Anda di halaman 1dari 5

SOAL TEKS EDITORIAL

PILIHLAH JAWABAN YANG PALING TEPAT!


Perhatikan kutipan ini untuk menjawab nomor 1 dan nomor 2!
Mata uang rupiah bukanlah satu-satunya mata uang yang pernah berlaku di Indonesia. Kerajaan Mataram lama, Sriwijaya, dan
Majapahit telah mengenal dan menggunakan berbagai tipe "uang" yang umumnya berupa logam. Setelah kedatangan penjajah di
Indonesia pun, Indonesia telah mengenal berbagai macam mata uang, termasuk sen dan gulden yang diterbitkan oleh De Javasche
Bank khusus untuk dipergunakan di Hindia Belanda (Indonesia saat itu).
1. Dalam teks cerita sejarah, kutipan tersebut terdapat pada bagian ...
A. orientasi
B.reorientasi
C. peristiwa
D. sumber berita
E. abstraksi
2. Informasi yang disampaikan pada kutipan teks tersebut adalah ...
A. Rupiah merupakan mata uang yang digunakan sejak zaman dahulu kala.
B. Kerajaan Mataram lama, Sriwijaya, dan Majapahit menggunakan mata uang gulden.
C. Hindia Belanda menggunakan "uang" berupa logam
D. Tiap masa dalam sejarah Indonesia menggunakan jenis alat tukar atau uang yang berbeda-beda.
E. Penggunaan rupiah ditetapkan pada zaman penjajahan Belanda.
3. Dalam beberapa tahun terakhir, bahkan keindahan sejumlah tempat terancam oleh eksploitasi alam yang salah dan serakah.
Padahal, dengan pariwisata, daerah bisa mendapatkan penghasilan sekaligus memelihara alam lingkungannya. Berdasarkan
isinya, penggalan teks editorial tersebut terdapat pada bagian ...
A. pernyataan pendapat
B. argumentasi
C. pernyataan ulang pendapat
D. deskripsi umum
E. kesimpulan
4. Maraknya produk mie instan yang membanjiri negeri ini ternyata juga diikuti oleh maraknya ijazah mie instan yang harganya
relatif murah bisa menimbulkan kanker dan gangguan kecerdasan otak. demikian juga ijazah instan, bisa menyebabkan "kanker"
yang menggerogoti kualitas pendidikan negeri ini. Saat ini, kita merasakan bagaimana hebatnya "kanker" ijazah instan. Kualitas
pendidikan negeri ini semakin terpuruk, baik level pendidikan dasar, menengah, maupun tinggi.
Tujuan penulis menyampaikan informasi tersebut adalah ...
A. Menghimbau agar masyarakat tidak banyak membeli dan mengonsumsi mie instan.
B. Memperlihatkan kepada lembaga pendidikan agar jujur dalam menilai hasil belajar siswa.
C. Memastikan bahwa mie instan dan ijazah instan pasti sama-sama berbahaya.
D. memperingatkan masyarakat agar tidak tergiur dengan pendidikan yang murah dan singkat.
E. Menghimbau agar masyarakat tidak terjebak oleh iklan-iklan yang menggiurkan
5. Apakah janji semasa pemilihan presiden hanya berfungsi sebagai penarik simpati? Ataukah janji itu merupakan cita-cita yang
muncul dari lubuk hati? Bagaimana kita harus menempatkan janji pemimpin? Yang bijak tentu menilai kinerja pemimpin secara adil.
Waktu setahun belum cukup menampilkan hasil yang nyata, lebih-lebih satu prestasi. Apalagi kalau mengingat kondisi yang diwarisi
sangat parah. profesionalisme jelas merupakan modal utama untuk membuat pemerintah berjalan dengan baik. Pekerja profesional
membuat tugas dapat dengan mudah terlaksana. pemerintah kita rupanya tidak cukup terampil untuk mengikuti kiprah kemajuan
yang diperlihatkan Cina dan negara-negara Asia lain yang sudah lebih maju.
Opini penulis dalam teks editorial tersebut adalah ...
