Anda di halaman 1dari 6

MAKALAH

KERAJINAN BAHAN LUNAK ALAMI dan BUATAN

Disusun Oleh:

1. Amara Rahma Safiina


2. Anggita Mikhayla Putri
3. Eka Nur Cholifah
4. Muhammad Gustian Fiernando
5. Nurul Widyaningsih
6. Savana Tegar Setia Budi
7. Syifa Ul Innayah
8. Wildan Fajar Yanuar
SMP NEGERI 1 SUMPIUH

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
rahmat serta karunia-Nya kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikan
makalah ini yang Alhamdulillah tepat pada waktunya yang berjudul ‘MAKALAH
KERAJINAN BAHAN LUNAK ALAMI dan BUATAN’.

Makalah ini berisikan tentang informasi mengenai kerajinan bahan lunak.


Diharapkan makalah ini dapat memberikan informasi kepada kita semua tentang
kerajinan bahan lunak.

Kami menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna, oleh
karena itu kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami
harapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Akhir kata, kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah
berperan serta dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir. Semoga
Allah SWT senantiasa meridhai segala usaha kita. Amiinn YRA.

Hormat Penulis

Penyusun
A. KERAJINAN BAHAN LUNAK ALAM

Kerajinan bahan lunak alam adalah bahan untuk karya kerajinan yang
diperoleh dari alam & cara pengolahannya juga secara alami tidak dicampuri
bahan-bahan kimia lainnya. Contoh bahan lunak alam: tanah liat, kulit, getah
nyatu, bubur tisu & flour clay.

CARA MEMBUAT KERAJINAN BAHAN LUNAK ALAM (KULIT):

Wayang Kulit

- Bahan:
1. Kulit kerbau (yang telah disamak)
2. Bambu (gapitan)
3. Cat
- Alat:
1. Alat potong Pensil atau bollpoint
- Cara:
1. Menyiapkan lembaran kulit kerbau yang telah dipersiapkan.
2. Kulit-kulit tersebut yang telah dipersiapkan kemudian di potong.
3. Menjadi beberapa bagian lembaran sesuai bentuk wayang yang akan
dibentuk.
4. Setelah memasuki proses pengeringan & pengerokan kemudian kulit
tersebut dipotong-potong sesuai dengan ukuran bentuk wayang.
5. Kulit wayang tersebut dipisah satu persatu & memasuki proses
pembuatan. Biasanya proses “jidar” memakan waktu 1 minggu sesuai
dengan kualitas dari kulit tersebut.
6. Setelah 1 minggu, kulit tersebut memasuki proses pembuatan desain &
pola kasar pada wayang. Proses pembuatan desain ini biasanya.
menggunakan pensil atau bollpoint dengan mengandalkan ketrampilan
pekerja desain.
7. Melakukan proses “tatah” atau proses pemutihan pada wayang. Proses
ini dilakuakan setelah wayang diberikan pola gambar. Proses ini harus
mengutamakan keterampilan pada pengrajin wayang.
8. Proses pewarnaan pada wayang, dengan memberikan proses
pewarnaan pada bagian wayang. Proses ini dilakukan setelah selesai
pembuatan wayang putihan.
9. Terakhir adalah pemasangan gapitan atau tuding agar dapat digunakan
dalam pertunjukan wayang kulit.
- Kegunaan:
Kegunaan wayang kulit adalah sebagai media hiburan, pendidikan, seni
dan lain-lain. Bahkan pada zaman dahulu wayang digunakan sebagai
sarana penyebaran agama Islam oleh Sunan Kalijaga.

B. KERAJINAN BAHAN LUNAK BUATAN

Kerajinan bahan lunak buatan adalah bahan untuk karya kerajinan yang
diolah & dicampur bahan kimia. Contoh kerajinan bahan lunak buatan adalah
polymer clay, gips, fiberglass, lilin, sabun & parafin.

CARA MEMBUAT KERAJINAN BAHAN LUNAK BUATAN (GIPS):

Patung bebek
- Bahan:
1. Air
2. Gips
3. Plamir
- Alat:
1. Ember atau wadah
2. Pengaduk
3. Cetakan bebek
- Cara:
1. Masukan gypsum kedalam ember atau wadah, aduk perlahan &
masukan air sedikit demi sedikit.
2. Aduk gypsum sampai adonan tercampur merata.
3. Siapkan cetakan patung bebek.
4. Tuangkan adonan gypsum kedalam cetakan.
5. Pastikan adonan gypsum memenuhi cetakan sehingga tidak ada
rongga.
6. Diamkan selama 24 jam agar adonan gypsum kering.
7. Keesokan harinya, buka cetakan secara perlahan agar patung tidak
pecah.
8. Apabila ada rongga, tutup rongga dengan plamir.
- Kegunaan
Kegunaan patung adalah untuk memperindah atau mempercantik ruangan
baik interior (dalam ruangan), maupun eksterior (luar ruangan).

KESIMPULAN & PENUTUP


A. KESIMPULAN
Berdasarkan pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa:
- Kerajinan bahan lunak dibagi menjadi 2 yaitu: bahan lunak alam & bahan
lunak buatan.
- Bahan lunak alam adalah bahan lunak yang diperoleh dari alam.
- Bahan lunak buatan adalah bahan lunak yang diolah & dicampur dengan
bahan kimia.
- Kerajinan kulit adalah kerajinan yang menggunakan bahan baku dari kulit
yang sudah dimasak, kulit mentah atau kulit sintetis.
- Kerajinan gypsum (gips) adalah kerajinan yang menggunakan bahan baku
dari gips, gips merupakan bahan lunak yang mudah dibentuk tanpa alat
yang rumit.
B. PENUTUP
Sekian makalah yang dapat kami buat. Semoga makalah ini dapat
memberikan informasi yang bermanfaat serta berguna bagi kita semua.
Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai