Anda di halaman 1dari 3

TUGAS BAHASA INDONESIA

SULTHAN (24030122140166)
ARDINA KUSUMANINGTYAS (24030122140168)
ADZRA FAIRUDZ (24030122140170)

1. Paragraf Argumentasi

Parfum adalah wewangian yang dihasilkan dari proses ekstraksi bahan-bahan


aromatik yang digunakan untuk memberikan aroma wangi bagi tubuh, obyek benda
ataupun ruangan. Saat ini penggunaan parfum sangat meningkat di berbagai kalangan.
Banyak perusahaan berlomba-lomba untuk menciptakan aroma yang khas dan unik.
Namun terdapat pro kontra dalam pemakaian parfum ini, yang pertama adalah dapat
membuat kualitas udara menjadi lebih buruk. Kedua, menyebabkan alergi. Kandungan
phthalate dalam wewangian dapat mengganggu hormon dan kelainan pada bagian intim.
Ketiga, dapat mengalami dermatitis jika seseorang menggunakan parfum di tangan, ketiak,
dan wajah dikarenakan kontak dengan bahan kimia dari pengharum tersebut. Reaksi yang
terjadi di ketiak umumnya disebabkan oleh deodoran. Namun dibalik itu, parfum memiliki
manfaat, antara lain sebagai aromaterapi yang dapat membantu memperbaiki suasana hati.
Aroma-aroma tersebut dipercaya bisa menumbuhkan kembali semangat dalam jiwa. Selain
itu, parfum dapat membuat kita menjadi lebih percaya diri dalam melakukan aktivitas.
Parfum memiliki manfaat dan akibat dari penggunannya. Maka sebaiknya dalam
menggunakan parfum sebaiknya kita menggunakan seperlunya saja dan perlu diperhatikan
juga komposisi yang terdapat dalam parfum tersebut.

2. Paragraf Narasi

Sabtu sore selepas sekolah, aku dan kedua temanku berencana untuk pergi ke
taman. Kami bertiga pergi kesana menggunakan sepeda kami masing-masing. Sore itu
taman sangat ramai oleh para pengunjung. Kami segera mencari tempat kosong agar kami
dapat bersantai. Setelah menemukan tempat yang kosong, kami menggelar tikar dan
mengeluarkan snack yang telah kami bawa. Kami bertiga bercengkrama sambil sesekali
memakan snack. Sore itu ditutup dengan sunset yang diiringi suara tawa kami.
3. Paragraf Inefatif

Umumnya, kita mengajari nilai-nilai kebajikan kepada anak-anak kita melalui


nasihat yang kita ucapkan kepada mereka. Hal tersebut memanglah tidak salah. Akan
tetapi, jika tidak diimbangi oleh contoh perbuatan langsung dari kita, maka nilai-nila
kebajikan tersebut akan susah diserap oleh anak-anak kita. Itu sebabnya, kita mesti bisa
mencontohkan nilai-nilai kebajikan yang kita ajarkan tersebut di kehidupan sehari-hari
kepada anak-anak kita. Tidak hanya kita, orang-orang di sekitar kita pun juga mesti kita
ajak untuk memberikan contoh baik dari nilai-nilai kebajikan yang kita ajarkan dengan
anak. Dengan begitu, anak-anak kita akan jauh lebih mudah dalam menyerap dan
mengamalkan nilai-nilai kebajikan yang kita ajarkan ke mereka.

4. Paragraf Campuran

Pola hidup yang sehat berperan penting dalam tingkat harapan hidup masyarakat.
Di masa yang serba instan ini, masyarakat seringkali tergiur dengan tawaran produk-
produk instan, misalnya saja makanan instan hingga perawatan kecantikan instan. Pola
hidup dengan berbagai makanan instan tentu sangat tidak sehat. Makanan cepat saji ini
sudah tentu rendah nutrisi. Kolesterol, hipertensi, diabetes dan jantung adalah penyakit-
penyakit yang saat ini paling banyak diderita. Selain itu, turunnya kesadaran untuk
berolahraga, istirahat tidak teratur, kebiasaan merokok, dan minum alkohol sangat buruk
bagi kesehatan. Kebiasaan-kebiasaan inilah yang menjadi masalah utama pola hidup
masyarakat. Sehingga sangat wajar jika kondisi kesehatan masyarakat masih tergolong
buruk. Oleh karena itu, pola hidup yang sehat perlu digalakkan untuk meningkatkan
harapan hidup masyarakat.

