Anda di halaman 1dari 35

KARYA INOVASI

MARGARIN (MAsker oRGAnik


daRI Nanas)

DISUSUN OLEH :

ASTUTI,S. Pd., M. M.
NIP 197402012005012009

SMA NEGERI 1 UNGGULAN


MUARA ENIM
2020
MARGARIN
i
PENGESAHAN KARYA INOVASI

1. Judul Karya Inovasi : ”MARGARIN, Masker Organik Dari


Nanas”
2. Inovator
A. Ketua :
Nama Lengkap : Astuti, S. Pd., M. M.
NIP : 197402012005012009
Jenis Inovasi : Pengolahan/non Digital
Instansi Pengsusul : SMAN 1 Unggulan Muara Enim
Alamat Instansi/Sekolah : Jl. Perwira No. 1 Muara Enim
Alamat Email : astutikarjan@gmail.com
B. Anggota :
1. Nama Lengkap : Salsabila Mitha
Kelas : XII IPS 1
2. Nama Lengkap : Bunga Nurhaliza
Kelas : XII IPS 1

Muara Enim, 04 Februari 2020


Kepala Sekolah,

H. Darmadi, S.Pd., M.Si.


NIP 197105211998021003

MARGARIN
ii
LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS INOVASI 2020

Judul Karya Inovasi : “MARGARIN : Masker Organik Dari Nanas”


Nama Inovator : Astuti, S. Pd., M. M.

Saya yang bertanda tangan dibawah ini menyatakan bahwa karya Inovasi
dengan judul diatas benar merupakan karya orisinal yang dibuat oleh Inovator dan
dibantu oleh , bukan merupakan plagiat dari karya Inovasi orang lain serta belum
pernah dilombakan di luar kegiatan “LOMBA INOVATOR SUMATERA
SELATAN TAHUN 2020” yang diselenggarakan oleh Balitbang Provinsi Sumsel
dan Dinas Pendidikan Sumatera Selatan Palembang. Demikian pernyataan ini
dibuat dengan sebenarnya, dan apabila terbukti terdapat pelanggaran di dalamnya,
maka Inovator bersedia untuk didiskualifikasi dari kompetisi ini sebagai bentuk
suatu pertanggungjawaban saya.

Muara Enim, 04 Februari 2020


Penulis,

Astuti, S. Pd., M. M.
NIP 197402012005012009

MARGARIN
iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
rahmat, hidayah dan inayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan karya
Inovasi yang berjudul ”MARGARIN, Masker Organik Dari Nanas” dengan baik
tanpa ada hambatan yang berarti.
Karya inovasi ini dibuat sebagai bentuk kepedulian kami untuk
memanfaatkan, mengolah dan meningkatkan nilai ekonomis buah nanas sebagai
potensi lokal unggulan Kabupaten Muara Enim menjadi produk perawatan wajah
berupa masker organic.
Terselesaikannya karya Inovasi ini juga tak luput dari bimbingan dan
bantuan berbagai pihak baik langsung maupun tidak langsung, untuk itu kami
haturkan terima kasih kepada :
1. Bapak H. Darmadi, S.Pd., M.Si. selaku Kepala SMAN 1 Unggulan Muara
Enim.
2. Bapak/Ibu guru SMAN 1 Unggulan Muara Enim
3. Siswa siswi SMAN 1 Unggulan Muara Enim
4. Pihak-pihak lain yang telah membantu terciptanya karya inovasi ini
Kami sadar sepenuhnya bahwa karya inovasi ini jauh dari sempurna, oleh
sebab itu kritik dan saran dari berbagai pihak yang sifatnya membangun sangat
kami harapkan untuk kesempurnaan karya inovasi selanjutnya.
Akhir kata kami berharap agar karya inovasi ini dapat memberi manfaat bagi
keluarga besar SMAN 1 Unggulan Muara Enim khususnya dan bagi semua pihak
pada umumnya. akan datang. Semoga karya tulis ilmiah ini dapat berguna dan
bermanfaat bagi para pembaca.

