Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN SIMALUNGUN

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS TANAH JAWA
Jl. SM. Raja No. 165 Kecamatan Tanah Jawa
Telepon :081262605366 Email:puskesmastanahjawa4@gmail.com
Kode Pos 21181

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TANAH JAWA


Nomor : 103/PUSK-TJ/SK.TU/I/2020

TENTANG

PEMERIKSAAN LABORATORIUM YANG BERESIKO TINGGI


DI PUSKESMAS TANAH JAWA

KEPALA UPTD PUSKESMAS TANAH JAWA,


Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan pelayanan dan keselamatan pasien
yang kritis dokter yang merawat harus melakukan intervensi
nilai hasil pemeriksaan laboratorium;
b. bahwa pemeriksaan laboratorium beresiko tinggi harus sesuai
dengan standar operasional prosedur;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b, perlu
menetapkan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Tanah Jawa
tentang pemeriksaan laboratorium yang beresiko tinggi;

Mengingat : 1. Keputusan Menteri Kesehatan No.364/MENKES/SK/III/2003


tentang Laboratorium kesehatan;
2. Keputusan Menteri Kesehatan RI No.128/MENKES/SK/II/2004
tentang Kebijakan dasar Puskesmas;
3. Keputusan Menteri Kesehatan No.1674/MENKES/SK/XII/2005
tentang Pedoman Jejaring pelayanan laboratorium kesehatan;
4. Undang – Undang Nomor 36 tahun 2009,tentang Keseahatan;
5. Undang – undang Nomor 44 tahun 2009, tentang Rumah sakit;
6. Keputusan Menteri Kesehatan RI No.37 tahun 2012 tentang
Penyelenggaraan laboratorium pusat kesehatan masyarakat;

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS TANAH JAWA


TENTANG KEBIJAKAN PELAYANAN LABORATORIUM YANG
BERESIKO TINGGI DI PUSKESMAS TANAH JAWA.
KESATU : Petugas laboratorium memeriksa spesimen pasien dan memperoleh
hasil laboratorium yang beresiko tinggi, serta melaporkan kepada
dokter.
KEDUA Dokter melakukan intervensi terhadap hasil pemeriksaan laboratorium
yang beresiko tinggi.
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan
diadakan pembetulan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Tanah Jawa


Pada tanggal :
KEPALA UPTD PUSKESMAS TANAH JAWA

WIDYA STUTY SARAGIH

Anda mungkin juga menyukai