Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH KABUPATEN DISOARJO

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI SATU ATAP JABON
Jl. No. Kepiting 17 Bangunsari Tambak Kalisogo Jabon

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Waktu : 90 Menit


Hari/Tanggal : Senin, 5 Desember 2022 Kelas : IX. ( Sembilan)

A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar pada huruf A, B, C, dan D

1 Teks yang disusun setelah melakukan kegiatan eksperimen atau percobaan adalah ....
A. teks laporan hasil observasi C. teks laporan kunjungan wisata
B. teks laporan hasil Percobaan D. teks laporan pertanggungjawaban
2 Teks yang bertujuan mengklasifikasi dan/atau mendeskripsikan, menggambarkan, dan memberi
informasi faktual adalah tujuan dari ....
A. teks eksplanasi
B. teks deskripsi
C. teks laporan
D. teks eksposisi
3 Perhatikan kutipan teks laporan percobaan berikut!
Langkah-langkah:
1) Campurkan lem kertas, cairan pembersih lantai, deterjen bubuk, deterjen cair, dan air secukupnya
di wadah slime, campuran ini disebut activator
2) Aduklah campuran tersebut
3) Tambahkan lem kertas di tempat campuran activator
4) Aduklah lagi sehingga bahan menggumpal
5) Masukkan ke dalam freezer 5-10 menit
6) Keluarkan setelah 5-10 menit
7) Aduklah lagi sampai kira-kira bisa dimainkan
8) Slime siap digunakan
Kata yang bercetak tebal merupakan salah satu kaidah kebahasaan teks laporan percobaan bagian....
A. Menggunakan konjungsi 
B. Menggunakan kalimat kompleks 
C. Menggunakan kata bilangan 
D. Menggunakan kalimat perintah 
4 Cermatilah teks berikut dengan cermat!
Cara Mematikan Komputer
1) Tutup semua program atau aplikasi yang sedang aktif
2) Klik menu “Turn Off Computer”
3) Klik tombol “Start” dengan mouse pada menu Dekstop
4) Diamkan beberapa saat hingga komputer padam.
5) Pada kotak dialog “Turn Off Computer”, klik tombol “Turn Off”
6) Cabut kabel listrik dari jala-jala listrik
7) Tekan tombol OFF pada monitor untuk memadamkan monitor
8) Tutup dengan penutup
Kalimat-kalimat tersebut dapat disusun menjadi teks laporan yang padu dengan urutan nomor....
A. 1-3-2-4-5-7-6-8
B. 1-3-2-5-4-7-6-8
C. 1-2-3-4-5-7-6-8
D. 1-2-4-3-6-5-7-8
5 Perhatikan teks berikut
1) Membuat Puding Kelapa Muda
2) Sediakan agar-agar, gula, santan, kelapa muda, vanili, dan telur lalu kocok 
3) [...]
4) Setelah mendidih, masukan agar-agar, santan, gula, kelapa muda, dan telur yang sudah dikocok.
5) Biarkan sampai mendidih kembali, lalu angkat. 
6) Tuanglah ke dalam cetakan. 
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah...
A. biarkan dingin dalam lemari 
B. masak air sampai mendidih 
C. masak adonan dengan api sedang
D. Bbarkan mengeras, kemudian sajikan
6 Bacalah paragraf berikut!
Karbohidrat memegang peranan penting dalam alam karena menjadi sumber energi utama bagi tubuh
manusia. Semua karbohidrat berasal dari tumbuh-tumbuhah. Melalui proses fotosintesis, klorofil
tanaman dengan bantuan sinar matahari mampu membentuk karbohidrat dari karbon dioksida berasal
dari udara dan air dari tanah. Karbohidrat yang dihasilkan adalah karbohidrat sederhana glukosa. Pada
saat itu pula dihasilkan oksigen yang lepas ke udara.
Sumber : praktikumbiologi.com
Informasi yang sesuai dengan teks tersebut adalah....
A. adapun karbohidrat sederhana merupakan karbohidrat yang banyak mengandung serat.
B. karbohidrat kompleks terdiri atas monosakarida, disakarida, gula alkohol, dan oligosakarida.
C. karbohidrat memegang peranan penting dalam alam karena menjadi sumber energi utama bagi
tubuh manusia.
D. tidak semua jenis karbohidrat terdiri atas unsur-unsur karbon (C), hidrogen (H), dan oksigen (O).
7 Apa yang ada di dalam benak Anda […] mendengar kata tikus? Tiap orang punya jawaban sendiri, […]
sebagian besar bisa dikatakan akan mengaitkannya […] penyakit dan kotoran.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang pada teks tersebut secara berurutan adalah
A. saat, jika, pada C. Jika, saat, pada
B. jika, tetapi, dengan D. dengan, jika, tetapi

8 Perhatikan teks berikut ini!


Beberapa Minuman ada yang berkhasiat bagi tubuh, ada juga yang hanya sebagai penghilang rasa
haus. Minuman yang berkhasiat bagi tubuh dapat dibuat sendiri, bisa dibuat dari sayuran dan buah-
buahan yang dihaluskan dan menghasilkan jus. Minuman yang hanya menghilangkan rasa haus juga
banyak beredar, seperti air putih dalam kemasan yang diminum dalam keadaan haus atau minuman
kemasan  yang tidak mengandung vitamin dan serat.
Secara berurutan yang bergaris bawah merupakan frasa….
A. verba, verba, verba C. nomina, verba, dan verba
B. adjektiva, verba, verba D. nomina, adjektiva, dan verba
9 [1]Taplak meja kadang digunakan untuk menghias meja dan paling banyak tersedia di sejumlah toko
dengan harga yang lumayan. [2] Namun, apa kalian pernah berfikir untuk membuat sebuah taplak meja
sendiri? [3] Sebenarnya, kalian bisa saja membuat taplak meja sendiri yang biayanya malah relatif lebih
murah. [4] Pembuatan taplak meja ini bertujuan supaya kita bisa memanfaatkan sejumlah barang bekas
yang ada disekitar kita.
Termasuk kalimat komplek dalam teks tersebut adalah nomer….
A. 1 C. 3
B. 2 D. 4
10 Perhatikan kutipan teks berikut ini!
Laporan ini disusun untuk memberikan laporan atas kegiatan percobaan yang telah kami lakukan.
Kegiatan yang kami lakukan adalah menguji kandungan gizi pada beberapa jenis makanan tradisional.
Kutipan teks tersebut di atas tmerupakan bagian ....
A. tujuan C. kajian teori
B. alat dan bahan D. pembahasan
11 Perhatikan paragraf berikut!
Karbohidrat memegang peranan penting dalam alam karena menjadi sumber energi utama bagi tubuh
manusia. Semua karbohidrat berasal dari tumbuh-tumbuhah. Melalui proses fotosintesis, klorofil
tanaman dengan bantuan sinar matahari mampu membentuk karbohidrat dari karbon dioksida berasal
dari udara dan air dari tanah. Karbohidrat yang dihasilkan adalah karbohidrat sederhana glukosa.
Pada saat itu pula dihasilkan oksigen yang lepas ke udara.
Sumber : praktikumbiologi.com
Makna kata yang bergaris bawah adalah….
A. pencampuran gas bahan bakar minyak dengan udara pada mesin motor
B. senyawa organik karbon, hydrogen, dan oksigen yang terdiri atas satu molekul gula sederhana atau
lebih yang merupakan bahan makanan penting dan sumber energy.
C. enzim yang memisahkan gula dan oksigen
D. mineral hasil senyawa karbon, oksigen dan senyawa tertentu.
12 Perhatikan kutipan teks berikut ini!
Laporan ini disusun untuk memberikan laporan atas kegiatan percobaan yang telah kami lakukan.
Kegiatan yang kami lakukan adalah menguji kandungan gizi pada beberapa jenis makanan tradisional.
Pada teks laporan hasil percobaan, kutipan teks tersebut merupakan bagian . ...
A. alat dan bahan C. langkah-langkah
B. tujuan D. hasil
13 Bacalah teks berikut!
Sabun lidah buaya sangat ramah lingkungan dan mudah dibuat. Selain itu juga terbukti bermanfaat bagi
tubuh karena membuat tubuh bersih dan lebih segar.
Informasi tersurat yang terdapat dalam kutipan teks tersebut adalah ....
A. sabun lidah buaya sukar dibuat
B. lidah buaya dapat ditemukan di mana-mana.
C. sabun lidah buaya membuat tubuh lebih bersih dan segar.
D. lidah buaya dapat dipakai untuk wajah.
14 Cermatilah teks laporan berikut!
1) Kelompok kami bertugas mengamati pasar tradisional.
2) Barang-barang tersebut di antaranya : beras, ikan asin, bumbu dapur, sayuran segar, dan masih
banyak yang lainnya.
3) Pagi-pagi kami diberi tugas oleh guru untuk melakukan pengamatan.
4) Hasil identifikasi tersebut kami presentasikan di depan kelas. 
5) Di dalam pasar tradisional itu, kami mengidentifikasi sejumlah barang yang siap dijual.
Sususan kalimat tersebut agar menjadi laporan yang baik adalah...
A. (1) – (2) – (4) – (5) – (3)
B. (3) – (1) – (4) – (2) – (5) 
C. (3) – (1) – (5) – (2) – (4) 
D. (5) – (1) – (2) – (5) – (4) 
15 Membuat Puding Kelapa Muda
1) Sediakan agar-agar, gula, santan, kelapa muda, vanili, dan telur lalu kocok 
2) [...]
3) Setelah mendidih, masukan agar-agar, santan, gula, kelapa muda, dan telur yang sudah dikocok.
4) Biarkan sampai mendidih kembali, lalu angkat. 
5) Tuanglah ke dalam cetakan. 
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah...
