Anda di halaman 1dari 2

KHUTBAH JUMAT

َ‫ت َأعْ َمالِ َنا َمنْ َي ْه ِد ِه هللاُ َفال‬ ِ ‫شر ُْورِ َأ ْنفُسِ َنا َو َس ّيَئ ا‬
ُ ْ‫هلل مِن‬ ِ ‫ِإنّ ْال َحمْ َد هَّلِل ِ َنحْ َم ُدهُ َو َنسْ َت ِع ْي ُن ُه َو َنسْ َت ْغفِ ُرهُ َو َنع ُْو ُذ ِبا‬
‫ص ّل َو َسلّ ْم‬ َ ‫ اَلل ُه ّم‬.‫ِي لَ ُه َأ ْش َه ُد َأنْ الَ ِإل َه ِإالّ هللاُ َوَأ ْش َه ُد َأنّ م َُحم ًّدا َع ْب ُدهُ َو َرس ُْولُه‬ َ ‫مُضِ ّل لَ ُه َو َمنْ يُضْ لِ ْل َفالَ َهاد‬
‫هللا َح ّق‬ َ ‫ َياَأ ّي َها الّ َذي َْن آ َم ُن ْوا ا ّتقُوا‬.‫ان ِإلَى َي ْو ِم ال ّديْن‬ ٍ ‫َعلى سيّدنا م َُح ّم ٍد َو َعلى آلِ ِه ِوَأصْ َح ِاب ِه َو َمنْ َت ِب َع ُه ْم بِِإحْ َس‬
‫ُت َقا ِت ِه َوالَ َتم ُْو ُتنّ ِإالّ َوَأ ْن ُت ْم مُسْ لِم ُْو َن َياَأ ّي َها الّ ِذي َْن آ َم ُن ْوا ا ّتقُوا هللاَ َوقُ ْولُ ْوا َق ْوالً َس ِدي ًْدا يُصْ لِحْ لَ ُك ْم َأعْ َمالَ ُك ْم‬
‫از َف ْو ًزا عَظِ ْيمًا‬ َ ‫هللا َو َرس ُْولَ ُه َف َق ْد َف‬َ ‫َو َي ْغفِرْ لَ ُك ْم ُذ ُن ْو َب ُك ْم َو َمنْ يُطِ ِع‬

Saudara saudara kaum muslimin jamaah jumat yang dimuliakan allah swt. Tak ada ungkapan yang paling baik yang
patut kita ucapkan dihari yang baik dihari jumat ini,Berada kita ditempat yang baik masjid rumah allah berada pula kita
duduk Bersama dengan orang orang yang baik, Para muslim para mu’min dan dan dalam pula kita mendengarkan
kalimat kalimat yang baik, Khutbah jumat, maka perkataan yang baik itu ialah kita mengucapkan syukur kepada allah
dengan mengucapkan “AlhamdulillahiRabbilAlamin”

Kemudian shalawat beriringan dengan salam kita kirimkan buat baginda rasul nabi Muhammad SAW dengan kita
menugucapkan AllahummaShalliAlaSayyidinaMuhammadWaalaAliSayyidinaMuhammad.

Saudara saudara kaum muslimin jamaah jumat yang dimuliakan allah SWT,ALLAH SWT memberikan sebuah
peringatan yang sangat serius dalam alquran kepada manusia,Apa bunyi peringatan itu?

