Anda di halaman 1dari 5

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER

(STMIK) BANI SALEH


UJIAN TENGAH SEMESTER GANJIL TA. 2022 / 2023
Matakuliah : Sistem Cerdas No. Absen :
Kelas : S1/TI/5B/P, NPM : 43A87006200194
Hari/Tanggal : Rabu/......Nopember 2022 Nama : Ilham Galih Bintoro
Dosen : Budi, S.Kom.,M.Kom Tanda Tangan :
Waktu : 100 Menit
Sifat Ujian : Buka Buku

Ketentuan:
1. Jawaban dikirim ke classroom pada tugas yang telah disediakan.
2. Jawaban dalam bentuk File PDF
3. Jawaban dikirim selambat-lambatnya pada jam 10.30 WIB, (classroom akan
dinonaktifkan pada jam 10.35)

Soal:

A. Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence, disingkat AI, 10 tahun yang lalu mungkin
masih menjadi bahan guyonan di masyarakat. Kini Anda telah menyadarinya, istilah
Artificial Intelligence (AI) menjadi tren di mana-mana. AI bisa dikatakan menjadi kata
kunci menarik di kalangan bisnis dan industri.
1. Bagaimana pandangan Anda terhadap isu ini? Jelaskan dampaknya!
2. Jelaskan Definisi dari Kecerdasan Buatan menurut Pandangan Saudara!
3. Jelaskan Sub disiplin ilmu apa yang berkembang dari Kecerdasan Buatan!
4. Cari dan Jelaskan contoh aplikasi kecerdasan buatan, dan jelaskan fungsi dari
aplikasi tersebut!
B. Struktur Sistem Pakar dibagi menjadi 2 bagian utama: lingkungan pengembangan
(development environment) dan lingkungan konsultasi (consultation (runtime)
environment).
Lingkungan pengembangan digunakan oleh Pembangun Sistem Pakar (ES builder) untuk
membangun komponen dan untuk membawa pengetahuan ke dalam knowledge base.
1. Sebutkan dan Jelaskan Komponen-komponen yang ada di dalam Sistem Pakar
2. Sebutkan dan Jelaskan 3 elemen mesin inferensi (inference engine)
C. Sebutkan dan Jelaskan Orang-orang yang terlibat dalam pengembangan dan
penggunaan Sistem Pakar:

Selamat mengerjakan

A.
1. Bagaimana pandangan Anda terhadap isu ini? Jelaskan dampaknya!
Pandangan saya terhadap isu tersebut tidak perlu dipikirkan karena pada dasar kecerdasan
buatan ini atau disebut dengan artificial intelligence itu sangat bagus dalam lingkungan
masyarakat karena memiliki peran untuk membantu kecerdasan masyarakat untuk ilmu-ilmu
sistem cerdas ini lewat kecerdasan buatan yang dibuat.
2. Jelaskan Definisi dari Kecerdasan Buatan menurut Pandangan Saudara!
Bidang ilmu komputer yang dikhususkan atau dibuatkan untuk memecahkan masalah yang
umumnya terkait dengan kecerdasan manusia untuk memperluas ilmu dan wawasan manusia
dalam bidang komputer seperti pembelajaran,pemecahan masalah,dan pengenalan pola.
3. Jelaskan Sub disiplin ilmu apa yang berkembang dari Kecerdasan Buatan!
Kecerdasan buatan dapat dipilah menjadi sejumlah sub displin ilmu,dianataranya ialah :
 Sistem pakar (Expert System), Disini komputer digunakan sebagai sarana untuk
menyimpan pengetahuan para pakar.Dengan demikian komputer akan memiliki
keahlian untuk menyelesaikan permasalahan dengan meniru keahlian yang dimiliki oleh
pakar.
 Pengolahan Bahasa Alami(Natural Language Processing), Dengan pengolahan bahasa
alami ini diharapkan user dapat berkomunikasi dengan komputer dengan menggunakan
bahasa sehari-hari.
 Pengenalan Ucapan(Speech Recognition), Melalui pengenalan ucapan diharapkan
manusia dapat berkomunikasi dengan komputer dengan menggunakan suara.
 Robotika dan Sistem Sensor (Robotic and Sensory Systems).
 Computer Vision., Computer Vision yakni mencoba untuk dapat mnginterpretasikan
gambar atau obyek-obyek tampak melalui komputer.
 Intelligent Computer-Aided Instruction, Komputer dapat digunakan sebagai tutor yang
dapat melatih dan mengajar.
 Machine Leaming (Jaringan syaraf tiruan,Fuzzy Logic,Algoritma Genetika).
 Game playing.
4. Cari dan Jelaskan contoh aplikasi kecerdasan buatan, dan jelaskan fungsi dari aplikasi
tersebut!
 PhotoMath yang dikembangkan oleh MicroBlink, berfungsi seperti kalkulator, tetapi pada
PhotoMath hanya dengan memfoto objek angka yang mau kita hitung maka PhotoMath secara
otomatis menkonversi foto tersebut menjadi angka dan melakukan penghitungan.
 Locale mempunyai kemampuan untuk mengondisikan ponsel yang dipakai sesuai dengan
kondisi lingkungan di sekitarnya. Aplikasi canggih Locale ini menggunakan sistem teknologi
Artificial Intelligence yaitu sebuah teknologi yang buat dengan algoritma khusus dengan
kecerdasan buatan dalam bentuk aplikasi
 Aplikasi Instant Heart Rate Pro berfungsi sebagai pendeteksi seberapa sehat jantung.
 Dragon Go, merupakan teknologi pengenal suara yang bisa membantu pengguna untuk
mencatat draft email, teks dan memo secara langsung dan praktis tanpa pengguna harus
menyentuh tombol keyboard. Dragon Go merupakan aplikasi penerjemahh dari bahasa lisan ke
tulisan yang sangat akurat.
 Cortana yang dikembangkan oleh microsoft dan dapat digunakan diwindows 10 kecerdasan
buatan lainnya yang dikembangkan oleh apple dan dapat digunakan di ios atau macos versi
terbaru fungsinya adalah anda bisa berinteraksi secara langsung dengan komputer bisa
menggunakan suara.