A. Biarkan dingin dalam lemari 
B. Masak air sampai mendidih 
C. Masak adonan dengan api sedang
D. Biarkan mengeras, kemudian sajikan
16 Perhatikan kalimat berikut!
Predator puncak di Antartika hanya memiliki satu anggota-paus pembunuh, karnivora mesin pembunuh
sepanjang 27 kaki. Dengan gigi luar biasa, mereka adalah puncak dari jaring makanan.
Makna dari kata yang bercetak miring pada teks di atas adalah ....
A. hewan laut
B. hewan di antartika
C. hewan pemangsa hewan lain
D. hewan ganas
17 Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
(1) alat dan bahan
(2) tujuan
(3) hasil pengamatan
(4) prosedur/cara kerja
(5) simpulan.
Sistematika laporan percobaan yang benar adalah..
A. (2), (1), (3), (4), (5) C. (2), (1), (5), (3), (4)
B. (2), (1), (4), (3), (5) D. (2), (3), (4), (1), (5)
18 Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
1) Cutter
2) 2 buah tanaman pacar air
3) 2 botol air mineral bekas ukuran 1.500 ml
4) 2 sachet pewarna makanan biru dan merah
5) Air secukupnya
Kalimat-kalimat di atas merupakan bagian struktur teks rekaman percobaan pada bagian ....
A. tujuan C. prosedur
B. bahan dan alat D. hasil pengamatan
19 Cermatilah kalimat berikut!
Sumbangan yang dalam bentuk daripada buku semacam ini layak agar dipertimbangkan.
Kalimat tersebut akan efektif bila menghilangkan kata....
A. yang, layak, agar C. dalam, bentuk, daripada
B. yang, daripada, agar D. bentuk, daripada, bentuk
20 Bacalah kalimat berikut!
Air jeruk merupakan senyawa asam lemah sehingga menghasilkan reaski gelembung yang sedikit dan
tidak adanya nyala lampu
Kata penghubung yang digunakan dalam kalimat tersebut, yaitu ....
A. merupakan, dalam C. dalam, sehingga
B. sehingga, dan D. merupakan, yang
2141.Bacalah teks berikut dengan cermat!
Minuman ada yang berkhasiat bagi tubuh, ada juga yang hanya sebagai penghilang rasa
haus.Minuman yang berkhasiat bagi tubuh dapat dibuat sendiri, bisa dibuat dari sayuran dan buah-
buahan yang dihaluskan dan menghasilkan jus. …. Minuman yang hanya menghilangkan rasa haus
juga banyak beredar, seperti air putih dalam kemasan yang diminum dalam keadaan haus atau
minuman kemasan  yang tidak mengandung vitamin dan serat.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah …
A. buah dan sayuran yang digunakan bisa membeli atau ditanam sendiri di pekarangan rumah .
B. saat memilih buah dan sayur harus memperhatikan kesegarannya agar vitaminnya tetap terjaga.
C. jus juga memiliki vitamin yang berguna bagi tubuh karena sangat bermanfaat.
D. jus banyak mengandung vitamin dan serat yang baik untuk kesehatan, serta bermanfaat bagi daya
tahan tubuh.
2243.Bacalah teks berikut dengan cermat!
Sejak zaman dahulu, nenek moyang kita telah mengenal tanaman lidah buaya lengkap dengan
manfaatnya. Manfaat tumbuhan yang bernama latin Aloe Vera ini tidak hanya sebagai penyubur
rambut, namun juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh. …. Daunnya mengandung serat bening sebagai
daging.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah …
A. manfaat itu dapat diambil dari bagian daunnya yang panjang dan tebal.
B. lidah buaya memiliki ciri-ciri yaitu daun berbentuk panjang, tebal, dan berwarna hijau.
C. ciri-cirinya lidah buaya agar mudah dikenali adalah daun panjang, tebal, dan berduri.
D. manfaat-manfaat dari lidah buaya sangat banyak sehingga banyak orang yang mencari.
23 Cermati kalimat berikut!
Setiap orang dianjurkan mengonsumsi makan makanan yang cukup mengandung energi agar supaya
dapat beraktivitas produktif.
Perbaikan yang tepat kalimat tidak efektif tersebut adalah...
A. setiap orang dianjurkan mengonsumsi makan yang mengandung energi agar supaya dapat
beraktifitas produktif.
B. setiap orang dianjurkan makan makanan yang cukup mengandung energi agar supaya dapat
beraktivitas produktif.
C. setiap orang dianjurkan makan makanan yang cukup mengandung energi agar dapat beraktivitas
produktif.
D. setiap orang dianjurkan makan makanan yang cukup mengandung energi agar mereka dapat
beraktivitas produktif.
24 Bacalah teks berikut!
(1) Kebersihan lingkungan sekolah adalah hal yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sekolah.(2)
Dengan kebersihan lingkungan, warga menjadi nyaman. (3) Kenyamanan mereka menjadi faktor
penunjang keberhasilan belajar bagi siswa. (4) Dengan kebersihan lingkungan sekolah itu, akan
tercipta kesejahteraan warga sekolah.
Perbaikan paragraf yang tidak padu tersebut adalah....