۳۴ :[ ‫َولِ ُك ِّل ا ُ َّم ٍة اَ َج ٌل ۚ َفا َِذا َج ۤا َء اَ َجلُ ُه ْم اَل َيسْ َتْأ ِخر ُْو َن َسا َع ًة َّواَل َيسْ َت ْق ِدم ُْون ]األعراف‬
Setiap manusia mempunyai batas waktu hidupnya didunia jika sampai satu detik yang bernama kematian, maka satu
saat dia tidak akan dapat dimajukan dan satu saat pula dia tidak akan dapat dimundurkan. Para jamaah
semuanya,Yakin dan percayalah kita bahwa pada suatu saat nanti, bisa jadi besok ataupun lusa akan ada orang yang
akan mandikan jenazah kita,Akan ada orang yang akan mengkafankan jenazah kita,Akan ada orang yang akan
shalatkan jenazah kita,Maka kata rasullullah dalam hadis yang diriwiyatkan oleh Imam al bukhori darida sahabat rasul
saw said,Beliau nabi Muhammad bersabda

‫ت ْال َجنَا َزةُ فَاحْ تَ َملَهَا ال ِّر َجا ُل َعلَى َأ ْعنَاقِ ِه ْم فَِإ ْن‬ ِ ‫صلَّى هَّللا ُ َعلَ ْي ِه َو َسلَّ َم ِإ َذا ُو‬
ْ ‫ض َع‬ َ ِ ‫قَا َل َرسُو ُل هَّللا‬
‫ت يَا َو ْيلَهَا ِإلَى َأ ْينَ ت َْذهَبُونَ بِهَا‬ ْ َ‫صالِ َح ٍة قَال‬َ ‫َت َغ ْي َر‬ ْ ‫ت قَ ِّد ُمونِي قَ ِّد ُمونِي َوِإ ْن َكان‬ ْ َ‫صالِ َحةً قَال‬
َ ‫َت‬ ْ ‫َكان‬
Idza wudia’atil janazah wahtamalannas awirrijalu ala a’naqihim fainkanat soliha, qolat qoddimunii qoddimunii