Muara Enim, 08 Februari 2020

Inovator

MARGARIN
iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ………………………………………………………………….... ii


LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS KARYA INOVASI…………………………... iii
KATA PENGANTAR …………………………………….…………………………………… iv
DAFTAR ISI ………………………………………………………………………………….. v
I. DESKRIPSI INOVASI …………………………………………………………………. 1
I.1 Latar Belakang …………………………………………………………………………. 1
I.2 Masker Organik dari Nanas ……………………………………………………………. 2

I.3 Tujuan inovasi ………………………………………………………………………. 3


I.4 Manfaat Inovasi ……………………………………………………………………... 4
II. SPESIFIKASI PRODUK INOVASI (KEBARUAN) 5
III. FOTO-FOTO PRODUK INOVASI………………………………………………………….. 6
IV. APLIKASI INOVASI TEKNOLOGI DAN HASILNYA…………………………………… 18
A. Tahap Pelaksanaan (Aksi) Kegiatan Inovasi………………………………………….. 18
B. Hasil Penerapan Inovasi ………………………………………………………………. 24
V. PROSPEK INOVASI TEKNOLOGI…………………………………………………………. 27
VI. DATA INOVATOR ………………………………………..……. 29

MARGARIN
v
ABSTRAK

Daun saga merupakan salah satu spesies tanaman liar yang hanya dianggap sebagai
tanaman pengganggu oleh masyarakat. Bawang merah adalah salah satu populasi yang
menghasilkan sampah kulit terbesar karena penggunaannya yang sangat dibutuhkan dalam olahan
kuliner. Kami memiliki ide untuk memanfaatkan daun saga dan kulit bawang merah menjadi
pestisida nabati yang ekonomis dan ramah lingkungan.

Kami melakukan penelitian bertempat di SMAN 1 Unggulan Muara Enim dan


Laboratorium Pengamatan Hama Penyakit Kabupaten Muara Enim didampingi oleh guru
pembimbing. Selain dari eksperimen, kami pun mengumpulkan data melalui narasumber yang
ahli dalam pembuatan pestisida nabati serta kajian pustaka terkait buku-buku yang berkaitan
dengan objek yang kami teliti.

Metode penelitian yang kami gunakan yaitu eksperimen. Pemanfaatan daun saga dan
kulit bawang merah menjadi pestisida nabati melalui 3 tahap. Tahap pra-produksi yaitu
mengumpulkan bahan-bahan dan alat-alat yang digunakan dalam pembuatan pestisida nabati.
Tahap produksi yaitu kegiatan membuat ekstrak daun saga dan ekstrak kulit bawang merah.
Tahap pasca-produksi yaitu proses uji coba hasil penelitian dan pengemasan pestisida nabati serta
upaya mengembangkan pestisida nabati agar dapat digunakan dengan baik oleh masyarakat
umum.

Pestisida nabati tersebut diharapkan dapat menjadi pengganti pestisida kimia sebagai
energi terbarukan yang bermanfaat bagi siapa saja.

Kata kunci: Daun saga, bawang merah, pestisida nabati,

MARGARIN
vi
I. DESKRIPSI INOVASI

I.1 Latar Belakang

Muara Enim adalah salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Selatan