A. pada kalimat (1), kata dipisahkan diganti dengan kata dihindari
B. pada kalimat (2), kata nyaman diganti dengan kata tenang
C. menghilangkan kalimat (3)
D. menghilangkan kalimat (4)
25 Perhatikan kalimat berikut!
Kwantitas dan kwalitas padi tahun ini diharapkan lebih baik daripada tahun kemarin
Alasan ketidaktepatan penggunaan ejaan pada kalimat tersebut adalah …
A. kata diharapkan seharusnya ditulis di harapkan karena di adalah sebuah awalan.
B. kata kwantitas dan kwalitas seharusnya ditulis kuantitas dan kualitas sesuai dengan pedoman
PUEBI.
C. kata kwantitas dan diharapkan seharusnya kuantitas dan di harapkan sesuai dengan pedoman
PUEBI.
D. kata diharapkan dan daripada seharusnya ditulis di harapkan dan dari pada sesuai dengan
kebiasaan masyarakat saat menulis.
26 Bacalah kutipan cerpen berikut!
Di kantin, Agnes lagi ngerayain ultahnya. Desta langsung nyamperin Agnes. Ruri dan Tita langsung
tegang. "Des, lo mau ke mana?" Tita berusaha menghalau langkah Desta. "Mau nyamperin Agnes,
kenapa?" tanya Desta bingung dan langsung mendekati Agnes. "Nes, met ultah ya... semoga harapan
loe bakal terkabul," kata Desta.
"Oh...iya. Makasih ya, " balas Agnes dengan wajah ceria. Desta kembali menghampiri Ruri dan Tita
yang bengong campur bingung melihat Desta. "Gue kira elo mau marah-marah ke Agnes, kata Tita.
"Tau nih bikin kita tegang aja. Kan bisa gawat kalo elo perang dunia ketiga, he he..." ledek Ruri.
"Emang kalo gue marah-marah ke Agnes, Kelvin bakal jadian sama gue? Nggak kan? Lagian cowok
bukan Kelvin seorang," jawab Desta. "Sudahlah, Dayu memegang tangan Airin. "Kenalkan ini
pamanku." "Aku juga datang dengan Papa, Mama, dan adikku. Ayo kita kesana!" Airin mendorong kursi
Dayu, berjalan diatas pasir putih yang lembut. Matahari hampir mencelupkan tubuh emasnya ke laut
yang tampak kecoklatan karena langit mulai redup.  Rambut ririn yang cepak tak bisa berkibar-kibar
seperti rambut Dayu.
Bukti watak Desta sportif pada kutipan cerpen tersebut adalah ....
A. minta di traktir makan di kantin
B. marah-marah pada Agnes di kantin
C. menghampiri Ruri dan Tita di kantin
D. mengucapkan selamat ultah ke Agnes
27 Bacalah kutipan cerpen berikut!
“Ika, mari kita sama-sama berjuang. Oma akan berjuang melawan penyakit Oma.
Kamu pun berjuang untuk menyesuaikan diri di Jakarta. Datanglah ke sini kapan saja kamu mau bicara
dengan Oma!” kata Oma Nani. Ika menghapus air matanya. Beban beratnya sudah hilang. “Isah, tolong
dorong kursiku ke depan. Oma mau mengantar Ika ke depan!” Oma Nani memanggil pembantunya.
Dalam sekejap Isah sudah muncul. “Wah, kemajuan sekali. Apa Oma mau mengantar Ika sampai ke
rumahnya? Sudah lama kita tidak jalan-jalan ke luar!” kata Isah.
Penggambaran watak tokoh Ika pada kutipan cerpen tersebut melalui cara ....
A. dialog antartokoh C. penyebutan langsung
B. penggambaran fisik D. penceritaan tokoh lain
28 Bacalah kutipan cerpen berikut!
Di sebuah kamar kost-an, aku duduk diatas tempat tidur. Tangan kananku memegang sebatang coklat.
Di tangan kiriku, aku memainkan sebuah permainan di handphon. "Tari, perasaan dari tadi pagi lo
makan coklat terus. Apa nggak takut gemuk?" tanya Wery, sambil berbaring di tempat tidur yang
terletak disamping kanan tempat tidurku."Iya, gue heran deh sama Lestari. Padahal kalau makan coklat
nggak tanggung-tanggung. Sekali makan bisa habis dua batang." Hanny ikut melibatkan diri dalam
obrolan. Aku hanya tersenyum.
Penggambaran watak tokoh Aku pada kutipan cerpen tersebut melalui cara ....
A. dialog tokoh C. dialog antartokoh
B. perilaku tokoh D. diceritakan pengarang
29 Bacalah kutipan cerpen berikut!
(1) Boleh jadi, itu sikap angkuhnya seorang yang sukses dan kaya menghadapi pemuda kere macam
aku. (2) Sebagai pimpinan sebuah bank papan atas di negeri ini, mungkin dia tak rela hati anak
gadisnya kupacari. (3) Jadi, amat wajar dia kelihatan tidak suka terhadapku. (4) Apalagi tampangku
tidak keren kayak aktor Nicholas Saputra, sementara wajah Mawar memang cakep. (5) Kamu sendiri
bilang, Mawar mirip Dian Sastro dengan bodi semampai macam Luna Maya (padahal menurutku,
Mawar lebih mirip penyanyi kesukaanmu, Mulan Jamila).
