Anda di halaman 1dari 10

TUGAS MINI RESEARCH DASAR RIAS

TUGAS MINI RESEARCH DASAR RIAS TENTANG


CREAMBATH ( PERAWATAN RAMBUT ) BERTEMPAT DI
TAKASIMURA SALON

DOSEN PENGAMPU : Dra. ROHANA ARITONANG, M.Pd


ALMAIDA VEBIBINA. S.Pd,. M.Pd

DISUSUN OLEH :

CITRA FARMASI CHAROLINA BR SITEPU (5191144001)

ANGGI DE CECILIA. S (5193144006)

ELIZA HANDAYANI SIMBOLON (5191144009)

SAHNA STEVANY ELISABETH GIRSANG(5193344001)

JURUSAN PENDIDIKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TATA RIAS

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2019
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat limpahan dan karunia-
Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan Laporan penelitian Mini Riset yang berjudul
“Crembath” sebagai tugas mata kuliah Dasar Rias ini dengan baik dan tepat waktu.

Laporan penelitian ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan
serta bimbingan dari berbagai pihak sehingga dapat memperlancar dalam penyusunan laporan
mini riset ini. Untuk itu kami menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah
membantu kami dalam penyusunan laporan mini riset ini.

Terlepas dari semua ini, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada kekurangan-
kekurangan karena keterbatasan pengetahuan maupun dalam susunan kalimat dan tata
bahasanya. Oleh karena itu kami sangat mengharapkan kritikan atau saran dari ibu untuk
menyempurnakan dalam perbuatan laporan ini.

Akhir kata kami berharap semoga laporan kami ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Di susun oleh:

Kelompok 3
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI..........................................................................................

BAB I PENDAHULUAN......................................................................

A.     LATAR BELAKANG....................................................................

B.     PERUMUSAN MASALAH...........................................................

D.     MANFAAT PENELITIAN............................................................

BAB II KERANGKA PEMIKIRAN/GAMBARAN UMUM............

BAB III METODE PELAKSANAAN DAN


PEMBAHASAN....................................................................................
A. DESKRIPSIKAN PELAKSANAAN KEGIATAN.......................
B. PENGARAHAN PENGATURAN GIZI........................................
C. PERSIAPAN.....................................................................................
D.  PEMBAHASAN...............................................................................

BAB IV  PENUTUP.............................................................................

A.     KESIMPULAN...............................................................................

B.     SARAN-SARAN.............................................................................

DAFTAR PUSTAKA............................................................................
BAB I
PENDAHULUAN

A.    LATAR BELAKANG

Creambath adalah salah satu perawatan rambut dan kulit kepala arti
creambath sendiri adalah suatu perawatan kulit kepala dan rambut dengan cara
mengurut kulit kepala sampai dengan bahu dengan pengurutan yang teratur dengan
menggunakan cream khusus untuk creambath.

Creambath adalah suatu tindakan untuk merawat kulit kepala dan rambut
secara basah,dengan bantuan alat, kosmetik, dan bahan (kain/handuk),agar rambut
dalam keadaan bersih dan sehat.
tujuan creambath:

> Untuk membersihkan kulit kepala dan rambut


> Untuk menyehatkan kulit kepala dan rambut
> Untuk merangsang rambut/merangsang pertumbuhan rambut kepala
> Mencegah kerontokan rambut
> Melancarkan peredaran darah
> Melemaskan ketegangan otot-otot di kepala
> Untuk menormalisasi berkerjanya kelenjar-kelenjar kulit

B.     PERUMUSAN MASALAH
Penelitian ini menggunakan pertanyaan penelitian:
1.      Teknik (massage) apa saja yang digunakan pada salon tersebut?
2.   Bagaimana tata cara perawatan rambut (creambath) pada salon tersebut?
3.      Untuk cream yang digunakan pada saat perawatan rambut (creambath)
bagaimana salon memilihkan cream yang sesuuai dengan rambut client?

C.    MAKSUD DAN TUJUAN PENELITIAN


Penelitian ini dilakukan dalam rangka memenuhi tugas akhir Mata Kuliah Dasar
Rias, serta melatih penulis untuk mengadakan mini riset. Mini riset diharapkan dapat
memberi gambaran mengenai penelitian tata cara perawatan rambut (creambath) di
salon .

D.    MANFAAT PENELITIAN
Penelitian ini dapat bermanfaat untuk menambah pengetahuan mengenai tata
cara perawatan rambut (creambath). Selain itu untuk mengetahui tata cara (proses) dan
massage yang digunakan suatu salon dalam hal melakukan perawatan rambut.
BAB II

KERANGKA PEMIKIRAN/GAMBARAN UMUM


Harapan yang ingin dicapai setelah melakukan mini riset di salon tentang perawatan
rambut(creambath) adalah untuk menambah pengetahuan mahasiswi terutama Mahasiswi
Pendidikan Tata Rias tentang tata cara (proses) perawatan ramut dan teknik massage yang
digunakan pada suatu salon yang dimana kegiatan ini selain menambah pengetahuan tentang
perawatan rambut (creambath) juga menambah pengetahuan tentang tata cara melayani client
atau pelanggan pada saat perawatan rambut.