Fainkanat goiro soliha qolat ya wailahaaa aina tadzhabuna bihaaa

Kata rasul SAW menceritakan, Kalaulah datang satu detik yang bernama kematian, Detik yang akan memisahkan kita
dari manisnya kehidupan,Detik yang memutuskan kita dari kelezatan dunia,Detik yang akan menghilangkan
kemanisan dan kelezatan,Ketika kematian itu sampai,Ketika kematian itu tiba,Maka tibalah waktunya kita
dimandikan,tiba waktunya kita dikafankan,kemudian kita akan diusung kedalam masjid,diusung kedalam
surau,ditaruh dihadapan banyak orang,Apakah ini individu,apakah orang ini sewaktu didunia dia mengerjakan shalat
atau tidak,sampai di waktu itu dia akan diletakkan didepan akan dishalatkan, lalu kata rasulullah Ketika selesai
jenazah itu di sholatkan lalu dia akan di usung ke liang lahatnya, akan di usung ke dalam kuburannya, Idza wudia’atil
janazah wahtamalannas awirrijalu ala a’naqihim, Ketika jenazah itu sudah berada di atas pundak saudaramaranya,
sudah berada di dalam keranda, akan siap di usung ke tanah perkuburan, apa yang terjadi para jamaah sekalian?
Terdengar suara yang begitu mengerikan, terdengar jeritan yang begitu mengangukkan, apa bunyi jeritan itu? Kata
Rasulullah SAW fainkanat soliha, kalaulah jenazah ini sewaktu di dunia dia beramal sholeh, kalaulah di dunia dia
banyak beribadah kepada Allah, maka dia akan berkata qoddimunii qoddimunii, wahai orang yang mengusungku,
wahai orang yang membawa jenazahku, maka percepatlah segeralah bawa aku ketanah perkuburanku, mengapa
jenazah roh ini berteriak begitu ingin cepat sampai di perkuburannya, mengapa roh ini ingin begitu cepat sampai ke
liang lahatnya, karna dia sudah tahu bahwa liang lahatnya, bahwa kuburannya adalah raudhatan min riyadhil Jannah,
bahwa kuburannya adalah salah satu taman dari pada taman-taman surga, lalu kata rasulullah, Fainkanat goiro soliha
kalualah yang di usung itu, kalualah yang di atas keranda itu selama hidup di dunia dia tidak pernah beramal sholeh
punya waktu yang lapang tidak dikerjakan untuk beribadah kepada Allah, maka disaat itu dia berteriak dengan sangat
kerasnya, apa teriakan roh itu? ya wailahaaa, celakalah aku kata roh tersebut, begitu mengerikan suara ini sampai-
sampai rasulullah mengatakan kalualah didengarkan oleh para manusia, didengarkan oleh para jin, maka lawsami’a
soiqo, maka diwaktu itu dia akan pingsan mendengar begitu suara itu menyeramkan, apalagi, aina tadzhabuna bihaaa
mau kau bawa kemana jenazahku itu, kenapa roh ini begitu takut, Ketika jenazah itu akan di usung kedalam kubur-
kuburan karena dia sudah tahu, bahwa kuburnya adalah kufratan min kuffarin miron yaitu salah satu lubang daripada
lubang-lubang kubur, saudara-saudara kaum muslimin Jemaah jumat yang dimuliakan Allah SWT, hari ini kita belum
lagi dimandikan, kita belum lagi dikafankan, hari ini kita masih belum lagi di sholatkan, Allah SWT bermaksud kepada
kita memberikan kesempatan kepada kita, kalaulah selama ini kita terlalai dari mengingat Allah, maka bersegeralah
mengingat Allah, kalaulah selama ini kita terlalai dari beribadah kepada Allah, ini lah masanya mata masih terang
melihat, kaki masih kuat melangkah, tangan masih bisa diayunkan menuju rumah Allah, maka inilah kesempatan
beramal sholeh, bahkan Allah SWT menceritakan di ayat yang lain, apa kata Allah SWT, Hatta idzaja a ahadahumul
maut qala rabbirji’uni ketika sampai seorang itu ajal kematiannya, ketika dia sudah meninggal dunia, sudah berada di
alam kubur, maka dia berkata rabbirji’uni ya Allah maka kembalikan aku ke dunia ya Allah, untuk apa dia ingin
Kembali kedunia, apakah dia ingin Kembali bertemu dengan anak keluarganya? Tidak, apakah dia ingin Kembali ke
dunia untuk menduduki jabatan yang pernah dia miliki? Tidak, apakah dia ingin Kembali mengumpulkan harta yang
banyak? Tidak, apa yang mereka inginkan? Hanya satu yang mereka inginkan, la alli na’mal sholihan fii ma tarattu,
mudah-mudahan ya Allah kalau aku di hidupkan Kembali, aku ingin beramal sholeh, amal-amal sholeh yang
kutinggalkan ingin kukerjakan, sekali lagi di akhir khutba ini, saya ingatkan jangan cinta dunia, dunia di tangan di hati
jangan, mobil di garasi jangan masuk di hati, dunia tidak ada apa-apanya, celupkan ujung jari telunjuk kalian ke
Samudra yang luas kata nabi, dan lihatlah air yang ada di ujung jari kalian, hadzihi dunia itulah dunia, hari ini orang
berebut tetesan air mengabaikan Samudra yang luas, sekarang kita di atas tanah, ingat tidak lama lagi tanah di atas
kita, sekarang dunia nyata akhirat cerita, setelah mati akhirat nyata dunia tinggal cerita, jangan sampai kita menyesal
masuk ke dalam kubur ingin balik kedunia tidak akan mungkin sebagaimana seorang bayi takkan mungkin balik ke
Rahim ibunya, milyaran, ratusan milyar mungkin roh manusia yang menangis menjerit di alam kubur di alam barzah
ingin balik ke dunia untuk menyempurnakan iman amal untuk bersedekah tapi itu takkan mungkin di lakukan, maka
mumpung sekarang hadirin sekalian, masih ada kesempatan untuk berbuat baik, berbuatlah yang baik-baik, bicaralah
yang baik-baik, menulislah yang baik-baik, dengarkanlah yang baik-baik, pikirkan yang baik-baik.

Anda mungkin juga menyukai