Anda di halaman 1dari 26

PROYEK APLIKASI DAN KEAHLIAN TEKNOLOGI

Makalah Ini Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah System Infomasi


Manajemen Pendidikan Islam
Dosen: Pipi Yuniarti, M.Kom

Disusun Oleh :
 Dewi Triyani
 Beta Andraini

PROGRAM STUDI MANAJEMEN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM (STAI)
MIFTAHUL ULUM
TAHUN AKADEMIK 2023/2024
KATA PENGANTAR

Puji serta syukur kami ucapkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
begitu banyak nikmat yang mana makhluk-Nya pun tidak akan menyadari begitu
banyak nikmat yang di dapatkan dari Allah SWT. Selain itu, kami juga merasa
sangat bersyukur karena telah mendapatkan hidayah-Nya baik kesehatan maupun
pikiran. Berkat nikmat dan hidayah-Nya pula kami dapat menyelesaikan
penyusunan mata kuliah System Infomasi Manajemen Pendidikan Islam dengan
topik “PROYEK APLIKASI DAN KEAHLIAN TEKNOLOGI ”. Kami sampaikan
terimakasih yang sebesar-besarnya kepada ibuk Pipi Yuniarti, M.Kom selaku
dosen pengampu serta semua pihak yang turut membantu proses penyusunan
makalah ini. Kami menyadari makalah ini begitu banyak kekurangan dan
kesalahan baik isi maupun struktur penulisannya, oleh karena itu kami sangat
mengharapkan kritik dan saran positif untuk perbaikan di kemudian hari. Semoga
makalah ini memberikan manfaat umumnya pada para pembaca khususnya bagi
kami. Aamiin

Penarik, Maret 2023

Penulis

i
DAFTAR ISI

COVER MAKALAH.........................................................................................................
KATA PENGANTAR.......................................................................................................i
DAFTAR ISI....................................................................................................................ii
BAB I.................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.............................................................................................................1
A. Latar Belakang.....................................................................................................1
B. Rumusan Masalah................................................................................................2
C. Tujuan Penulisan.................................................................................................2
BAB II...............................................................................................................................3
PEMBAHASAN...............................................................................................................3
A. PENGERTIAN PROYEK APLIKASI DAN KEAHLIAN TEKNOLOGI......3
B. PROYEK KEAHLIAN TEKNOLOGI SEHARI-HARI...................................4
1. Sistem Operasi..................................................................................................4
2. Microsoft Windows..........................................................................................5
3. Keamanan Komputer.......................................................................................5
4. Perangkat Lunak Dan Aplikasi.......................................................................7
5. Virus Dan Spyware..........................................................................................8
6. Email.................................................................................................................9
7. Rangkuman.......................................................................................................9
C. PROYEK WEB/HTML MENGGUNAKAN MICROSOFT FRONT PAGE 10
1. Pengertian Microsoft  FrontPage..................................................................10
2. Cara Membuat Dokumen Front Page...........................................................10
3. Melihat Halaman Web Yang Telah Dikerjakan..........................................12
4. Kelebihan Microsoft Frontpage....................................................................12
5. Kekurangan Dari Microsoft Frontpage........................................................13
6. Bagian-Bagian Dari Dokumen HTML..........................................................13
7. Struktur Dokumen HTML............................................................................17
D. PROYEK WEB/HTML MENGGUNAKAN NOTEPAD................................17
1. Pengertian Microsoft Notepad.......................................................................17
2. Cara Membuat Dokumen Notepad...............................................................17
3. Melihat Halaman Web...................................................................................19
4. Kelebihan Dan Kelemahan Penggunaan Notepad.......................................20
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................21

ii
iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
proyek aplikasi adalah suatu kegiatan yang di lakukan oleh seseorang atau
kelompok melalui perangakat lunak computer yang tersedia dengan jangka waktu
penyelesainya yang telah di tentukan. keahlian teknologi adalah kemapuan atau
kecanggihan yang dimiliki suatu alat yang bersifat teknis ekonomis yang di
perlukan pengusaha dalam melakukan kegiatan ekonomi terutama dalam bidang
produksi. proyek keahlian teknologi sehari-hari yang dapat kita kerjakan ialah
system operasi, Microsoft windowds, keamanan computer, perangkat lnak dan
aplikasi, virus dan spyware, email dan rangkuman. Proyek ini membantu kita
dalam mengoperasi computer, proyek ini juga menambah keahlian dalam
mengaplikasikan perangkat-perangkat.

Dalam proyek keahlian teknologi kita dapat memakai proyek web/html


menggunakan microsoft front page, Microsoft FrontPage merupakan salah satu
Software (aplikasi lunak) keluaran dari Microsoft yang mana program ini
digunakan untuk membuat, mendesain, dan mengedit halaman web sederhana.
Microsoft FrontPage Mampu menampilkan struktur data dan situs web sehingga
memudahkan navigasi terhadap situs web, Memiliki editor gambar yang
terintegrasi, terdapat fungsi-fungsi untuk tool umum secara mudah.

Proyek keahlian teknolgi lainya yaitu proyek web/html menggunakan


Notepad adalah sebuah aplikasi text editor yang sudah ada sejak Windows 10 Di
tahun 1985 yang ada di setiap system windows baik xp, vista, seven dan lainlain.
Notepad sangat berguna dan paling sering digunakan oleh para pengguna
komputer. Untuk kepentingan pribadi , kerja dan lain-lain, misalnya notepad di
gunakan untuk belajar, mengetik HTML dan Membuat Blog. Notepad mampu
menampilkan perbyte dengan karakter tertentu dan kecepatan dan kemudahan
dalam pengoperasinya.

