Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah Subhanahu wa ta’ala yang
telah melimpahkan Rahmat dan karunia-Nya pada kita, Shalawat dan salam semoga tetap
tercurah kepada junjungan alam Panutan Agung “Muhammad Shallallahu alaihi wasallam”
semoga kelak kita dapat bersama dengannya.

Sajian kami kali ini adalah “Laporan Tahunan Promkes Puskesmas Bojonglarang
Tahun 2022” sebagai gambaran data dan pencapaian program yang telah kami laksanakan
selama tahun 2022 yang merupakan aplikasi dari perencanaan tahun sebelummnya.

Kami menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini jauh dari sempurna, masih banyak
kekurangan yang harus kami benahi baik dari segi kualitas penyajian apalagi kualitas data
yang kami sajikan, namun demikian kami telah berusaha membuat dan berbuat yang terbaik.

Ucapan dan rasa terimakasih yang tak terhingga kami sampaikan kepada Kepala
Puskesmas dan rekan-rekan Puskesmas Bojonglarang yang telah membantu kami baik moril
maupun materil dalam pelaksanaan tugas kami sehari-hari dan dalam penyelesaian laporan.

Semoga segala kebaikan dan sumbangan saran yang diberikan dapat lebih
memperkaya upaya kita dalam mewujudkan masyarakat yang sehat, sejahtera dan
berakhlaqul karimah.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Bojonglarang, 31 Desember 2022


Penulis

Misra Yunus, SKM

Anda mungkin juga menyukai