Anda di halaman 1dari 7

ACARA PERAYAAN NATAL REMAJA DAN NAPOSO

HKBP SIMPANG RAYA, RESSORT PANEI TONGAH


Senin, 20 Desember 2021

Thema
“Karena itu sempurnakanlah sukacitaku dengan ini: hendaklah kamu sehati
sepikir, dalam satu kasih, satu jiwa, satu tujuan”
(Filipi 2:2)

Sub Thema
Melalui perayaan natal ini hendaknya kita menjadi remaja dan naposo yang sehati
sepikir didalam Kristus
A. PEMBUKAAN
01. Salam MC
02. Barisan prosesi (Jemaat Berdiri)
03. Kata sambutan
 Ketua Panitia Natal
 Pembina
 Utusan orang tua
04. Penyalaan Lilin
 Pengkotbah
 Pembina
 Ketua Pantia Natal
 Ketua BPH
 Utusan Parhalado
 Utusan orang tua
B. KEBAKTIAN NATAL
01. Saat Teduh
02. Salam dan Panggilan Beribadah (L-iturgis, S-emua)
L: Berkumandang di angkasa raya sangkakala sorgawi megah bergembira
menyambut sang Raja yang t’lah lahir di kandang domba.
S: Allah turun dari Sorga mulia, lahir dalam kandang yang hina,
menghapus dosa umat manusia karena kasihNya sungguh besar.
L: Sang Putera Allah Yesus Kristus Juruselamat umat manusia. Dialah
perwujudan hikmat Allah. Bersoraklah dan nyanyikan kidung indah.
Marilah kita teduhkan diri dalam satu hati untuk memuji dan menyembah
Allah yang telah menyatakan hikmatNya dalam diri Yesus Kristus Putera
Allah. Untuk itu, marilah kita kita sambut kedatanganNya dengan
nyanyian syukur. Kita nyanyikan Hai Umat Kristen Pujilah….
S: Menyanyikan BN No.48:1-2 ‘‘Hai Umat Kristen Pujilah’’
1. Hai umat Kristen Pujilah Allah maha besar. Bernyanyilah dengan
gemar. Agungkan namaNya, agungkan namaNya.
2. Gerbang Surga dibukaNya kepada umatNya. Diutus Putera tunggalNya.
Selamatkan dunia, selamatkan dunia.
03. Invocatio – Votum/Introitus - Doa:
L: Di dalam Nama Allah Bapa, dan Nama AnakNya, Tuhan Yesus Kristus
dan Nama Roh Kudus, yang menciptakan langit dan bumi. Hendaklah
setiap orang percaya mengaku bahwa Yesus adalah satu-satunya
Juruselamat yang hidup, yang memberikan kehidupan yang kekal.
S: Amin.
L: Di malam perayaan NatalMu ya Kristus Yesus, kami mengaku bahwa
kami telah berdosa terhadap Engkau. Kami mengabaikan hikmat Tuhan
dan kami kehilangan damai sejahteraMu.
S: Ampunilah kami ya Tuhan.
L: Hari-hari hidup kami dipenuhi oleh kepentingan diri sendiri. Kami
mengabaikan sesama kami dan memupuk kebencian, iri hati dan dendam
dalam hati kami. Hidup kami, hati kami semakin jauh dari persekutuan
dengan Tuhan sebab kami lebih menyukai kegelapan dosa dari pada
terangMu.
S: Ampunilah kami ya Tuhan dan baharui lah hidup kami agar kami berjalan
pada jalanMu dan hidup dalam hikmat Allah.
L: Hidup itu telah dinyatakan, dan kami telah melihatnya dan sekarang kami
bersaksi dan memberikan kepada kamu tentang hidup kekal, yang ada
bersama-sama dengan Bapa dan yang telah dinyatakannya kepada kami.
S: Kemuliaan bagi Bapa, dan Anak dan Roh Kudus, seperti pada permulaan,
sekarang, selalu dan sampai selama-lamanya.
L: Marilah kita berdoa: Engkau memberikan anakMu kepada kami untuk
menyelamatkan kami dari dosa. Engkau membimbing kami dari
kegelapan menuju terangMu, penuhi dan terangilah hati kami dengan
RohMu, supaya kami semakin membenci dosa dan mulai merindukan
firmanMu yang kudus. Berikanlah RohMu membimbing kami supaya
kami bertambah baik dan menjadi teladan sesuai dengan perintah Tuhan
Yesus. Amin.
04. Bernyanyi BN.No.57:1-2 “Sudah Tiba Hari Raya”
1. Sudah Tiba hari raya yang kudus. Hari Natal Jurus’lamat dunia. Tuhan
datang dari Surga yang kudus, menebus umatNya. Kemuliaan bagi Allah,
damai bagi s’luruh dunia. Manusia yang percaya, berkenan padaNya.
2. Hai semua umat mari menyembah. Tuhan Yesus tidur di palunganNya.
Yang di utus Allah Bapa ke dunia, menebus manusia. Kemuliaan bagi
Allah, damai bagi s’luruh dunia. Manusia yang percaya berkenan
padaNya.
05. Renungan: Filipi 2:2
06. Bernyanyi BN No. 754:1- “Berlimpah Sukacita”
(mengumpulkan persembahan)
