Anda di halaman 1dari 7

KELOMPOK TANI SUMBER MAKMUR

DESA JONE KECAMATAN TANAH GROGOT


KABUPATEN PASER PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Nomor : 02/KT-SM/VI/2021 Kepada Yth


Lampiran : 1 Eksemplar Direktur Jenderal Tanaman Pangan
Perihal : Permohonan Bantuan Cq. Direktur Pengelolaan dan Pemasaran
Combine Harvester Hasil Tanaman Pangan
Kementerian Pertanian
di-
Jakarta

Dengan Hormat .

Keterbatasan sumber daya manusia dan permodalan di kelompok tani mendorong


kami dari Kelompok Tani Sumber Makmur mengajukan Proposal Permohonan Alat Mesin
Pertanian berupa mesin panen padi dan jagung (Combine Harvester Multiguna) dengan
tujuan dapat membantu seluruh kelompok tani yang ada di Desa Jone pada khususnya dan
kelompok tani di desa sekitar pada umumnya, untuk efisiensi waktu,tenaga dan biaya pada
saat panen.

Sebagai bahan pertimbangan ,bersama dengan permohonan ini kami lampirkan


beberapa berkas pendukung.antara lain:

1.Surat Keputusan Kepala Desa tentang Nama dan Susunan Pengurus Kelompok

2.Surat Rekomendasi dari Desa

3.Surat Rekomendasi dari BPP

4.Surat Keterangan Domisili

Demikian permohonan ini kami sampaikan dengan harapan semoga dapat dikabulkan,
atas bantuan dan kebijaksanaannya kami ucapkan terimakasih.

Jone, 10 Juni 2021

Pengurus Kelompok Tani

“ SUMBER MAKMUR”

Ketua SEKRETARIS

Hj.Hamiyah Awang Darsani

KATA PENGANTAR
Puji syukur atas kehadirat Allah,SWT yang telah melimpahkan rahmat dan
karunianya sehingga kami dapat menyelesaikan proposal ini. Proposal kami ajukan sebagai
ikhtiar dengan tujuan meningkatkan kualitas produksi tanaman pangan, palawija dan
hortikultura melalui bantuan alat mesin pertanian berupa Combine Harvester Multiguna.
Kelompok Tani Sumber Makmur merupakan kelompok usaha yang bergerak dalam pertanian
tanaman pangan, perlu kiranya mendapatkan perhatian dan pembinaan yang lebih intensif
serta diberikan fasilitas bantuan alat mesin pertanian sebagai modal awal usaha agar terwujud
kemampuan dan kemandirian kelompok.

Dengan ini kami menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah
membantu memberikan motivasi,informasi juga bantuan baik moril maupun material untuk
pengembangan dan pembinaan kegiatan usaha kelompok yang sedang kami kembangkan.
Kami menyadari bahwa proposal ini jauh dari kesempurnaan,untuk itu kami sangat terbuka
menerima kritik dan saran yang sifatnya membangun demi kebaikan kelompok kami
kedepan.

