Anda di halaman 1dari 6

Keyword : Bunga pengusir nyamuk, LSI : Tanaman bunga pengusir nyamuk, jenis bunga pengusir

nyamuk, bunga pengusir nyamuk dalam rumah.

Judul artikel SEO :

11 Rekomendasi Tanaman Bunga Pengusir Nyamuk di Rumah

Meta Deskripsi:

Nyamuk menjadi salah satu serangga yang paling mengganggu di rumah. Beberapa jenis bunga
pengusir nyamuk ini bisa digunakan sebagai salah satu solusinya.

—---------------------------------------------------

Tanaman rupanya tidak hanya menjadi bahan baku makanan, namun dapat berfungsi pula sebagai obat-
obatan herbal hingga pengusir serangga. Terdapat berbagai jenis bunga pengusir nyamuk yang
sungguh-sungguh manjur.

Pengusiran nyamuk pun tidak melulu harus menggunakan bahan kimia namun juga bisa menggunakan
tanaman-tanaman berikut ini. Umumnya, tanaman-tanaman berikut memiliki aroma yang harum dan
menenangkan namun dibenci oleh nyamuk.

Tanaman-tanaman untuk mengusir nyamuk ini juga dapat diletakkan di dalam ruangan atau ditanam
dalam pot. Tentunya, tidak hanya kebun yang bebas dari nyamuk namun ruangan juga bisa terbebas dari
nyamuk.

Apa saja rekomendasi tanaman dan bunga yang dapat digunakan untuk mengusir nyamuk terutama di
dalam ruangan? Simak penjelasan dan rekomendasi untuk tanaman pengusir nyamuk berikut ini!

Rekomendasi Tanaman Bunga Pengusir Nyamuk

Umumnya tanaman pengusir nyamuk memiliki aroma yang harum dan tidak disukai nyamuk. Selain
aroma, tanaman untuk mengusir nyamuk juga mengeluarkan berbagai zat yang beracun dan berbahaya
untuk nyamuk. Rekomendasi bunga untuk mengusir nyamuk, yakni:

1. Lavender

Bunga yang sudah menjadi rahasia umum untuk mengusir nyamuk adalah lavender. Tanaman lavender
memiliki bunga berwarna ungu dan terkenal dapat mengusir serangga seperti nyamuk dan lalat. Tidak
heran banyak produk pengusir nyamuk yang menggunakan aroma lavender.
Aroma yang dihasilkan bunga lavender berasal dari minyak yang ada dalam tanaman. Meskipun
aromanya harum, namun aroma ini juga yang dihindari oleh nyamuk. Tanaman lavender dapat ditanam di
pot dan tidak memerlukan sinar matahari penuh sehingga dapat diletakkan di dalam ruangan.

2. Tapak Dara

Bunga kedua yang bisa digunakan untuk mengusir nyamuk adalah bunga tapak dara. Bunga ini memiliki
nama lain periwinkle. Umumnya, bunga tapak dara memiliki warna merah muda, ungu, putih, dan
kebiruan. Bunga ini juga dapat tumbuh liar sehingga perawannya tidak terlalu sulit.

Meskipun tumbuh liar, namun bunga tapak dara juga ditempatkan di dalam ruangan yang semi terbuka.
Bunga ini memiliki kandungan senyawa geraniol atau rhodinol pada mahkota bunga dan daunnya.
Kandungan senyawa ini terkenal dapat mengusir serangga seperti nyamuk, lalat, dan semut.

3. Marigold

Bunga pengusir nyamuk berikutnya adalah bunga marigold. Bunga ini memiliki bentuk bulat dengan
warna jingga yang cantik dan cerah. Seperti bunga tapak dara, bunga marigold umumnya tumbuh liar di
alam terbuka. Namun, marigold juga bisa ditanam di dalam pot dan diletakkan di ruang semi terbuka.

Bunga ini memiliki aroma harum yang dapat menangkal nyamuk. Tidak hanya itu, bunga marigold juga
mengandung pyrethrum yakni kandungan yang banyak ditemui dalam produk-produk untuk mengusir
serangga. Selain menjadi tanaman hias, ternyata bunga marigold punya fungsi lainnya.

4. Allium

Bunga allium atau biasa disebut sebagai bunga bawang merupakan salah satu bunga untuk mengusir
nyamuk dengan aromanya. Bunga allium memiliki bentuk yang mirip dengan marigold namun berbentuk
lebih bulat dengan warna ungu dan putih.

Tanaman ini sejatinya masih termasuk dalam jenis umbi-umbian. Seperti tanaman bawang putih dan
bawang bombay, bunga bawang atau allium juga memiliki aroma yang khas. Bunga ini memiliki aroma
bawang yang kuat sehingga efektif untuk mengusir berbagai serangga seperti nyamuk.

5. Lantana

Bunga Lantana yang memiliki nama lain Lantana camara juga menjadi salah satu bunga yang mampu
mengusir nyamuk. Bunga ini memiliki efektivitas yang cukup tinggi untuk mengusir serangga seperti
nyamuk. Bahkan ekstrak bunga lantana mampu melindungi dari nyamuk seperti Aedes aegypti. 
Bunga ini termasuk dalam jenis bunga yang dapat tumbuh liar di ruang terbuka. Umumnya, bunga
lantana dapat tumbuh di tempat yang hangat dengan sinar matahari yang cukup. Meskipun dapat
mengusir nyamuk, namun bunga lantana menjadi perhatian bagi serangga lain seperti kupu-kupu.