5. Paragraf Eksposisi
Tema lagu anak-anak zaman dulu lebih bervariasi dan mengandung pesan-pesan
pendidikan yang bermanfaat bagi perkembangan mental-psikologis anak jika dibandingkan
dengan lagu anak-anak masa kini. Anak-anak zaman dulu telah belajar tentang kebesaran
Tuhan (Pelangi), alam sekitar (Lihat Kebunku), kasih sayang (Oh, Ibu dan Ayah),
transportasi (Tamasya), dan pendidikan (Lihatlah Kawan) melalui lagu-lagu tersebut. Lagu
tersebut mampu mendatangkan kegembiraan juga memperluas wawasan pengetahuan
anak-anak. Dibandingkan dengan lagu-lagu lama, lagu anak-anak zaman sekarang kurang
memiliki variasi tema. Lagu-lagu tersebut kurang memperhatikan nilai yang ingin
ditanamkan pada diri anak dan lebih memperhatikan kebutuhan pasar. Jadi, temanya
bersifat temporer karena mengikuti perubahan selera pasar. Unsur kesamaan yang masih
ditemukan dalam kedua kelompok lagu ini ialah para pencipta lagu masih berusaha
menciptakan irama yang gembira dan ritme yang sederhana, seperti kehidupan anak-anak
itu sendiri
6. Teks Deskripsi
Candi Borobudur adalah candi Hindu Buddha. Candi ini dibangun pada abad ke-9
oleh Dinasti Syailendra dari Kerajaan Mataram Kuno. Konstruksinya dipengaruhi oleh
arsitek Gupta dari India. Borobudur merupakan candi yang dibangun di atas bukit dengan
ketinggian 46m. Lima anak tangga pertama berbentuk persegi panjang dan dikelilingi oleh
dinding yang dilapisi dengan ukiran yang menggambarkan kehidupan Buddha. Tiga anak
tangga atas berbentuk lingkaran. Di bagian atas setiap tangga spiral terdapat stupa
berbentuk lonceng. Ada stupa kecil di bagian atas bangunan candi dan stupa yang lebih
besar di atasnya. Candi Borobudur ditahbiskan pada tahun 1983 sebagai candi nasional
Indonesia.
7. Teks Deduktif
Bawang merah memiliki kandungan gizi yang sangat lengkap untuk kesehatan
tubuh. Di dalam bawang merah, terdapat kandungan seperti sodium, kalium, folat, vitamin
A, C, E, kalsium, magnesium, fosfor, dan masih banyak lagi kandungan baik bagi tubuh.
Oleh sebab itu, mengonsumsi bawang merah sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh.
Selain menjaga kesehatan, siapa sangka bawang merah juga sangat ampuh mencegah
berbagai penyakit, salah satunya penyakit kanker yang membahayakan tubuh. Berdasarkan
penelitian yang dilakukan oleh American Journal of Clinical Nutrition, orang Italia dan
Swiss yang sering mengonsumsi bawang merah memiliki risiko kanker lebih rendah.

8. Teks Induktif
Seorang musisi handal mampu membuat lagu-lagu yang indah, musisi tersebut
membuat lagu dengan menuangkan imajinasinya sehingga terbentuklah syair lagu. Seorang
penulis buku-buku dalam merangkai kata demi kata membutuhkan pengembangan
imajinasi. Begitu juga dengan seniman yang menuangkan karyanya dalam bentuk seni
lukisan mereka menuangkan karyanya dengan imajinasinya menjadi sebuah karya yang
indah. Maka dari itu imajinasi sangat dibutuhkan dalam menciptakan suatu karya.

Anda mungkin juga menyukai