1
B. Rumusan Masalah
Penelitian ini bertujuan untuk memenuhi tugas, Serta ingin mengetahui apa
saja proyek teknologi yang dapat kita kerjakan dalam kehidupan sehari-hari,
proyek web/html manakah yang mampu membantu mempermudah dalam
kegiatan tugas,Sehingga dapat kita pelajari lebih lanjut, berikut rumusan dari
makalah ini antara lain:

1. pengertian proyek aplikasi dan keahlian teknologi?


2. Apa proyek teknologi dalam kehidupan sehati-hari?
3. Apa itu proyek web/html menggunakan microsoft front page?
4. Apa itu proyek web/html menggunakan notepad?

C. Tujuan Penulisan
proyek aplikasi dan keahlian teknologi sangat dapat membantu terbentuknya
suatu kegiatan-kegiatan yang bermanfaat serta menciptakan kreasi baru dalam
penyelesaian tugas-tugas yang kita inginkan. Dalam pembuatan proyek tersebut
kita di ajukan untuk memakai beberapa aplikasi yang tersedia dan mampu
membantu kegiatan atau tugas ini berjalan dengan lancer, maka dalam makalah ini
akan di jelaskan proyek web/html yang manakah yang mampu membantu tugas
dan kegiatan berjalan dengan mudah lancer. Berikut adalah tujuan dari penulisan
makalah ini:

1. pengertian proyek aplikasi dan keahlian teknologi!


2. untuk mengetahui proyek keahlian dalam kehidupan sehari-hari!
3. Menjelaskan pengertian, bagaimana cara membuka, membuat, serta
keunngulam dan kelemahan dari proyek web/html menggunakan microsot front
page!
4. Menjelaskan pengertian, bagaimana cara membuka, membuat, serta
keunngulan dan kelemahan dari proyek web/html menggunakan microsot
notepad!

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. PENGERTIAN PROYEK APLIKASI DAN KEAHLIAN


TEKNOLOGI
Proyek dapat di devinisikan sebagai Suatu hasil dimana jangka waktu
penyelesaiannya ditentukan. Proyek merupakan urutan (sementara) dari
aktivitas-aktivitas unik, kompleks, dan terkoneksi pada satu tujuan atau
sasaran dan dilengkapi dengan waktu yang spesifik, berdasarkan anggaran,
dan spesifikasi (RK. Wysocki, R. Beck, dan David BC). Proyek diartikan
sebagai sederetan urutan aktifitas yang diselesaikan tepat pada waktu,
sesuai sasaran dan berdasarkan spesifikasi yang terstandarisasi (jeffery
LW.) Manejemen Proyek merupakan Kegiatan merencanakan,
mengorganisasikan, mengarahkan, mengambil keputusan dan
mengendalikan sumber daya organisasi perusahaan untuk mencapai
tujuan. Aplikasi dari pengetahuan, keahlian dan teknik untuk aktivitas
proyek guna memenuhi atau melebihi dari kebutuhan stakeholder dan
harapan dari proyek itu sendiri.

Sedangkan aplikasi di sebutkan juga sebagai penerapan yang dapat di


artikan sebagai subkelas perangkat lunak computer yang memanfaatkan
kemampuan computer langsung untuk melakukan suatu tugas yang
diinginkan pengguna. Maka dapat di simpulkan bahwa proyek aplikasi
adalah suatu kegiatan yang di lakukan oleh seseorang atau kelompok
melalui perangakat lunak computer yang tersedia dengan jangka waktu
penyelesainya yang telah di tentukan.

Keahlian ialah suatu kemampuan atau kecanggihan untuk melakukan


sesuatu terhadap peran. Dalam dunia teknologi keahlian biasanya merujuk
pada kecanggihan alat yang akan di gunakan. Teknologi dapat di
defenisikan sebagai entitas, benda maupun tak benda yang di ciptakan
secara terpadu melalui perbuatan, dan pemikiran untuk mencapai suatu

3
nilai. Dalam penggunaan ini, teknologi merujuk pada alat dan mesin yang
dapat di gunakan masalah-masalah yg ada. Maka dapat di simpulkan
bahwasanya keahlian teknologi adalah kemapuan atau kecanggihan yang
dimiliki suatu alat yang bersifat teknis ekonomis yang di perlukan
pengusaha dalam melakukan kegiatan ekonomi terutama dalam bidang
produksi.

B. PROYEK KEAHLIAN TEKNOLOGI SEHARI-HARI


1. Sistem Operasi 
Sistem operasi Komputer adalah perangkat lunak komputer atau
software yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen
perangkat keras dan juga operasi operasi dasar sistem, termasuk
menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah data
yang bisa digunakan untuk mempermudah kegiatan manusia. Sistem
Operasi dalam bahasa Inggrisnya disebut Operating System, atau biasa
di singkat dengan OS. Secara umum, Sistem Operasi komputer
merupakan software pada lapisan pertama yang diletakkan pada
memori komputer, (Hardisk, bukan memory ram) pada saat komputer
dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah
Sistem Operasi Komputer berjalan, dan Sistem Operasi akan
melakukan layanan inti umum untuk software-software itu. Layanan
inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori,
skeduling task, dan antarmuka user.

Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan


tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan
oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan
umum tersebut dinamakan dengan kernel suatu Sistem Operasi. Sistem
Operasi berfungsi sebagai penghubung antara lapisan hardware  dan
lapisan software. selain itu, Sistem Operasi komputer juga melakukan
semua perintah-perintah penting dalam komputer, serta menjamin
aplikasi-aplikasi yang berbeda fungsinya dapat berjalan lancar secara
bersamaan tanpa hambatan. Sistem Operasi Komputer menjamin

4
aplikasi perangkat lunak lainnya bisa memakai memori, melakukan
input serta output terhadap peralatan lain, dan mempunya akses kepada
sistem file. Jika beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka
Sistem Operasi Komputer akan mengatur jadwal yang tepat, sehingga
sebisa mungkin semua proses pada komputer yang berjalan
mendapatkan waktu yang cukup untuk  menggunakan CPU dan tidak
saling mengganggu dengan perangkat yang lain.

2. Microsoft Windows
Microsoft Windows adalah sistem oprasi yang paling popular
untuk  mikrokomputer. Beberpa orang tidak terlalu menyukai
windows, tetapi semua orang mengakui luasnya penggunaan system
oprasi ini dalam aplikasi bisnis. Hampir semua manajer atau profesinal
pasti akan menggunakan system oprasi windows pada suatu saat dalam
kariernya. Windows sudah ada sejak 1981 dan telah mengalami
banyak perubahan yang mencerminkan kenaikan kemampuan
computer dan keberagaman perangkat yang dipasangkan ke computer.
Sistem oprasi windows yang baru masuk untuk PC adalah Windows
Windows XP.
Microsoft telah mengumumkan bahwa sistem oprasi yang
berikutnya adalah Vista,yangdiluncurkan pada tahun 2006.
Perlu dicatat bahwa Microsoft Office bukan lah sistem oprasi,
melainkan sekelompok program aplikasi peranti lunak yang mencakup
Excel,Word, Power point, dan Acces. System oprasi Windows XP
terdiri dari atas edisi “professional” dan “Home”, namun fiture yang
dibutuhkan dalam proyek ini dari kedua edisi itu sama. Anda perlu
mengrtahui bahwa Microsoft mengeluarkan paket-paket layanan untuk
sistem oprasinya. Paket layanan (service pack) sekelompok pembaruan
yang memperbaiki kesalahan kode yang mempengaruhi keamanan atau
efisiensi sistem oprasi tersebut 

5
3. Keamanan Komputer 
komputer atau dalam Bahasa Inggris computer security atau
dikenal juga dengan sebutan cyber security atau IT security adalah
keamanan informasi yang diaplikasikan kepada komputer dan
jaringannya. Computer security atau keamanan komputer bertujuan
membantu user agar dapat mencegah penipuan atau mendeteksi adanya
usaha penipuan di sebuah sistem yang berbasis informasi.
Informasinya sendiri memiliki arti non fisik. Keamanan komputer
adalah suatu cabang teknologi yang dikenal dengan nama keamanan
informasi yang diterapkan pada komputer. Sasaran keamanan
komputer antara lain adalah sebagai perlindungan informasi terhadap
pencurian atau korupsi, atau pemeliharaan ketersediaan, seperti
dijabarkan dalam kebijakan keamanan. Sistem keamanan komputer
merupakan sebuah upaya yang dilakukan untuk mengamankan kinerja
dan proses komputer. Penerapan computer security dalam kehidupan
sehari-hari berguna sebagai penjaga sumber daya sistem agar tidak
digunakan, modifikasi, interupsi, dan diganggu oleh orang yang tidak
berwenang.

Keamanan bisa diindentifikasikan dalam masalah teknis,


manajerial, legalitas, dan politis. computer security akan membahas 2
hal penting yaitu Ancaman atau Threats dan Kelemahan
sistem/vulnerabillity. Keamanan komputer memberikan persyaratan
terhadap komputer yang berbeda dari kebanyakan persyaratan sistem
karena sering kali berbentuk pembatasan terhadap apa yang tidak boleh
dilakukan komputer. Ini membuat keamanan komputer menjadi lebih
menantang karena sudah cukup sulit untuk membuat program
komputer melakukan segala apa  yang sudah dirancang untuk
dilakukan dengan benar. Persyaratan negatif juga sukar untuk dipenuhi
dan membutuhkan pengujian mendalam untuk verifikasinya, yang
tidak praktis bagi kebanyakan program komputer. Keamanan komputer
memberikan strategi teknis untuk mengubah persyaratan negatif
menjadi aturan positif yang dapat ditegakkan. Pendekatan yang umum

6
dilakukan untuk meningkatkan keamanan komputer antara lain adalah
dengan membatasi akses fisik terhadap komputer, menerapkan
mekanisme pada perangkat keras dan sistem operasi untuk keamanan
komputer, serta membuat strategi pemrograman untuk menghasilkan
program komputer yang dapat diandalkan. 

