Anda di halaman 1dari 45

BAB I PENDAHULUAN

A. Umum
Program aplikasi ini pada dasarnya digunakan untuk melakukan proses pencatatan
dan penatausahaan barang persediaan, Obat, Bahan Medis Habis Pakai (BMHP)
dan Vaksin pada SKPD di Kabupaten Wonosobo secara otomatis dengan pengolahan
data elektronik.
B. Pengoperasian Aplikasi SIBAPERS
Agar program ini mudah dioperasikan oleh semua tingkatan pengguna / pemakai,
pengguna harus memahami bentuk-bentuk tampilan yang akan ditayangkan
dilayar monitor.
Bentuk umum tampilan pada layar monitor adalah sebagai berikut :
1. Bentuk Frame
Frame memuat berbagai pilihan proses yang dapat dipilih oleh pemakai. Setiap
butir pada tampilan ini berisikan perintah tertentu sesuai dengan deskripsi
yang tertera. Untuk menentukan pilihan pada sub menu, pemakai dapat
memindahkan mouse-cursor ke menu item (sub Menu) yang diinginkan
kemudian single click pada pilihan tersebut. Bentuk frame pada program
aplikasi :

2. Bentuk Browse
Browse adalah suatu tampilan dalam bentuk baris dan kolom, dimana baris
menunjukan suatu record data, sedangkan kolom menunjukkan suatu field dari
database yang ditayangkan.

Bentuk tampilan browse yang berfungsi sebagai tayangan informasi untuk


menambah, memperbaiki dan menghapus record suatu file. Pada browse ini
terdapat beberapa tombol (button) navigasi yang mempunyai fungsi tersendiri,

------------------------------------------------------------------------------------------- 1
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
yaitu :
Tombol untuk menambahkan data, dengan cara mengklik tombol
tersebut lalu masukkan data secara lengkap.

Tombol untuk mengubah / mengedit data yang sudah kita input


Tombo l untuk melihat detail data yang sudah kita input

Tombol untuk menyimpan data transaksi yang sudah


ditambahkan atau diubah penginputannya

Tombol untuk membatalkan transaksi data sebelum tombol

ditekan

Tombol untuk menghapusdata yang sudah kita input

Tombol untuk mengeskpor data dalam format Excell

Tombol untuk mencetak laporan

Tombol untuk merefresh data

Tombol untuk mendownload laporan dalam bentuk PDF


3. Bentuk Form
Form adalah suatu bentuk tampilan yang memberikan fasilitas kepada pengguna
untuk memasukkan, memperbaiki atau menghapus data tertentu.

Dalam bentuk form ini pengguna/pemakai akan berhadapan dengan cara


pengisian field suatu record/data.
C. Menu Pada Aplikasi
Tampilan utama terdiri dari beberapa menu utama pada menu bar yang merupakan
suatu rangkaian menu terintegrasi, terkait satu dengan lainnya. Menu aplikasi
tersebut adalah sebagai berikut :
Menu / Navigasi Utama:
1. Dashboard
Berisi tampilan grafik informasi permintaan dan persediaan per bulan yang akan
berubah secara otomatis setiap ada penginputan
2. Penerimaan Barang
Berisi Informasi penerimaan barang masuk dari transaksi pembelian, hibah,

------------------------------------------------------------------------------------------- 2
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
penerimaan lainnya ataupun stock opname awal barang persediaan.
3. Penggunaan Barang
Menu untuk menginput penggunaan barang persediaan oleh SKPD/UPB

4. Transfer Kirim
Berisi menu transaksi transfer barang keluar dari sub unit A ke sub unit B, dan
akan mengurangi nilai persediaan SKPD/UPB A.
5. Transfer Masuk
Berisi menu transaksi transfer barang keluar dari sub unit A ke sub unit B, dan
akan menambah nilai persediaan SKPD/UPB B.
6. Usulan Penghapusan
Menu ini berupa inputan data usulan penghapusan barang yang sudah rusak
dan akan dibuatkan SK penghapusannya

7. Penghapusan
Menu ini hasil inputan dari usulan penghapusan dan sudah terbit SK
Penghapusan
8. Dokumentasi
Menu untuk mengupload berkas bukti stock opname
9. Unit
Unit adalah menu inputan untuk nama unit SKPD/UPB
10. Unit Kerja
Unit kerja adalah menu inputan untuk nama sub unit kerja
11. Laporan
Laporan adalah menu untuk menampilkan suatu bentuk laporan yang
dihasilkan dari inputan-inputan pada aplikasi SIBAPERS
12. Master
Berisi menu inputan master data dari aplikasi SIBAPERS seperti Data Barang,
Obat, Sub unit, yang hanya dapat diakses oleh Admin.
13. CMS
Berisi menu informasi untuk ditampilkan di dashboard.
14. Alat Administratif
Berisi menu manajemen hak akses dari masing-masing user