Bukti bahwa watak tokoh ‘dia’ pada kutipan cepen tersebut sombong terletak pada kalimat bernomor .…
A. (1) dan (2) C. (3) dan (4)
B. (2) dan (3) D. (4) dan (5)
30 Bacalah kutipan cerpen berikut!
Kuingin kau berbohong padaku. Seperti yang kau utarakan kemarin, dan yang kemarin dulu itu. Ketika
mentari meredup berpendar di pucuk daun sebelah barat rumah dan ketika kerumunan itu tak lagi
bersamamu, kau mulai dengan kisah kebohonganmu yang pertama kepadaku.
Bukti bahwa kutipan cerpen tersebut berlatar waktu sore adalah.…
A. Mentari meredup
B. Mentari di sebelah barat
C. Ketika kerumunan tidak bersama
D. Kebohongan yang disampaikan tokoh kamu
31 Bacalah kutipan cerpen berikut!
(1)"Apakah peranku bagimu, silumankah aku?" tak ada jawabmu, hanya angin berdesir di sekeliling
kita. (2) Bulan pucat tak bisa menyembunyikan senyumanmu demi melihat kerutan di dahiku. (3)Biarlah
menjadi rahasia alam akan apa yang kita rasakan ini. (4)Jangan lagi memaknainya, menanyakannya
atau mengharapkannya esok hari.
Bukti bahwa kutipan cerpen tersebut berlatar malam hari terdapat pada nomor ….
A. [1] B. [2] [3] D. [4]
32 Bacalah kutipan cerpen berikut!
Dengan memberanikan diri, aku pun bertanya, "Apa Ibu kenal dengan seorang anak bernama Eric yang
dulu tinggal di sana itu?" Ia menjawab, "Silakan masuk, Nyonya! Kalau Anda ibunya Eric, sungguh
Anda tak punya hati!”. Ia membuka pintu tempat tinggalnya. (1) "Tolong katakan, di mana ia sekarang?
Saya janji menyayanginya dan tidak akan meninggalkannya lagi!” (2) Aku berlari memeluk tubuhnya
yang bergetar keras. "Nyonya, semua sudah terlambat. Sehari sebelum nyonya datang, Eric telah
meninggal dunia. Jasadnya ditemukan di kolong jembatan,” jawabnya dengan suara terbata-bata. (3)
”Eric... maafkan Ibu, Nak!” Aku sungguh menyesal, mengapa anakku Eric, dulu kutinggalkan. (4)
Bukti latar tempat pada kutipan cerita tersebut ditandai nomor ...
A. [1] B. [2] [3] D. [4]
33 Bacalah kutipan cerpen berikut!
Seperti teman-temannya yang lain, sebenarnya Andi ingin sekali memberi hadiah untuk Tommy, tetapi
ia tidak enak hati meminta uang pada ibunya. Apalagi, ibu hanya diam ketika ia menyodorkan
undangan pesta ulang tahun Tommy kemarin. Saat itu, ibu sedang duduk-duduk di beranda sambil
memandangi matahari yang mulai tenggelam. Diamnya ibu, pertanda ibu belum punya uang untuk
membeli hadiah. Andi sadar, sejak ayahnya meninggal tiga tahun yang lalu, ia dan ibunya memang
harus hidup hemat. ”Ah masa iya aku tak bisa memberi hadiah untuk Tommy temanku?” gumam Andi
seraya bangkit dari tempat tidur pembaringan. Ia beranjak menuju meja belajarnya. Dimatikannya
lampu tidurnya dan digantinya dengan lampu belajar. Ia mengambil secarik kertas, pensil, dan spidol
warna-warni. Tangannya mulai mencorat-coret. Kini, ada senyum menghiasi bibirnya, “Besok pagi, aku
sudah punya hadiah untuk Tommy.”
Bukti bahwa peristiwa tersebut terjadi pada malam hari adalah ....
A. kalimat pertama pada paragraf pertama
B. kalimat kedua pada paragraph pertama
C. kalimat ketiga pada paragraf kedua.
D. kalimat keempat pada paragraf kedua
34 Bacalah kutipan cerpen berikut!
Ku tak mungkin jatuh cinta kan? Tidak sekarang, tidak denganmu. Pesonamu menjeratku tapi aku tak
kan membiarkan diriku jatuh cinta kepadamu. Tak kan pernah kupercaya segala tuturmu kepadaku, dan
ku akan selalu menganggap bohong apa pun yang kau ucapkan kepadaku sejak itu, termasuk yang
itu ... yang dua kali kau sampaikan padaku. Sampai kapan pun kau merayuku, aku tak akan pernah lagi
percaya padamu. Kebohongan-kebohonganmu telah merusak cintaku.
Bukti bahwa watak tokoh kamu pembohong dapat diketahui melalui ….
A. Tingkah laku tokoh kamu C. Dialog tokoh kamu
B. Tingkah laku tokoh aku D. Dialog tokoh aku
35 Bacalah kutipan cerpen berikut!
1] Alkisah di desa bunga tanjung ada seorang perempuan tua yang mempunyai huma. 2] Humanya
tidak begitu luas, hanya seluas jaring penangkap ikan, tetapi hasilnya melimpah ruah. 3] Putri tunggal
nama perempuan itu. 4] ia mempunyai tujuh orang anak.
Penggunaan ejaan yang tidak tepat pada kutipan teks tersebut terdapat pada kalimat nomor
A. [1] B. [2] [3] D. [4]
36 Bacalah kutipan cerpen berikut!
(1) Hari itu matahari bersinar dengan terik, seakan-akan sang raja siang itu ingin membakar semua
yang ada di bawahnya. (2) Namun, di tengah-tengah panasnya hari tersebut, seorang anak laki-laki
sedang menjajakan kuenya. Dia adalah Doni, seorang anak kurus dengan rambut hitam yang sedikit
ikal.
Variasi kalimat yang sesuai dengan kalimat nomor (1) tersebut adalah ....
A. Hari itu matahari bersinar dengan terik, seakan-akan ada api yang membakar semua yang ada di
bawahnya.
B. Hari itu matahari bersinar dengan terik, seakan-akan matahari itu ingin membakar semua yang ada
di bawahnya.
C. Pada siang hari yang sangat panas, raja siang mengamuk seakan-akan ingin membakar semua
yang disinarinya.
D. Raja siang bersinar sangat terik, sehingga semua yang ada di bawahnya terbakar oleh panasnya
matahari
37 Bacalah kedua kutipan cerpen berikut!
Kutipan I
Ingin rasanya aku berteriak mendengar pertanyaan bodoh adikku ini. Biasanya aku akan bilang, ”Ya
enggak gitu, bodoh!” Tapi Mama sudah melarangku mengatakan kata itu lagi. Katanya, anak baik tidak
boleh berkata kasar.
”Priska tidak bodoh, Vin. Dia ingin pintar seperti kamu,” kata Mama.
Kutipan II
Ah, mau tak mau, ia harus pergi ke warung bu Rustam. Ia tak mau menolak permintaan ibunya. Warung
itu berjarak dua rumah dari rumah Abah. Tanpa terasa, kini Difa berada di depan gang. Siang itu
tampak sepi. Mungkin anak-anak di sekitar Blok II belum pulang.
Perbedaan karakteristik kedua kutipan cerpen tersebut adalah ....
Kutipan I Kutipan II
A Tokoh yang terlihat banyak Tokoh yang terlihat dua
B Sudut pandang akuan Sudut pandang diaan
C Latar jelas Latar tidak jelas
D Amanat tidak jelas Amanat jelas

38 Bacalah kedua kutipan cerita berikut!


Teks 1
Tenggorokan lelaki itu tercekat. Ia merasa malu pergi ke masjid. Terlalu lama ia tidak kesana.
Mau kah Allah menerima kehadirannya di masjid? Maukah orang-orang yang berada di masjid
menerimanya? Apakah takkan di usir? Lagi, perutnya mual, ususnya terasa melilit-lilit seperti di bilas
menggunakan mesin cuci.
Teks 2
Sejak saat itu anak ular dan anak katak tidak pernah bermain bersama lagi. Teapai di dalam ingatan
masing-masing sudah tergores kenangan manis saat bermain bersama ketika mereka belum
mengetahuai permusuhan yang terjadi dalam korban mereka.
Perbedaan tahapan alur pada kedua cerita di atas adalah..
Teks 1 Teks 2
A. Konflik Penyelesaian
B. pengenalan Klimaks
C. pengenalan Penyelesaian
D. Anti klimaks Konflik
39 Bacalah kedua kutipan cerita berikut!
Cerita 1
Wahai, kasihan anakku! Celaka benr untungnya. Sudah tiada diindahkan oleh mamandanya,jodohnya
pun tak dapat dicarikannya. Anak umur 12 atau 13 tahun,setua-tuany 14 tahun,telah dikawinkan,tapi
anakku,sudah hamper berubah,masih perawan juga.
Cerita 2
Setelah kejadian kemarin, Sabrina tak sanggup menampakkan wajahnya di depan teman-temannya. Ia
masih sangat malu dan bermaksud untuk tidak masuk sekolah. Padahal, teman temannya sudah
melupakan kejadian tersebut. Mereka menganggap angin lalu. Sebagai sahabatnya, Alisa membujuk
Sabrina agar tetap masuk sekolah. Setelah diyakinkan dengan berbagai cara, akhirnya Sabrina luluh
dan mau masuk sekolah.
Pola pengembangan bahasa kedua teks di atas adalah….