Jone , 10 Juni 2021

Kelompok Tani Sumber Makmur

KELOMPOK TANI SUMBER MAKMUR


DESA JONE KECAMATAN TANAH GROGOT
KABUPATEN PASER PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

PROPOSAL PERMOHONAN BANTUAN ALAT DAN MESIN PERTANIAN


( COMBINE HARVESTER MULTI GUNA)
I. PENDAHULUAN
I.1 Latar Belakang
Dalam rangka pemberdayaan perekonomian rakyat di Kabupaten Paser pada
umumnya dan khususnya desa Jone Kecamatan Tanah Grogot dikembangkan bergagai
subsektor salah satunya adalah tanaman pangan dan hortikultura sebagai alternatif upaya
pemecahan masalah ekonomi masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan hidup
masyarakat tani.
Pengembangan subsektor pertanian perlu diupayakan sebagai komponen usaha pertanian
yang merupakan bagian integral dari pembangunan nasional yang terus ditingkatkan
melalui intensifikasi pertanian,lebih khusus nya lagi di Desa Jone. Desa Jone memiliki
potensi lahan pertanian seluas 620 Ha sedangkan lahan fungional kurang lebih 125 ha.
Tidak adanya dukungan alat mesin pertanian untuk panen menjadi salah satu kendala,
sehingga kualitas produksi hasil pertanian masih rendah.
Berangkat dari hal tersebut kami dari Kelompok Tani Sumber Makmur mengambil
langkah untuk mengajukan proposal ini,yaitu permohonan bantuan peralatan dan mesin
pertanian berupa Combine Harvester Multiguna
I.2 Tujuan dan Sasaran
1. Untuk mempermudah kelompok tani dalam kegiatan usaha taninya,khususnya
masalah penanganan panen.
2. Efisiensi atau menghemat pengeluaran biaya dan tenaga kerja.
3. Mengoptimalisasi peningkatan produksi/produktifitas padi di setiap musim tanam.
4. Dapat memperlancar kegiatan kelompok beserta anggotanya
5. Meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi padi sehingga berdaya jual tinggi.

II. MASALAH DAN PEMECAHAN MASALAH


a) Permasalahan
 Potensi lahan sawah maupun lahan kering yang ada cukup luas akan tetapi
kelompok belum memiliki combine harvester untuk proses panen.
 Kualitas dan kuantitas hasil kurang memuaskan kerena dukungan alat dan mesin
pertanian belum ada.
 Keterbatasan modal kelompok dan anggota kelompok tani menjadi kendala utama
dalam memperoleh atau mendapatkan alsintan yaitu Combine Harvester.
b) Pemecahan Masalah
 Proses panen saat musim tanam rendengan dan gadu memerlukan kerjasama antar
pengurus kelompok beserta anggota dengan kelompok lain yang telah mempunyai
alat panen.
 Petani menyewa alat power trasher dari kelompok lain.
 Pengurus dan anggota kelompok harus bekerjasama dalam mengatasi proses
panen.

III.USULAN PROGRAM
Pengembangann usaha tani tetap dilakukan berbagai upaya untuk meningkatkan
produksi/produktifitas,upaya peningkatan apabila tidak didukung dengan sarana dan
prasarana alat dan mesin pertanian yang memadai hanya menjadi harapan yang tidak akan
terwujud. Dalam upaya pengembangan usaha tani di Desa Jone, Kelompok Tani Sumber
Makmur memohon bantuan alat dan mesin pertanian berupa Combine Harvester. Dari adanya
bantuan tersebut diharapkan mampu meningkatkan luas tanam dan produksi /produktifitas
yang pada akhirnya dapat meningkatkan pendapatan petani dalam kelompok tani,dan
masyarakat pada umumnya

KELOMPOK TANI SUMBER MAKMUR


DESA JONE KECAMATAN TANAH GROGOT
KABUPATEN PASER PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

SUSUNAN PENGURUS

Ketua : Hj.Hamiyah
Sekretaris : Awang Darsani
Bendahara : Asan
Anggota :
1. Adamsyah 14. Mintariadi
2. Ramadaniansyah Nur 15. Rusdiana
3. Kalaudius Manalu 16. Kettuk
4. Aliansyah 17. Indrawati
5. Saiah 18. Sahmat
6. Rama 19. Hayani
7. Kupe 20. Eli Bedul
8. Maita 21. Suryanti
9. Runiansyah 22. Idayanti
10. Ernawati 23. Roy Effendi
11. Nanang
12. Muhammad Hilmi
13. Lena

Ketua Sekretaris

Hj.HAMIYAH AWANG DARSANI

Mengetahui
Kepala Desa Jone PPL Desa Jone

RAWI TRIANTO
PROPOSAL
BANTUAN COMBINE HARVESTER MULTIGUNA

KELOMPOK TANI SUMBER MAKMUR


DESA JONE KECAMATAN TANAH GROGOT
KABUPATEN PASER PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
KELOMPOK TANI SUMBER MAKMUR
DESA JONE KECAMATAN TANAH GROGOT
KABUPATEN PASER PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Anda mungkin juga menyukai