Anda di halaman 1dari 1

Pada 13 Desember 2019, Pencak Silat ditetapkan oleh 

UNESCO sebagai Warisan Budaya
Tak Benda Dunia Pencak silat adalah suatu seni bela diri tradisional yang berasal
dari Kepulauan Nusantara (Indonesia), Seni bela diri ini secara luas dikenal di
Indonesia, Malaysia, Brunei, dan Singapura, Filipina selatan, dan Thailand selatan sesuai dengan
penyebaran berbagai suku bangsa Nusantara (Indonesia). Unsur-unsur untuk membela diri
dengan seni bela diri, yaitu dengan menggunakan pukulan dan tendangan. Pencak silat
merupakan bela diri yang banyak diminati oleh banyak orang terutama masyarakat Indonesia.

Pencak silat adalah olahraga bela diri yang memerlukan banyak konsentrasi. Ada
pengaruh budaya Tionghoa, agama Hindu, Buddha, dan Islam dalam pencak silat. Biasanya
setiap daerah di Indonesia mempunyai aliran pencak silat yang khas.

Begitu juga pencak silat berkembang dalam lingkungan SMK N 8 Tanjung Jabung Barat,
Di tingkat nasional olahraga melalui permainan dan olahraga pencak silat menjadi salah satu alat
pemersatu nusantara, bahkan untuk mengharumkan nama bangsa, dan menjadi identitas
bangsa.sepertihalnya di SMK N 8 Tanjung Jabung Barat sudah banyak mencetak atlit khususnya
dalam perlombaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional atau O2SN yaitu kegiatan akbar di
bidang olahraga yang melibatkan seluruh siswa-siswi jenjang pendidikan dasar dan menengah
dan atas di Indonesia, sekali dalam satu tahun. Para pesertanya adalah siswa-siswi yang lolos
seleksi melalui kompetisi ketat tingkat sekolah, kecamatan dan provinsi. Para juara O2SN
nantinya akan dibina dalam pusat pelatihan nasional dan diupayakan bisa mengikuti kejuaran
olahraga internasional tingkat pelajar.
Pencak silat di SMK N 8 tanjung Jabung Barat berkembang dengan berbagai aliran
pencak silat diantaraanya Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Pagar Nusa (PN), Budi Suci
Melati (BS), Bintang Surya ( BS), Cempaka Putih (CP), Satria Muda Indonesia (SMI) dan laian
lain semua itu tergabung dalam IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) oleh karena itu kami Siswa
siswi SMK N 8 Tanjung Jabung Barat menjunjung tinggi perdamaian antar perguruan sehingga
pencak silat akan tercipta PESILAT PESILAT yang Mencintai CINTA DAMAI.

Anda mungkin juga menyukai