D. Memulai Aplikasi
Untuk memulai aplikasi SIBAPERS, jalankan browser dari
computer/laptop/tablet
1. Jalankan Browser (Chrome atau Firefox) di perangkat anda (Laptop, PC, Tablet)

------------------------------------------------------------------------------------------- 3
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
2. Ketik alamat berikut di Browser anda : https://sibapers.wonosobokab.go.id
3. Tekan Go atau tekan tombol Enter
4. JIka benar, maka akan muncul halaman utama, lanjutkan dengan memilih
tombol MASUK untuk Login ke Aplikasi SIBAPERS seperti gambar berikut ini :

5. Akan tampil menu isian nama User, Password dan Tahun Anggaran:

Masukan nama User dan Password Aplikasi


Pilih Tahun Anggaran lalu Klik Masuk

6. Setelah Login anda sudah masuk ke dalam tampilan awal Aplikasi SIBAPERS
seperti gambar berikut ini :

------------------------------------------------------------------------------------------- 4
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
E. Menu Penerimaan Barang
Dalam menu Kegiatan ini, operator Aplikasi SIBAPERS menginput penerimaan
barang persediaan dari berbagai sumber penerimaan berdasarkan surat jalan atau
faktur yang diterima. Adapun langkah penginputan adalah :
1. Klik menu penerimaan Barang klik tambah maka akan mumcul tampilan

2. Klik tambah, akan muncul :

- Uraian diisi dengan keterangan penerimaan barang dan atau nomor surat jalan
/ faktur/ no SPJ/ no SPP/SPM/ Uraian lainnya
- Tanggal diisi dengan tanggal penerimaan
- Sumber dana diisi dengan memilih sumber dana dari barang yang diterima,
disesuaikan dengan sumber dana yang ada, antara lain : APBD, Provinsi,
APBN, BLUD,BOS,Hibah, Lainnya
- Berkas diisi dengan mengupload berkas bukti foto atau dokumen seperti
upload surat jalan / faktur, foto barang yang diterima, BAST
- Klik simpan

KLIK

------------------------------------------------------------------------------------------- 5
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
3. Klik pada data uraian

4. Klik tambah akan muncul tampilan :

NAMA BARANG - SATUAN -NAMA AKUN


(KODE AKUN SESUAI DENGAN KODE
REKENING BELANJA)

- Nama Barang diisi dengan memilih daftar nama barang yang sesuai
- Jumlah diisi dengan jumlah barang yang diinput
- Nilai diisi dengan harga per satuan barang yang diinput
- Total terisi otomatis hasil perkalian Jumlah dan Nilai
- Klik simpan

Pastikan Barang (Sesuai Rekening


Belanja) dan Total yang dientri
harus sesuai

5. Klik Cetak

------------------------------------------------------------------------------------------- 8
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
6. Menu template
Menu template dibuat untuk membantu operator dalam mengisi data
penerimaan barang dengan jumlah inputan besar. Cara penggunaan menu
template adalah :
a. Klik menu template

b. Pada pojok kiri bawah aplikasi akan muncul file format excel, klik dan buka
file tersebut

- Nama barang diisi dengan nama barang yang akan diimport


- Satuan terisi otomatis dari nama barang yang diisi
- Id barang terisi otomatis dari nama barang yang diisi
- Jumlah barang diisi dengan total barang yang diisi
- Nilai satuan diisi dengan harga satuan per unit barang
- Total terisi otomatis hasil dari perkalian jumlah barang dengan nilai
satuan
- Lakukan berulang sampai dengan seluruh barang terinput
- Simpan file
- Klik menu import data

------------------------------------------------------------------------------------------- 9
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik pilih berkas
- Pilih berkas yang akan diimport yang telah diisi data penerimaan
- Klik tombol import
- Data akan masuk kesistem secara otomatis

F. Menu Penggunaan Barang


Menu pengeluaran untuk menginput data penatausahaan persediaan yang
digunakan oleh OPD berdasarkan nota dinas permintaan barang pada pemegang
barang. Adapun cara penginput menu penggunaan barang adalah
:
1. Klik menu penggunaan barang

2. Klik tambah

- Unit kerja diisi dengan memilih sub unit yang mengajukan permohonan
barang, sesuai dengan sub unit yang sudah diisi pada menu master
- Tanggal diisi sesuai dengan tanggal surat nota permohonan barang
- Berkas diisi dengan mengupload berkas bukti nota permohonan barang
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------10
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
3. Klik nama unit kerja yang akan diisi permohonan barang

