Anda di halaman 1dari 21

Handy Febri Satoto

Bab 1. Fungsi dan Sifat Gambar


Sebagai Bahasa Teknik
1.1. Gambar sebagai Bahasa Teknik
Gambar merupakan sebuah alat untuk menyatakan
maksud dari seorang sarjana teknik. Oleh karena itu
gambar, sering juga disebut sebagai “bahasa teknik”
Lisan Kalimat Gambar
Indra Akustik Visual Visual
Ekspresi Suara Kalimat Gambar
Aturan Tata bahasa Standar Gambar
1.2. Fungsi Gambar
a. Gambar mempunyai tugas meneruskan maksud dari
perancang dengan tepat kepada orang-orang yang
bersangkutan, misalnya kepada perencanaan proses,
pembuatan, pemeriksaan, perakitan
b. Dapat disimpan dalam waktu yang panjang dan aman
c. Cara-cara pemikiran dalam penyiapan informasi
 Internasionalisasi gambar.
Seragam secara internasional, baik mengenai ketentuan-
ketentuan, lambang, cara penunjukan. Tidak boleh ada
bahasa tertentu yang dicantumkan pada gambar.
 Mempopulerkan gambar.
Gambar harus jelas dan mudah dimengerti, karena
kemajuan teknologi golongan yang harus membaca dan
menggunakan gambar meningkat jumlahnya.

 Perumusan gambar
Hubungan yang erat antara industri pemesinan, struktur,
perkapalan, perumahan atau arsitektur dan teknik sipil tidak
memungkinkan menyelesaikan suatu proyek dari satu bidang
saja.
Lanjutan

 Sistematika gambar
Harus sistematik karena isi gambar menyajikan
banyak perbedaan tidak hanya dalam bentuk dan
ukuran, tetapi tanda toleransi ukuran, toleransi
bentuk dan keadaan permukaan juga, lambang
grafis yang meningkat yang digunakan sebagai
diagram blok atau aliran proses di bidang industri.
• Praktikum Menggambar Teknik
Praktikum Menggambar Teknik (1 SKS) Penekanan
pada disiplin Teknik Industri pada kemampuan
menggambar benda kerja.
Berikut Materi Praktikum:
1. Menggambar tampak atas dan potongan secara
manual di A2
2. Menggambar dengan AutoCAD
3. Menggambar dengan Inventor
 Meja gambar
 Mistar gambar
 Penggaris Segi tiga
 Mistar ukur
 Pensil gambar
 Jangka
 Jangka orleon
 Jangka pegas
 Pena tarik
 Mal gambar
Pensil Gambar
• Pensil gambar dijual dalam macam-macam tingkat kekerasan yang
diberi tanda dengan huruf bersama angka. Tingkat kekerasannya adalah
B, F dan H.
• Dimana B adalah black, F adalah Firm, dan H adalah Hard.
• B menandakan pensil itu lunak, F menandakan pensil itu sedang,
sedangkan H menandakan pensil itu keras.
• 4B, 3B. 2B, B, menandakan semakin besar angkanya semakin lunak
pensilnya.
• HB dan F golongan pensil tulis keras sedang.
• H s/d 9H golongan keras sampai sangat keras.
• Kekerasan pensil tergantung dari kertas dan gambar. Semakin
keras kertas gambarnya makin halus gambarnya,
• Sehingga pensil gambar yang digunakan harus semakin keras.
Pensil HB dan F tidak boleh digunakan untuk menggambar teknik
karena pensil tersebut masih lunak. Garis gambarnya akan mudah
luntur dan gambar menjadi kotor, juga tidak dapat digunakan
untuk menggambar garis yang tajam.
• Pensil gambar yang umumnya digunakan adalah pensil H dan 2 H.