B.
1. Sebutkan dan Jelaskan Komponen-komponen yang ada di dalam Sistem Pakar?

1. Basis Pengetahuan

Sistem pakar memiliki basis pengetahuan yang mana di dalamnya mengandung pengetahuan untuk
pemahaman, formulasi, dan juga skema penyelesaian masalah. Basis pengetahuan ini tersusun atas
fakta yang berupa informasi, tentang objek dan kaidah atau rule yang menjadi informasi tentang
bagaimana membangkitkan berbagai fakta.

2. Basis Data
Selain itu, sistem pakar juga memiliki komponen yaitu  basis data yang mana mengandung berbagai
fakta, baik fakta awal pada saat sistem mulai beroperasi maupun fakta yang didapatkan pada saat
pengambilan kesimpulan yang sedang dilaksanakan.
Sehingga dalam praktiknya, basis data ini berada di dalam memori komputer untuk menyimpan data
hasil observasi dan data lainnya yang kemudian diolah dan memerlukan alat yaitu komputer atau alat
lainnya.
3. Mesin Inferensi
Komponen selanjutnya di dalam sistem pakar adalah mesin inferensi atau inference engine yang mana
mengandung mekanisme pola pikir dan penalaran yang digunakan oleh pakar di dalam menyelesaikan
suatu masalah yang terjadi. 
Mesin inferensi merupakan program komputer yang memberikan metodologi untuk penalaran tentang
informasi yang ada di dalam basis pengetahuan dan juga di dalam workplace dan untuk
memformulasikan kesimpulan.
4. Antarmuka Pemakai (User Interface)
Metode sistem pakar yang selanjutnya merupakan metode antarmuka pemakai atau user interface yang
mana merupakan mekanisme yang digunakan oleh pengguna dan sistem pakar untuk saling
berkomunikasi. Antarmuka menerima informasi dari pemakai dan kemudian mengubah ke dalam
bentuk yang dapat diterima oleh sistem.
Selain itu, antarmuka juga menerima dari berbagai sistem yang menyajikan mengenai bentuk yang
kemudian dapat dimengerti oleh pengguna atau pemakai.
5. Akuisisi Pengetahuan (Knowledge Acquisition)
Komponen akuisisi pengetahuan merupakan akumulasi, transfer, dan transformasi kehamilan dalam
menyelesaikan masalah dari sumber pengetahuan ke dalam program komputer. Dalam tahap ini,
akuisisi pengetahuan menyerap berbagai pengetahuan untuk selanjutnya dapat ditransfer ke basis
pengetahuan.
Pengetahuan yang diperoleh dari pakar ini sudah dilengkapi dengan fasilitas yaitu buku, basis data
laporan penelitian, dan juga pengalaman pemakai.
6. Workplace/Blackboard
Komponen lainnya adalah workplace yang mana berisi sekumpulan memori kerja atau working
memory yang digunakan untuk merekam kejadian yang sedang berlangsung, di mana di dalamnya
termasuk keputusan sementara.

2. Sebutkan dan Jelaskan 3 elemen mesin inferensi (inference engine)?


BACKWARD CHAINING
 Pendekatan goal-driven, dimulai dari ekspektasi apa yang diinginkan
terjadi (hipotesis), kemudian mengecek pada sebab-sebab yang
mendukung (ataupun kontradiktif) dari ekspektasi tersebut.
 Jika suatu aplikasi menghasilkan tree yang sempit dan cukup dalam,
maka gunakan backward chaining.
FORWARD CHAINING
Forward chaining merupakan grup dari multipel inferensi yang melakukan
pencarian dari suatu masalah kepada solusinya.
 Jika klausa premis sesuai dengan situasi (bernilai TRUE), maka proses
akan meng-assert konklusi.
 Forward Chaining adalah data driven karena inferensi dimulai dengan
informasi yg tersedia dan baru konklusi diperoleh.

C. Sebutkan dan Jelaskan Orang-orang yang terlibat dalam pengembangan dan


penggunaan Sistem Pakar?
Yang terlibat dalam sistem pakar yaitu:

1. Pakar (domain expert).
Pakar adalah orang yang memiliki pengetahuan khusus, pendapat, pengalaman dan metode, serta
kemampuan untuk mengaplikasikan keahliannya tersebut guna menyelesaikan masalah.
2. Pembangun pengetahuan (knowledge engineer).
Pembangun Pengetahuan (Knowledge engineer) adalah orang yang membantu pakar dalam menyusun
area permasalahan dengan menginterprestasikan dan mengintegrasikan jawaban-jawaban pakar atas
pertanyaan yang diajukan, menggambarkan analogi, mengajukan counter example dan menerangkan
kesulitan-kesulitan konseptual.
3. Pengguna (user).
Sistem pakar memiliki beberapa pemakai, yaitu: pemakai bukan pakar, pelajar, pembangun sistem
pakar yang ingin meningkatkan dan menambah basis pengetahuan, dan pakar.
4. Pembangun sistem (sistem engineer).
Pembangun sistem adalah seseorang yang membuat antar muka pengguna, merancang bentuk basis
pengetahuan secara deklaratif dan mengimplementasikan mesin inferensi.

Anda mungkin juga menyukai