Anda di halaman 1dari 8

BAGI SISWA:

PADA SAAT MASUK GERBANG SEKOLAH

AKTIVITAS:
1. Melewati pintu gerbang utama
2. Bagi yang diantar pakai mobil/motor : turun dari mobil/motor sesuai
rambu-rambu/petunjuk.
3. Mobil/motor pengantar langsung meninggalkan area sekolah.
4. Mengenakan masker dobel (masker medis+masker kain). Untuk
masker tipe KN95 cukup satu lapis.
5. Setiap siswa wajib membawa handsanitizer.
6. Melaksanakan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS)
7. Menjaga jarak saat antri untuk CTPS
8. Siswa diukur suhu badannya oleh petugas jaga/guru piket.
BAGI SISWA:
SAAT MASUK LOBY GEDUNG

AKTIVITAS:
1. Mengikuti rambu-rambu/petunjuk.
2. Menjaga jarak, tidak berkerumun dan antri untuk masuk ke loby.
3. Memastikan sudah cek suhu dan cuci tangan pakai sabun (CTPS).
4. Mengenakan masker dengan benar.
5. Tidak berjabat tangan dengan siapapun, diganti dengan mengatupkan
tangan di depan dada.
6. Menuju ruang kelas sesuai dengan petunjuk.
BAGI SISWA:
SAAT PROSES BELAJAR MENGAJAR (PBM) DI KELAS

AKTIVITAS:
1. Melaksanakan doa sebelum PBM.
2. Memakai alat belajar sendiri.
3. Tidak melakukan pinjam meminjam alat belajar.
4. Mengenakan masker dan atau face shield.
5. Menggunakan sumber belajar elektronik (e-book).
6. Selalu membersihkan tangan dengan handsanitizer setelah memegang
handel pintu atau benda publik lainnya.
7. Tidak berjabat tangan dengan guru dan teman, digantikan dengan
mengatupkan tangan di depan dada.
8. Menjaga jarak dengan guru dan teman.
9. Melaksanakan etika batuk sesuai protokol kesehatan.
10. Menyiapkan tempat masker dan tisu kotor.
11. Tidak memegang alat pembelajaran yang dipakai oleh teman dan guru.
12. Tidak berkunjung ke kelas lain.
BAGI SISWA:
SAAT MASUK KELAS

AKTIVITAS:
1. Mengikuti arahan satgas gugus covid jenjang.
2. Memasuki ruang kelas dengan tertib.
3. Menjaga jarak, tidak berkerumun dan antri masuk kelas.
4. Menempati kusi dan meja sesuai nomor/denah.
5. Meletakkan tas dan perlengkapan belajar di meja atau bawah meja.
6. Tidak berjabat tangan dengan siapapun.
7. Dilarang berpindah atau bertukar tempat duduk.
8. Dilarang menempati tempat duduk dengan simbol cross/silang.
.
BAGI SISWA:
SAAT SELESAI PROSES BELAJAR MENGAJAR (PBM)

AKTIVITAS:
1. Mengakhiri PBM dengan doa penutup.
2. Selesai PBM meninggalkan kelas dengan tertib.
3. Tidak berkerumun saat berada di koridor.
4. Langsung menuju halaman sekolah atau area parkir mobil/motor.
5. Tidak ada kegiatan yang bersifat kelompok di sekolah.
6. Tidak berkerumun di area sekolah.
BAGI SISWA:
SAAT MENINGGALKAN GEDUNG SEKOLAH

AKTIVITAS:
1. Memastikan barang bawaan tidak ada yang tertinggal.
2. Mengenakan masker, menjaga jarak dan menjalankan Prokes.
3. Meninggalkan sekolah dengan tertib dan sopan.
4. Langsung menuju rumah masing-masing.
BAGI GURU PIKET

TUGAS:
1. Dalam satu hari terdapat 4 guru piket dengan rincian tugas sebagai
berikut:
a. 2 (dua) orang guru piket bertugas di lantai 1/lantai dasar, satu orang
mengawasi cuci tangan pakai sabun (CTPS), satu orang mengukur
suhu tubuh peserta didik melalui thermogun dan mencatat dalam
buku monitoring kesehatan, jika suhu tuhuh tinggi yaitu 37,3 C
maka diminta istirahat di ruang khusus, satu jam berikutnya diukur
kembali untuk dicek suhu tubuhnya lagi. Apabila suhu badan masih
tinggi maka anak diminta pulang, orangtua dihubungi terlebih
dahulu dan supaya memeriksakan putra/putrinya ke dokter.
b. 2 (dua) orang guru piket bertugas masing-masing 1 orang di lantai
2, dan 1 orang di lantai 3 mengawasi alur masuk ruangan,
kelengkapan diri, masker, faceshield, handsanitizer.
BAGI GURU PIKET

TUGAS:
2. Rincian tugas guru piket dalam kenormalan baru di sekolah:
a. Mengawasi kelengkapan alat kesehatan diri.
b. Memastikan peserta didik tidak bergerombol.
c. Mengawasi pelaksanaan CTPS.
d. Mengawasi kedatangan dan kepulangan peserta didik.
e. Memastikan selesai kegiatan belajar selesai semua peserta didik
langsung pulang.
f. Mencatat segala hal yang terjadi bagi peserta didik, pendidik
terkait kesehatan dan berkoordinasi dengan gugur tugas untuk
tindak lanjut penyelesaiannya.
g. Menghubungi orangtua/keluarga apabila peserta didik mengalami
sakit dan harus pulang ke rumah.

Anda mungkin juga menyukai