A. Pemerintah belum mampu mengikuti kiprah kemajuan China dan negara-negara Asia lainnya.
B. Hasil yang nyata dari sebuah pemerintahan dapat terlihat dari kinerjanya selama setahun.
C. Kita hendaknya menagih janji pemimpin jika sudah terpilih dalam pemilihan.
D. Janji-janji pada waktu pemilihan hanya merupakan penarik simpati masyarakat.
E. Profesionalisme pemerintah tidak mampu menampilkan hasil yang nyata bagi masyarakat.
Kutipan teks editorial berikut untuk soal nomor 6 dan 7.
Badan Pusat Statistik memasukkan pangan sebagai penentu garis kemiskinan. Oleh karena itu, pemerintah berkepentingan
menjaga harga pangan selalu stabil. Program presiden dalam masa jabatan keduanya adalah memastikan ada cadangan beras
sepuluh juta ton yang harus diusahakan dalam produksi dalam negeri. Keuntungan memproduksi sendiri pangan di dalam negeri
adalah menghindarkan ketergantungan dari impor sehingga Indonesia memiliki ketahanan dan kedaulatan pangan. Memproduksi
dengan pangan di dalam negeri memberikan lapangan kerja di desa dan kota melalui kegiatan di ladang hingga industri
pengolahan.
6. Pihak yang dituju redaksi dalam teks editorial tersebut adalah ...
A. perusahaan
B. pengimpor
C. pedagang
D. masyarakat
E. pemerintah
7. Pernyataan yang sesuai dengan teks tersebut adalah ...
A. Keuntungan memproduksi sendiri pangan di dalam negeri adalah menghindarkan ketergantungan dari impor.
B. Memproduksi pangan di dalam negeri menyempitkan lapangan kerja di desa.
C. Harga bahan pangan beras saat ini selalu mengalami kenaikan. Oleh karena itu, pemerintah berkepentingan menjaga harga
pangan beras selalu stabil.
D. Saat ini Indonesia mengalami kekurangan bahan pangan terutama beras.
E. Pemerintah belum mengusahakan ada cadangan beras sepuluh juta ton dalam produksi dalam negeri.
8. Jakarta penuh dengan masalah, seperti pasokan air bersih, pemukiman kumuh, pedagang kaki lima, sampah keamanan,
pengangguran, transportasi dan masih banyak lagi. Akan tetapi, masalah yang paling mengganggu kehidupan sehari-hari adalah
menurut sebuah kajian, apabila pertambahan jumlah kendaraan dan pertambahan jalan di Jakarta berjalan seperti saat ini maka
pada tahun 2014, kendaraan praktis tidak akan dapat bergerak sama entah berapa kerugian yang akan diderita rakyat, baik
material maupun nonmaterial.
Pokok masalah yang dibicarakan dalam teks editorial tersebut adalah ...
A. kemacetan di Jakarta
B. berbagai masalah di Jakarta
C. pertambahan jumlah kendaraan yang terus meningkat
D. kerugian masyarakat Jakarta
E. pertambahan panjang jalan Jakarta yang sangat lambat
9. Jumlah angkatan kerja yang meningkat setiap tahun merupakan keuntungan sekaligus sebagai tantangan bagi pemerintah dan
bangsa Indonesia dalam melaksanakan pembangunan nasional. Menurut pendapat para ahli bahwa manusia sebagai sumber
potensial merupakan salah satu modal dasar pembangunan, yaitu sebagai motor penggerak dalam mekanisme kerja dalam proses
produksi, serta sebagai sasaran dan hasil produksi itu sendiri.
Opini (pendapat) yang terdapat dalam penggalan teks editorial tersebut adalah ...
A. Jumlah angkatan kerja yang meningkat.
B. Setiap tahun merupakan keinginan dan sekaligus sebagai tantangan.
C. Melaksanakan pembangunan nasional.
D. Manusia sebagai sumber potensi merupakan salah satu modal dasar pembangunan.
E. Sebagai sasaran dan hasil produksi itu sendiri.
10. Bacalah kutipan teks editorial berikut!
Ketika Upah Minimum Kabupaten (UMK) naik, serta merta daya beli warga dan buruh meningkat. Pemerintah bertugas menjaga
agar permintaan melonjak cepat disikapi dengan persediaan yang cukup. Pemerintah harus bekerja sama dengan pebisnis.