1. Berlimpah sukacita di hatiku, di hatiku, di hatiku. Berlimpah sukacita di
hatiku, di dalam hatiku. Bersukacita di dalam Tuhan, kasih Tuhan s’lalu
bersamaku. Bersukacita di dalam Tuhan, kasih Tuhan s’lalu
bersamaku
2. Mardame jala sonang dingolungkon, dirohangkon, dirohangkon.
Mardame jala sonang do ngolungkon Tongtong dirohangkon. Mauliate
gok las ni roha maringan holongMi Tuhan di au. Mauliate gok las ni roha
maringan holongMi Tuhan di au.
3. Kasih Yesusku s’lalu di hatiku, di hatiku, di hatiku. Kasih Yesusku s’lalu
di hatiku, Yesus di hatiku. Bersukacita di dalam Tuhan, kasih Tuhan s’lalu
bersamaku. Bersukacita di dalam Tuhan, kasih Tuhan s’lalu bersamaku.
07. Puisi
08. Bernyanyi KJ No. 64:1-2 “Bila Kulihat Bintang Gemerlapan”
♪ Bila kulihat bintang gemerlapan dan bunyi guruh riuh kudengar. Ya
Tuhanku tak putus aku heran melihat ciptaanMu yang besar. Maka jiwaku
pun memujiMu, sunguh besar Kau Allahku. Maka jiwaku pun memujiMu,
sunguh besar Kau Allahku
09. Liturgi Penciptaan
10. Vocal Solo “Mula Pertama”
11. Liturgi Kejatuhan Manusia Dalam Dosa
12. Bernyanyi KJ No. 99:1+3 “Gita Sorga Bergema”
1. Gita sorga bergema Lahir Raja Mulia! Damai dan sejahtera turun dalam
dunia. Bangsa-bangsa bangkitlah, dan bersoraklah serta, permaklumkan
Kabar Baik. Lahir Kristus T’rang ajaib. Gita sorga bergema Lahir Raja
Mulia.
2. Raja Damai yang besar Surya Hidup yang benar. Menyembuhkan dunia di
naungan sayapNya. Tak memandang diriNya, bahkan maut di t’rimaNya,
lahir untuk memberi hidup baru abadi. Gita sorga bergema lahir Raja
Mulia.
13. Liturgi Kelahiran
14. Bernyanyi KJ No. 92 :1-3 “Malam Kudus” (Jemaat Berdiri)
1. Malam kudus, sunyi senyap dunia terlelap. Hanya dua berjaga terus,
Ayah bunda mesra dan kudus; Anak tidur tenang, Anak tidur tenang.
2. Denggan ni, bornginna i. Uju ro Jesus i. Tu parmahan di Betlehem i.
Dipaboa na di surgo i. Nunga ro sipangolu Jesus Tuhanta i.
3. Malam ktudus, sunyi senyap, Kurnia dan berkat. Tercemin bagi kami
terus, Di wajahMu, ya Anak kudus, Cinta kasih kekal, cinta kasih kekal.
(Jemaat duduk)/ Tarian Malam Kudus
15. Bernyanyi KJ No. 101 :1-2 “Alam Raya Berkumandang”
1. Alam raya berkumandang oleh pujian mulia. Dari gunung dari padang
kidung malaikat bergema. Glo………ria.. in excelsis de..o. Glo………ria..
in excelsis de..o
2. Hai gembala kar’na apa, sambutan ini menggegar. Bagi Maharaja siapa
sorak sorgawi terdengar. Glo………ria.. in excelsis de..o Glo………ria..
in excelsis de..o
16. Koor Gabungan
17. Puisi Berantai “Dan Tuhan pun Tersenyum Di bait KudusNya”
18. Drama “Ahu do mamillit hamu”
(Tarian, Drama, Koor, Pantomim)
19. Bernyanyi KJ No.119:1+3 “Hai Dunia Gembiralah”
1. Hai dunia gembirahlah dan sambut Rajamu! Dihatimu terimalah!
Bersama bersyukur, bersama bersyukur, Bersama-sama bersyukur.
3. Jangan lah dosa menetap di ladang dunia. Sejahtera, penuh berkat.
Berlimpah s’lamanya, berlimpah s’lamanya, Berlimpah-limpah
s’lamanya.
20. Pengutusan
L: Ya Allah sumber segala kasih karunia! Lihatlah kami umatMu dengan
segala keberdosaan kami. Kami mengaku dan sadar jika kami berjalan
sendiri maka kami tidak akan mampu, tetapi kami masih bersyukur
kepadaMu ya Tuhan karena Engkau membimbing kami dan masih
berkenan kepada kami.
S: Segala hormat, puji dan kemuliaan hanya bagi Allah.
L: Sekarang kami yakin karena Tuhan telah hadir dalam hidup kami maka
kami akan mendapatkan berkatMu. Berkatilah setiap anak-anakMu yang
berada di tempat ini. Bimbinglah mereka menurut kehendakMu, sehingga
mereka tahu aturan yang benar seperti yang Engkau berikan kepada kami.
S: Segala hormat, puji dan kemuliaan hanya bagi Allah sang Raja.
L: Terangilah hati kami ya Tuhan Allah dalam kerajaanMu sehingga kami
dapat tinggal bersama-sama dengan Engkau dalam kehidupan dunia yang
kekal sebagaimana yang telah Engkau janjikan bagi kami. Amin!
21. Doa Persembahan-Doa Berkat-Penutup
22. Hiburan
23. Lelang

Anda mungkin juga menyukai