dengan ibukota berada di Muara Enim. Sebagian besar penduduk Muara Enim
memiliki mata pencaharian utama sebagai petani. Muara Enim juga
mengandalkan pertanian terutama perkebunan dalam mendorong laju
perekonomiannya disamping sektor pertambangan. Hal ini terlihat dari besarnya
luas lahan yang digunakan untuk perkebunan. Menurut data Bapeda Muara Enim,
Ada beberapa beberapa potensi unggulan yang akan dikembangkan oleh
kabupaten Muara Enim, diantaranya adalah Tanaman Pangan dan Hortikultura,
dengan komoditas unggulan padi, jagung serta nanas (dengan luas areal 29 Ha
yang berada di Kecamatan: Kelekar, Lembak, dan Gunung Megang). Bahkan,
nanas sendiri saat ini tidak menjadi tanaman sela, dan sudah banyak masyarakat
petani nanas di Kabupaten Muara Enim menjadikan nanas sebagai tanaman pokok
Berlimpahnya komoditi nanas di Kabupaten Muara Enim menyebabkan
rendahnya nilai ekonomis buah nanas. Salah satu upaya pemerintah Kabupaten
Muara Enim untuk meningkatkan nilai ekonomis nanas adalah dengan membina
Usaha Kecil dan Menengah untuk memanfaatkan buah nanas menjadi produk
makanan dan minuman. Salah satu langkah yang telah dilakukan Kabupaten
Muara Enim adalah mengadakan pelatihan keterampilan pengolahan buah nanas
Se Sumatera Selatan yang berlangsung di Ballroom Griya Hotel Serasan
Sekundang, mulai 27-29 Juni 2019.
Buah nanas yang selama ini hanya dibuat dalam bentuk makanan dan
minuman, mendorong kami mencoba untuk berinovasi menjadikan buah nanas
sebagai bahan utama pembuatan produk perawatan wajah berupa masker wajah
organik. Hal ini didasari dari banyaknya kekhawatiran sebagian konsumen akan
produk perawatan wajah yang mengandung bahan kimia berbahaya karena
menggunakan bahan-bahan aditif yang tidak alami.

MARGARIN
vii
1.2 Masker Organik dari Nanas

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka inovator mencoba


membuat produk perawatan wajah berupa masker organic dengan bahan baku
nanas ditambah dengan bahan-bahan alami lainnya yang aman digunakan untuk
remaja, dewasa dan orangtua.
Adapun langkah pertama yang dilakukan inovator adalah dengan
melakukan ujicoba pembuatan masker organic nanas pada tanggal 7 – 14 Oktober
2019. Kemudian di produksi dengan langkah-langkah sbb :
1. Alat dan Bahan :
Alat :
- Oven
- Pisau
- Baskom
- Mangkok
- Kompor
- Saringan
- Blender
- Sendok
- Serbet bersih
Bahan :
- Nanas
- Oatmeal
- Beras
- Madu

- Garam

2. Cara Pembuatan :
- 2 buah nanas yang besar dibersihkan dari kulit dan matanya.
- Potong nanas menjadi ukuran kecil-kecil, rendam dengan air bersih yang
diberi 1sendok garam, diamkan selama 15 menit.
- Tiriskan nanas hingga airnya habis.

MARGARIN
viii
- Haluskan nanas dengan menggunakan blender, masukkan nanas yang
sudah di haluskan ke dalam baskom, kemudian tambahkan madu.
- Letakkan nanas tersebut ke serbet yang bersih serta peras hingga airnya
berkurang dan nanas kering
- Ambil ampas nanas dan letakkan dalam Loyang pemanggangan, ratakan
ampas nanas di permukaan Loyang hingga tipis
- Masukkan oven, panggang dengan api sangat kecil selama 2 jam hingga
kering.
- Angkat ampas nanas yang sudah kering, biarkan hingga tidak panas lagi,
kemudian haluskan ampas nanas tersebut dengan menggunakan blender,
sisihkan dalam wadah mangkuk bersih.
- Haluskan beras hingga menjadi tepung
- Haluskan juga oatmeal dengan blender dan di ayak.
- Campurkan ketiga bahan bubuk tersebut dengan perbandingan Nanas :
Oatmeal : Beras = 1 : 3 : 3
- Aduk pelan-pelan menggunakan sendok hingga merata.
- Kemas masker dalam kemasan yang kedap udara.

Produk masker nanas organic ini telah diproduksi oleh kelompok siswa
dan telah dipasarkan baik secara internal di sekolah melalui bazaar sekolah
maupun secara eksternal di luar sekolah melalui pameran dan bazaar-bazaar
yang diadakan oleh pemerintah kabupaten maupun instansi dinas di kabupaten
Muara Enim, serta telah disertakan dalama pameran Kominfo yang berlangsung
di Balai Sarbini Jakarta.