Pebisnis barang kebutuhan yang saat ini telah eksis didorong untuk menambah stok barang. Bila mereka enggan untuk menambah
stok barang, pemerintah harus buka kran agar pemain baru masuk. Pemerintah jangan sampai kalah dengan mafia, kartel,
spekulan, atau sejenisnya yang memanfaatkan situasi kenaikan upah dengan menaikkan harga. Jika demikian adanya,
kesejahteraan buruh tidak akan terjadi.Buruh tidak akan sempat menikmati jerih payahnya mendapatkan penambahan upah.
Fakta yang dikemukakan dalam tajuk rencana di atas adalah …
A. Pebisnis barang kebutuhan yang saat ini telah eksis didorong untuk menambah stok barang.
B. Bila mereka enggan untuk menambah stok barang, pemerintah harus buka kran agar pemain baru masuk.
C. Pemerintah jangan sampai kalah dengan mafia, kartel, spekulan, atau sejenisnya.
D. Jika demikian adanya, kesejahteraan buruh tidak akan terjadi.
E. Buruh tidak akan sempat menikmati jerih payahnya mendapatkan penambahan upah.
Bacalah kutipan teks opini berikut untuk menjawab soal nomor 11 s.d 13
Di era keterbukaan ini, setiap orang rasanya tidak perlu takut lagi untuk mengemukakan atau mengekspresikan pendapat.
Kebebasan berekspresi ini, bahkan telah dijamin oleh negara secara konstitusional. Sayangnya orang masih merasa takut
mengemukakan keinginan atau pendapatnya secara terbuka. Perasaan malu dan takut semacam ini juga sering ditemui di dalam
diri siswa di sekolah, khususnya mereka yang masih di usia remaja.Akibat rasa malu dan takut untuk mengekspresikan keinginan
dan pendapatnya,proses belajar mengajar yang interaktif sulit dicapai. Siswa cenderung diam daripada membuka perdebatan atau
dialog dengan guru maupun dengan sesama siswa. Kondisi semacam ini tentu saja sangat tidak kondusif bagi upaya pembelajaran
yang bersifat dialogis dan interaktif. Oleh sebab itu, kemampuan asertif perlu ditanamkan dalam diri siswa sedini mungkin.
11. Yang bukan gagasan penjelas paragraf pertama kutipan teks opini di atas adalah….
A. Kebebasan berekspresi dijamin negara secara konstitusional
B. Setiap orang tidak perlu takut mengemukakan pendapat
C. masih banyak orang takut menyampaikan pendapat secara terbuka
D. pada umumnya remaja merasa malu dan takut menyampaikan pendapat
E. setiap orang takut berekspresi atau menyampaikan pendapat
12. Berdasarkan teks di atas, mengapa siswa cenderung diam daripada membuka perdebatan atau dialog dengan guru mereka?
Jawaban yang tepat sesuai isi teks opini di atas adalah ….
A. karena siswa tidak memilki kemampuan asertif.
B. karena siswa masih berusia remaja.
C. karena masyarakat juga masih takut menyampaikan pendapat secara terbuka.
D. karena perasaan tidak enak, takut , dan malu pada remaja.
E. karena negara belum menjamin kebebasan berpendapat.
13. Kesimpulan dalam teks opini di atas adalah…
A. pemerintah harus menjamin kebebasan berpendapat warganya
B. guru harus mengajarkan keberanian berpendapat
C. siswa harus belajar berekspresi dan menyampaikan pendapat
D. perlu upaya menciptakan pembelajaran yang kondusif
E. kemampuan asertif perlu ditanamkan dalam diri siswa sedini mungkin
14. (1)Bukan cuma pemerintah yang perlu berpikir tentang masalah pendidikan.
(2) Masyarakat pun diharapkan berperan serta.
(3) Karena, pendidikan adalah tanggung jawab kita semua.
(4) Peningkatan kecerdasan bangsa merupakan cita-cita bangsa.
(5) Hal ini jelas terdapat dalam undang-undang negara kita
Kalimat yang menggunakan kata tidak baku adalah kalimat nomor ...
