Anda di halaman 1dari 2

PENYAMBUTAN

Selamat datang kami haturkan kepada keluarga besar Bapak Ade Syarif Hidayat dan Ibu Endah
Nur Rohmah beserta rombongan. Yang pada hari ini telah mengantarkan putra tercintanya, Naufal
Nur Syarif untuk dinikahkan dengan wanita pilihannya Ditia Farasani Hartono. Semoga rahmat
dan kasih sayang Allah subhanahu wa ta'ala selalu menyertai Bapak Ibu beserta rombongan pada
pagi hari ini.

Pagi hari makan kelapa.Rasanya enak bikin tertawa


Kita di sini telah berjumpa.Untuk acara yang istimewa.

PEMBUKAAN

Bismillahirrohmanirrohim.
Assalamu’alaikum Wa Rohmatullohi Wa Barokatuh. Selamat Pagi salam sejahtera untuk kita semua.
Alhamdulillaahi robbil ‘alamiin, wassolaatu wassalaamu’alaa asrofil anbiyaa ii wal mursaliin, wa’ala alihi
wa’ashohbihi ajma’in, amma ba’du.

Pernikahan bukanlah hanya tentang sepasang kekasih yang saling mencintai, yang dipersatukan dalam
subuah ikatan yang suci. Dan Menikah juga bukanlah akhir dari perjalanan cinta, melainkan sebuah
perjalanan kisah yang baru. Mengawali perjumpaan kita pada pagi hari ini, marilah sama-sama kita
mengucapkan puji dan syukur atas kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala, karena atas nikmatnyalah kita
semua dapat berkumpul, bertemu pandang dalam acara yang mulia antara Naufal Nur Syarif dan Ditia
Farasani Hartono.
Tak lupa pula sholawat serta salam senantiasa kita curahkah kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW
beserta keluarga dan para sahabatnya.

Dipagi hari yang cerah ini, 14 Januari 2023, yang bertempat di Hotel Santika Cirebon, bersama saya Nadya
Ulva selaku master of ceremony, saya berdiri diantara dua keluarga besar yang akan disatukan oleh kedua
insan yang begitu besar cintanya.

Baiklah hadirin, sebelum kita memulai rangkaian acara pada hari ini, demi meraih ridho dan berkah Allah
subhanahu Wa Ta’ala , sekaligus mendoakan para sesepuh dan orang-orang tercinta yang telah mendahului
kita, marilah kita buka acara yang mulia dengan membaca suratul fatihah.

PENUTUPAN

Hadirin, tamu undangan yang berbahagia, Alhamdulillah seluruh prosesi akad nikah telah terlaksana dengan
lancar. Dan InSyaAllah dengan bersatunya dua insan berarti bersatunya pula kedua keluarga dan semoga
senantiasa terjalin silaturahmi yang penuh berkah dan limpahan rahmat Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Dengan rasa hormat dan kerendahan hati saya.


Saya mewakili keluarga besar pengantin wanita mengucapkan permohonan maaf apabila pada saat
penyambutan ataupun jamuan ada hal yang kurang berkenan.
Dan juga mengucapkan terima kasih kepada vendor-vendor yang telah membantu acara pda hari ini.

Jalan-jalan ke kota Kedah, ke kota Ambon memetik pala.


Duduk bersanding sangat indah, Itulah cinta halal berbuah pahala.

Saya Nadya Ulva, pamit undur diri


Wabillahitaufik walhidayah wassalamualaikum.
SUNGKEMAN

Ayah & Ibu Kandung

Ayah, Ibu, ijinkan kami kali ini tuk bersimpuh di pangkuanmu, tuk sekali lagi merasakan kasih sayangmu,
tuk melebur kesalahan yang pernah kami lakukan kepadamu, untuk kembali memohon do'a dan restumu.
Doakan kami agar mampu mengikat cinta kami dengan kuat, sebab kami tahu ini tak akan mudah.
Dan, mohon untuk membimbing kami agar kami menjadi keluarga yang sakinah, mawa’dah dan
warohmah.
Semoga ayah dan ibu selalu dalam keadaan sehat, dan selalu bahagia. Percayalah, langit runtuh pun
tak mampu, membunuh cinta kami untuk ayah dan ibu. Terima kasih, ayah, Terima Kasih Ibu.

Sepasang tangan yang mulai kuyu itu juga yang merengkuh, memeluk, mengusap kepala kami,
ketika dunia mulai kejam.
Maafkan kami ayah ibu, atas salah dan dosa, atas kesusahan yang kami buat . Tak kuasa kami
memberimu seujung kuku balas yang pantas atas jasa-jasa, cinta tulusmu yang tak lekang oleh
apapun.

Ayah, ibu, kami mohon restu untuk pernikahan kami. Doakan kami agar mampu mengikat cinta
kami dengan kuat, sebab kami tahu ini tak akan mudah. Dan, mohon untuk membimbing kami agar
kami menjadi keluarga yang sakinah, mawa’dah dan warohmah.

Semoga ayah dan ibu selalu dalam keadaan sehat, dan selalu bahagia. Percayalah, langit runtuh pun
tak mampu, membunuh cinta kami untuk ayah dan ibu. Terima kasih, ayah, Terima Kasih Ibu.

Ayah & Ibu Mertua

Ayah, Ibu , ini adalah kali pertamaku bersimpuh di bawah kakimu. Hari ini kami menjadi putra
putrimu.Terima kasih telah merestui hubungan kami.

Ayah, Ibu, ajarkan pada kami cara menyayangi, sebagaimana kau menyayangi keluargamu.
Bimbinglah kami agar mampu saling memahami dan memupuk sabar agar tercipta keluarga yang
harmonis. Tuntunlah kami agar mampu memperkuat tali ikatan pernikahan dalam sosok keluarga
islami.

Ayah, Ibu, doakan kami agar mendapatkan keturunan-keturunan yang sholeh dan sholehah. Juga,
doakan kami agar menjadi orang tua dengan tauladan yang baik bagi anak-anak kami kelak. Dan,
mohon untuk membimbing kami agar kami menjadi keluarga yang sakinah, mawa’dah dan
warohmah..
Terima kasih, ayah, Terima Kasih Ibu.

Anda mungkin juga menyukai