Klik tambah

- Nama barang diisi dengan memilih barang yang sesuai dengan yang diminta
oleh pemohon dengan memilih nama barang yang lebih dulu dibeli

-------------------------------------------------------------------------------------------11
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Jumlah diisi dengan jumlah barang yang dimohon
- Nilai terisi otomatis sesuai dengan harga perolehan barang saat diterima
- Total terisi otomatis hasil perkalian Antara jumlah dengan nilai
- Klik simpan

4. Klik tombol cetak nota dinas permohonan barang untuk menampilkan format
nota dinas sesuai dengan barang yang diinput

5. Klik tombol cetak BA serah terima barang untuk menampilkan format berita
acara sesuai dengan barang yang diinput

-------------------------------------------------------------------------------------------12
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
G. Menu transfer Kirim (di gunakan untuk beberapa SKPD khusus)
Menu transfer kirim adalah menu untuk mutasi persediaan dari sub unit A ke sub
unit B. Menu transfer biasanya digunakan untuk transaksi Obat, Karcis, e-KTP, KIA,
dan barang lainnya sesuai dengan kebutuhan.

Cara penginputan data menu transfer kirim adalah :

1. Klik menu transfer kirim

-------------------------------------------------------------------------------------------13
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
2. Klik tambah

- SKPD Penerima diisi dengan memilih sub unit yang akan menerima mutasi
persediaan
- Uraian diisi dengan keterangan mutasi barang
- Berkas diisi dengan upload berkas bukti berupa berita acara serah terima
- No BA diisi dengan nomor berita acara
- Tanggal diisi dengan tanggal berita acara
- Klik simpan

3. Klik menu uraian

-------------------------------------------------------------------------------------------14
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
4. Klik tambah

- Nama barang diisi dengan memilih barang yang akan ditransfer atau dikirim
ke sub unit lain

- Jumlah diisi dengan jumlah barang yang akan ditransfer atau dikirim
- Nilai terisi otomatis sesuai dengan harga perolehan satuan barang
- Total terisi otomatis hasil perkalian jumlah dengan nilai
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------15
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
-
- Kolom approve menunjukkan status persetujuan dari unit yang menerima
barang, yaitu : usulan, disetujui atau ditolak
H. Menu Transfer Masuk
Menu transfer masuk adalah menu untuk menerima atau menolak transfer barang
yang dikirim oleh sub unit lain. Mekanisme penggunaan menu transfer masuk
adalah :
1. Klik menu transfer masuk, akan muncul tampilan dibawah

Kolom approve akan default belum diseutuju


2. Klik pada kolom uraian

Pastikan nama barang, jumlah barang sesuai dengan yang tertuang dalam
berita acara serah terima barang
3. Klik kembali menu transfer masuk

-------------------------------------------------------------------------------------------16
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
4. Klik tombol biru tombol perbarui

Pilih :
- Belum disetujui sebagai default bila barang yang dikirim masih akan
disesuaikan, dan persediaan barang masih tercatat di sub unit pengirim
- Disetujui bila nama barang, jumlah barang sesuai dengan yang tertuang
dalam berita acara serah terima dan catatan persediaan akan pindah secara
otomatis ke sub unit penerima

- Ditolak bila barang dan jumlah barang tidak sesuai dengan yang tertuang
dalam berita acara dan persediaan barang akan kembali ke sub unit pengirim
5. Klik simpan

I. Menu Usulan Penghapusan


Menu usulan penghapusan ini untuk mencatat barang rusak yang belum keluar
berita acara penghapusannya. Pencatatan persediaan yang diusulkan untuk
dihapus dicatat terpisah dalam neraca. Cara menginput menu usulan penghapusan
adalah :

-------------------------------------------------------------------------------------------17
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
1. Klik menu usulan penghapusan

2. Klik tambah

- Uraian diisi dengan keterangan data usulan penghapusan


- Tanggal diisi dengan tanggal usulan penghapusan
- Berkas diisi dengan memilih upload foto pendukung
- Klik simpan

3. Klik pada uraian

4. Klik tambah

-------------------------------------------------------------------------------------------18
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Nama barang diisi dengan memilih nama barang yang rusak atau diusulkan
untuk dihapus
- Jumlah diisi dengan jumlah barang yang akan dihapus dan jumlah
maksimal adalah sesuai dengan jumlah stok maksimal, bila melebihi sisa
stok, tidak akan bisa untuk disimpan

- Nilai terisi otomatis sesuai dengan harga perolehan barang


- Total terisi otomatis hasil perkalian jumlah dengan nilai
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------19
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
J. Menu Penghapusan
Menu penghapusan adalah menu untuk menghapus pencatatan persediaan dari
neraca dengan media berita acara penghapusan barang. Cara penggunaan menu
penghapusan adalah :
1. Klik menu penghapusan