A. (1) B. (2) C. (3) D. (4) E. (5)
15. Cermati urutan kalimat dalam kutipan editorial berikut!
(1) Oleh sebab itu, sebagai pondasi, Kemdiknas sendiri memfokuskan pendidikan di seluruh jenjang pendidikan yang dibinanya.
(2) Dalam prosesnya sendiri fitrah yang alamiah ini sangat dipengaruhi oleh keadaan lingkungan sehingga lingkungan memilki
peranan yang cukup besar dalam membentuk jati diri dan perilaku
(3) Pendidikan karakter kini memang menjadi isu utama di lingkungan pendidikan.
(4) Di disetiap jenjang pendidikan itu, pembentukan karakter itu dimulai dari fitrah yang diberikan Tuhan, yang kemudian
membentuk jati diri dan perilaku
(5) Selain itu, pendidikan berkarakter menjadi bagian dari proses pembentukan akhlak anak bangsa, juga diharapkan mampu
menjadi pondasi dalam meningkatkan derajat dan martabat bangsa Indonesia.
Urutan kalimat yang tepat untuk dijadikan paragraf yang padu adalah ....
A. (1), (2), (4), (5), dan (3)
B. (1), (3), (4), (5), dan (2)
C. (2), (3), (4), (5), dan (1)
D. (3), (5), (1), (4), dan (2)
E. (3), (4), (2), (1), dan (5)
16. Bacalah kutipan teks berikut!
Apa yang diharapkan warga dari sebuah sistem pendidikan ? Bagi orang awam sekalipun pasti tahu bahwa yang dibutuhkan adalah
setidaknya kurikulum yang baik, pengajar yang enak, fasilitas memadai, dan biaya murah jika bisa. Lalu selebihnya mungkin adalah
lingkungan yang kondusif, daya saing yang tinggi, serta segala aspek lain yang ada di luar ruang sekolah.
Masalah yang disoroti dalam paragraf tersebut adalah....
A. Sistem pendidikan yang baik.
B. Biaya pendidikan yang mahal.
C. Mutu pendidikan yang merosot.
D. Fungsi pendidikan di masyarakat.
E. Masalah pendidikan di Indonesia.
17. Bacalah kutipan teks berikut!
Ada tiga alasan untuk mengatakan bahwa akar peledakan bom sebagai tanggapan bahwa teror yang menggejala di dunia kini
adalah benak kekerasan manusia. Setiap manusia mempunyai cara unik untuk meresapi dan menanggapi aneka masalah yang ada
di luar dirinya. Hal yang menentukan cara manusia menanggapi masalah-masalah itu adalah benaknya. Ketika manusia memiliki
benak kekerasan, dia mudah menanggapi masalah-masalah itu dengan kekerasan. Benak kekerasan yang semula hanya dimiliki
segelintir manusia, kini mengalami globalisasi karena "jasa" media mutakhir dan teknologi komunikasi canggih. Informasi tentang
peledakan bom sebagai modus teror disampaikan oleh media dan teknologi komunikasi canggih dengan berbagai cara dan gaya.
Sifat penyampaian informasi yang tidak henti¬-hentinya memungkinkan bersarangnya kesan dan pesan yang tersimpan dalam
benak kekerasan manusia.
Kalimat ringkasan yang sesuai dengan isi teks editorial tersebut adalah ....
A. Teror bom yang kini terasa mengglobal akibat pengaruh media informasi.
B. Kekerasan yang dilakukan manusia, seperti teror bom merupakan respons dari masalah yang dihadapi.
C. Alasan peledakan bom sebagai teror didasari oleh bentuk kekerasan manusia kini terasa telah mengglobal.
D. Teror dan kekerasan yang dilakukan oleh manusia kini terasa sangat membahayakan.
E. Dalam benak manusia ditanggapi masalah-masalah yang dihadapi.
18. Bacalah kutipan teks berikut!
Banjir yang terjadi di sejumlah daerah belum mengancam produksi pangan. Luas areal yang teserang banjir dan juga puso tahun ini
lebih kecil dibandingkan dengan tahun lalu. Sementara itu, berbagai kalangan mengingatkan impor beras merupakan kebijakan
yang memukul kalangan petani. Sekretaris Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Departemen Pertanian, Sutarto Alimoeso, di
Jakarta, Rabu tanggal 11 Januari yang lalu, mengatakan bahwa laporan yang diterima dari daerah menunjukkan banjir yang terjadi
selama musim rendeng tahun ini belum mengancam produksi pangan karena areal yang terserang lebih kecil dibandingkan
dengan tahun lalu.
