Anda di halaman 1dari 3

PENILAIAN HARIAN MINYAK BUMI

NAMA :

KELAS :

1. Tetra Ethyl Lead (TEL) adalah zat tambahan yang ditambahkan ke bensin untuk
menaikkan angka oktan bensin tersebut, sehingga tidak menimbulkan efek ketukan
(knocking) pada mesin akibat bensin yang terbakar sebelum adanya percikan api dari
busi. Bagaimanakah menurut kalian penambahan TEL (Tetra Ethyl Lead) pada bensin,
sudah tepatkah penambahan TEL dalam bensin guna meningkatkan angka oktan?
Bagaimana pengaruhnya pada lingkungan?
2. Perhatikan gambar destilasi bertingkat berikut ini:

Bensin merupakan fraksi minyak bumi dengan jumlah


atom C antara 5-10 dan fraksi yang banyak
digunakan. Jika pada hasil destilasi fraksi dengan
jumlah atom C di atas 12 lebih banyak dibandingkan
dengan fraksi bensin, bagaimanakah cara untuk
memenuhi kebutuhan bensin tersebut? Jelaskan!

3. Perhatikan gambar dibawah ini!


Gambar disamping adalah gambar korek api gas (mancis). Jika kalian
mengambil korek api gas, kalian dapat melihat butana dalam bentuk cair.
Ketika korek api gas ditekan, butana akan kembali menjadi gas
membentuk nyala api. Nyala api dari korek gas tersebut mengalami
reaksi pembakaran sempurna antara gas butana dengan oksigen.
Berdasarkan peristiwa tersebut
a. Buatlah dan setarakan setarakan persamaan reaksi pembakaran
antara gas butana dengan oksigen!
b. Jelaskan secara sederhana berapa banyak oksigen yang dibutuhkan
dalam reaksi pembakaran, gas karbon dioksida yang dihasilkan, dan
uap air yang dihasilkan dari reaksi a!
4. Carbon Disclosure Project (CDP) adalah sebuah organisasi berbasis di Inggris yang
bekerja dengan para pemegang saham dan korporasi untuk mengungkap emisi gas
rumah kaca di perusahaan-perusahaan raksasa. Sebuah laporan terbaru dari Carbon
Disclosure Project yang bekerja sama dengan Climate Accountability Institute
menemukan fakta baru bahwa 71% emisi gas rumah kaca (greenhouse effect gases)
dihasilkan oleh kendaraan bermotor dan kegiatan industri. Sebutkanlah gas yang
berperan penting terhadap terjadinya fenomena efek rumah kaca! Berikan
penjelasan mengapa gas tersebut dapat menyebabkan efek rumah kaca!
5. Bambang selalu menggunakan kendaraan motor untuk pergi ke sekolah. Kendaraan
yang digunakan Bambang, tidak menghasilkan asap hitam
sehingga Bambang beranggapan bahwa kendaraannya tersebut
tidak mencemari lingkungan dan tidak mengganggu kesehatan.
Apakah kamu setuju dengan anggapan Bambang tersebut?
Berikan argumenmu berdasarkan teori yang ada!

6. Perhatikan grafik berikut !

Berdasarkan grafik yang disajikan.

a. Jika semakin lambat kecepatan rata-


rata kendaraan bermotor maka semakin
banyak jumlah gas karbon monoksida
yang dihasilkan. Menurut argumen
kamu, apakah grafik ini ada
hubungannya dengan tingkat
kemacetan di Indonesia? Jelaskan!

b. Analisislah apa dampak negatif


meningkatnya gas karbon monoksida
bagi kesehatan manusia!

7. Perhatikan tabel berikut!

DAMPAK EFEK RUMAH KACA


Lingkungan Kesehatan
1. Meningkatnya permukaan air 1. Munculnya berbagai macam wabah penyakit
laut
2. Meningkatnya suhu bumi 2. Menurunnya imunitas tubuh sehingga mudah
terjangkit diare, malaria, dan demam
berdarah
3. Merubah ekosistem dan iklim 3. Dapat menyebabkan penyakit katarak
4. Rawan bencana alam (banjir 4. Terjadi kelaparan karena menurunnya
dan kemarau panjang) produksi pangan
5. Mudah mengalami kekeringan 5. Panas yang berlebihan dapat menyebabkan
sehingga sektor pertanian dan kanker kulit
peternakan akan menurun
Berdasarkan dampak efek rumah kaca terhadap lingkungan dan kesehatan, bagaimana
cara kamu mengatasi ini? Buatlah minimal 5 solusi alternatif berdasarkan pemikiran
kamu untuk mencegah dampak negatif dari efek rumah kaca bagi lingkungan
8. Perhatikan gambar berikut!

Pemerintah RI pada awal tahun 2007


meluncurkan kebijakan konversi minyak
tanah ke gas LPG (Liquid Petroleum Gas) yang
selanjutnya disebut elpiji. Meskipun banyak
pro dan kontra karena terkesan terburu-buru,
kebijakan pemerintah tersebut tetap
dijalankan. Berikan dua alasan mengapa
program konversi minyak tanah ke LPG perlu
dilakukan? Kaitkan jawabanmu dengan
dampak pembakaran minyak tanah bagi
lingkungan dan kesehatan!

9. Perhatikan grafik berikut !

(1) kematian (deadly),


(2) penyakit (sickness)
(3) belum terlihat pengaruhnya
(barely perceptable).

Grafik berikut menjelaskan konsentrasi berapa ppm karbon monoksida dalam jangka
waktu tertentu dapat menyebabkan:
Berdasarkan grafik tersebut:
a. Apa yang dapat kamu simpulkan?
b. Apakah terdapat pengaruh konsentrasi karbon monoksida dengan waktu
pemaparannya?
10. Perhatikanlah gambar berikut

Pada gambar A dan B merupakan


dampak yang dihasilkan dari
pembakaran senyawa hidrokarbon
yang dapat mencemari lingkungan
dan sekitar. Jelaskan bagaimana
dampak negatif yang dihasilkan
dari kedua aktivitas pembakaran pada gambar (A) dan (B) bagi lingkungan dan kesehatan!

Anda mungkin juga menyukai