Anda di halaman 1dari 2

MATERI KU

4. Governmental Accounting Standards Board (GASB).


Didirikan tahun 1984 yang dilatar belakangi oleh kurangnya komporabilitas
laporan keuangan yang dibuat pemerintah lokal dan negara bagian dengan laporan
keuangan yang dibuat organisasi bisnis swasta. GASB sendiri memiliki dewan
penasehat yang bernama Governmental Accounting Standards Advisory Counsil
(GASAC). Tujuan dari GASB adalah membentuk dan memperbaiki standar akuntansi
keuangan untuk pemerintah local dan pemerintah negara bagian.

1.3 Prinsip – Prinsip Akuntansi Yang Diterima Umum.

Prinsip Prinsip Akuntansi Yang Diterima Umum (GAAP) memiliki dukungan otoritatif yang
substansial. Code of Professional Conduct dari AICPA mewajibkan para anggotanya membuat
laporan keuangan yang sesuai dengan GAAP yang dimana sumber utama dari GAAP itu sendiri
terdri dari : Standar, Interpretasi, dan Posisi Staf FASB (untuk memberikan panduan interpretif
dan untuk membuat perubahan kecil) ; APB Opinions (Dewan Prinsip Akuntansi memberikan
pendapat resmi tentang berbagai masalah akuntansi yang membutuhkan klarifikasi atau
interpretasi), Accounting Research Bulletins AICPA (bulletin riset akuntansi/ARB).

1.4 Isu – Isu dalam Pelaporan.


Berikut adalah beberapa isu-isu dalam pelaporan laporan keuangan yang sering terjadi :
1. Penetapan standar dalam lingkungan politik.
Standar akuntansi selain merupakan penemuan dari proses yang teliti dan
empiris, juga merupakan produk dari tindakan politik.
2. Isu- Isu yang Berhubungan Dengan Etika dan Akuntansi Keuangan.
Akuntan keuangan dalam melaksanakan tanggung jawab profesional mereka
diminta untuk mengutamakan moralitas dan pengambilan keputusan yang
berlandaskan etika.
3. Kesenjangan Ekspektasi.
Skandal akuntansi di beberapa perusahaan seperti Enron, Cendant, Sunbeam,
Rite-Aid, Xerox, dan WorldCam. Pada tahun 2022, kongres mengeluarkan undang-
undang – Sarbanes-Oxley Act. Perundang-undangan baru ini menambah amunisi bagi
SEC untuk melawan kecurangan dan mengendalikan praktek pelaporan yang buruk.
Selain itu, section 404 Sarbanes-Oxley Act juga mewajibkan perusahaan publik untuk
membuktikan keefektifan pengendalian internalnya terhadap laporan keuangan.
4. Standar akuntansi international.

Saat ini terdapat dua standar yang dapat diterima untuk digunakan secara
internasional, yaitu GAAP A.S dan IFRS (Internasional Financial Report Standards)
yang diterbitkan oleh Internasional Financial Report Standards Board (IASB) yang
bermarkas di London. Seperti pada perusahaan A.S yang terdaftar di pasar saham
negara lain masih diperbolehkan menggunakan GAAP A.S sedangkan perusahaan
asing yang terdaftar di pasar modal A.S diwajibkan untuk merekonsililasi informasi
keuangannya dengan GAAP A.S dengan alasan lebih ekstensif dan rinci.
Untuk IFRS sendiri sudah digunakan oleh beberapa negara yang berjumlah 90 negara.

Anda mungkin juga menyukai