Ringkasan yang tepat teks editorial tersebut adalah …
A. Berbagai kalangan mengingatkan impor beras merupakan kebijakan yang memukul kalangan petani karena harga gabah
menjadi turun.
B. Laporan Sekretaris Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Departemen Pertanian, Sutarto Alimoeso, di Jakarta, Rabu tanggal 11
Januari yang lalu.
C. Banjir yang terjadi di sejumlah daerah belum mengancam produksi pangan karena areal yang terserang lebih kecil dibandingkan
dengan tahun lalu.
D. Luas areal yang teserang banjir dan juga puso di berbagai daerah tahun ini lebih kecil dibandingkan dengan tahun lalu.
E. Bencana Banjir dan puso yang melanda berbagai daerah di Indonesia pada tahun ini belum dirasakan mengancam para petani
karena lebih kecil.
Bacalah kutipan teks editorial berikut!
Beberapa waktu yang lalu banjir besar melanda Jakarta. Ribuan rumah tenggelam. Kerugian mencapai 39,5 milyar rupiah dan
menelan korban 10 orang meninggal. Seorang penduduk di luar Jakarta menyurati redaksi sebuah surat kabar. Surat tersebut berisi
pernyataan terhadap kondisi Jakarta. Menurutnya, Jakarta ternyata tidak seperti kota Metropolitan yang selama ini terlihat megah
dalam sinetron. Orang Jakarta mengatakan bahwa banjir yang melanda Jakarta kiriman dari Bogor , orang Bogor membantahnya.
Mereka mengatakan bahwa yang membuat kerusakan adalah orang Jakarta sendiri dengan menggusur petani dan membuat vila
dan hotel di puncak.
19. Opini pada teks editorial tersebut terdapat pada kalimat ….
A. Sepuluh orang meninggal dalam banjir tersebut.
B. Seorang penduduk di luar Jakarta menyurati redaksi sebuah kabar.
C. Orang Jakarta mengatakan bahwa banjir kali ini merupakan kiriman dari Bogor.
D. Kerugian mencapai 39,5 milyar rupiah dan sepuluh orang meninggal.
E. Beberapa waktu yang lalu banjir besar melanda Jakarta.
20. Opini berupa harapan terdapat pada kalimat di bawah ini yaitu...
A. Kenaikan harga itu merupakan kado ulang tahun baru 2014 yang tidak simpatik, tidak bijak, dan tidak logis
B. Pertamina tidak bisa semata-mata menjadikan harga pasar dunia sebagai kiblat dalam membuat keputusan. Sebab, di sisi lain
perusahaan memperoleh keuntungan besar atas hasil tambang minyak dan gas yang dieksploitasi dari perut bumi Indonesia.
C. Redaksi menduga bahwa pengakuan pemerintah yang tidak mengetahui rencana kenaikan harga elpiji hingga 50% itu tidak
benar.
D. Pemerintah seharusnya menggunakan keuntungan besar dari hasil tambang minyak dan gas untuk sebesar-besar kemakmuran
dan kesejahteraan rakyat.
E. Caranya dengan mengambil atau menyisihkan sepersekian persen keuntungan untuk menyubsidi kebutuhan bahan bakar
kalangan masyarakat menengah ke bawah.

B. Jawab pertanyaan di bawah ini!


Bacalah untuk menjawab soal nomor 1 dan 2 !
(1) Beberapa hari lagi Ujian Nasional akan segera dilaksanakan baik ditingkat SMA hingga
tingkat SD. Pelaksanaannya pun sama dengan pelaksanaan ujian nasional tahun lalu, hanya saja
pemerintah dalam hal ini kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud)
menambahkan sedikit aturan baru yaitu dengan melaksanakan Ujian Nasional secara online di
beberapa sekolahan.
