Anda di halaman 1dari 4

LEMBAR DISKUSI

NAMA : SRI RAHAYU, S.Pd.I

NIM :2208112529

KELAS :ADAPTIVE 18

MODUL :Pengembangan Perangkat Pembelajaran

DOSEN :Dr. H. IWAN, M.Ag

Bagaimana Membuat dan mengimplementasikan penilaian sikap, keterampilan dan sikap


pengetahuan berbasis HOTS untuk memperbaiki kualitas pembelajaran Mata Pelajaran
PAI di Kelas?

Penilaian merupakan bagian yang sangat penting dalam proses pembelajaran karena
penilaian merupakan hal yang menentukan apakah berhasil atau tidak dalam proses pembelajaran
serta dapat mengukur kemampuan siswa. Menurut Permendikbud No.23 Tahun 2016, Penilaian
adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar
peserta didik

Pelajaran PAI merupakan pelajaran yang mengandung aspek kehidupan yang


membentuk karakter peserta didik. Pelajaran PAI menyiapkan peserta didik untuk memahami,
meyakini, serta mengamalkan ajaran islam.10 Maka dari hal itu, pelajaran PAI menjadi tolak
ukur berfikir kritis siswa dalam memecahkan masalah masalah keagaaman yang akan dihadapi
nantinya serta menjadi bekal peserta didik dalam berkehidupan nantinya. Harapannya peserta
didik mampu mengamalkan dan mampu menganalisis mengevaluasi suatu keadaan atau
persoalan yang dihadapinya dengan kemampuan berfikir yang kritis.

Pada era saat ini guru dituntut untuk mengembangkan skill dalam pembelajarannya
sesui dengan Undang undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen
bahwa dalam melaksanakan tugas keprofesionalan guru berkewajiaban : 1 merencanakan
pembelajaran, melaksanakan proses pembelajaran yang bermutu, serta menilai dan mengevaluasi
hasil pembelajaran, 2) meningkatkan kompetensi pedagogik, 3)bertindak objektif dan tidak
diskriminasi atas dasar pertimbangan jenis kelamin, agama, suku, ras, dan kondisi fisik tertentu,
4) menjunjung tinggi peraturan perundangundangan, hukum, kode etik guru, serta nilai-nilai
agama dan etika, 5) memelihara dan memupuk persatuan dan kesatuan bangsa.29 Seiring
kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi guru perlu mengembangkan skill dalam mengajarnya
dan kecakapan dalam teknologi.

Guru tidak hanya memberi sekedar materi, serta siswa menerima materi tanpa ada
tindak lanjutnya, akan tetapi guru mempu memperdayakan daya pikir peserta didik untuk
menelaah, mengolah, menganalisis materi sehingga terbentuk daya pikir yang kritis dantindakan
yang berkualitas. Hal tersebut merupakan proses pembelajaran yang bermaknasesuai dengan
tuntutan zaman.

Sesuai dengan tuntutan perkembangan abad 21, pesertaa didik diharapkan dapat
mencapai berbagai kompetensi dengan penerapan HOTS atau keterampilan berpikir tingkat
tinggi. Kompetensi tersebut yaituu berpikir kritis (critical thinking), kreatif dan inovasi
(creativity and innovative), kemampuan berkomunikasi (communication skill), kemampuan
bekerja sama (collaboration), dan kepercayaan diri (confidence). Sehingga dalamm hal ini, guru
perlu menerapkan pembelajaran dan penilaian berbasis HOTS atau keterampilan berpikir tingkat
tinggi padassaat pembelajarann agar siswaa mampuu memahami pendalaman materi pada
pembelajaran dan guru mampu mengukur kemampuan peserta didik. Pembelajaran berorientasi
pada keterampilan tingkat tinggi merupakan program yang dikembangkan sebagai upaya
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga
Kependidikan (Ditjen GTK) dalam upaya peningkatan kualitas pembelajaran dan meningkatkan
kualitas lulusan. Peningkatan kualitas peserta didik salah satunya dilakukan melalui peningkatan
kualitas pembelajarann yang berorientasii pada keterampilan tingkat tinggi (HOTS). Kualitas
pembelajaran juga perlu diukur dengan penilaian berorientasi pada keterampilan tingkatt tinggi
atau Higher Order Thinking Skills (HOTS). Berhubungan hal diatas, guru harus mampu
meningkatkan dan menerapkan pembelajaran berbasis HOTS padaasaat pembelajaranndan guru
jugaaharus mampu menyusunn soal-soal bberbasis HOTS untuk penilaian terhadapp peserta
didik, karena padaa dasarnya penilaiann dilakukan untuk mengetahui ketercapaian indikator dari
materi yang telah diajarkan kepada peserta didik. Penilaian hasil belajar diharapkan juga dapat
membantu peserta didik untuk meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi (Higher Order
Thinking Skills/HOTS), karena berpikir tingkat tinggi dapat mendorong peserta didik untuk
berpikir secara luas,kritis,kreatif, dan mendalam tentang materi pembelajaran.
Cara melakukan penilaian berbasis HOTS Penilaian adalah proses pengumpulan dan
pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik. Penilaian hasil
belajar oleh pendidik bertujuan untukkmemantau dan mengevaluasi proses, kemajuanbbelajar,
dan perbaikan hasil belajar peserta didik secaraaberkesinambungan. Penilaian hasil belajar
peserta didik meliputi aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Penilaian aspek sikap
dilakukan melalui observasi/pengamatan dannteknik penilaian lain yanggrelevan, dan
pelaporannya menjadi tanggung jawab wali kelas atau guru kelas.