4. Perangkat Lunak Dan Aplikasi 


Perangkat lunak aplikasi adalah suatu subkelas perangkat lunak
komputer yang memanfaatkan kemampuan komputer langsung untuk
melakukan suatu tugas yang diinginkan pengguna. Biasanya
dibandingkan dengan perangkat lunak sistem yang mengintegrasikan
berbagai kemampuan komputer, tapi tidak secara langsung
menerapkan kemampuan tersebut untuk mengerjakan suatu tugas yang
menguntungkan pengguna. Contoh utama perangkat lunak aplikasi
adalah pengolah kata, lembar kerja, dan pemutar media. Peranti lunak
aplikasi dapat dikelompokan menjadi dua macam yaitu : 

a. Program aplikasi
Program Aplikasi adalah software atau perangkat lunak
komputer yang dibuat untuk melakukan tugas tertentu. Jika sistem
operasi komputer (misalnya Windows) berfungsi untuk melakukan
operasi dasar, program aplikasi tertentu bisa kita tambahkan
(install) untuk melengkapi kemampuan sistem operasi komputer
untuk melakukan tugas-tugas yang lebih spesifik. Merupakan
program yang khusus melakukan suatu pekerjaan tertentu, seperti
program gaji pada suatu perusahaan. Maka program ini hanya
digunakan oleh bagian keuangan saja tidak dapat digunakan oleh
departemen yang lain. Biasanya program aplikasi ini dibuat oleh
seorang programmer komputer sesuai dengan permintaan,
kebutuhan seseorang, Lembaga perusahaan guna keperluan
interennya. 
b. Program paket
paket merupakan program khusus dalam paket-paket tertentu
yang dibuat oleh Software house ataupun langsung bawaan dari

7
system oprasi. Program Paket seperti Microsofr office,Adobe
fotoshop, macromedia studio, open office dll  Adalah program
yang disusun sedemikian rupa sehingga dapat digunakan oleh
banyak orang dengan berbagai kepentingan.

5. Virus Dan Spyware 


Virus dan spyware merupakan masalah yang serius. Spyware tidak
bersifat berbahaya karna tidak dikirimkan ke komputer untuk
menghentikan kerjanya atau untuk mencuri informasi yang sensitif.
Sebaliknya virus dibuat untuk menghancurkan atau mencuri informasi
pada komputer dan menyebabkan computer menjadi tidak berguna. 
a. virus computer
Virus computer adalah malware yang menginfeksi sebuah
computer dengan bantuan pihak ketiga untuk
mengaktifkan/menjalankan dirinya biasanya pemilik komputer itu
sendiri. Virus tidak bisa otomatis mengaktifkan dirinya sendiri dan
menginfeksi sebuah computer tapi harus ada tindakan dari pihak
ketiga yaitu pengguna komputer. Biasanya virus dibuat seperti
program lain yang sering digunakan oleh pemilik komputer itu
mau mengaktifkan virus tersebut. Beberapa program yang sering
ditiru oleh virus adalah program JPG, atau folder yang sering bila
diklik akan mengaktifkan si virus. Untuk lebih meyakinkan
pengguna komputer, seringkali pencipta sebuah virus memalsukan
virusnya dalam bentuk icon atau ekstensi gambar porno atau
bentuk lain yang dapat menarik perhatian si pemilik computer
untuk melakukan klik sehingga mengaktifkan virus tersebut.
b. Spyware 
Spyware adalah program komputer yang dibuat untuk memata-
matai komputer korbannya. Awalnya spyware ini digunakan untuk
memata-matai profil pengguna komputer dan penggunaannya
dalam menampilkan iklan yang sesuai dengan minat pengguna
komputer tersebut. Tetapi, karna perangkat lunak beriklan kurang

8
begitu berbahaya (tidak melakukan pencurian data), spyware
melakukannya dan mengirimkan hasil yang ia kumpulkan kepada
pembuatnya (perangkat lunak beriklan umumnya hanya
mengirimkan data kepada perusahaan marketing). 

6. Email 
E-mail (electronic mail) adalah surat dalam bentuk elektronik. E-
mail merupakan salah satu fasilitas atau aplikasi internet yang paling
banyak digunakan dalam hal surat-menyurat. Hal ini dikarenakan e-
mail merupakan alat komunikasi yang murah, cepat, dan efisien.
Menggunakan e-mail memungkinkan kita untuk mengirimkan pesan
dalam bentuk surat ke seluruh dunia dalam waktu yang sangat cepat
dan biaya yang murah. E-mail yang dikirimkan akan sampai ke alamat
yang dituju sesaat e-mail tersebut dikirimkan. Biaya yang dikluarkan
pun hanyalah biaya untuk mengakses internet pada saat kita
mengirimkan/membuka untuk menerima e-mail tersebut. Komunikasi
menggunakan e-mail dilakukan dengan cara mengaktifkan pesan yang
akan kita kirim pada software yang dikhususkan untuk keperluan ini,
misalnya Microsoft Outlook. Karena email ini menggunakan jaringan
internet, maka alamatnya pun juga menyesuaikan dengan penyedia
layanan email di internet. Contoh penyedia layanan email adalah
http://www.mail.yahoo.com. http://www.mail.google.com.  