1.3 Tujuan inovasi


Inovasi ini dibuat dengan tujuan sebagai berikut :
1.3.1 Menghasilkan produk olahan dengan memanfaatkan potensi unggulan
local yaitu nanas sebagai bahan baku utama.

MARGARIN
ix
1.3.2 Menghasilkan produk perawatan wajah berupa masker dengan bahan-
bahan alami sehingga aman untuk digunakan bagi kaum remaja,
dewasa maupun orang tua.
1.3.3 Melatih dan menanamkan jiwa inovatif dan wirausaha pada siswa
khususnya dan warga sekolah pada umumnya.
1.3.4 Membantu meningkatkan nilai ekonomis buah nanas dengan
mengolahnya menjadi produk yang bermanfaat di masyarakat terutama
dalam hal perawatan wajah.

1.4 Manfaat Inovasi

Manfaat dari inovasi ini adalah sebagai berikut :

1.4.1 Bagi inovator sendiri adalah sebagai media untuk memenuhi rasa
keingintahuan dan media untuk menambah wawasan mengenai produk
olahan buah nanas yang bermanfaat dan tahan lama selain dari makanan
dan minuman yang biasa di buat.
1.4.2 Bagi inovator lain adalah sebagai bahan perbandingan dan motivasi untuk
melakukan inovasi-inovasi yang lebih komprehensif.
1.4.3 Bagi guru adalah sebagai media bahan pembelajaran pada materi pelajaran
yang relevan.
1.4.4 Bagi siswa, memotivasi siswa untuk jeli dan kreatif memanfaatkan potensi
unggulan local menjadi suatu produk yang bernilai ekonomis dan
bermanfaat bagi orang banyak serta melatih siswa untuk memiliki jiwa
wirausaha.
1.4.5 Bagi pemerintah dapat menjadi rekomendasi dan pertimbangan dalam
memutuskan suatu kebijakan mengenai pemanfaatan potensi unggulan
local terutama nanas sehingga berdampak meningkatkan taraf ekonomi
petani dan masyarakat.

MARGARIN
x
II. SPESIFIKASI PRODUK INOVASI (KEBARUAN)

MARGARIN (Masker Organik Dari Nanas) merupakan produk olahan


perawatan wajah dengan bahan baku utama buah nanas dan bahan-bahan alami
lainnya seperti beras, oatmeal dan madu. Karena dibuat dari bahan-bahan alami,
maka MARGARIN aman digunakan oleh kalangan remaja, dewasa maupun
orangtua.
Spesifikasi MARGARIN sebagai produk inovasi adalah sebagai berikut :
- Jenis Inovasi : Pengolahan / non digital
- Bahan Baku Utama : Nanas
- Cara Pengolahan : Tradisional
- Kegunaan : sebagai perawatan kulit wajah yang alami
- Bentuk produk : Serbuk Halus yang dikemas dalam kemasan
plastic kedap udara
- Kebaruan : Nanas biasanya diolah menjadi bahan makanan dan
minuman, innovator menciptakan bentuk baru dari
olahan nanas menjadi produk perawatan wajah
dalam bentuk masker serbuk halus yang praktis
dan mudah untuk digunakan.
- Cara Menggunakan Produk : ambil serbuk MARGARIN 1 sendok teh,
letakkan pada piring kecil, tambahkan air 1
sendok makan kemudian aduk sampai merata,
oleskan secara merata ke bagian kulit wajah.
Setelah kering, wajah dibilas dengan air.