Cerita 1 Cerita 2
A. Banyak kata-kata lugas Banyak kata-kata kias
B Dipengaruhi bahasa gaul Dipengaruhi bahasa daerah
C Kalimatnya panjang dan Kalimat pendek dan sederhana
. kompleks
D Kalimatnya berbelit-belit Kalimatnya mudah dipahami
40 Bacalah kutipan cerita berikut!
“Hai Gemblong!” sapa teman-teman Daryati dengan nada penuh candaan [1]. Memang, ia sering
mendapatkan sapaan seperti itu di kelasnya, bahkan juga dari teman kelas lain [2]. Tubuh Daryati tidak
gemuk [4]. Sapaan itu diberikan karena ibunya memang seorang bakul gemblong, makanan dari ketela
pohon yang dikukus lalu ditumbuk halus [5]. Namun untaian candaan itu tak pernah dipedulikannya
meski secara jujur Daryati merasa tak nyaman [6]. Ia merasa mendapat tempat untuk berlatih sabar [7].
Konflik yang dialami tokoh pada kutipan cerita tersebut adalah …
A. sering dipanggil dengan nada ejekan
B. tubuh Daryati gemuk alias gendut
C. ibunya seorang bakul gemblong
D. ia harus sabar setiap hari 
41 Bacalah kutipan cerita berikut!
Nada, minggu depan kita harus pindah ke Jogjakarta. Ayah dipindahtugaskan di sana.” Bagaikan petir
di siang bolong menyambar Nada yang seketika itu langsung diam mematung. “Kenapa mendadak,
Bunda? Nada senang tinggal di sini. Apa Nada tidak bisa tetap tinggal di sini? Sekolah Nada gimana?”
“Tidak bisa, sayang. Kamu mau tinggal sama siapa di sini? Masalah sekolah, semua sudah diurus
Ayah. Kamu hanya tinggal mengemasi barang-barangmu.” Nada terdiam. Tak mungkin mampu ia
membantah. Minggu depan ia harus meninggalkan tempat ini. Tepat di hari ulang tahun Dio yang ke-
18. Terasa berat untuknya meninggalkan tempat ini. Terlalu banyak kenangan yang
terukir.Semakin terasa berat ketika harus meninggalkan Dio.
Penyebab terjadinya konflik pada kutipan cerpen tersebut adalah ...
A. perasaan berat hati Nada harus meninggalkan Dio.
B. nada merasa bingung dengan masalah sekolahnya.
C. kepindahan tempat tugas ayah Nada yang mendadak.
D. nada merasa berat meninggalkan tempat tinggal yang sekarang
42 Bacalah kutipan cerita berikut!
Kini giliranku memukul bola. Kulepaskan pukulan sekuat tenaga. Bola berlari kencang dan mendarat di
kepala Minshy, adikku. Adikku menangis kencang dan aku tertegun. Dengan langkah seribu, aku
menyelamatkan diri sambil berdoa semoga mama, papa tidak tahu kejadian ini. Aku bersembunyi di
rumah sepupuku, Mega. Sebetulnya aku sedih berbohong dan melarikan diri seperti itu. Tapi, jujur aku
takut jika terjadi sesuatu pada Minshy.
Akibat konflik kutipan cerpen tersebut adalah …
A. aku ketakutan dan bersembunyi C. aku terus menerus berdoa
B. adik tokoh aku terkena bola D. minshy menangis kencang
43 Bacalah kutipan cerita berikut!
Kejadian begitu cepat. Aku pulang pukul 12 siang. Segera kuparkir motor bututku di halaman sekolah.
Lalu, aku segera berlari ke tempat fotokopi. Wow, betapa terkejutnya diriku tatkala kulihat ada seorang
gadis di situ. Mungkin dia karyawan baru di tempat fotokopi ini. Rambutnya yang terurai panjang serasa
memesona semua orang yang melihatnya.
Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam penggalan cerpen tersebut adalah....
A. orang pertama pelaku utama C. orang pertama dan orang ketiga
B. orang pertama sebagai pengamat D. orang ketiga serba tahu
44 Bacalah kutipan cerita berikut!
Tak lama kemudian Wak Katrok menyusul aku,  dan kami berangkat ke tempat persembunyian. Aku tak
pernah menanyakan kepada Wak Katrok apa yang terjadi dengan Surip. Aku tahu apa yang terjadi.
Wak Katrok kembali ke pondok dan membunuh Surip dan melempar Surip ke sumur. Ini aku ketahui
kemudian setelah pemberontakan dikalahkan oleh Belanda. Tetapi aku tak pernah membicarakannya
dengan Wak Katrok. Sejak hari itu hingga saat ini. Barulah kini aku menceritakan hal ini.
Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam kutipan novel tersebut adalah ...
A. orang pertama pelaku utama C. orang pertama dan orang ketiga
B. orang pertama sebagai pengamat D. orang ketiga serba tahu
45 Bacalah kutipan cerita berikut!
Pak Balam menutup matanya kembali, dan dia terbaring demikian letih telah berbicara begitu banyak.
Mereka duduk mengelilinginya dengan pikiran masing-masing. Cerita Pak Balam menimbulkan kesan
yang dahsyat sekali dalam hati mereka. Mereka ingin dapat selamat sampai ke kampung,
meninggalkan hutan dengan harimau maut jauh-jauh di belakang. Akan tetapi, mengakui dosa-dosa di
depan kawan semua.
