Anda di halaman 1dari 12

PROPOSAL

PEMILIHAN UMUM CALON KETUA DAN


WAKIL KETUA STAFF BATALYON
SMK IMAM GHOZALI

Disusun Oleh :
Panitia Pelaksana

Alamat :

Kp. Tanjungwangi Rt.12/03 Ds. Karangwangi


Kec. Binong Kab. Subang
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karna atas rahmat dan karunia-
Nya juga kami dapat menyusun proposal bantuan baik berupa dana maupun bantuan
lainnya dalam rangka kegiatan Pergantian Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua kepengurusan
Staff Batalyon SMK IMAM GHOZALI.
Semoga proposal ini dapat memberikan gambaran sekaligus sebagai bahan
pertimbangan bagi semua pihak dalam memberikan bantuannya baik berupa dana maupun
sumbangan lainnya demi terwujudnya rencana tersebut dan sukses sesuai dengan kegiatan
yang direncanakan.
Untuk itu kami sangat mengharapkan kepedulian, bantuan atau dukungan serta
kerja samanya dari semua pihak, guna terlaksananya kegiatan tersebut.

Karangwangi, 07 November, 2022


Ketua Pelaksana

M. DENY FAZRI
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL......................................................................................................................i
KATA PENGANTAR....................................................................................................................ii
DAFTAR ISI..................................................................................................................................iii
LEMBAR PENGESAHAN............................................................................................................iv
BAB I PENDAHULUAN..............................................................................................................1
1.1 LATAR BELAKANG...............................................................................................1

1.2 DASAR PEMIKIRAN...............................................................................................1

1.3 TUJUAN KEGIATAN...............................................................................................2

1.4 TARGET KEGIATAN..............................................................................................2

1.5 JENIS KEGIATAN....................................................................................................2

BAB II ISI PROPOSAL.................................................................................................................3


2.1. TEMA KEGIATAN................................................................................................3
2.2. WAKTU DAN TEMPAT........................................................................................3
2.3. TEKNIS PELAKSANAAN.....................................................................................3
2.4. PESERTA PEMILIHAN.........................................................................................3
2.5. SYARAT-SYARAT................................................................................................4

BAB III KEPANITIAAN DAN ESTIMASI BIAYA.....................................................................5

3.1 STRUKTUR KEPANITIAAN................................................................................5


3.2 RENCANA ANGGARAN BIAYA.........................................................................6

BAB VI PENUTUP........................................................................................................................7
LEMBAR PENGESAHAN

Ketua, Sekertaris,

M. Deny Fazri Dinar Nesya S

Wakasek Bidang Kesiswaan, Pembina Staff Batalyon,

Fajar Gumilang Rianda, S.Pd., Gr. Imas Masriah, S,Pd


NUPTK. 6235769671130093 NUPTK. 3044773674230143

Mengetahui,

Kepala Sekolah

M.Arifudin Afandi Al Gozali, S.Pd


NRKS. 21023L0010219241229285
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG


Untuk melahirkan seorang pemimpin yang berdedikasi tinggi, mengerti dan cepat
tanggap terhadap setiap permasalahan yang timbul tidaklah mudah, karena mereka tidak
hanya dituntut memiliki kecerdasan dan kecakapan, tetapi kita harus memiliki jiawa
kepemimpinan, rasa tanggung jawab yang besar, dapat menjadi panutan dan mengayomi
terhadap masyarakat yang dipimpinnya.
Demikian juga dengan pengurus STAFF BATALYON SMK IMAM GHOZALI yang
pada bulan ini akan habis masa jabatannya dan harus diganti dengan kepengurusan yang
baru.
Untuk menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan harapan, maka digunakanlah suatu
mekanisme pemilihan yang demokratis dan legitimit sehingga dapat diterima oleh semua
anggotanya. Dengna momentum ini diharapkan akan lahir kader-kader pengurus Staff yang
berpotensi dan mampu membawa STAFF BATALYON SMK IMAM GHOZALI kearah
lebih baik, kreatif, inofatif dan penuh dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi
anggotanya.