7. Rangkuman 
Rangkuman dapat diartikan sebagai suatu hasil merangkum atau
meringkas suatu tulisan atau pembicaraan menjadi suatu uraian yang
lebih singkat dengan perbandingan secara proporsional antara bagian
yang dirangkum dengan rangkumannya (Djuharni, 2001). Rangkuman
dapat pula diartikan sebagai hasil merangkai atau menyatukan pokok-
pokok pembicaraan atau tulisan yang terpencar dalam bentuk pokok-
pokoknya saja. Rangkuman sering disebut juga ringkasan, yaitu bentuk
ringkas dari suatu uraian   atau pembicaraan Pada tulisan jenis

9
rangkuman, urutan isi bagian demi bagian, dan sudut pandang
(pendapat) pengarang tetap diperhatikan dan dipertahankan. 1

C. PROYEK WEB/HTML MENGGUNAKAN MICROSOFT FRONT


PAGE 
1. Pengertian Microsoft  FrontPage 
Microsoft FrontPage merupakan salah satu Software (aplikasi lunak)
keluaran dari Microsoft yang mana program ini digunakan untuk
membuat, mendesain, dan mengedit halaman web sederhana. Aplikasi ini
merupakan bagian dari Microsoft Office dari tahun 1997 hingga 2003.
FrontPage sekarang telah usang, dan digantikan oleh Microsoft Expression
Web dan Microsoft SharePoint Designer, yang dirilis pada bulan
Desember 2006. Salah satu fitur yang terkenal dari FrontPage adalah
dukungannya terhadap template Web yang otomatis yang terintegrasi.
Definisi template adalah file yang menyediakan format awal dari suatu
dokumen, typenya bermacam-macam sesuai dengan kegunaan dokumen.
Template memudahkan seseorang pengguna untuk membuat sebuah
dokumen. Perbedaan utama antara template Web dengan template HTML
yang dibuat oleh produk lainnya adalah bahwa template yang dibuat oleh
FrontPage mencakup sistem navigasi otomatis yang mampu menciptakan
tombol-tombol yang dianimasikan untuk beberapa halaman yang telah
ditambahkan oleh pengguna. FrontPage juga dapat membuat navigasi
multi-level secara langsung dengan menggunakan tombol dan juga
struktur situs Web yang sedang disunting. 

2. Cara Membuat Dokumen Front Page  


Dalam membuat dokumen Frontpage, pastikan terlebih dahulu
aplikasi dimaksud sudah ada pada PC/Laptop kita. Berikut ini akan
diberikan salah satu contoh pembuatan dokumen dengan menggunakan
program FronPage. Langkah awal nya dan sebagai bahan contoh dapat
dilihat pada uraian berikut ini: 

1
1. http://indahramdhayani.blogspot.com/2016/01/keahlian-teknologi-sehari-hari.html

10
a. Klik Start > All Programs > Microsoft Office > Microsoft Office
FrontPage 2003
b. Secara otomatis akan terbuka sebuah lembar kerja baru yang
masih kosong dengan name new_page_1.htm.

Pada halaman inilah kita akan mulai membuat suatu dokumen


Frontpage. Pastikan sebelum memulai pekerjaan agar dokumen
disimpan terlebih dahulu. Gantilah judul pekerjaan ini dengan
memilih perintah “File” lalu pilih “Save As”. Pastikan    kita
menyimpan pekerjaaan terlebih dahulu sehingga pekerjaan tidak
hilang. Untuk pemaparan langkah-langkah membuat dokumen
Frontpage akan diberi contoh seperti dibawah ini:

a. Ketik “Universitas Pizza” dengan front 5(18pt) dengan format


paragraf center
b. Pilih menu table > insert > table 
c. Kemudian isi kolom Row 4 dan Coloums 4 > Ok >
d. Isi tabel dengan perintah yang ada  
e. Pilih menu insert > picture > clip art > pilih gambar yang anda
punya sesuai dengan    tema > enter 
f. Lalu tekan enter kemudian ketik “why order from us?” 
g. Tekan enter kemudian pilih/klik numbering >kemudian ketik
1.“it is the best pizza you ever tasted”, 2.“our price are great”,
3.“fast delivery” Tekan enter kemudian pilih menu insert
>hyperlink 
h. Pilih > email address, kemudian isi text to display dengan
“contact us”, email address  dengan “email yang kita punya”
(cth. Binakarya@gmail.com), subject denga “universitas
pizza”, > pilih OK 
i. Arahkan dan letakkan kursor di depan huruf “U” pada kata
Universitas Pizza, kemudian Pilih menu insert > bookmark
j. Isi bookmark name dengan “beginning” lalu klik > OK
k. Kemudian muncul bendera warna biru di depan huruf “U”
pada kata Universitas Pizza  Pilih menu insert > hiperlink >

11
kemudian pilih place in the documment, isi text to display
dengan “ Link to My School” lalu Klik > Ok 
l. Pilih menu insert > hyperlink > kemudian pilih exisiting file or
Web page dan isi text to display dengan “Link to My School”
lalu klik > Ok 
m. Pilih menu insert > hyperlink > kemudian pilih place in the
documment > dan isi text to display dengan “ go to top of
page” pilih beginning > lalu klik OK 
n. Maka akan tampak Tulisan berwarna biru pada layar monitor
dan Selesai