Sebelum menerapkan pembelajaran dan penilaian HOTS, tentunya guru terlebih


dahulu harus menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang mencerminkan
pembelajaran dan penilaian HOTS, karena RPP tersebut akan menjadi panduannbagi guru dalam
melaksanakan pembelajaran. Hasil pembelajaran HOTS akan diukur melalui penilaian HOTS
pada aspek pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Tujuannya untuk mengetahui ketercapaian
Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) dari sebuah Kompetensi Dasar (KD) yang diwakili oleh
sebuah Kata Kerja Operasional (KKO).

1. Penilaian Sikap

Sikap terdiri dari dua jenis, yaitu sikap spiritual (KI-1) dan sikap sosial (KI-2).
Instrumen utama penilaian sikap adalah instrument observasi sedangkan jurnal, penilaian diri,
dan penilaian antarteman menjadi instrumen penilaian pendukung. Pada penilaian sikap,
diasumsikan semua peserta didik bersikap baik.

Penilaian sikap peserta didik oleh guru menggunakan lembar observasi dan dilakukan
dalam kegiatan pembelajaran. Adapun jurnal, penilaian diri, dan penilaian antarteman dilakukan
sewaktu-waktu. Penilai sikap bisa menjadibbagian dari penilaian proses, misalnya pada saat
diskusi kelompok guru berkeliling dan mengamati dan aktivitas peserta didik selama diskusi
berlangsung.

2. Aspek pengetahuan (KI-3) diukur melalui tes, baik test lisan atau tes tulisan.

Test lisan berupa sejumlahppertanyaan yang telah disiapkan oleh guru dan dijawab
secara lisan oleh siswa. Test tertulis terdiri dari dua model yaitu objektiffdan non objektif. Model
soaloobjektif seperti Pilihan Ganda (PG), menjodohkan, Benar-Salah (BS), dan isian singkat.
Sedangkan nonnobjektif yaitu soal uraian. Dalam kaitannyaddengan soal HOTS, tipe soal yang
digunakan adalah PG dan uraian. a. Contohmmelakukan penilaian soal pilihan.

3. Penilaian Keterampilan ( KI-4 )

Penilaian keterampilan dilakukan melalui penilaianppraktik, produk, dan proyek. Hal


tersebutddisesuaikan dengan IPK yang telahdditentukan pada RPP dan sesuai dengan
modelppembelajaran yang digunakan. Penilaian yang relevanddengan penilaian keterampilan
yaitu KD-KD pada KI-4, misalnyammenyusun laporan, percobaan di laboratorium, praktik
membacaAAlquran, praktiksshalat, praktik olah raga, praktik menari, praktik membuatssebuah
karya, praktikmmenulis puisi, praktei membaca atau menulis puisi, dannsebagainya. Intinya,
pada saat penilaiankketerampilan, peserta didik harus mampu memperlihatkan penguasaannya
dalam melakukan sebuah gerakan, mempresentasikan sebuah laporan, atau menghasilkan sebuah
produk. Dalam penilaian praktek, guru membuat instrument penilaian disertai dengan rubrik
disesuaikan dengan indikator yang akan dinilai.

Dengan mengenal karakter dan jenis-jenis penilaian HOTS, guru diharapkan dapat
mengembangkan beragam instrument penilaian yang dapat memotret kompetensi peserta didik,
sehingga semangat penilaian otentik, yaitu penilaian yang objektif, apa adanya dalam mengukur
aspek pengetahuan, sikap, dan pengetahuan dengan menggunakan berbagai instrument penilaian
yang relevan dapat terwujud. Proses menilai memanggbukan hal yang mudah, tetapi hal ini
menjadi sebuah tanggung jawab dari seorang guru profesional.

Anda mungkin juga menyukai