1.2. DASAR PEMIKIRAN

Nama Staff Batalyon diberikan sebagai penghargaan terhadap tatanan ketarunaan yang
diterapkan, hampir semua aturan sama dengan aturan Osis dari Kementrian Pendidikan.
Staff batalyon taruna adalah suatu organisasi taruna tertinggi yang berada di ruang lingkup
SMK IMAM GHOZALI. Paada awal pembentukannya, Staff Batalyon didirikan untuk
membantu kelancaran aktivitas taruna SMK IMAM GHOZALI dalam menjalani
pendidikan disekolah. Dan seiring berjalannya waktu, Staff Batalyon akhirnya menjadi
komponen penting yang tak dapat dipisahkan dari SMK IMAM GHOZALI.
Bahwa secara sistematik STAFF BATALYON dipandang sebagai suatu sistem, yakni
tempat kehidupan berkelompok siswa yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama,
dengan aktivitas mengadakan koordinasi, konsultasi, konsolidasi, komunikasi dan
pelaporan dalam upaya menciptakan suatu organisasi dinamis yang mendukung terciptanya
Visi, Misi dan Tujuan Sekolah.
Bahwa untuk kepentingan tersebut perlu ada pembinaan secara continue, berjenjang,
berkesinambungan dan dilengkapi dengan perangkat informasi, ajang kegiatan dan sarana
pelatihan baik langsung maupun tidak langsung untuk mematangkan kemampuan
berorganisasi para siswa sesuai dengan tahapan manajemen kemampuan seperti planning,
organizing, actuating dan controlling (POAC).
Bahwa pembinaan dan pengembangan serta kaderisasi kepemimpinan STAFF dan
organisasi-organisasi lain yang ada dibawah koordinasinya merupakan kebutuhan mutlak
yang harus dipenuhi setiap tahun dan berlaku pada setiap generasi secara terus-menerus
dan harus diciptaan setiap tahun.
Bahwa kepengurusan STAFF BATALYON Masa Bakti 2020/2021 – 2021/2022 akan
segera berakhir, maka untuk kesinambugan kepemimpinan dan produktivitas realisasi
program kegiatan selanjutnya, mutlak diperlukan kepengurusan baru STAFF BATALYON
SMK IMAM GHOZALI Masa Bakti 2022/2023 melalui Program Rutin Tahunan yakni
Pemilihan Umum Ketua dan Wakil Ketua STAFF BATALYON (PEMILU) untuk
kemudian melengkapi kepengurusannya untuk satu tahun ke depan.

1.3. TUJUAN KEGIATAN

Tujuan Kegiatan Pemilihan Umum Ketua dan Wakil Ketua Staff Batalyon Ini, Yaitu :

1. Melatih siswa untuk ber organisasi


2. Menumbuhkan karakter dan kreativitas pengurus Staff
3. Kaderisasi Personil Pengurus Staff
4. Menyalurkan minat siswa untuk berorganisasi
5. Meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan
6. Membangun rasa tanggung jawab siswa terhadap sekitar

1.4. TARGET KEGIATAN


Hasil yang diharapkan setelah kegiatan ini adalah yang menjadi Ketua dan Wakil
Ketua Staff Batalyon SMK IMAM GHOZALI agar mendapat pemimpin yang bijaksana,
bertanggung jawab, serta dapat memimpin dengan baik.