3. Melihat Halaman Web Yang Telah Dikerjakan 


Untuk melihat halaman web yang telah dibuat dengan mengunakan
FrontPage tadi, kita dapat melihatnya pada tampilan halaman yang kita
buat tadi. Dibagian bawah layar FrontPage terdapat tiga pilihan : Normal,
HTML, dan Preview. Klik Preview maka akan melihat bagaiman halaman
Web akan ditampilkan pada browser, apakah contoh yang telah dibuat
bekerja dengan baik halaman tersebut tidak harus terlihat persis perhatikan
bahwa teks tersebut berbentuk huruf miring pada halaman Web anda. Klik
link “Contack Us” sebuah jendela yang berinteraksi dengan program e-
mail akan terbuka. Pada bagian “To” kita dapat melihat alamat e-mail
yang kita buat pada bagian subjek kita akan melihat “Judul Frontpage
Kita”. 2

4. Kelebihan Microsoft Frontpage 


a. Mampu menampilkan struktur data dan situs web sehingga
memudahkan navigasi  terhadap situs web. 
b. Memiliki editor gambar yang terintegrasi, terdapat fungsi-fungsi
untuk tool umum  secara mudah. 
c. Mampu menampilkan data yang di buat oleh Microsoft office yang
lainnya. 
2. http://kelompok13simbk.blogspot.com/2017/01/proyek-webhtml-dengan-
2

microsoft.html

12
5. Kekurangan Dari Microsoft Frontpage
Jika tidak terbiasa dengan kode HTML, yaitu membuat tabel. Editor di
Blogspot tidak menyediakan toolbar atau tombol untuk membuat
tabel. Frontpage tidak bisa digunakan untuk script editing. Selain
kelebihan dan kekurangan berikut,Microsoft Frontpage juga mempunyai
kelebihan lainnya yaitu  untuk membuat halaman Web adalah kemudahan
penggunanya dan komputer dan  peranti lunak semakin murah sementara
biaya gaji dan upah semakin tinggi oleh karena itu kebanyakan organisasi
mengandalkan peranti lunak seperti FrontPage untuk menghemat biaya
karyawan. Dan juga mempunyai kekurangan lainnya yaitu kode HTML
(kode yang diproses oleh browser Internet) yang dihasilkan tidak efisien 

6. Bagian-Bagian Dari Dokumen HTML 


HyperText Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markah
yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan
berbagai informasi di dalam sebuah penjelajah web Internet dan
pemformatan hiperteks sederhana yang ditulis dalam berkas format ASCII
agar dapat menghasilkan  tampilan wujud yang terintegerasi. Dengan kata
lain, berkas yang dibuat dalam perangkat lunak pengolah kata dan
disimpan dalam format ASCII normal sehingga menjadi halaman web
dengan perintah-perintah HTML. Bermula dari sebuah bahasa yang
sebelumnya banyak digunakan di dunia penerbitan dan percetakan yang
disebut dengan SGML (Standard Generalized Markup Language), HTML
adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan
halaman web. HTML saat ini merupakan standar Internet yang
didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web
Consortium (W3C). HTML dibuat oleh kolaborasi Caillau TIM dengan
Bernerslee Robert ketika mereka bekerja di CERN pada tahun 1989
(CERN adalah lembaga penelitian fisika energi tinggi di Jenewa) Seperti

13
dokumen pada umumnya yang dapat terdiri dari teks, gambar, animasi
atau bahkan video, yang membedakan dokumen HTML dengan dokumen
lainnya adalah elemen dan tagtagnya.Elemen dan Tag inilah yang merubah
tulisan atau teks biasa menjadi sebuah tampilan yang menarik. 
a. Element adalah suatu kode yang menyediakan tempat untuk
meletakkan  beberapa perintah didalamnya. Dokumen HTML
mempunyai 3 element utama yaitu; elemen <HTML> < Head >
dan < Body >. <HTML> yang menyatakan bahwa dokumen
tersebut adalah dokumen HTML dan diakhiri oleh
</HTML>.Beberapa editor HTML seperti Netscape perintah ini
bisa diabaikan, tetapi disarankan untuk tetap ditulis sesuai
ketetapan WWW consursium Elemen < Head > memberikan
informasi dari dokumen atau hubungannya dengan dokumen lain
yang didalamnya terdiri dari beberapa tag antara lain: 
1. <Title> yang berguna untuk menampilkan judul WEB
pada status bar browser. 
2. <ISINDEX> menyatakan bahwa server mempunyai
fasilitas pencarian kata dalam dokumen 
3. <Base> yang menyatakan URL asal dari suatu dokumen.
Sedangkan elemen < Body > berisi semua yang akan
ditampilkan oleh browser seperti teks, gambar dan grafik.
Body adalah bagia utama yang berisi teks dan gambar
yang akan ditampilkan pada halaman web. Bagian body
ini dapat diisi dengan JS, VB dan css untuk membuat
tampilan web lebih interaktif. Atribut elemen body: 
a. Background = lokasi dan nama file (latar belakang
image dan dokumen) 
b. Bgcalor = warna (warna latar belakang dokumen,
default putih) 
c. Text  = warna (warna teks dokumen, default hitam) 
d. Link  = warna (warna link dokumen, default biru 