MARGARIN
xi
III. FOTO-FOTO PRODUK INOVASI

DOKUMENTASI FOTO & PUBLIKASI PRODUK MARGARIN

NPSN : 10600905
NAMA SEKOLAH : SMAN 1 UNGGULAN MUARA ENIM
KABUPATEN / KOTA : MUARA ENIM

Tahap Produksi Inovasi Masker Organik Dari Nanas (MARGARIN) :

1. Sebelum membuat produk inovasi ‘MARGARIN (Masker


Organic dari Nanas), diawali dengan kegiatan Study Banding ke
Dapur Raja Nanas, Desa Kasih Dewa Kecamatan Rambang Niru.
dan Uji Coba Produk dan di bazaarkan di sekolah.
a. Foto Study Banding

MARGARIN
xii
b. Foto Uji Coba Produk

MARGARIN
xiii
2. Proses Pembuatan Margarin
Alat dan Bahan :
a. Alat yang digunakan :

Oven Pisau

Baskom Mangkok

MARGARIN
xiv
Kompor Saringan

Blender sendok

Loyang dan Kertas panggang Serbet

MARGARIN
xv
b. Bahan Baku :

Nanas Beras

Oatmeal Madu

MARGARIN
xvi
c. Proses Pembuatan Margarin (Masker Organic Dari Nanas)

1. 2 buah nanas yang besar dibersihkan dari kulit dan matanya.

2. Potong nanas menjadi ukuran kecil-kecil, rendam dengan air bersih yang
diberi 1sendok garam, diamkan selama 15 menit.

3. Tiriskan nanas hingga airnya habis.

4. Haluskan nanas dengan menggunakan blender,

MARGARIN
xvii
5. setelah halus peras nanas dengan menggunakan serbet bersih hingga
airnya kering, masukkan ampas nanas kering ke dalam baskom, kemudian
tambahkan madudan aduk sampai rata.

6. Ambil ampas nanas yang telah di campur madu dan letakkan dalam
Loyang pemanggangan, ratakan ampas nanas di permukaan Loyang yang
telah dialasi dengan kertas pemanggang roti hingga tipis

MARGARIN
xviii
7. Masukkan oven, panggang dengan api sangat kecil selama 2 jam hingga
kering.

8. Angkat ampas nanas yang sudah kering, biarkan hingga tidak panas lagi,
kemudian haluskan ampas nanas tersebut dengan menggunakan blender,
sisihkan dalam wadah mangkuk bersih.

9. Haluskan beras hingga menjadi tepung

MARGARIN
xix
10. Haluskan juga oatmeal dengan blender dan di ayak.

11. Campurkan ketiga bahan bubuk tersebut dengan perbandingan Nanas :


Oatmeal : Beras = 1 : 3 : 3
12. Aduk pelan-pelan menggunakan sendok hingga merata, ayak kembali
dengan saringan halus agar diperoleh tekstur masker yang halus.

13. Kemas masker dalam kemasan yang kedap udara, aman dan bersih.
Masker Organik siap digunakan.

MARGARIN
xx
Foto Pameran TTG (Teknologi Tepat Guna) Balitbangda Dalam
Rangka HUT Kabupaten Muara Enim Tangal 18 – 19 November 2019,
Di GOR Pancasila Muara Enim

Pameran Expo Kominfo diselenggarakan tanggal 3 – 7 November


2019 di Jakarta

Surat permintaan produk untuk Expo Jakarta

Dari UMKMK Gerbang SerasanMuara Enim

MARGARIN
xxi
UMKM Gerbang Serasan Muara Enim Penyerahan produk Margarin ke Gerbang
Serasan untuk Expo Kominfo Jakarta

Produk Margarin di expo Kominfo Balai Sarbini Jakarta

Foto Pameran AGRO EXPO Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan


Peternakan Kab. Muara Enim , tanggal 26 – 28 Februari 2020 di Lapangan
Merdeka Kabupaten Muara Enim

MARGARIN
xxii
TESTIMONI SEKDA KABUPATEN MUARA ENIM SAAT
MENGUNJUNGI STAND EXPO SMAN 1 UNGGULAN MUARA ENIM
https://www.youtube.com/watch?v=M9ljnRQLFiU&list=PLsdQZE69ChtzC
_KjomCIR95ZZzFYJIDKZ

FOTO MASKER ORGANIK DARI NANAS DENGAN KEMASAN


YANG LEBIH MODERN DAN DIPASARKAN OLEH UMKMK
GERBANG SERASAN

MARGARIN
xxiii
IV. APLIKASI INOVASI TEKNOLOGI DAN HASILNYA

A. Tahap Pelaksanaan (Aksi) Kegiatan Inovasi


Kegiatan inovasi dimulai dengan studi banding ke rumah produksi “Dapur
Raja Nanas” di Desa Kasih Dewa Kecamatan Rambang Niru kabupaten Muara
Enim seiring dengan kegiatan program sekolah kewirausahaan diSMAN 1
Unggulan Muara Enim.