Dan juga diharapkan setelah dilakukannya mini riset ini mahasiswi dapat mengetahui
tentang perawatan rambut (creambath) dan manfaat creambath bagi dirinya sendiri.
BAB III

METODE PELAKSANAAN DAN PEMBAHASAN

Pelaksanaan mini research ini akan dilaksanakan sebagai upaya penambahan


pengetahuan tentang perawatan rambut (creambath) pada mahasiswi Pendidikan Tata Rias.
Dimana kegiatan ini dilakukan pada usaha salon.
Metode yang di gunakan untuk mencapai tujuan dari mini research adalah
penyuluhan dan pengarahan dengan tahapan-tahapan sebagai berikut : 1) tahap persiapan;
2) tahap pelaksanaan kegiatan.

A. Deskripsikan Pelaksanaan Kegiatan

Tujuan umum Kegiatan mini research adalah menambah pengetahuan tentang


perawatan rambut (creambath). Dimana kegiatan ini meliputi proses perawatan
rambut (creambath) dari awal hingga akhir perawatan rambut (creambath), seperti
pada tahap persiapan pada client, teknik atau pun proses shampoing, massage, tata
cara pemberian cream creambath, dan yang terakhir adalah penataan yang dilakukan.

B. Pengarahan Perawatan Rambut (Creambath)

Memberikan pengarahan tentang cara pelaksaan creambath yang dilakukan


pada salon tersebut yang dimana tujuan utama dari perawatan adalah untuk
merileksasikan diri.

C. PERSIAPAN

Dalam hal persiapan yang dilakukan sebelum melakukan mini research


adalah sebaiknya melakukan obsevasi dan pengamatan tentang kondisi salon yang
akan dilakukannya kegiatan mini riset ini.

D. PELAKSANAAN KEGIATAN

Kegiatan dilaksanakan dengan cara melakukan observasi pada salon


tersebut tentang tata cara (proses) perawatan rambut (creambath) yang dilakukan
pada salon tersebut.
Observasi ini bertujuan untuk mengetahui tata cara (proses) creambath yang
dilakukan di salon tersebut.
E. TEKNIK – TEKNIK DASAR CREMBATH
1. Cucilah rambut dengan shampoo yang disesuaikan dengan kondisi rambut
klien.
2. Setelah rambut dicuci bersih, keringkan dengan menggunakan handuk sampai
kondisi rambut menjadi setengah kering.
3. Aplikasikan cream untuk crembath sebanyak 2-3 ampul bagi rambut sedang
atau panjang. Lakukan pemijatan perlahan sampai ke batang rambut, pisahkan
rambut dengan kepala dengan had band. Diamkan dan steam selama 15-20
menit.
4. Bilas rambut dengan air sampai bersih setelah rambut diaplikasikan dengan
cream.
5. Setelah rambut dikeringkan dengan handuk sampai setengah kering, pilah-
pilah rambut menjadi beberapa bagian. Oleskan rambut yang telah dipilah-
pilah terebut -dengan hair tonic sebanyak 12 tube. Lakukan pemijatan
perlahan sampai ke batang rambut.
6. Blow dry rambut dengan suhu rendah untuk mendapatkan kondisi rambut
yang setengah kering.
7. Terakhir, tatalah rambut klien anda sesuai dengan keinginannya.
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
Dalam menggunakan kosmetika rambut dibutuhkan suatu ketelitian agar rambut
tetap sehat dan indah. Setiap ahli kecantikan, harus teliti dan tepat dalam menentukan
analisa dan diagnose tentang keadaan kulit kepala dan rambut tersebut. Oleh sebab itu
seorang ahli kecantikan sangat perlu mempelajari ilmu tentang kulit, kulit kepala, dan
Rambut.

B. SARAN
Rambut sehat adalah rambut yang siklus pertumbuhannya cukup panjang dan
mempunyai kelembaban yang cukup serta dalam bagian dasar rambut mengandung sel-sel
melanosit yang cukup untuk menghasilkan melanin (Zat warna rambut/pigmen) dan sel-
sel yang mengsinteskan keratin keras (hard keratin) sebagai dasar pembentukan rambut
sehingga rambut tampak hitam berkilau, mudah diatur dan mempunyai akar rambut yang
kuat. Untuk itu rawatlah rambut anda karena rambut anda merupakan mahkota terutama
bagi perempuan.
DAFTAR PUSTAKA
https://putryuas2013.blogspot.com/2013/03/creambath.html
BIODATA

NAMA : Nadia Isabel Sinaga

Alamat : Jl Sembada 9A

Buka : 08.00-08.00 WIB

Fasilitas yang ada :- Wifi

- Batik

Anggota : Freelance

Cabang : Jl setia Budi Tj Rejo

Anda mungkin juga menyukai