14
e. Vlink = warna (warna visited link dokumen, default
ungu) 
f. Alink = warna (warna active link dokumen, default
merah). 
4. Tag adalah bentuk kode yang hanya menangani satu kode
perintah saja. Kode perintah tersebut akan diterjemahkan
oleh browser sesuai dengan fungsinya. Suatu Tag selalu
diapit oleh tanda kurang dari (<) dan lebih besar dari (>)
dan biasanya merupakan pasangan yang terdiri dari Tag
awal dan Tag akhir.Tag akhir sendiri mempunyai
pernyataan yang sama dengan Tag awal hanya saja diawali
dengan tanda slash atau garis miring </Tag >. Bentuk
umum penulisan Tag adalah: <Tag awal> teks yang akan
ditampilkan </Tag akhir >Misalkan kita akan
menampilkan teks dengan garis bawah : < U > teks berikut
bergaris bawah < /U > Tag-tag dalam HTML tidak
dipengaruhi oleh huruf besar ataupun huruf kecil. Namun
perlu selalu diingat bahwa penulisan Tag yang salah
meskipun hanya satu karakter akan berpengaruh terhadap
Dokumen HTML tersebut, bahkan dapat berakibat
dokumen HTML tersebut tidak bisa ditampilkan pada
browser. 
a. Tag Berattribut Tidak Semua Tag mengikuti aturan
standart seperti diatas, secara umum HTML
mengenal 3 bentuk Tag sebagai berikut : 
1) Open tag atau Tag tunggal :< nama_Tag > yaitu
Tag yang tanpa diikuti Tag akhir sebagai penutup
perintah 
2) .Container tag atau Tag ganda:< Tag_awal
> ....< /Tag_akhir > 
3) Container Tag atau Tag ganda dengan atribut :
<Tag_awal atribu="nilai" > ....</Tag_Akhir >

15
b. Atribut Tag awal bisa mempunyai beberapa atribut
dan masing-masing atribut mempunyai beberapa
nilai. Penulisan nilai suatu atribut harus diapit
dengan tanda petik kecuali nilai tersebut merupakan
gabungan atau hanya terdiri dari angka atau satu
kata saja. Misalkan < palign="right" > dapat ditulis
dengan < p align=right. Di  dalam Bahasa
pemrograman HTML terdapat beberapa atributh
yang perlu kita pelajari, adapun contoh atributh dan
kegunaannya sebagai berikut: 

16
NO MACAM-MACAM ATRIBUTH KEGUNAAN

1 <DFN>
Untuk menandai sebuah subdefinisi dari daftar ataupun table
definisi 
2 <STRONG>
Untuk menandai bagian text ataupun kata dari penting dari sebuah
kalimat, paragraph ataupun dokumen 
3 <VAR> untuk menampilkan nama variable 
4 <CITE> Menandai kutipan 
5 <CODE> Menampilakan sebuah kode pemrograman 
6 <EM> Penekanan sebuah kalimat 
7 <SAMP> untuk membuat contoh ataupun sample didalam sebuah dokumen 
menandai suatu text dimana text tersebut harus dimasukan oleh
8 <KBD>
user melalui keyboard 
9 <B> Bold membuat tampilan tebal huruf, kata ataupun kalimat 
10 <I> Italic membuat tampailan miring 
11 <U> Underline membuat tampilan garis bawah 
12 <TT> Membuat tampilan jenis huruf menyerupai huruf mesin ketik 
13 <STRIKE> Membuat garis tengah pada sebuah kalimat 
14 <BIG> Memperbesar ukuran huruf 
15 <SMALL> Memperkecil ukuran huruf 
16 <SUP> Menampilkan superscript 
17 <SUB> Menampilkan subscript 
Merupakan sebuah pengaturan huruf, kata ataupun kalimat bahkan
18 <FONT> paragraph di mana dalam atribut ini terdapat value yang mengatur
tampilan huruf tersebut seperti color. Size, style dan lainnya 
19 <P> Paragrah untuk membuat sebuah paragraph 
20 <BR> Line break berfungsi untuk mengganti baris 
21
<H1>,<H2>,<H3>,<H4>,< Merupakan sebuah header, dimana dari keenam jenis tersebut
H5>,<H6> mempunyai perbedaan ketebalan dan ukuran huruf
22 <PRE> Preformatted Text berfungsi menampilkan text apa adanya 
23 <CENTER> Membuat sebuah text berada di posisi tengah 
24 <LEFT> Membuat sebuah text berada di posisi kiri 
25 <RIGHT> Membuat sebuah text berada di posisi kanan 
26 <Basefont size=”pixel”> Mengubah ukuran sebuah huruf 

7. Struktur Dokumen HTML


Struktur dokumen HTML terdiri dari 3 tag utama yaitu <HTML>,
<Head > dan < Body >.File HTML yang sudah di buat harus disimpan
(Save) terlebih dahulu sebelum file tersebut dapat dibuka pada browser.
File name pada kotak file harus diberi penambahan ekstensi .html di
belakang nama file tersebut. Untuk membuka file yang tersimpan tersebut
maka kita harus membuka program browser misal: Mozilla Firefox lalu
klik file, lalu open file.Pilih file yang akan dibuka lalu klik open. 3
3 3.
http://binakarya5dsore2016.blogspot.com/2017/01/proyek-webhtml-menggunakan-
microsoft.html

17
D. PROYEK WEB/HTML MENGGUNAKAN NOTEPAD
1. Pengertian Microsoft Notepad
Notepad adalah sebuah aplikasi text editor yang sudah ada sejak
Windows 10 Di tahun 1985 yang ada di setiap system windows baik
xp, vista, seven dan lainlain. Notepad sangat berguna dan paling sering
digunakan oleh para pengguna komputer. Untuk kepentingan pribadi ,
kerja dan lain-lain, misalnya notepad di gunakan untuk belajar,
mengetik HTML, Membuat Blog, dan lain-lain. 