Gambar bentuk ujung pensil yang benar dan yang salah


Trekpen
• Trekpen merupakan perlengkapan jangka yang gunanya
sama dengan rapido. Trekpen dapat diatur penggunaan
tebal-tipisnya tinta sesuai dengan keperluan. Hanya saja
dalam menggunakan alat ini harus lebih hati-hati karena
riskan terhadap rembesan tinta. Tetapi kalau mampu
menguasai terkpen tersebut maka hasil gambarnya lebih
rapi.
Bab 3. Kertas Gambar dan
Ukurannya
 Kertas gambar untuk tata letak
Untuk menggambar tata letak atau gambar sketsa dengan pensil
dapat digunakan kertas gambar putih biasa, kertas sketsa, kertas
milimeter atau kertas lainnya yang tidak mudah kusut, tidak
mudah rusak bila dihapus.
 Kertas gambar untuk gambar asli
Gambar asli umumnya dibuat dengan tinta diatas kertas kalkir.
Kertas ini tembus pandang (transparan), lebih mudah diperbanyak
misalnya dengan cetak biru (blue print). Disamping itu kertas kalkir
dapat disimpan dalam waktu yang relatif lama karena tahan
kelembaban dan tidak mudah rapuh seperti kertas biasa
 Ukuran kertas gambar
Komisi normalisasi memberikan ukuran-ukuran kertas untuk
gambar- gambar teknis. Ada 4 deretan yaitu deretan A, B, C,
dan D. Deretan A yang sering digunakan. Ukuran standar dinyatakan
dengan menempatkan angka 0 (nol) dibelakang huruf, sedang
ukuran yang lebih kecil diberi tanda 1, 2 dst.
A0 841 x 1.189

B0 1.000 x 1.414

C0 917 x 1.297

D0 771 x 1.090
• Macam-macam ukuran deretan A seperti tabel dibawah ini,
ukuran kertas yang diperdagangkan umumnya lebih besar dari
daftar tabel dibawah ini
• Kertas standar type A biasanya digunakan untuk percetakan dan
juga merupakan perlengkapan kantor. Setiap angka yang
terdapat disebelah huruf A menunjukkan bahwa ukuran
kertas tersebut adalah ½ dari ukuran kertas sebelumnya .
• Kertas A1 adalah ½ dari kertas A0 (lebar A1 = ½ panjang A0),
• kertas A2 adalah ¼ dari kertas A0 atau ½ dari kertas A1. Kertas
A3 adalah 1/8 dari kertas A0 atau ¼ dari kertas A1 atau ½ dari
kertas A2 begitu seterusnya.
Kertas standar tipe B, mempunyai ukuran ± diantara 2 ukuran kertas tipe A. Kertas ini
biasa digunakan untuk poster ataupun lukisan dinding. Dasar perhitungan kertas tipe
B adalah ukuran kertas B0 yaitu 1000 mm x 1414 mm.

mm inch
No Ukuran
Lebar Panjang Lebar Panjang
1 B0 1000 1414 39,37 55,67
2 B1 707 1000 27,83 39,37
3 B2 500 707 19,68 27,83
4 B3 353 500 13,90 19,68
5 B4 250 353 9,84 13,90
6 B5 176 250 3,93 9,84
7 B6 125 176 4,92 6,93
8 B7 88 125 3,46 4,92
9 B8 62 88 2,44 3,46
10 B9 44 62 1,73 2,44
11 B10 31 44 1,22 1,73
Ukuran kertas siap Tepi
Ukuran Ruang gambar
pakai (mm)
2 x A0 1189 x 1682 10 1169 x 1662

A0 841 x 1189 10 821 x 1169

A1 594 x 841 10 574 x 821

A2 420 x 594 10 400 x 574

A3 297 x 420 10 277 x 400

A4 210 x 297 5 200 x 287

A5 148 x 210 5 138 x 200

A6 105 x 148 3 99 x 142


Papan gambar

Kertas gambar

420
400
574
594

Gambar ukuran kertas A2


Kepala Gambar

Kepala Gambar diletakkan pada sudut kanan bawah kertas gambar.


Keterangan-keterangan yang menunjukkan isi gambar meliputi hal-hal sebagai
berikut :
• Nomor gambar
• Judul/nama gambar
• Nama instansi/perusahaan
• Skala
• Nama yang menggambar, yang memeriksa, dan yang mengesahkan atau
menyetujui
• Cara proyeksi yang digunakan
• Keterangan lain sesuai yang diperlukan

Dibawah ini disajikan berbagai macam format kepala gambar yang umumnya
digunakan. Tetapi format tersebut tidak bersifat mengikat untuk harus
digunakan dalam setiap gambar. Bisa juga digunakan format lain asal hal-hal
prinsip diatas tercantum didalamnya. Atau format yang sudah dibakukan
perusahaan.
Nama:
NBI:
Kelas:
Laboratorium Gambar
Teknik Industri

Anda mungkin juga menyukai