6. Pennyroyal

Tanaman bunga pengusir nyamuk berikutnya adalah bunga pennyroyal. Bunga ini termasuk dalam
bunga liar namun bisa ditanam dalam pot. Bunganya berbentuk bulat dengan diameter sekitar 1 sampai 2
cm dengan warna keunguan atau putih.

Bunga pennyroyal memiliki aroma seperti mint. Dengan aroma ini, bunga pennyroyal dapat mengusir
serangga. Selain menanam bunga pennyroyal, daunnya bisa juga dihancurkan dan disimpan dalam
kantong untuk mengusir nyamuk. Namun, tanaman ini tidak boleh dikonsumsi karena beracun.

7. Catnip

Bunga berikutnya adalah bunga catnip atau bunga catmint. Bunga ini juga tumbuh liar dan dapat
ditemukan dimanapun. Sesuai namanya, tanaman ini termasuk dalam jenis tanaman mint. Tanaman dan
bunga catnip terkenal disukai oleh kucing dan mampu membunuh nyamuk.

Catnip bahkan memiliki kandungan minyak dan sepuluh kali lebih ampuh untuk membunuh nyamuk.
Namun, pertumbuhan catnip dapat mengganggu pertumbuhan tanaman lainnya. Jadi lebih baik ditanam
dalam pot. Selain itu karena dapat bertumbuh dengan cepat, maka tanaman catnip perlu rutin dipangkas.

8. Pink Rose Geranium

Bunga pink rose geranium sekilas memiliki bentuk yang serupa dengan tapak dara karena masih
termasuk dalam jenis geranium. Bunga ini tidak disukai nyamuk karena wanginya yang harum dan
memiliki zat untuk mengusir nyamuk.

Bunga pink rose geranium ini dapat ditanam dalam pot sehingga dapat diletakkan di dalam ruangan atau
di dekat jendela. Selain mengusir nyamuk, bunga ini juga terkenal aman dikonsumsi dan nikmat jika
diolah menjadi teh. 

9. Floss

Bunga floss yang memiliki nama latin Ageratum houstonianum juga termasuk dalam jenis bunga
pengusir nyamuk. Bunga floss dihindari oleh nyamuk karena mengandung senyawa kumarin. Senyawa
ini menjadi salah satu kandungan dalam produk pengusir nyamuk.
Aroma yang dimiliki bunga floss juga khas dan unik sehingga dapat mengusir nyamuk. Namun, aroma ini
disenangi oleh kupu-kupu dan burung kolibri. Bunga floss memiliki bentuk bulat dengan berbagai warna
yang cantik seperti ungu, biru, dan merah muda.

Bunga ini tidak hanya menjadi pengusir nyamuk, namun juga bisa memperindah pekarangan atau bagian
dalam rumah karena bentuknya yang cantik. Bunga floss dapat ditanam dalam pot dan cocok diletakkan
di sudut ruangan sebagai dekorasi untuk bagian dalam rumah.

10. Citronella Geranium

Masih termasuk dalam kelompok bunga geranium, bunga citronella geranium termasuk dalam bunga
yang bisa mengusir nyamuk. Bunga yang memiliki nama latin Pelargonium citrosum ini memiliki
kandungan minyak yang aromanya menyerupai aroma serai.

Aroma ini kuat dan terkenal dijauhi oleh nyamuk sehingga dapat mengusir nyamuk. Bisa dikatakan bunga
citronella geranium menjadi salah satu bunga yang ampuh mengusir nyamuk. Tidak hanya untuk
mengusir nyamuk, minyak geranium juga terkenal bermanfaat untuk kesehatan.

11. Zodia

Salah satu bunga dan tanaman pengusir nyamuk yang terkenal adalah zodia. Tanaman ini merupakan
tanaman asli dari Papua. Zodia terkenal dengan kandungan senyawa linalool yang berfungsi untuk
mengusir nyamuk.

Tanaman ini dapat tumbuh dengan mudah dan menghasilkan bau yang tidak disukai nyamuk. Namun
karena bentuknya yang cukup besar, tanaman ini lebih cocok diletakkan di kebun atau pekarangan
rumah dan ditanam dalam pot.

Kesimpulan

Beberapa rekomendasi bunga pengusir nyamuk dalam rumah dan yang bisa ditanam di luar rumah ini
bisa dicoba. Selain ampuh mengusir nyamuk, bunga-bunga ini umumnya juga cantik sehingga cocok
menjadi salah satu dekorasi di dalam maupun di pekarangan rumah. 

Jumlah kata : 1055 kata

Tingkat plagiarisme : 100% unik

Referensi :
https://www.rumah.com/panduan-properti/14-tanaman-pengusir-nyamuk-alami-super-ampuh-19133

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20220908063247-284-844863/5-tanaman-bunga-yang-
ampuh-usir-nyamuk-sangat-mudah-ditanam

https://www.kompas.com/homey/read/2021/11/02/075500176/5-bunga-pengusir-nyamuk-cocok-ditanam-
di-halaman-rumah?page=all

https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5762763/12-tanaman-hias-pengusir-nyamuk-cocok-untuk-di-
ruang-belajar/2

https://www.cnbcindonesia.com/news/20220521171341-4-340736/9-tanaman-pengusir-nyamuk-dan-
serangga-pastikan-ada-di-rumah

https://alacasa.id/article/read/4/2020/2603/waspada-dbd-ini-6-tanaman-pengusir-nyamuk

https://www.sehatq.com/artikel/bunga-pengusir-nyamuk-yang-bisa-jaga-kesehatan-keluarga

http://www.balaibaturaja.litbang.kemkes.go.id/asset/files/Tanaman%20Pengusir%20Nyamuk.pdf

Anda mungkin juga menyukai