1.5. JENIS KEGIATAN


Jenis kegiatan ini berupa pemilihan umum (Pemilu) untuk Ketua dan Wakil Ketua
Staff Batalyon yang baru untuk Masa Bhakti 2022-2023 dengan dipilih oleh seluruh
warga sekolah SMK IMAM GHOZALI.
BAB II
ISI PROPOSAL

2.1. TEMA KEGIATAN

“Melalui Pemilihan Ketua Dan Wakil Ketua Staff Batalyon, kita kembangkan
kaderisasi kepemimpinan yang demokratis, berbudi dan agamis”

2.2. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Hari/Tanggal : Sabtu, 10 Desember 2022


Waktu : 08.00 s/d Selesai
Pemilihan dilaksanakan di lapangan sekolah SMK IMAM GHOZALI

2.3. TEKNIS PELAKSANAAN

a. Memilih calon Kandidat Ketua dan Wakil Ketua Staf Batalyon


b. Kampanye Calon Ketua dan Wakil Ketua Staff Batalyon ke setiap kelas di SMK
IMAM GHOZALI
c. Menyiapkan sarana/prasarana yang diperlukan (surat suara, kotak suara dan bilik
suara).
d. Pelaksanaan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Staff Batalyon

2.4. PESERTA PEMILIHAN KETUA DAN WAKIL KETUA STAFF BATALYON


2022-2023
Peserta pada kegiatan kali ini adalah seluruh siswa siswi SMK IMAM GHOZALI
yang diberikan hak suara untuk memilih dan menentukan Ketua dan Wakil Ketua
STAFF BATALYON Masa Bhakti 2022-2023.

2.5. SYARAT-SYARAT PENGURUS STAFF BATALYON


Agar pengurus Staff Batalyon dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan tidak
mengganggu tugas pokoknya sebagai siswa, maka pengurus Staff perlu memenuhi
syarat sebagai berikut :
1. Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
2. Memiliki budi pekerti yang baik dan sopan santun terhadap orang tua,, guru
dan teman.
3. Memiliki bakat seebagai pemimpin.
4. Memiliki kemauan, kemampuan dan pengetahuan yang memadai.
5. Dapat megatur waktu sebaik-baiknya, sehhingga aktifitasnya sebagai pengurus
Staff tidak mengganggu tugas pokoknya sebagai siswa.
6. Memiliki kemampuan berfikir yang jernih
7. Tidak duduk dikelas tiga.

BAB III
KEPANITIAAN DAN ESTIMASI BIAYA

3.1 STRUKTUR KEPANITIAAN


Susunan Kepanitiaan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Staff Batalyon Diantaranya :

NO NAMA KETERENGAN
1 M. DENY FAZRY KETUA
2 HAMZAH RAMDANI WAKIL KETUA
3 DINAR NESYA S SEKRETARIS 1
4 MANDA SALVIA SEKRETARIS 2
5 FATMAH BENDAHARA
6 MUHTADO PERALATAN & PERLENGKAPAN
7 GEMA NQ PERALATAN & PERLENGKAPAN
8 SITI KHUDRIYAH SEKSI ACARA
9 UMMU BADRIYAH SEKSI ACARA
10 SULFIATUN ZAHRA KONSUMSI
11 WINA ROPITA KONSUMSI
12 IRVANSYAH MAULANA KEAMANAN 1
13 FRIZA YAZID KEAMANAN 2
14 ALPI NAJMI DOKUMENTASI 1
15 NURJANNAH DOKUMENTASI 2

3.2 RENCANA ANGGARAN BIAYA


RINCIAN JUMLAH BIAYA
BALIGHO 1 pics (uk 250 x 150) RP. 180.000
KERTAS HVS 1 RIM RP. 100.000
KERTAS KADO - RP. 20.000
TINTA BLAO - RP. 15.000
SPIDOL 3 pics RP. 35.000
KONSUMSI - RP. 350.000
JUMLAH RP. 700.000
BAB IV
PENUTUP

Demikian kami susun proposal ini sebagai bahan pertimbangan dan pedoman
dalam kegiatan yang akan dilaksanakan nanti. Semoga proposal ini bisa menjadi pegangan
bagi semua pihak yang membutuhkannya. Dengan harapan akan lahir kader-kader
pemimpin yang berdedikasi tinggi, terampil, kreatif, inovatif, jujur, berbudi pekerti luhur
yang pada gilirannya akan membawa SMK IMAM GHOZALI ke arah yang lebih baik,
penuh dengan kegiatan yang bermanfaat dan maju
LAMPIRAN-LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai