAN


No. Jawaban Penjelasan
1. D Kata kunci “sehubungan dengan adanya informasi lowongan kerja”..
2. D Bagian tesis merupakan bagian pembuka yang berisi pernyataan umum
tentang sumber informasi lowongan, posisi yang diinginkan, dan biodata
pelamar
3. E Bagian argumentasi berisi alasan yang menguatkan pelamar sehingga bisa
dipertimbangkan utk diterima “sebagai bahan pertimbangan…”
4. D Bagian penegasan, bagian yang berfungsi penutup disertai harapan, ucapan
terima kasih, salam penutup, dan nama pelamar
5. A Bagian yang mengungkapkan penolakan dengan bahasa yang sopan dan jelas.

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG


KD 3.1 dan 4.1 (isi, sistematika, unsur surat lamaran pekerjaan)

6. A Penulisan alamat tidak didahului dengan kata kepada dan tidak diakhiri
dengan tanda titik. Penulisan nama kota menggunakan huruf awal huruf
kapital, bukan semua huruf kapital dan tidak diberi tanda garis bawah .
7. D Sistematika yang benar adalah tempat dan tanggal surat dibuat, perihal dan
lampiran, alamat yang dituju, dan salam pembuka

8. E Kalimat pilihan E tidak tepat, seharusnya ….dengan surat ini saya


menyampaikan….(bukan saya bersama surat ini)
9. B Penulisan yang benar adalah lima lembar, bukan 5 lembar, atau 5(lima)
lembar
10. C Penulisan tempat dan tanggal surat yang benar adalah Tangerang, 12 Oktober
2021

BAHASA INDONESIA KELAS XII, MAN INSAN CENDEKIA SERPONG

Anda mungkin juga menyukai