Sudut pandang pengarang yang digunakan dalam penggalan tersebut adalah ...
A. orang ketiga pengamat C. orang ketiga sebagai sampingan
B. orang ketiga serba tahu D. orang ketiga sebagai pelaku utama
46 Bacalah kutipan cerita berikut!
Waktu bangun pagi-pagi Nurdin badannya merasa kurang enak. Sehari itu ia tidak bekerja dan
panasnya amat tinggi. Malamnya makin bertambah juga panasnya, dan ia pun sudah igau-igauan. Lain
tidak yang disebutnya ialah Rukmini juga. Besoknya adalah demamnya agak turun sedikit, tetapi bukan
main rindunya, hendak bertemu Rukmini. Dengan tidak malu lagi, disuruhnya jemput Rukmini juga
dengan orangtuanya.
Sudut pandang pengarang dalam kutipan tersebut adalah ...
A. orang ketiga bukan tokoh C. orang ketiga tokoh sampingan
B. orang ketiga serba tahu D. orang ketiga tokoh utama
47 Bacalah kutipan cerita berikut!
Suatu hari, karena begitu laparnya, ia makan semua makanan yang ada di meja, termasuk jatah
makanan kedua orang tuanya[1]. Sepulang dari ladang, bapaknya yang lapar mendapati meja yang
kosong tak ada makanan[2]. Marahlah hatinya, karena tidak bisa menguasai diri, keluarlah kata-katanya
yang  kasar [3]. "Dasar anak keturunan ikan!" Seketika itu juga, isteri dan anaknya hilang dengan gaib
[4]. Ia menyesal atas perbuatannya [5]. Karena ucapannya tersebut, ia telah melanggar janji pada
isterinya [6].
Amanat kutipan cerita tersebut adalah ...
A. Karena nila setitik akan rusak susu sebelanga.
B. Jangan mudah marah agar tidak menyesal.
C. Selesaikan segala persoalan dengan bermusyawarah.
D. Biasakan hidup sederhana jangan foya-foya.
48 Bacalah kutipan cerita berikut!
"Jangan tanya bagaimana hidup di kota, jangan paksa aku untuk mengisahkannya [1]. Sudahlah!
Mending kita bicara yang lain saja,” buru-buru kalimat itu meluncur dari bibirku sebelum Parjo sempat
menanyakannya [2]. Bukannya enggan, takutnya kisah kota malah membebaninya [3]. Bagaimana
tidak, setengah lima pagi aku harus sudah bangun, mandi dan bergegas pergi ke ujung gang kampung
tempat aku mengontrak sebuah rumah sederhana di sana sebelum jam menunjukkan pukup lima [3].
Telat sedikit saja bisa ketinggalan bus jemputan perusahaan tempatku bekerja [4]. Belum lagi, bahaya
yang harus kulalui [5].
Amanat kutipan cerita tersebut adalah ...
A. Tuturkan kondisi hidup di kota kepada setiap orang yang terdekat.
B. Sampaikan pengalaman hidup di kota dengan bijaksana.
C. Hadapi hidup ini dengan tegar dan bersemangat.
D. Bantu teman lama di desa dengan ikhlas.
49 Bacalah kutipan cerita berikut!
Hati Hendra merasa sebal kepada Sindu yang berperilaku bunglon. Namun, hatinya juga bertanya-
tanya mengapa tidak memafkannya dan terus sebal pada teman sendiri?
Ketika Hendra mendengar Sindu sakit, hatinya sedih ia memutuskan segera menengok Sindu dan
menyudahi kekesalannya pada Sindu serta memaafkannya.
Makna simbol dari bunglon adalah....
A. orang yang tak berpendirian C. orang yang bimbang
B. orang yang tak mengerti D. orang yang bebal
50 Bacalah kutipan cerita berikut!
Celengan ayam itu kutimang-timang. Terasa berat ditanganku. Mungkin sudah ada beratus-ratus uang
logam dan lembaran ribuan di dalamnya. Mungkin isinya sudah cukup untuk membeli playstation
impianku. Tapi, kembali terngiang ucapan ibu tadi siang.  “Yan, bagaimana menurutmu kalau celengan
ayammu tidak usah kau gunakan untuk  membeli playstation,” ucap ibu lirih
Nilai tersirat kutipan teks tersebut adalah....
A. gemar menabung C. membantu orang tua.
B. bermain playstation D. bergaya hidup modern

Selamat Mengerjakan
Semoga Berhasil
KUNCI
JAWABAN PAS
BAHASA INDONESIA KELAS 9
1 B 11 B 21 D 31 B 41 C
2 C 12 B 22 B 32 A 42 A
3 D 13 C 23 D 33 C 43 A
4 B 14 C 24 D 34 D 44 B
5 B 15 B 25 B 35 A 45 B
6 C 16 C 26 D 36 B 46 D
7 B 17 B 27 A 37 B 47 B
8 C 18 B 28 B 38 A 48 B
9 A 19 A 29 A 39 C 49 A
10 A 20 B 30 B 40 C 50 A

Anda mungkin juga menyukai