(2) Jika di lihat dari keadaan dan situasi yang ada dilapangan saat ini, rencana pelaksanaan Ujian
Nasional online tersebut tidaklah tepat dan perlu untuk dipertimbangkan kembali. Sebenarnya
ide uang disampaikan oleh pemerintah untuk melaksanakan Ujian Nasional tersebut sangat baik,
tetapi dalam pelaksanaannya di lapangan akan menimbulkan berbagai macam permasalahan
seperti infastruktur yang belum merata dan kurangnya pengetahuan tenagatenaga ahli di berbagai
sekolah.
(3) Jika pelaksanaan Ujian Nasional online ini tetap dilakukan, beberapa sekolah akan
mengalami kesulitan karena ketiadaan infastruktur yang memadai seperti komputer, akses
internet dan daya listrik. Coba kita bayangkan jika di sekolah tersebut memiliki 300 siswa yang
mengikuti Ujian Naional, maka berapa jumlah komputer yang dibutuhkan oleh pihak sekolah
untuk melaksanakan Ujian Nasional ini, Tentunya mereka akan membutuhkan komputer yang
sangat banyak. Apabila tetap dipaksakan, cara satu-satunya adalah dengan menggunakan
komputer secara bergantian, tetapi cara ini malah akan menimbulkan masalah baru yaitu
timbulnya kecurangan-kecurangan dalam Ujian Nasional. Kalau pun kecurangan ini tetap
dibiarkan terjadi, lantas apa gunanya Ujian Nasional dilaksanakan dengan
menghamburhamburkan uang negara yang tidak sedikit tersebut?
1. Apa yang dibahas dalam teks di atas?
2. Apa struktur yang membangun pada paragraf pertama?

3. Apa yang maksud merancang?


4. Apa ciri yang paling menonjol dalam teks editorial?
5. Sebutkan hal-hal yang harus diperhatikan dalam menyunting!
6. Apa yang di maksud fakta?
7. Mengapa menulis teks editorial harus berdasarkan fakta?
8. Mengapa teks editorial harus menggunakan bahasa yang santun?
9. Jelaskan pengertian faktual!
10. Apa yang dimaksud koran?
11. Jelaskan pengertian opini!
12. Di mana teks editorial ditulis ?
13. Apa yang dimaksud informasi?
14. Apa kegunaan informasi dalam teks editorial?
15. Mengapa teks editorial harus mengandung informasi?
B. Jawaban
1. Teks tersebut membahas tentang Ujian Nasional yang akan segera dilaksanakan
2. Pada paragraph pertama menggunakan struktur bagian orientasi.

3. Membuat sesuatu
4. Ciri yang paling menonjol adalah penggunaan teks editorial antara lain yang berhubungan
dengan adverbial, konjungsi, verba (material, relasional, dan mentah) dan kosa kata
5. Dalam menyunting teks editorial ada hal-hal yang harus diperhatikan misalnya, sebelum mulai
menyunting teks editorial, penyunting wajib mencari informasi mengenai kaidah penulis teks
editorial.
6. Fakta adalah hal atau keadaan yang merupakan kenyataan atau sesuatu yang benarbenar ada
atau terjadi.
7. Karena teks editorial memaparkan sesuatu yang nyata nemun ditungkan berdasarkan opini
penulis.
8. Karena teks editorial dibaca oleh semua kalangan
9. Faktual adalah suatu kejadian yang bersifat nyata, benar-benar terjadi tetapi tidak terikat
dengan waktu.
10. Koran adalah sejenis media massa yang memberitakan kejadian-kejadian sehari-hari dalam
kehidupan manusia.
11. Perkiraan, pikiran, atau tantangan tentang suatu hal (seperti orang atau peristiwa)
12. Teks editorial biasanya ditulis dan diterbitkan dalam surat kabar atau majalah.
13. Informasi adalah sekumpulan data/fakta yang diorganisasi atau diolah dengan cara tertentu
sehingga mempunyai arti bagi penerima
14. Informasi berguna sebagai pendukung teks tersebut
15. Karena teks editorial berisi pendapat seseorang terhadap suatu isu atau masalah

Anda mungkin juga menyukai