Anda di halaman 1dari 1

Keamanan dan Efektivitas Sistem Pembayaran Elektronik di Indonesia: Studi Kasus pada E-

Wallet Go-Pay.
GoPay adalah sistem pembayaran mobile payment yang disediakan perusahaan Gojek untuk
mempermudah transaksi bagi pengguna Gojek, Go-pay termasuk berada dalam pengawasan
Bank Indonesia (BI). Peraturan Bank Indonesia tentang uang elektronik tertera pada Nomor
20/6/PBI/2018. Pada Mei 2017, layanan aplikasi Go-Pay memperoleh lisensi dari Bank
Sentral untuk menggunakan pemindaian QR Code untuk pembayaran. Go-Pay merupakan e-
wallet terbesar keempat di Indonesia meskipun popularitasnya, keamanan dan
efektivitasnya tetap menjadi perhatian publik.
Maka sistem pembayaran elektronik di Indonesia yang akan dibahas dalam artikel ini ialah
Analisis Keamanan dan Efektivitas Sistem Pembayaran Elektronik di Indonesia: Studi Kasus
terkhusus pada E-Wallet Go-Pay. Kami mengambil Peneliti dari Jurusan Teknik Informatika,
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, dan Peneliti dari PT Xapiens Teknologi Indonesia
melakukan
analisis terhadap keamanan dan efektivitas sistem pembayaran elektronik Go-Pay, Studi ini
dilakukan pada tahun 2020. Dalam studi ini, para peneliti menganalisis keamanan dan
efektivitas Go-Pay menggunakan metode pengujian penetrasi dan pengujian fungsional.
Dalam analisis keamanan, para peneliti menemukan beberapa kelemahan keamanan di Go-
Pay. Salah satu kelemahan adalah penggunaan HTTP tanpa enkripsi SSL/TLS pada beberapa
sisi aplikasi, seperti login dan halaman profil pengguna. Selain itu, aplikasi juga tidak
sepenuhnya dilindungi dari serangan brute force password.

Namun, para peneliti juga menemukan bahwa Go-Pay memiliki beberapa kelebihan
keamanan, seperti sistem verifikasi dua faktor dan fitur notifikasi transaksi. Selain itu, Go-
Pay juga memiliki prosedur yang baik untuk melindungi data pribadi pengguna.
Dalam analisis efektivitas, para peneliti menemukan bahwa Go-Pay memiliki kinerja yang
baik dalam melakukan transaksi. Waktu transaksi yang dibutuhkan kurang dari satu detik
dan pengalaman pengguna yang mudah digunakan. Namun, para peneliti menemukan
beberapa kelemahan, seperti masalah ketergantungan pada koneksi internet yang lambat
dan masalah yang berkaitan dengan ketersediaan layanan.
Peran Bank Indonesia (BI) dalam berita ini adalah memastikan keamanan dan efektivitas
sistem pembayaran elektronik di Indonesia. BI bertanggung jawab untuk mengawasi dan
mengatur sistem pembayaran.

Daftar Pustaka
http://repo.darmajaya.ac.id/1796/1/SKRIPSI%20FULL.pdf
https://ejurnal.esaunggul.ac.id/index.php/Formil/article/download/5472/3508
https://blog.skillacademy.com/apa-itu-e-wallet#:~:text=Gopay%20adalah%20e%2Dwallet%20yang,dapat
%20digunakan%20untuk%20menyimpan%20uang.

Anda mungkin juga menyukai