Anda di halaman 1dari 4

Dewasa ini hampir semua orang menggunakan media sosial sebagai sarana untuk memperoleh

informasi atau berita terkini. Sebagai salah satu pengguna media sosial yang bijak, sikap saya....

Tidak menyebarkan hoax atau berita palsu di media sosial

Memastikan keakuratan setiap berita yang ada

Menggunakan media sosial untuk hal-hal yang penting saja

Berhenti menggunakan media sosial karena kurang merasakan manfaatnya

Menerima dan mempercayai seluruh berita yang tersebar di media sosial

Apa yang akan Anda lakukan apabila mendapatkan sebuah berita palsu (hoax) yang cukup
membahayakan ?

Tidak ikut terpancing setelah membaca berita tersebut

Biasa saja dan mengabaikannya karena tidak ingin ambil pusing

Membuat pengaduan ke kominfo terkait berita palsu tersebut

Memanfaatkan fitur report untuk menandainya sebagai spam atau konten negatif

Ikut membantu menyebarkannya agar semakin viral

Sebagai pimpinan di perusahaan, apabila Anda menemui karyawan yang mempergunakan teknologi
yang ada di perusahaan untuk hal-hal di luar pekerjaan, maka Anda....

Membebaskan penggunaan teknologi perusahaan oleh karyawan secara penuh

Membuat aturan atau batasan mengenai penggunaan teknologi di perusahaan

Membiarkannya sesekali sebagai cara untuk menghilangkan kejenuhan selama bekerja

Memastikan penggunaan teknologi setiap karyawan sudah sesuai aturan yang diterapkan oleh
perusahaan

Menerapkan penggunaan teknologi secara seimbang dan bijak untuk seluruh karyawan di perusahaan

Hari ini kamu tidak berangkat kerja karena sakit. Ketika bos menangih deadline pekerjaanmu hari ini,
maka kamu akan

Meminta maaf kepada bos karena tidak dapat mengumpulkannya hari ini
Meminta bos untuk memperpanjang waktu pengumpulan

Meminta pemakluman dan menjelaskan kondisi saya sebenarnya

Meminta maaf dan kelonggaran waktu pengumpulan

Meminta izin kepada bos untuk mengumpulkannya secara online

Saat Anda sedang mengerjakan tugas proyek dengan sebuah program di laptop kantor, tiba-tiba
program tersebut error yang membuat Anda tidak dapat melanjutkan pekerjaan tersebut, maka sikap
Anda ....

Browsing melalui smartphone untuk mencari tahu cara mengatasi program yang error tersebut

Segera menutup program aplikasi tersebut untuk menghindari kehilangan data di laptop

Meminta ahli IT di perusahaan untuk mengatasi atau menyelesaikan permasalahan tersebut

Melapor kepada atasan bahwa pekerjaan tersebut harus Anda tunda sementara

Bertanya kepada teman yang mengerti IT dan berpengalaman dalam menangani hal tersebut

Siang ini Anda bertemu dengan seorang klien untuk membahas rencana proyek. Saat diskusi
berlangsung, tiba-tiba Anda mendapat sebuah panggilan di handphone. Maka Anda ....

Segera mematikan handphone agar tidak mengganggu fokus Anda

Mengangkat telepon karena takut ada hal penting

Meminta maaf kepada klien dan segera mensilent handphone Anda

Mengangkat telepon apabila klien tersebut mempersilahkan Anda

Membiarkan handphone Anda berdering sambil fokus pada diskusi

Setelah beberapa bulan bekerja di suatu perusahaan, Anda mulai menyadari bahwa gaji yang diberikan
tidak sebanding dengan kerja keras Anda selama ini. Namun di sisi lain, perusahaan tersebut memang
baru dirintis. Sikap Anda adalah ....

Memilih untuk berhenti bekerja karena hal tersebut menyiksa Anda secara tidak langsung

Tetap merasa kecewa dan menyesuaikan semangat kerja dengan gaji yang diberikan
Meningkatkan skill dan kemampuan Anda sebelum menuntut hak

Menganggap wajar hal tersebut karena kondisi perusahaan dan tetap mempertahankan kinerja Anda

Bernegosiasi perihal gaji yang diharapkan dengan menunjukkan kinerja terbaik Anda selama ini

Sebagai seorang pekerja lepas (freelance) Anda kerap kali mendapatkan proyek dengan bayaran yang
kecil. Sikap yang akan Anda ambil untuk proyek seperti tersebut adalah ....

Tetap berusaha menyelesaikan pekerjaan sesuai waktu yang ditentukan

Bertanggung jawab dalam menyelesaikan proyek tersebut dengan hasil yang terbaik

Meminta kepada pemilik proyek untuk tarif tambahan sesuai kesulitan

Mengeluhkan beban kerja yang diberikan tidak sesuai dengan tingkat kesulitan

Meminta maaf dan menyatakan pada pemberi proyek bahwa hasil yang diberikan tidak maksimal karena
bayaran yang minim

Pada suatu waktu, Anda akan mengikuti wawancara di sebuah instansi, di mana Anda diwajibkan hadir 1
jam sebelum dimulai. Di saat yang sama, ada keluarga jauh Anda yang tiba untuk bertamu dan
sepertinya tidak ada orang lain yang bisa menemani tamu tersebut. Sikap yang seharusnya dilakukan
adalah...

Meminta maaf karena meminta saudara Anda menunggu hingga akhir wawancara selesai

Mengabaikan saudara Anda tersebut karena akan wawancara

Tetap menuju lokasi wawancara untuk menghindari keterlambatan

Tetap menuju lokasi dengan memastikan ada keluarga lain di rumah

Menyarankan agar saudara Anda tersebut kembali saat wawancara usai

Saat jam makan siang, kolega Anda mengajak Anda untuk makan siang bersama di luar kantor, sekaligus
mendiskusikan hal hal lain dalam pekerjaan. Saat tiba di lokasi, secara mendadak atasan Anda
menghubungi Anda agar kembali ke kantor secepat mungkin karena ada urusan mendadak yang hanya
Anda yang sekiranya bisa. Maka sikap Anda adalah...

Meminta rekan lain yang ada di kantor untuk mengurusi urusan tersebut

Menerima permintaan atasan dan sesegera mungkin menuju kantor setelah minta maaf ke kolega Anda
Meminta atasan untuk mengatasi masalah tersebut karena posisi sedang istirahat

Menolak dengan sopan permintaan atasan Anda, karena sedang dalam jam istirahat untuk Anda

Menanyakan tentang urusan apa yang harusnya Anda kerjakan

Anda mungkin juga menyukai