2. Cara Membuat Dokumen Notepad


Untuk mendapatkan aplikasi Notepad, ikuti langkah-langkah:

a. Langkah Pertama: 
Buka Notepad, kemudian copy paste script di bawah ini:
<HTML> <HEAD> <TITLE>Belajar menulis dengan
HTML</TITLE> </HEAD> <BODY> <H1>Selamat
Datang</H1> <HR> <P>Ini adalah halaman web pertama
saya!!!</P> <HR> </BODY> </HTML>
Jika sudah, simpan itu di folder yang kalian inginkan dengan
pilihan :
 File Name : contoh.html
 Save as type : All files
Buka File yang telah kalian simpan tadi maka akan tampil
seperti gambar berikut:

18
Untuk menulis paragraph-paragraf  kalian, awali selalu dengan
tag dan tutup. Jika Anda ingin meng-editnya, cukup klik kanan
pada file html yang telah anda buat, klik open with, pilih
Notepad. Sebagai bahan untuk belajar kalian, Masih pada
halaman ini, silahkan ketik CTRL+U –
Jika kalian menggunakan Mozila FireFox, atau pilih view
kemudian Source– jika kalian menggunakan IE. maka akan
tampil kode2 halaman tersebut.

b. Langka Kedua (Cara membuat Link atau Navigasi)


Edit dengan Notepad file contoh. html kemudian tambahkan 
script berikut:
<HTML> <HEAD> <TITLE>Belajar menulis
HTML</TITLE> <BODY> <H1>Selamat Datang</H1>
<HR> <p><a href=”contoh.html”>Home</a>|<a
href=”contoh2.html”>Halaman 2</a>|<a
href=”contoh3.html”>Halaman 3</a></p> HR> <p>Ini
adalah paragraf pertama dari halaman homepage. Belajar
HTML itu sangatlah mudah tidak perlu pake kursus…</p>
</BODY> </HTML>.

Jika sudah langsung aja klik SAVE, Masih pada jendela Notepad


yang sama, ubah paragraf  kalian dengan kalimat yang kalian buat

19
sendiri, kemudian  SAVE AS sebagai contoh2.html. Jangan
ditutup dulu, ubah lagi paragraf kalian untuk menandakan itu
halaman ke-tiga dengan kalimat kalian sendiri, kemudian SAVE
AS sebagai contoh3.html.
Sekarang coba kalian buka salah satu file HTML kalian kemudian
coba klik pada navigasi / link yang baru kalian buat. Jika
link kalian bekerja SELAMAT kalian SUKSES

Langkah terakhir apabila kalian ingin website kalian masuk ke


dalam dunia maya atau internet, upload file html yang telah kalian
buat tadi ke web hosting contohnya seperti idhostinger.com

3. Melihat Halaman Web 


Salah satu cara optimalisasi halaman web, yaitu:

a. membuat artikel di forum-forum sharing informasi online


(misalnya:http:www.infogue.com,http://www.digg.com,dll)
b. kemudian di forum tersebut anda membuat link ke halaman blog
yang akan dioptimasi, setiap klik yang mengarah ke halaman
anda akan mendapat point dari google, semakin banyak yang
mengklik di link yang anda pasang di forum tersebut semakin
besar point anda, semakin besar peluang link halaman blog anda
muncul di halaman pertama pencarian google.

20
c. Jika sudah muncul di halaman pertama google anda bisa
mendapatkan pengunjung lebih banyak ke blog anda. Jika
halaman utama website/blog anda telah terindex oleh google,
belum tentu halaman postingan yang lain juga telah terindex
oleh google. Untuk mengetahui halaman website anda telah
terindeks oleh google bisa langsung ke
:http://www.google.co.id.Pada kotak teks pencarian masukkan
url halaman blog anda: 
1. Cek halaman utama web/blog anda. Contoh  :
http://artikelkomputerku.blogspot.com
2. Selain cara di atas anda juga bisa melakukan pengecekan
secara keseluruhan dengan mengetikkan “site:nama blog”
di google.

4. Kelebihan Dan Kelemahan Penggunaan Notepad 


a. Kelebihan Penggunaan Notepad 
1. Menampilkan perbyte dengan karakter tertentu 
2. kecepatan dan kemudahan dalam pengoperasinya 

b. Kelemahan Penggunaan Notepad 


1. Notepad tidak memiliki tampilan yang menarik 
2. Karakter terbatas, Format sedikit,Pengolah kata dasar 4

4
https://www.davidprasetyo.com/2015/11/contoh-proposal-proyek-teknologi
informasi.htmlhttps://x-tkjtaufikk.blogspot.com/2017/10/pengertian-dan-fungsi-notepad-
pada.html

21
DAFTAR PUSTAKA

http://indahramdhayani.blogspot.com/2016/01/keahlian-teknologi-sehari-hari.html 

http://kelompok13simbk.blogspot.com/2017/01/proyek-webhtml-dengan-

microsoft.html 

http://binakarya5dsore2016.blogspot.com/2017/01/proyek-webhtml-

menggunakan-microsoft.html 

https://www.davidprasetyo.com/2015/11/contoh-proposal-proyek-teknologi

informasi.htmlhttps://x-tkjtaufikk.blogspot.com/2017/10/pengertian-dan-fungsi-

notepad-pada.html

22

Anda mungkin juga menyukai