Setelah melakukan studi banding coba merancang pembuatan produk


olahan nanas yang memiliki nilai kebaharuan inovasi pada produk. Inovator
mencoba menggali ide inovasi pengolahan nanas dari siswa melalui kegiatan
Desain Thinking dan pembuatan prototype produk. Dari hasil kegiatan Design
Thinking diperoleh kesimpulan bahwa salah satu produk inovasi yang bisa di
lakukan dari pengolahan nanas adalah membuat olahan nanas di luarproduk
makanan dan minuman yang di perlukan oleh orang banyak, bermanfaat dan

MARGARIN
xxiv
dengan harga terjangkau. Maka dirancanglah pembuatan masker nanas dan dibuat
prototypenya.

Proses Design Thinking menemukan ide inovasi produk

Pembuatan Prototype produk inovasi

Prototype yang telah dibuat di realisasikan dalam uji coba produk dan uji
coba pemasaran dalam lingkungan internal sekolah dalam bentuk bazaar sekolah.

MARGARIN
xxv
UjiCoba Produk

Bazaar di sekolah untuk mengenalkan produk MARGARIN

Setelah uji coba produk dan pemasaran di lakukan produksi produk


inovasi dengan membuat masker organic dari nanas dan dikemas seaman dan
secantik mungkin untuk dipasarkan di lingkungan eksternal sekolah, antara lain
melalui expo Kominfo Balai Sarbini Jakarta, Expo Gelar Inovasi daerah
Kabupaten Muara Enim Colourfull, dan Agro expo dinas Hortikultura HUT
kabupaten Muara Enim,serta dipasarkan melalui UMKM Gerbang Serasan Muara
Enim.

MARGARIN
xxvi
MARGARIN
xxvii
Proses Produksi Masker Organik Nanas

MARGARIN
xxviii
Expo Kominfo Jakarta

Expo Gelar Inovasi Daerah Kabupaten Muara Enim

Agro Expo Dinas Holtikultura HUT Kabupaten Muara Enim

MARGARIN
xxix
B. Hasil Penerapan Inovasi program
Penerapan Inovasi pengolahan nanas menjadi produk olahan yang lebih
awet serta memiliki nilai jual tinggi berupa produk perawatan kulit wajah yaitu
masker organic.

Hasil inovasi ini telah dipasarkan dalam beberapa event pameran/bazaar


baik di dalam sekolah maupun di luar sekolah.
Adapun pemasaran yang telah dilakukan :
- Bazaar di sekolah dalam rangka program sekolah Kewirausahaan

- Pameran Kominfo di Balai Sudirman Jakarta pada tanggal 3 – 7 November


2019

MARGARIN
xxx
- Bazaar dalam rangka Gelar Inovasi Teknologi Tepat Guna HUT
Kabupaten Muara Enim ke-73 di Muara Enim pada tanggal 18 – 19
November 2019

MARGARIN
xxxi
- Expo dinas Hortikultura Kabupaten Muara Enim dalam rangkaian acara
Festival Colourfull Muara Enim pada tanggal 26 – 28 Februari 2020

- Mitra dagang dan berwirausaha dengan UMKMK Gerbang Serasan Muara


Enim.

Masker Organik Nanas yang telah dipasarkan oleh UMKMK Gerbang


Serasan Muara Enim dan hak memasarkannya tertulis di label kemasan.

MARGARIN
xxxii
V. PROSPEK INOVASI TEKNOLOGI

MARGARIN (Masker Organik Dari Nanas) sebagai salah satu produk


inovasi pengolahan nanas yang telah diproduksi dan dipasarkan di beberapa
tempat memiliki peluang usaha yang sangat tinggi. Proses pembuatan yang
sederhana dan tidak memerlukan biaya yang tinggi merupakan keunggulan dari
MARGARIN untuk dapat di produksi berkelanjutan. Berikut adalah analisis usaha
dari produk inovasi MARGARIN yang dihasilkan 50 sachet :
Bahan Baku Jumlah Harga @ Total
Nanas 14 Nanas Rp. 5000 Rp. 70.000
Oat Meal 1.600 gr/2 bks Rp. 50.000 Rp. 100.000
Beras 500 gr Rp. 6.000 Rp. 6.000
Madu 75 gr Rp. 10.000 Rp. 10.000
Standing Pouch 10 pcs Rp. 800 Rp. 8.000
Sachet Bag 50 pcs Rp.1000 Rp. 50.000
Stiker 13 pcs Rp. 5.000 Rp. 65.000
Kertas Stiker 13 pcs Rp. 4.000 Rp. 52.000
Biaya Lain-lain Listrik, gas dll Rp. 30.000
Jumlah biaya / 1 kali produksi Rp. 391.000

Harga jual per sachet = Rp.12.000,-


Harga jual total = Rp. 12.000,- x 50
= Rp. 600.000,-
Laba = Rp. 600.000 - Rp. 391.000
= Rp. 209.000,-
% Laba = Rp. 209.000 / Rp. 600.000
= 34,83 %
Keuntungan dari produksi inovasi MARGARIN sebesar 34,83% dapat
mengindikasikan bahwa produk ini sangat layak untuk diproduksi dan di
komersilkan. Salah satu bentuk komersil dari produk MARGARIN adalah
permintaan produk untuk dipasarkan oleh UMKMK Gerbang Serasan Muara
Enim.

MARGARIN
xxxiii
Belum adanya pemanfaatan buah nanas menjadi produk perawatan kulit
wajah dalam bentuk masker organic menjadikan MARGARIN menjadi salah satu
inovasi yang memiliki prospek pengembangan dan pemutakhiran produk yang
baik untuk ke depannya. Proses pembuatan MARGARIN yang sederhana juga
merupakan prospek yangbaik bagi masyarakat untuk memproduksi sendiri
MARGARIN.
Dengan prospek produksi inovasi pengolahan buah nanas menjadi
produk MARGARIN yang baik, maka imbasnya ke petani nanas adalah
meningkatnya harga jual buah nanas, dengan demikian taraf ekonomi petani nanas
di Kabupaten Muara Enim khususnya dapat meningkat dengan adanya inovasi
produk pengolahan nanas menjadi MARGARIN.

MARGARIN
xxxiv
VI. DATA INOVATOR

Ketua :
Nama Lengkap : Astuti, S. Pd., M. M.
NIP : 197402012005012009
Jenis Inovasi : Pengolahan/non Digital
Instansi Pengsusul : SMAN 1 Unggulan Muara Enim
Alamat Instansi/Sekolah : Jl. Perwira No. 1 Muara Enim
Alamat Email : astutikarjan@gmail.com
Nomor HP : 082278777545

Anggota :
1. Nama Lengkap : Salsabila Mitha
Kelas : XII IPS 1
Tahun Pelajaran : 2019/2020
Nama Sekolah : SMAN 1 Unggulan Muara Enim
Alamat Sekolah : Jl. Perwira No. 1 Muara Enim
Nomor HP : 0895604163162

2. Nama Lengkap : Bunga Nurhaliza


Kelas : XII IPS
Tahun Pelajaran : 2019/2020
Nama Sekolah : SMAN 1 Unggulan Muara Enim
Alamat Sekolah : Jl. Perwira No. 1 Muara Enim
Nomor HP : 083176418339

MARGARIN
xxxv

Anda mungkin juga menyukai