2. Klik tambah

- NO SK diisi dengan nomor SK penghapusan persediaan


- Tanggal diisi dengan tanggal SK penghapusan persediaan
- Berkas diisi dengan mengupload berkas bukti berupa SK penghapusan yang
sudah ditandatangani, foto barang yang dihapuskan
- Klik simpan

3. Klik uraian no SK

-------------------------------------------------------------------------------------------20
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
4. Klik tambah

- Pilih nomor usulan penghapusan yang sudah keluar SK


penghapusannya
- Klik simpan

K. Menu Dokumentasi
Menu dokumentasi ini untuk mengupload foto dokumentasi kegiatan stock opname
persediaan skpd pada akhir tahun. Cara mengupload berkas dokumentasi adalah :
1. Klik menu dokumentasi

2. Klik tambah

- Uraian diisi dengan judul album dokumentasi


- Tanggal diisi dengan tanggal album dokumentasi
- Berkas diisi dengan mengupload berkas atau dokumentasi kegiatan stock
opname akhir tahun

-------------------------------------------------------------------------------------------21
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik simpan

L. Menu Unit
Menu unit ini untuk mengisi data umum dari masing-masing unit berupa informasi
kepala unit, pengurus barang, pembantu pengurus barang. Cara untuk mengisi
data umum unit adalah :
1. Klik menu unit

2. Klik tombol berwarna biru, tombol perbarui

- Kode terisi otomatis sesuai dengan urutan unit


- Nama terisi otomatis sesuai dengan nama unit yang diisi dari menu master
- Singkat terisi otomatis sesuai singlatan nama unit yang diisi dari menu
master
- Nama jabatan diisi dengan Nama jabatan yang diduduki oleh kepala unit,

-------------------------------------------------------------------------------------------22
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
contoh : Kepala Dinas……., Kepala Badan……
- Nama pejabat diisi dengan nama pejabat yang menduduki posisi kepala unit

- NIP Pejabat diisi dengan nomor induk pegawai (NIP) Pejabat yang
menduduki posisi kepala unit
- Jabatan pengguna barang diisi dengan nama jabatan pengurus barang
- Nama pengguna barang diisi dengan nama pegawai yang menduduki posisi
pengurus barang unit
- Nip pengguna barang diisi dengan NIP pengurus barang
- Jabatan pembantu barang diisi dengan jabatan pembantu pengurus barang
- Nama pembantu barang diisi dengan nama pegawai yang menduduki posisi
pembantu pengurus barang atau penyimpan barang
- NIP Pembantu barang diisi dengan NIP pembantu pengurus barang atau
penyimpan barang
- Klik simpan

M. Menu Unit Kerja


Menu unit kerja adalah menu untuk menambah unit kerja atau bagian atau bidang
yang ada pada SKPD terkait, berfungsi untuk penggunaan barang persediaan
(pengeluaran). Cara untuk menambah unit kerja adalah :
1. Klik menu unit kerja

2. Klik tambah

-------------------------------------------------------------------------------------------23
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Kode diisi sesuai dengan urutan sub unit kerja
- Unit kerja diisi dengan nama bagian atau sub bagian atau bidang
- Jabatan penanggung jawab diisi dengan nama posisi jabatan pimpinan unit
kerja
- Nama penanggung jawab diisi dengan nama pejabat yang mengisi jatana
pimpinan unit kerja
- NIP penanggungjawab diisi dengan NIP pejabat unit kerja
- Klik simpan

N. Menu Master
Menu master ini adalah menu untuk mempersiapkan data awal sebagai bahan
pengoperasian aplikasi SIBAPERS. Menu master terdiri dari beberapa sub menu,
yaitu :
1. Urusan program
Sub menu urusan program adalah menu untuk mengisi urusan pemerintahan
dan program-program kegiatan dalam APBD untuk sinkronisasi dengan data
SIMDA Keuangan. Cara untuk mengisi menu urusan program :
a. Klik menu master klik urusan program klik urusan klik tambah

- Kode diisi dengan kode urusan pemerintahan dalam APBD


- Urusan diisi dengan uraian urusan pemerintahan pada APBD
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------24
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
b. Klik sub menu bidang klik tambah

- Urusan diisi dengan memilih urusan pemerintahan yang sesuai untuk


bidang yang akan diisi sesuai dengan yang sudah diisi pada menu
master urusan
- Kode diisi dengan nomor kode bidang pada APBD
- Klik simpan

c. Klik sub menu master klik urusan program klik program klik
tambah

-------------------------------------------------------------------------------------------25
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Bidang diisi dengan memilih bidang pemerintahan yang sesuai untuk
program yang akan diisikan sesuai dengan yang sudah diisi pada menu
master bidang
- Kode diisi dengan nomor kode bidang dalam APBD
- Program diisi dengan nam program dalam APBD
- Klik simpan

