Anda di halaman 1dari 3

UJIAN TENGAH SEMESTER (UTS)

GANJIL 2022/2023

Mata Kuliah : Dasar Infrastruktur Teknologi Waktu : 100 MENIT


Dosen : Imama Lavi Insani,S.ST.,MSc Sifat Ujian : CLOSE
Kelas : BA221 Program Studi : S1-SISTEM KOMPUTER

Petunjuk: Silahkan jawab soal yang menurut Anda lebih mudah terlebih dahulu.

Soal:

1. Andi adalah pegawai BMKG yang ditugaskan untuk memantau Meteorologi, Klimatologi, Kualitas
Udara dan Geofisika di wilayah Provinsi Bali. Untuk memudahkan kinerja Andi, ia membutuhkan
sebuah tools untuk tugas kesehariannya. Apa jenis tools yang dapat dipakai Andi untuk
membantunya dalam menjalankan tugas di kantornya? Jelaskan tujuan tools tersebut.

2. Pada sistem komputer, jelaskan perbedaan programmer dan pemrograman ditinjau dari klasifikasi
elemen dasarnya.

3. Nadin Amizah adalah penyanyi pendatang baru di Indonesia yang memiliki genre musik pop folk. Ia
sering memutar lagu lewat software digital seperti joox, spotify atau youtube music untuk mencari
inspirasi penciptaan lagu. Jelaskan bagaimana input, proses, dan output dalam sebuah klik hingga
lagu dapat didengar lewat speaker.

4. Konversikan angka biner dan desimal berikut ini dan tuliskan cara menghitungnya:

a. 23

b. 53

c. 89

d. 1100010

e. 10000110

5. Sebuah perusahaan rintisan atau startup bernama Porty memiliki beberapa aplikasi yang sudah
launching di app store dan play store. Saat ini Porty sedang membutuhkan data query dari beberapa
aplikasi yang dilaunch untuk mengetahui insight terbaru. Jelaskan teknologi dari software komputer
yang digunakan Porty untuk menggabungkan data dari beberapa aplikasi tersebut.

- Selamat Mengerjakan –
Nama : Pande Kadek Hendra Dwi Putra
Nim : 220010153
Kelas : BA221

1. Jenis tools yang dapat diapakai Andi untuk membantunya dalam menjalankan tugas kantor sebagai
pegawai BMKG adalah computer special purpose, yakni computer yang dirancang khusus hanya untuk
melakukan tugas-tugas tertentu saja sesuai dengan tujuan komputer tersebut diciptakan seperti pada
kasus ini yakni untuk menganalisis cuaca, mengukur kekuatan gempa serta luas wilayahnya, dan lain
sebagainya sesuai kebutuhan dari BMKG itu sendiri.

2. Programer adalah sebutan, istilah atau julukan bagi orang yang paham dan mampu dalam
mengerjakan, membuat sebuah aplikasi / program dari bahasa-bahasa pemrograman sedangkan
pemrograman adalah suatu bentuk kumpulan kode kode intruksi dari bahasa bahasa program yang
ditulis, diuji dan dikembangkan menjadi sebuah program

3. Pada aplikasi pencarian musik, saat masuk kedalam aplikasi user akan disuguhkan dengan banyak
rekomendasi rekomendasi musik yang ada. Jika user ingin mendengarkan musik yang berbeda, maka
mereka harus mengetik nama atau deskripsi lagi yang mereka ingin cari lagi pada kolom search. Setelah
kata kunci terinput, algoritma pada aplikasi akan memproses kata kunci yang diberikan dan menampilkan
Musik yang memiliki kata kunci sama atau mendekati. Selain melakukakn searching secara langsung, user
juga dapat memilih musik dengan mencari genreyang diinginkan. Setelah musik yang diinginkan
ditemukan user akan mengklik nama,cover ataupun logo play button yang ada di musik tersebut. jika
user klik logo atau lagu tersebut dan dapat memulai lagu dari play button yang ada. Seteah memilih lagu
dimulai akan muncul 3 button tambahan yaitu backward pause dan forward dimana ini berfungsi untuk
mengubah posisi track yang didengarkan dan memberhentikan sesuai input yang diinginkan user.

4. 23
23 : 2 = 11 sisa 1
11 : 2 = 5 sisa 1
5 : 2 = 2 sisa 1
2 : 2 = 1 sisa 0
10111

53 : 2 = 26 sisa 1
26 : 2 = 13 sisa 0
13 : 2 = 6 sisa 1
6 : 2 = 3 sisa 0
3 : 2 = 1 sisa 1
110101

89 : 2 = 44 sisa 1
44 : 2 = 22 sisa 0
22 : 2 = 11 sisa 0
11 : 2 = 5 sisa 1
5 : 2 = 2 sisa 1
2 : 2 = 1 sisa 0
1011001
Bilangan diatas ini diambil dari paling bawah yaitu 1 baru di lanjutkan ke bilangan diatasnya

(1100010)2
= (1 × 2⁶) + (1 × 2⁵) + (0 × 2⁴) + (0 × 2³) + (0 × 2²) + (1 × 2¹) + (0 × 2 ⁰) = (98)₁₀

(10000110)2
= (1 × 2⁷) + (0 × 2⁶) + (0 × 2⁵) + (0 × 2⁴) + (0 × 2³) + (1 × 2²) + (1 × 2¹) + (0 × 2 ⁰) = (134) ₁₀

5. Teknologi yang dibutuhkan adalah Database, atau basis data merupakan kumpulan data yang dikelola
sedemikian rupa berdasarkan ketentuan tertentu yang saling berhubungan sehingga mudah dalam
pengelolaannya. Melalui pengelolaan tersebut pengguna dapat memperoleh kemudahan dalam mencari
informasi, menyimpan informasi dan membuang informasi. Contoh software database adalah:
- Oracle
- MySQL
- Microsoft SQL Server
- PostgreSQL
- MongoDB
- PhpMyAdmin
- Mariadb
- Redis
- SQLite
- IBM D

Anda mungkin juga menyukai