2. SKPD
Menu SKPD ini untuk menginput master data SKPD di kabupaten / kota. Cara
menginput menu master SKPD adalah dengan cara :
a. Klik menu master klik menu SKPD klik unit klik tambah

- Bidang diisi dengan memilih nama bidang pemerintahan yang sesuai


untuk SKPD yang akan diinput
- Kode diisi dengan kode SKPD dalam kode APBD
- Nama diisi dengan nama SKPD
- Singkat diisi dengan singkatan nama SKPD
- Nama Jabatan diisi dengan Nama jabatan kepala SKPD
- Nama pejabat diisi dengan nama pejabat yang mengisi posisi kepala SKPD
- NIP pejabat diisi dengan Nomor induk Pegawai (NIP) Kepala SKPD

-------------------------------------------------------------------------------------------26
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Jabatan Pengguna Barang diisi dengan nama jabatan pengurus barang
- Nama pengguna barang diisi dengan nama pegawai yang mengisi jabatan
pengurus barang
- Nip pengguna barang diisi dengan nip pegawai yang mengisi jabatan
pengurus barang
- Jabatan Pembantu barang diisi dengan nama jabatan Penyimpan barang
- Nama Pembantu barang diisi dengan nama pegawai yang mengisi
jabatan Penyimpan barang
- Nip Pembantu barang diisi dengan nip pegawai yang mengisi jabatan
pengurus barang
- Klik simpan
3. Rekening
Menu master rekening adalah menu untuk mengisi kode rekening persediaan di
APBD ke dalam aplikasi persediaan. Menu rekening ini digunakan selain untuk
integrasi juga untuk mengelompokkan jenis persediaan kedalam rekening yang
sesuai. Cara mengisi menu rekening adalah :
a. Klik menu master klik menu rekening klik akun klik tambah

- Kode diisi dengan urutan akun dalam rekening APBD


- Uraian diisi dengan uraian rekening akun
- Jenis kas diisi dengan posisi saldo normal rekening dengan memilih
Debit atau Kredit
- Klik simpan

b. Klik menu master klik menu rekening klik kelompok klik tambah

-------------------------------------------------------------------------------------------27
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Akun diisi dengan memilih akun yang tepat untuk kelompok rekening
yang akan diinput
- Kode diisi dengan urutan kode kelompok rekening dalam APBD
- Kelompok diisi dengan uraian kelompok rekening yang dimaksud
- Jenis kas diisi dengan posisi saldo normal rekening dengan memilih
Debit atau Kredit
- Klik simpan

c. Klik menu master klik menu rekening klik jenis klik tambah

- Kelompok diisi dengan memilih kelompok rekening yang sesuai untuk


jenis rekening yang akan diinput
- Kode diisi dengan urutan jenis rekening dalam rekening APBD
- Jenis belanja diisi dengan uraian jenis rekening
- Jenis kas diisi dengan posisi saldo normal rekening dengan memilih
Debit atau Kredit
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------28
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
d. Klik menu master klik menu rekening klik objek klik tambah

- Jenis belanja diisi dengan memilih rekening jenis belanja yang sesuai
untuk rekening objek belanja yang diinput
- Kode diisi dengan urutan objek rekening dalam rekening APBD
- Objek belanja diisi dengan uraian rekening objek belanja yang diinput
- Jenis kas diisi dengan posisi saldo normal rekening dengan memilih
Debit atau Kredit
- Klik simpan

e. Klik menu master klik menu rekening klik rincian objek klik tambah

- Objek belanja diisi dengan memilih objek rekening yang sesuai


dengan rekening rincian objek belanja
- Kode diisi dengan urutan kode rekening rincian objek dalam APBD
- Rincian objek diisi dengan uraian rincian objek
- Penggunaan diisi dengan memilih rekening beban persediaan
- Penghapusan diisi dengan memilih rekening beban persediaan
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------29
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
4. Barang
Menu master barang adalah menu inputan untuk mengisi data barang yang
akan menjadi barang persediaan didalam system. Cara mengisi master barang
adalah :
a. Klik menu master klik menu barang klik menu barang klik tambah

- Rincian objek diisi dengan memilih kode rekening yang sesuai untuk
pencatatan persediaan barang yang diinput
- Nama barang diisi dengan nama barang persediaan yang dinput
- Deskripsi diisi dengan keterangan barang yang diinput
- Satuan diisi dengan memilih satuan barang yang sesuai
- Foto diisi dengan mengupload foto barang yang diinput
- Klik simpan

b. Klik menu master klik menu barang klik menu satuan klik tambah

- Satuan diisi dengan satuan barang per unit barang


- Keterangan diisi dengan keterangan satuan barang yang diisi
- Klik simpan
5. Sumber Dana
Menu sumber dana untuk mengisi sumber anggaran pengadaan barang
persediaan tersebut berasal. Cara mengisi menu master sumber dana adalah :
a. Klik menu master klik sumber dana klik tambah

-------------------------------------------------------------------------------------------30
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Kode diisi dengan urutan sumber dana dalam struktur APBD
- Nama sumber dana diisi dengan sumber dana dalam APBD
- Singkat diisi dengan singkatan sumber dana
- Klik simpan
6. Tahun
Menu tahun adalah menu untuk mengisi tahun anggaran pada aplikasi.
Caranya :
a. Klik menu master klik tahun klik tambah

- Tahun diisi dengan tahun anggaran


- Aktif diceklis kolom cek untuk mengaktifkan bila tahun anggaran
tersebut digunakan
- Default diceklis kolom cek untuk mengaktifkan bila tahun anggaran
tersebut menjadi default aplikasi
O. Menu CMS
Menu ini adalah menu untuk menampilkan informasi pada aplikasi SIBAPERS baik
berupa berita maupun gambar. Menu CMS terdiri dari sub menu :
1. Berita

a. Tulisan
Menu ini untuk menampilkan informasi terkait dengan pengelolaan
persediaan, yaitu dengan cara :

-------------------------------------------------------------------------------------------31
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
Klik menu CMS Berita Tulisan Tambah

- Judul tulisan diisi dengan judul informasi yang akan ditampilkan


- Sluf terisi otomatis oleh sistem
- Ringkasan berisi resume dari informasi yang akan ditampilkan
- Konten diisi dengan informasi apa yang akan ditampilkan atau diisi
dengan link berita dengan mengklik tombol tautan

- Text to display diisi dengan text yang akan diklik untuk tautan
- To what URL should this link go diisi dengan link tautan informasi
- Ceklist tombol open in new window
- Klik insert link
- Kategori diisi dengan memilih kategori yang sesuai untuk informasi
- Tag diisi dengan orang atau badan yang akan di tag
- Bahasa diisi dengan memilih Bahasa yang digunakan pada aplikasi
- Status klik tombol cek untuk mengaktifkan
- Headline klik tombol cek untuk mengaktifkan
- Gambar utama klik kolom dan pilih gambar sebagai latar informasi
- Klik simpan

-------------------------------------------------------------------------------------------32
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
b. Kategori
Kategori adalah menu untuk mengisi kategori informasi pada aplikasi
sibapers, yaitu dengan cara :
- Klik CMS klik berita klik kategori klik tambah

- Nama kategori diisi dengan kategori informasi


- Slug diisi otomatis
- Keterangan kategori diisi dengan keterangan dari kategori yang diisikan

- Gambar kategori diisi dengan memilih gambar yang akan


mendukung tampilan kategori
- Status klik cek untuk mengaktifkan
- Klik simpan
2. Halaman
Menu halaman untuk mengisi tampilan slider pada menu frontend aplikasi, baik
bberupa tulisan maupun gambar. Caranya :
- Klik CMS klik Halaman klik tambah

- Judul diisi dengan judul halaman


- Ringkasan diisi dengan resume informasi
- Slug terisi otomatis

-------------------------------------------------------------------------------------------33
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Konten diisi dengan informasi apa yang akan ditampilkan atau diisi dengan
link berita dengan mengklik tombol tautan

- Text to display diisi dengan text yang akan diklik untuk tautan
- To what URL should this link go diisi dengan link tautan informasi
- Ceklist tombol open in new window
- Klik insert link
- Carousel diisi dengan memilih jenis carousel tampilan
- FAQ diisi dengan memilih FAQ
- Bahasa diisi dengan memilih Bahasa yang akan digunakan dalam aplikasi
- Status klik tombol cek untuk mengaktifkan
- Klik simpan
3. Galeri
Menu galeri adalah menu untuk menampilkan foto-foto atau gambar pendukung
aplikasi, caranya yaitu :
- Klik CMS klik galeri klik tambah

- Foto album diisi dengan memilih foto arau berkas yang akan diupload
- Nama album diisi dengan mengetik nama album foto atau berkas yang
-------------------------------------------------------------------------------------------34
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
diupload
- Slug terisi otomatis
- Keterangan diisi dengan ketarangan foto atau berkas yang diupload
- Atribut album diisi dengan atribut keterangan
- Tag diisi dengan tag orang atau badan
- Diutamakan klik tombol cek untuk mengaktifkan
- Penulis diisi dengan nama penulis atau pengupload data
- Status klik tombol cek untuk mengaktifkan
- Klik simpan

4. Orang
Menu ini untuk mengupload foto personal pengelola aplikasi persediaan, dengan
cara :
- Klik CMS menu orang klik tambah

- Foto diisi dengan mengupload foto personal


- First nama diisi dengan nama depan orang yang diupload
- Last name diisi dengan nama belakang orang yang diupload
- Slug terisi otomatis
- Posisi diisi dengan jabatan orang yang diupload
- Telepon diisi dengan nomor telepon orang / kantor
- Email disii dengan alamat email orang yang diupload
- Facebook diisi dengan alamat facebook orang
- Twitter diisi dengan alamat twitter
- Google + diisi dengan alamat google +
- Biografi diisi dbiografi orang yang diupload
- Status klik cek untuk mengaktifkan
-------------------------------------------------------------------------------------------35
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik simpan
5. Konten Parsial
Menu konten parsial adalah menu untuk mengisi pengumuman pada aplikasi.
Caranya yaitu :
- Klik menu CMS klik Konten Parsial klik Pengumuman klik tambah

- Judul diisi dengan judul pengumuman


- Slug terisi otomatis
- Konten diisi dengan informasi pengumuman
- Placement diisi dengan memilih frontend bila informasi akan ditampilkan
dihalaman muka aplikasi atau backend bila informasi akan ditampilkan
dibagian belakang aplikasi
- Berlaku hingga diisi dengan tanggal berakhirnya pengumuman
- Status klik cek untuk mengaktifkan
- Klik simpan

P. Alat Administratif
Menu alat administrative adalah menu membuat dan atau untuk memberikan hak
akses pengguna aplikasi sibapers. Terdiri dari beberapa menu yaitu :
1. Pengguna dan grup
Menu pengguna dan grup adalah menu untuk membuat username, password
dan membuka atau menonaktifkan hak akses user. Cara mengaktifkan menu
ini :
- Klik menu alat administratif klik pengguna dan grup klik kelola
pengguna klik tambah

-------------------------------------------------------------------------------------------36
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Foto diisi dengan memilih foto atau gambar sebagai foto profile user
- Nama pengguna diisi dengan nama pengguna akun user yang akan dipakai
login pada aplikasi sibapers
- First name diisi dengan nama depan pengguna
- Last diisi dengan nama belakang pengguna
- Email diisi dengan alamat email pengguna
- Kata sandi diisi dengan password terdiri dari kumpulan huruf atau angka
atau kombinasi yang akan menjadi kombinasi dengan user
- Kata sandi konfirmasi diisi dengan mengetik ulang password
- Kode pos diisi dengan kode pos pengguna
- Biografi diisi dengan biografi pengguna
- Alamat diisi dengan alamat pengguna
- Telepon diisi dengan nomor telepon pengguna
- Bahasa diisi dengan memilih Bahasa pengguna
- Grup diisi dengan memilih kelompok grup yang sesuai untuk user
- Status klik cek untuk mengaktfikan
- Klik simpan
- Klik tombol hak akses individu pada user yang bary ditambahkan

- Visible menus klik menu yang bisa diakses oleh user


-------------------------------------------------------------------------------------------37
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Skpd yang dapat diakses diisi dengan memilih SKPD yang akan diakses oleh
user
- Klik simpan
- Klik kelola Grup
- Klik perbarui

- Ceklist semua menu yang berhak diakses oleh grup user


- Klik simpan
2. Konfigurasi Aplikasi
Menu konfigurasi aplikasi ini untuk mengisi data umum aplikasi sebagai data
awal aplikasi. Caranya :
- Klik Alat administrative klik konfigurasi aplikasi klik konfigurasi global

- Nama Aplikasi diisi dengan nama aplikasi


- Keterangan aplikasi diisi dengan informasi tentang aplikasi
- Nama pemda diisi Pemerintah Kabupaten …. Atau Pemerintah Kota….
- Nama daerah diisi dengan nama kabupaten atau Kota
- Email diisi dengan alamat email
- Telepon diisi dengan nomor telepon
- Office Tax diisi dengan nomor faximile

-------------------------------------------------------------------------------------------38
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Office Whatsapp diisi dengan nomor telepon WA
- Alamat diisi dengan alamat kantor pemerintahan
- Bahasa diisi dengan Bahasa yang akan digunakan
- Tema pilih backend ataupun frontend
- Logo aplikasi diisi dengan memilih gambar atau logo aplikasi
- Ikon aplikasi diisi dengan memilih logo ikon aplikasi
- Logo laporan diisi dengan memilih gambar lambing daerah
- Klik simpan

Q. Menu Laporan
1. Laporan Administrasi

a. Berita acara Stock Opname Persediaan


Menu laporan ini berupa BA stock opname barang hasil dari inputan
penerimaan, pengeluaran barang serta mutasi dan penghapusan per jenis
barang persediaan. Untuk menampilkan laporan adalah dengan :
- Klik laporan klik administrasi klik berita acara stock opname
persediaan

- Periode awal diisi dengan memilih tanggal periode awal persediaan


- Periode akhir diisi dengan tanggal akhir persediaan
- SKPD diisi dengan memilih SKPD yang akan ditampilkan laporannya
- Tanggal cetak diisi dengan memilih tanggal pelaporan
- Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan

-------------------------------------------------------------------------------------------39
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

- Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

b. Lampiran BA Stock Opname


Menu laporan ini berupa Lampiran BA stock opname barang hasil dari
inputan penerimaan, pengeluaran barang serta mutasi dan penghapusan
per jenis barang persediaan. Untuk menampilkan laporan adalah dengan :
- Klik laporan klik administrasi klik Lampiran BA stock opname

-------------------------------------------------------------------------------------------40
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
persediaan

- Periode awal diisi dengan memilih tanggal periode awal persediaan


- Periode akhir diisi dengan tanggal akhir persediaan
- SKPD diisi dengan memilih SKPD yang akan ditampilkan laporannya
- Tanggal cetak diisi dengan memilih tanggal pelaporan
-

-
Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan

- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

-------------------------------------------------------------------------------------------41
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

- Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

c. Kartu Persediaan Barang


Laporan kartu persediaan barang adalah laporan untuk menampilkan
laporan semua jenis barang pada suatu waktu. Cara untuk menampilkan
laporan :
- Klik laporan klik administrasi klik Kartu Persediaan Barang

- Periode awal diisi dengan memilih tanggal periode awal persediaan

-
- Periode akhir diisi dengan tanggal akhir persediaan
- SKPD diisi dengan memilih SKPD yang akan ditampilkan laporannya
- Rincian objek diisi dengan memilih jenis persediaan
- Tanggal cetak diisi dengan memilih tanggal pelaporan
- Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan

-------------------------------------------------------------------------------------------42
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan
- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

- Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

d. Kartu Barang
Laporan kartu barang adalah laporan untuk melihat persediaan per barang.
- Klik laporan klik administrasi klik Kartu Barang

- Periode awal diisi dengan memilih tanggal periode awal persediaan


- Periode akhir diisi dengan tanggal akhir persediaan
- SKPD diisi dengan memilih SKPD yang akan ditampilkan laporannya
- Nama barang diisi dengan mengetik nama barang yang akan ditampilkan
- Tanggal cetak diisi dengan memilih tanggal pelaporan
- Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan

-------------------------------------------------------------------------------------------43
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan

- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

- Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

e. Penerimaan Barang
Laporan penerimaan adalah menu untuk menampilkan penerimaan barang
persediaan per nomor bukti penerimaan per periode. Caranya :
- Klik laporan klik administrasi klik Penerimaan Barang
-

-
- Sub unit diisi dengan memilih sub unit yang akan ditampilkan
laporannya
- Penerimaan diisi dengan memilih nomor bukti penerimaan yang akan
ditampilkan
- Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan

-------------------------------------------------------------------------------------------44
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan
- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

- Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

f. Nota Dinas Permohonan Barang


Laporan ini berisi format nota dinas permohonan barang dari PPK ke
pengguna anggaran hasil dari menu inputan penggunaan barang.
- Klik laporan klik administrasi klik Nota Dinas Permohonan Barang

-
- Sub unit diisi dengan memilih sub unit yang akan ditampilkan
laporannya
- Penggunaan diisi dengan memilih nomor bukti pengunaan yang akan
ditampilkan

-------------------------------------------------------------------------------------------45
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
-
- Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan
- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

g. Berita Acara Serah terima Barang


Laporan ini berisi format BA serah terima barang dari Pengurus barang ke
pengelola kegiatan hasil dari menu inputan penggunaan barang.
- Klik laporan klik administrasi klik Nota Dinas Permohonan Barang

- Sub unit diisi dengan memilih sub unit yang akan ditampilkan
laporannya
- Penggunaan diisi dengan memilih nomor bukti pengunaan yang akan
ditampilkan
-

-------------------------------------------------------------------------------------------46
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI
-
- Klik Pratinjau untuk melihat cepat laporan
- Klik cetak untuk menampilkan laporan dalam bentuk cetakan
- Klik unduh untuk mendownload berkas dalam bentuk pdf

Pada pojok kiri bawah aplikasi akan mucul hasil download laporan, klik
pada file tersebut

- Klik ekspor untuk mengekspor file dalam bentuk excel

-------------------------------------------------------------------------------------------47
PANDUAN PENGGUNAAN APLIKASI

Anda mungkin juga menyukai